Anggota Parlemen Iran Meninggal karena Virus Corona

Sabtu, 7 Maret 2020 19:00 WIB

Seorang perempuan Iran berjalan mengenakan masker pelindung untuk mencegah tertular virus Corona di Grand Bazaar di Teheran, Iran, 20 Februari 2020. [WANA/Reuters]

TEMPO.CO, Jakarta - Seorang anggota parlemen Iran meninggal setelah terjangkit virus corona. Media lokal pada Sabtu, 7 Maret 2020 mewartakan wakil rakyat itu adalah Fatemeh Rahbar, dari Partai Koalisi Islam.

Situs aa.com.tr, mewartakan Rahbar sudah dirawat di Unit Perawatan Intensif atau ICU sejak Kamis, 5 Maret 2020.

Ilustrasi 2019 Novel Coronavirus (2019-nCoV). REUTERS/CDC

Rahbar bukan pejabat Pemerintah Iran pertama yang terjangkit virus corona. Dari sekitar 4.747 pasien yang terinfeksi virus corona di penjuru Iran, terdapat satu wakil presiden Iran dan 23 anggota parlemen negara itu yang juga terkena COVID-19 atau virus corona.

Otoritas Iran juga menyebut wakil Menteri kesehatan negara itu juga terinfeksi virus corona. Total sudah 124 orang di Iran meninggal karena COVID-19.

Advertising
Advertising

Pejabat Pemerintah Iran sekarang ini sudah dilarang untuk melakukan perjalanan ke luar negeri. Parlemen Iran juga sudah dibekukan sementara hingga batas waktu yang belum ditentukan.

Virus corona diduga terdeteksi pertama kali di Kota Wuhan, Cina, pada akhir Desember 2019. Virus tersebut sekarang sudah menyebar di lebih dari 80 negara di dunia.

Data Organisasi Kesehatan Dunia atau WHO mencatat kematian akibat virus ini di seluruh dunia hampir menyentuh angka 3.500 orang. Diperkirakan pula ada 100 ribu kasus pasien dengan virus corona saat ini.

Sebagai bagian dari upaya menghentikan penyebaran COVID-19 ini, sejumlah pemerintah di dunia sudah menutup perbatasan dan membekukan sementara lalu lintas udara dan darat dari negara-negara yang paling terpukul dengan wabah virus corona ini, seperti Iran, Cina dan Italia. WHO sebelumnya menyatakan penyebaran virus corona ini adalah sebuah darurat kesehatan internasional, namun WHO kemudian menaikkan peringatan risiko penyebaran COVID-19 ini ke level sangat tinggi.

Berita terkait

Israel Resmi Menutup Operasional Al Jazeera

15 jam lalu

Israel Resmi Menutup Operasional Al Jazeera

Lewat pemungutan oleh anggota parlemen Israel, operasional Al Jazeera di Israel resmi ditutup karena dianggap menjadi ancaman keamanan

Baca Selengkapnya

Iran Bebaskan Awak Kapal Terafiliasi Israel yang Sempat Disita di Selat Hormuz

2 hari lalu

Iran Bebaskan Awak Kapal Terafiliasi Israel yang Sempat Disita di Selat Hormuz

Menteri Luar Negeri Hossein Amirabdollahian mengatakan Iran telah membebaskan awak kapal MSC Aries yang terafiliasi dengan Israel, setelah sempat disita di dekat Selat Hormuz.

Baca Selengkapnya

Lima Perusahaan AS Kena Sanksi Iran karena Terlibat Genosida Gaza

3 hari lalu

Lima Perusahaan AS Kena Sanksi Iran karena Terlibat Genosida Gaza

Iran memberikan sanksi kepada perusahaan-perusahaan AS, individu-individu, yang terlibat dalam genosida di Gaza

Baca Selengkapnya

Lagi, Pembocor Kasus Boeing Mendadak Meninggal Dunia

3 hari lalu

Lagi, Pembocor Kasus Boeing Mendadak Meninggal Dunia

Seorang pelapor yang menuduh pemasok Boeing mengabaikan cacat produksi 737 MAX telah meninggal dunia

Baca Selengkapnya

5 Mata Uang dengan Nilai Paling Lemah di Dunia

5 hari lalu

5 Mata Uang dengan Nilai Paling Lemah di Dunia

Daftar negara dengan mata uang terlemah menjadi perhatian utama bagi para pengamat ekonomi dan pelaku pasar.

Baca Selengkapnya

Indonesia - Iran Jalin Kerjasama Teknologi Pertanian

6 hari lalu

Indonesia - Iran Jalin Kerjasama Teknologi Pertanian

Iran akan mendorong pertukaran ekspor impor pada subsektor hortikultura khususnya yang berkaitan dengan buah-buahan

Baca Selengkapnya

Parlemen Arab Desak Investigasi Internasional Kuburan Massal di Gaza

7 hari lalu

Parlemen Arab Desak Investigasi Internasional Kuburan Massal di Gaza

Parlemen Arab menyerukan investigasi internasional independen menyusul penemuan kuburan massal di Rumah Sakit Al-Shifa dan Rumah Sakit Nasser di Gaza

Baca Selengkapnya

Kisah Dokter Gigi dari Universitas Gaza, Awalnya Bahagia Kini Hidup Terasa Hampa

7 hari lalu

Kisah Dokter Gigi dari Universitas Gaza, Awalnya Bahagia Kini Hidup Terasa Hampa

Naim berasal dari keluarga dokter dan dokter gigi. Dia hidup gelimang kebahagiaan, namun penjajahan Israel telah membuat hidupnya hampa.

Baca Selengkapnya

Iran akan Bebaskan Awak Kapal Portugal yang Disita di Selat Hormuz

8 hari lalu

Iran akan Bebaskan Awak Kapal Portugal yang Disita di Selat Hormuz

Iran mengatakan akan membebaskan awak kapal berbendera Portugal yang disita pasukannya bulan ini.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Sumber Kekayaan Iran hingga Pertemuan Hamas-Fatah di Beijing

8 hari lalu

Top 3 Dunia: Sumber Kekayaan Iran hingga Pertemuan Hamas-Fatah di Beijing

Berita Top 3 Dunia pada Sabtu 27 April 2024 diawali oleh berita soal lima sumber kekayaan negara Iran, yang sedang menghadapi ketegangan dengan Israel

Baca Selengkapnya