Pria Merekam Lelucon untuk Diputar saat Pemakamannya

Jumat, 18 Oktober 2019 10:00 WIB

Pelayat tertawa ketika mendengar suara Shay Bradley dari dalam kubur.[Sky News]

TEMPO.CO, Jakarta - Para pelayat dibuat terkejut dengan lelucon Shay Bradley, seorang pria Irlandia di hari pemakamannya sendiri di Dublin pada Kamis, 12 Oktober 2019. Bradley menghadirkan sedikit humor untuk mengerjai teman-teman dan keluarga yang hadir di pemakaman.

Bradley sendiri dinyatakan meninggal pada 8 Oktober 2019 karena kanker yang dideritanya selama tiga tahun terakhir. Sebelum meninggal Bradley sempat merekam suaranya tahun lalu dan meminta putra sulungnya untuk memutarnya kembali tepat di hari pemakamannya.

"Biarkan aku keluar. Apakah yang kudengar itu seorang pendeta? Ini aku Shay, aku berada dalam peti," suara Bradley terdengar dari rekaman tersebut.

"Halo? Halo? Biarkan aku keluar! Sial, di mana aku?" kata pesan yang direkam sebelumnya dari Bradley.

"Biarkan aku keluar! Di sini gelap sekali!" dia melanjutkan.

Advertising
Advertising

"Apakah itu pendeta yang bisa kudengar?" katanya. "Ini Shay. Aku di dalam kotak. Tidak, di depanmu. Aku sudah mati."

Dikutip dari Insider, Bradley kemudian mulai bernyanyi, "Halo lagi, halo. Saya baru saja memanggil untuk mengucapkan selamat tinggal."

Rekaman video yang sempat dibagikan oleh Andrea Bradley, putrinya menunjukkan ekspresi terkejut dari semua orang yang hadir di pemakaman hari itu sebelum akhirnya mereka sadar itu adalah lelucon dan mulai tertawa.

Andrea kepada HuffPost mengatakan bahwa tidak ada yang mengetahui rencana rekaman ayahnya selain Jonathan, saudaranya dan Ben, keponakannya.

"Dia ingin memastikan ibuku akan tertawa ketika meninggalkan pemakaman, tidak menangis. Dan dia melakukan hal itu, kata Andrea seperti dikutip NDTV, 18 Oktober 2019.

Melalui akun Twitter @Andrea36496119, ia membagikan foto "sang legenda" dimana ratusan orang menyampaikan belasungkawa dan memuji selera humor yang dimiliki oleh ayahnya. "Lelucon ini adalah satu dari sekian banyak, sama seperti ayahku," tambah Andrea.

Dia mengatakan bahwa ayahnya merekam audio sekitar setahun yang lalu dan hanya saudara lelakinya dan keponakannya yang tahu. Beberapa hari sebelum pemakaman, saudara lelakinya memberi tahu saudara-saudaranya yang lain dan ibu mereka tentang lelucon itu.

"Dia ingin memastikan ibuku akan tertawa meninggalkan kuburan, tidak menangis," kata Andrea Bradley kepada HuffPost, seraya menambahkan bahwa orangtuanya menikah selama 43 tahun.

Dia mengatakan rekaman lelucon di pemakaman ayahnya adalah cara mendiang mengatakan bahwa perpisahan tidak harus berakhir dengan kesedihan, tetapi juga bisa merayakannya dengan senyuman.

KANIA SUKU | HUFFINGTON POST | NDTV | MIRROR | INSIDER

Berita terkait

Lagi, Pembocor Kasus Boeing Mendadak Meninggal Dunia

8 jam lalu

Lagi, Pembocor Kasus Boeing Mendadak Meninggal Dunia

Seorang pelapor yang menuduh pemasok Boeing mengabaikan cacat produksi 737 MAX telah meninggal dunia

Baca Selengkapnya

Joko Pinurbo Sematkan 3 Puisi di Instagram, Ingatkan Tentang Kepergian?

