Serangan Drone, Arab Saudi Siapkan Opsi Militer

Rabu, 25 September 2019 13:00 WIB

Kilang minyak Saudi Aramco yang rusak akibat serangan sejumlah drone di Abqaiq, Arab Saudi, 20 September 2019. Dikabarkan kilang minyak Khurais diserang dengan empat rudal. REUTERS/Hamad l Mohammed

TEMPO.CO, Jakarta - Arab Saudi sangat yakin Iran dalang serangan drone terhadap dua fasilitas minyaknya dan akan mempertimbangkan sebuah respon militer setelah investigasi rampung dilakukan.

"Kami ingin memobilisasi dukungan internasional dan mengunci sejumlah opsi, diantaranya opsi yang dipertimbangkan adalah opsi diplomatik, ekonomi dan opsi militer sebelum akhirnya opsi diputuskan," kata Menteri Luar Negeri Arab Saudi Adel al-Jubeir di sidang umum PBB, seperti dikutip dari reuters.com, Kamis, 25 September 2019.

Kendati melihat opsi militer, namun al-Jubeir meyakinkan pihaknya sangat menghindari perang. Kerajaan Arab Saudi hanya ingin memberikan sinyal kalau Iran tidak bisa terus-menerus berperilaku seperti itu.

Menteri Luar Negeri Arab Saudi Adel al Jubeir menghadiri wawancara dengan Reuters di Riyadh, Arab Saudi, 16 November 2017. [REUTERS / Faisal Al Nasser]

Menurut al-Jubeir, PBB telah membantu mereka mengidentifikasi siapa yang melakukan serangan drone terhadap dua fasilitas pengolahan minyak mentah Arab Saudi pada 14 September 2019. Serangan itu untuk sementara memukul produksi lebih dari 5 persen minyak dunia dan membuat harga minyak naik.

Advertising
Advertising

"Investigasi yang adil akan segera diselesaikan, mungkin dalam hitungan minggu," kata al-Jubeir.

Sebelumnya kelompok radikal Houthi di Yaman sudah mengklaim bertanggung jawab atas serangan di fasilitas pengolahan minyak Abaiq dan Khurais. Namun Riyadh dan Washington menyalahkan Iran atas serangan itu.

Menteri Luar Negeri Amerika Serikat Mike Pompeo mengatakan tidak ada bukti serangan berasal dari Yaman. Sedangkan Presiden Amerika Serikat Donald Trump menyerukan pada negara-negara di dunia agar bergabung dengan Amerika Serikat menekan Iran atas serangan itu, namun ada jalan bagi perdamaian. Tehran menyangkal keterlibatan mereka dalam serangan tersebut.

Berita terkait

Gedung Putih Minta Rusia Dijatuhi Sanksi Lagi karena Kirim Minyak ke Korea Utara

44 menit lalu

Gedung Putih Minta Rusia Dijatuhi Sanksi Lagi karena Kirim Minyak ke Korea Utara

Gedung Putih menyarankan agar Rusia dijatuhi lagi sanksi karena diduga telah secara diam-diam mengirim minyak olahan ke Korea Utara

Baca Selengkapnya

Lima Perusahaan AS Kena Sanksi Iran karena Terlibat Genosida Gaza

10 jam lalu

Lima Perusahaan AS Kena Sanksi Iran karena Terlibat Genosida Gaza

Iran memberikan sanksi kepada perusahaan-perusahaan AS, individu-individu, yang terlibat dalam genosida di Gaza

Baca Selengkapnya

Bidik Peziarah di Luar Ibadah Haji dan Umrah, Arab Saudi Kenalkan Platform Nusuk

13 jam lalu

Bidik Peziarah di Luar Ibadah Haji dan Umrah, Arab Saudi Kenalkan Platform Nusuk

Arab Saudi mengundang pelancong menjelajahi budaya, sejarah, dan petualangan di luar perjalanan keagamaan seperti haji dan umrah.

Baca Selengkapnya

5 Fakta Osama bin Laden, Pendiri Al-Qaeda yang Ditembak Mati AS pada 2 Mei 2011

17 jam lalu

5 Fakta Osama bin Laden, Pendiri Al-Qaeda yang Ditembak Mati AS pada 2 Mei 2011

Hari ini, 2 Mei 2011, Osama bin Laden ditembak mati oleh pasukan Amerika. Berikut fakta-fakta Osama bin Laden.

Baca Selengkapnya

Buat Jemaah Calon Haji 2024, Ini Aturan Terbaru dari Arab Saudi

20 jam lalu

Buat Jemaah Calon Haji 2024, Ini Aturan Terbaru dari Arab Saudi

Arab Saudi mewajibkan jemaah calon haji memenuhi kriteria vaksinasi dan mendapatkan izin resmi.

Baca Selengkapnya

Arab Saudi Terbitkan Smart Card untuk Jemaah Haji Mulai Tahun Ini, Apa Itu?

1 hari lalu

Arab Saudi Terbitkan Smart Card untuk Jemaah Haji Mulai Tahun Ini, Apa Itu?

Arab Saudi menyatakan pihaknya akan memperketat aturan haji tahun ini.

Baca Selengkapnya

Yaqut Bertemu Menteri Haji Arab Saudi, Bahas Upaya Peningkatan Layanan Jemaah

1 hari lalu

Yaqut Bertemu Menteri Haji Arab Saudi, Bahas Upaya Peningkatan Layanan Jemaah

Pertemuan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, dan Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi, Tawfiq bin Fawzan Al-Rabiah untuk membahas kemudahan layanan bagi jemaah haji Indonesia.

Baca Selengkapnya

Reaksi DPR Soal Arab Saudi Izinkan Pemegang Semua Jenis Visa Lakukan Umrah

1 hari lalu

Reaksi DPR Soal Arab Saudi Izinkan Pemegang Semua Jenis Visa Lakukan Umrah

DPR menyatakan kebijakan Arab Saudi bertolak belakang dengan Undang-Undang tentang Penyelenggaraan Ibadah Haji dan Umrah.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Kongres Amerika Serikat Berusaha Lindungi Benjamin Netanyahu dari Kemungkinan Penahanan oleh ICC

2 hari lalu

Top 3 Dunia: Kongres Amerika Serikat Berusaha Lindungi Benjamin Netanyahu dari Kemungkinan Penahanan oleh ICC

Top 3 Dunia, Kongres Amerika Serikat yang berupaya menghasilkan undang-undang agar bisa menghalangi ICC menerbitkan surat penahanan Netanyahu

Baca Selengkapnya

Arab Saudi Bakal Tindak Tegas Jamaah Haji yang Pakai Visa Tak Resmi

2 hari lalu

Arab Saudi Bakal Tindak Tegas Jamaah Haji yang Pakai Visa Tak Resmi

Arab Saudi akan menindak tegas siapa pun yang melaksanakan ibadah haji tanpa visa resmi.

Baca Selengkapnya