Virus Corona, Suami Malaysia Belanja sambil Ditelpon Istri

Reporter

Tempo.co

Editor

Budi Riza

Kamis, 26 Maret 2020 16:45 WIB

Petugas polisi melepaskan sebuah drone, untuk mengingatkan warga agar tetap di rumah guna mengurangi wabah Virus Corona di Kuala Lumpur, Malaysia, 24 Maret 2020. REUTERS/Lim Huey Teng

TEMPO.CO, Kuala Lumpur – Suami di Malaysia menjadi andalan para istri untuk berbelanja ke supermarket setelah pemerintah menerapkan isolasi atau lockdown untuk mencegah penyebaran wabah virus Corona.

“Jika Anda jarang berbelanja seperti saya, jangan lupa cas penuh ponsel Anda sebelum melakukan misi berbelanja,” kata Cheanu Chew, seorang suami yang menuliskan kisahnya di akun Facebook seperti dilansir Asia One pada Selasa, 24 Maret 2020.

Pemerintah Malaysia memberlakukan lockdown atau larangan berpergian ke luar rumah bagi warga kecuali untuk berbelanja barang kebutuhan sehari-hari. Ini membuat para istri mengandalkan suami mereka sedangkan mereka berdiam di rumah.

Menurut Chew, dia menerima instruksi dari istrinya untuk membeli barang tertentu lewat ponsel. Saat sedang berbelanja, dia mendengar salah seorang suami di sebelahnya dimarahi istri karena salah membeli wortel.

“Saat itu loudspeaker ponselnya dinyalakan sehingga terdengar orang lain. Dia langsung mematikan loudspeaker dan melanjutkan misinya,” kata Chew.

Advertising
Advertising

Dia juga melihat seorang pembeli perempuan terlihat merasa kasihan melihatnya memilih barang sehingga didahulukan.

Ada juga seorang suami yang bermain pesan teks sambil mengirim foto barang yang akan dibeli ke istrinya agar tidak keliru. “Kami menyebutnya operasi rahasia,” kata dia.

Ini berbeda dengan seorang suami lainnya yang menggunakan video call untuk menghubungi istrinya. “Ini untuk memastikan semua berjalan lancar,” kata dia.

Menurut Chew, sebaiknya para suami beristirahat cukup sebelum berbelanja keesokan harinya agar tetap bisa tenang saat berbicara dengan istri lewat ponsel. Stamina yang baik juga bisa meminimalkan gangguan saat proses berbelanja. “Misi selesai bagi saya dan saya siap pulang,” kata Chew. Malaysia sempat dilanda panic buying akibat isolasi terkait virus Corona ini.

Berita terkait

Microsoft Investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, Bagaimana dengan di Indonesia?

5 jam lalu

Microsoft Investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, Bagaimana dengan di Indonesia?

Microsoft siap investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, bagaimana dengan rencana investasinya di Indonesia?

Baca Selengkapnya

KKP Tangkap 3 Kapal Ikan Asing di Laut Natuna dan Selat Malaka, Berbendera Vietnam dan Malaysia

6 jam lalu

KKP Tangkap 3 Kapal Ikan Asing di Laut Natuna dan Selat Malaka, Berbendera Vietnam dan Malaysia

Dua Kapal Ikan Asing berbendera Vietnam sempat hendak kabur sehingga petugas harus mengeluarkan tembakan peringatan.

Baca Selengkapnya

Microsoft Tanamkan Investasi 2,2 Milyar Dolar AS di Malaysia, Apa yang Dibidik?

22 jam lalu

Microsoft Tanamkan Investasi 2,2 Milyar Dolar AS di Malaysia, Apa yang Dibidik?

Microsoft juga akan bekerja sama dengan pemerintah Malaysia untuk mendirikan Pusat Keunggulan AI Nasional dan meningkatkan kemampuan keamanan siber.

Baca Selengkapnya

Wisatawan Indonesia Paling Senang Belanja di Singapura

1 hari lalu

Wisatawan Indonesia Paling Senang Belanja di Singapura

Singapura telah menerima lebih dari 664 ribu pengunjung Indonesia. Jumlah ini mengalami peningkatan sebesar 33,8 persen dibandingkan tahun lalu.

Baca Selengkapnya

Perusahaan Malaysia dan Jermat Minat Investasi di IKN, OIKN Sebut 3 LoI, Rencana Kantor Kedubes Pindah hingga..

3 hari lalu

Perusahaan Malaysia dan Jermat Minat Investasi di IKN, OIKN Sebut 3 LoI, Rencana Kantor Kedubes Pindah hingga..

Deputi Otorita IKN Agung Wicaksono menyatakan beberapa perusahaan dari Malaysia dan Jerman telah menyatakan minatnya untuk berinvestasi di IKN.

Baca Selengkapnya

KFC Malaysia Tutup 100 Gerai di Tengah Marak Aksi Boikot Pro-Israel

5 hari lalu

KFC Malaysia Tutup 100 Gerai di Tengah Marak Aksi Boikot Pro-Israel

KFC menutup 100 gerainya di Malaysia. Perusahaan mengaku karena ekonomi sulit. Media lokal menyebut karena terdampak boikot pro-Israel.

Baca Selengkapnya

8 Makanan Oleh-Oleh Khas Malaysia yang Kekinian dan Murah

6 hari lalu

8 Makanan Oleh-Oleh Khas Malaysia yang Kekinian dan Murah

Saat melancong ke Malaysia, jangan lupa membeli oleh-oleh khas Malaysia yang kekinian dan murah. Berikut ini rekomendasinya.

Baca Selengkapnya

Bukan Hanya Malaysia , 3 Negara Asia Tenggara ini Pernah Lakukan Pencurian Ikan di Indonesia

6 hari lalu

Bukan Hanya Malaysia , 3 Negara Asia Tenggara ini Pernah Lakukan Pencurian Ikan di Indonesia

Sejumlah nelayan dari negara tetangga beberapa kali terlibat pencurian ikan di perairan Indonesia

Baca Selengkapnya

Desain Unik Skywalk Terpanjang di Dunia yang Baru Dibuka di Langkawi

6 hari lalu

Desain Unik Skywalk Terpanjang di Dunia yang Baru Dibuka di Langkawi

Langkawi menyuguhkan objek wisata baru berupa skywalk dengan desain untuk

Baca Selengkapnya

Piala Asia U-23 2024: Timnas U-23 Indonesia Jadi Satu-satunya Negara Asia Tenggara yang Melaju ke Semifinal

8 hari lalu

Piala Asia U-23 2024: Timnas U-23 Indonesia Jadi Satu-satunya Negara Asia Tenggara yang Melaju ke Semifinal

Timnas U-23 Indonesia akan berduel melawan Uzbekistan di semifinal Piala Asia U-23 2024 pada senin malam WIB, 29 April 2024.

Baca Selengkapnya