5 hari lalu

Joko Pinurbo Sematkan 3 Puisi di Instagram, Ingatkan Tentang Kepergian?

Joko Pinurbo juga meninggalkan karya-karyanya yang sangat lekat dengan pembaca

Baca Selengkapnya

Sastrawan Joko Pinurbo Wafat, Istri : Saya Belum Siap

5 hari lalu

Sastrawan Joko Pinurbo Wafat, Istri : Saya Belum Siap

Keluarga sastrawan Joko Pinurbo alias Jokpin tampak begitu terpukul atas berpulangnya sang penyair pada usia 61 tahun, Sabtu pagi 27 April 2024 di Rumah Sakit Panti Rapih Yogyakarta.

Baca Selengkapnya

Politikus Senior PDIP Tumbu Saraswati Tutup Usia

7 hari lalu

Politikus Senior PDIP Tumbu Saraswati Tutup Usia

Politikus senior Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dan aktivis pro demokrasi, Tumbu Saraswati, wafat di ICU RS Fatmawati Jakarta pada Kamis

Baca Selengkapnya

Pendiri Mustika Ratu Mooryati Soedibyo Dimakamkan di Tapos Bogor Siang Ini

8 hari lalu

Pendiri Mustika Ratu Mooryati Soedibyo Dimakamkan di Tapos Bogor Siang Ini

Mooryati Soedibyo meninggal dalam usia 96 tahun dan saat ini disemayamkan di rumah duka di kawasan Menteng, Jakarta Pusat.

Baca Selengkapnya

O.J. Simpson Meninggal dalam Usia 76 Tahun Setelah Berjuang Lawan Kanker

21 hari lalu

O.J. Simpson Meninggal dalam Usia 76 Tahun Setelah Berjuang Lawan Kanker

Bintang NFL sekaligus aktor, O.J. Simpson meninggal setelah berjuang melawan kanker dalam usia 76 tahun.

Baca Selengkapnya

Petugas Damkar Meninggal Usai Padamkan Api Gedung YLBHI Punya Riwayat Penyakit Dalam

23 hari lalu

Petugas Damkar Meninggal Usai Padamkan Api Gedung YLBHI Punya Riwayat Penyakit Dalam

Kadis Gulkarma DKI Jakarta Satriadi Gunawan, menceritakan kronologi tewasnya petugas pemadam kebakaran di YLBHI, Samsul Triatmoko.

Baca Selengkapnya

Petugas Damkar Meninggal Usai Padamkan Gedung YLBHI, Kadis Gulkarmat: Bukan Akibat Terbakar

23 hari lalu

Petugas Damkar Meninggal Usai Padamkan Gedung YLBHI, Kadis Gulkarmat: Bukan Akibat Terbakar

Petugas pemadam kebakaran meninggal seusai memadamkan api di Gedung YLBHI bukan karena kena asap.

Baca Selengkapnya

Jasa Raharja Beri Santunan Rp 50 Juta untuk Korban Meninggal Akibat Kecelakaan di KM 58

24 hari lalu

Jasa Raharja Beri Santunan Rp 50 Juta untuk Korban Meninggal Akibat Kecelakaan di KM 58

Kecelakaan lalu lintas di KM 58+600 arah Jakarta ruas Tol Jakarta-Cikampek, Karawang, Jawa Barat terjadi pada Senin, 8 April 2024, pukul 07.04.

Baca Selengkapnya

9 Orang yang Meninggal dalam Kecelakaan KM 58 Tol Jakarta-Cikampek Mengalami Luka Bakar

24 hari lalu

9 Orang yang Meninggal dalam Kecelakaan KM 58 Tol Jakarta-Cikampek Mengalami Luka Bakar

Kakorlantas Polri Irjen Aan Suhanan menyampaikan 9 korban yang meninggal dunia daam kecelakaan KM 58 mengalami luka bakar dan dibawa ke RSUD Karawang.

Baca Selengkapnya