3 Kasus Infeksi Virus Corona, Filipina Bersiap Kondisi Darurat

Reporter

Tempo.co

Editor

Budi Riza

Minggu, 8 Maret 2020 10:01 WIB

Petugas melakukan sterilisasi di sebuah pasar makanan laut di Kota Wuhan, Cina, pada Selasa, 3 Maret 2020. Sumber: South China Morning Post/asiaone.com

TEMPO.CO, Manila – Presiden Filipina, Rodrigo Duterte, berencana menyatakan keadaan gawat darurat kesehatan setelah terjadinya transmisi pertama virus Corona di negara itu.

Ini terjadi setelah pejabat kesehatan Filipina menyatakan telah terjadi transmisi virus Corona antarorang di sana.

“Filipina mencatat ada tiga kasus infeksi baru virus Corona sejak Jumat,” begitu dilansir Channel News Asia pada Sabtu, 7 Maret 2020.

Ini menambah tiga kasus infeksi dari sebelumnya tiga kasus infeksi yang dialami turis Cina pada Januari dan Februari.

Ketua Komite Senat Bidang Kesehatan, Bong Go, yang juga merupakan penasehat Duterte mengatakan Presiden sudah setuju menyatakan keadaan darurat dalam pertemuan tertutup dengannya.

Advertising
Advertising

“Semua lembaga pemerintah diminta melakukan respon segera dan mengambil langkah secepatnya untuk mengeliminasi ancaman COVID-19 atau virus Corona ini,” kata Bong.

Kasus infeksi virus Corona di Filipina melibatkan seorang pria berusia 62 tahun, yang tidak melakukan perjalanan ke luar negeri.

Istrinya yang berusia 59 tahun juga ikut terinfeksi. Ini membuat total kasus infeksi virus Corona menjadi enam. Pasangan ini sedang dirawat di rumah sakit.

“Ini merupakan seruan pencegahan untuk memastikan semua layanan kesehatan pusat dan daerah bersiap untuk menghadapi peningkatan kasus infeksi virus Corona,” kata Fransisco Duque, menteri Kesehatan.

Reuters melansir infeksi virus Corona telah mengenai lebih dari 100 ribu orang dengan 3.400 orang meninggal dunia atau tingkat angka kematian sekitar 3.4 persen.

Berita terkait

WHO: Rencana Darurat Tak Bisa Cegah Kematian jika Israel Lakukan Serangan Darat di Rafah

3 hari lalu

WHO: Rencana Darurat Tak Bisa Cegah Kematian jika Israel Lakukan Serangan Darat di Rafah

WHO mengatakan tidak ada rencana darurat yang dapat mencegah "tambahan angka kematian" di Rafah jika Israel menjalankan operasi militernya di sana.

Baca Selengkapnya

Israel dan Iran Saling Tuding dalam Sidang Darurat Dewan Keamanan PBB

22 hari lalu

Israel dan Iran Saling Tuding dalam Sidang Darurat Dewan Keamanan PBB

Israel dan Iran saling saling tuding dalam sidang darurat Dewan Kemanan PBB pada Ahad sebagai ancaman utama bagi perdamaian di Timur Tengah.

Baca Selengkapnya

Israel Minta Dewan Keamanan PBB Adakan Rapat Darurat setelah Serangan Iran

23 hari lalu

Israel Minta Dewan Keamanan PBB Adakan Rapat Darurat setelah Serangan Iran

Dewan Keamanan PBB akan mengadakan pertemuan darurat setelah serangan Iran terhadap Israel, atas permintaan Duta Besar Israel untuk PBB Gilad Erdan.

Baca Selengkapnya

Ini Pesan Jasa Marga bagi Pemudik yang Alami Kondisi Darurat di Tol

30 hari lalu

Ini Pesan Jasa Marga bagi Pemudik yang Alami Kondisi Darurat di Tol

Jasa Marga memberikan panduan bagi para pemudik yang mengalami kondisi darurat selama perjalanan mudiknya.

Baca Selengkapnya

4 Tahun Pandemi Covid-19, TPU di Jakarta sempat Kehabisan Tempat Penguburan Korban Virus Corona

55 hari lalu

4 Tahun Pandemi Covid-19, TPU di Jakarta sempat Kehabisan Tempat Penguburan Korban Virus Corona

Di Jakarta, setidaknya ada dua TPU yang jadi tempat permakaman korban saat pandemi Covid-19, yakni TPU Tegal Alur dan Pondok Ranggon.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Hari-hari Menegangkan 4 Tahun Lalu Saat Mula Wabah Pandemi Covid-19

56 hari lalu

Kilas Balik Hari-hari Menegangkan 4 Tahun Lalu Saat Mula Wabah Pandemi Covid-19

WHO tetapkan 11 Maret 2020 sebagai hari pertama pandemi global akibat wabah Covid-19. Kini, 4 tahun berlalu, masihkan patuhi protokol kesehatan?

Baca Selengkapnya

Pria Ini Sudah Disuntik Vaksin Covid-19 217 Kali, Apa Dampaknya?

7 Maret 2024

Pria Ini Sudah Disuntik Vaksin Covid-19 217 Kali, Apa Dampaknya?

Seorang pria di Jerman mendapat suntikan Vaksin Covid-19 sebanyak 217 kali dalam waktu 29 bulan.

Baca Selengkapnya

Biden Desak Kongres AS Loloskan Anggaran untuk Militer Israel Sebesar US$14,1 miliar

5 Februari 2024

Biden Desak Kongres AS Loloskan Anggaran untuk Militer Israel Sebesar US$14,1 miliar

Presiden Amerika Serikat Joe Biden mendesak Kongres AS untuk "segera meloloskan" bantuan militer senilai US$14,1 miliar kepada Israel.

Baca Selengkapnya

Duterte dan Bongbong Berseteru, Ini Deretan Percekcokan Mereka

2 Februari 2024

Duterte dan Bongbong Berseteru, Ini Deretan Percekcokan Mereka

Presiden Filipina Ferdinand Marcos Jr. atau Bongbong menghadapi ancaman pemakzulan oleh Rodrigo Duterte

Baca Selengkapnya

Sri Mulyani Bekukan Anggaran Kementerian Rp 50 Triliun di 2024

2 Februari 2024

Sri Mulyani Bekukan Anggaran Kementerian Rp 50 Triliun di 2024

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati melakukan automatic adjustment terhadap anggaran APBN 2024. Artinya, anggaran belanja kementerian/lembaga yang tidak prioritas dibekukan dan dicadangkan untuk situasi darurat.

Baca Selengkapnya