Duta Besar RI di Jerman Galang Dana Beli Gedung untuk Masjid

Selasa, 23 Juli 2019 11:00 WIB

Gereja usang yang rencananya akan dijadikan masjid umat Islam Indonesia di Berlin, Jerman. Sumber: kitabisa.com

TEMPO.CO, Jakarta - Duta Besar RI di Jerman Arif Havas Oegroseno menggalang dana untuk membeli sebuah gereja usang di ibu kota Berlin, Jerman, yang akan dijadikan masjid. Wali kota Berlin terpaksa menjual beberapa gereja karena jemaahnya semakin sedikit.

Informasi yang diterima Tempo pada Senin, 22 Juli 2019 menjelaskan, Wali kota Berlin sudah memberikan persetujuan kepada Duta Besar Havas untuk melepas gereja tersebut dengan harga sekitar 3 juta euro atau sekitar Rp 46 miliar.

Gerakan Antimuslim di Jerman dan Spanyol Meningkat

Gereja yang dipilih untuk menjadi mesjid jemaah Indonesia itu, masuk kategori gedung yang dilindungi yang dibangun di sekitar akhir abad 19 atau tepatnya pada 1896. Gereja usang itu sudah beberapa kali mengalami renovasi.

WNI yang sedang mengikuti pengajian di Masjid Al-Falah, yang mulai kelebihan kapasitas. Sumber: kitabisa.com

Advertising
Advertising

Saat ini Duta Besar Havas mengaku masih kekurangan biaya uang muka sekitar 600 ribu euro atau Rp 9 miliar. Tenggat waktu biaya DP ini adalah 26 Juli 2019. Sedangkan biaya untuk renovasi dan lainnya dibutuhkan dana sekitar 1.300.000 euro atau Rp 20,3 miliar.

Pemeluk Islam di Indonesia sekarang ini diperkirakan sekitar 120 juta orang sehingga untuk memiliki masjid di ibu kota Berlin ini hanya diperlukan sumbang Rp 300 ribu per orang dari jumlah tersebut.

Dikutip dari kitabisa.com, Selasa, 23 Juli 2019, gagasan membeli gereja usang untuk dijadikan masjid ini terdorong dari kondisi Masjid Al-Falah, sebuah masjid pertama yang dikelola oleh masyarakat muslim Indonesia di Jerman.

Perkenalkan, Masjid untuk Semua Muslim Berdiri di Jerman

Masjid Al-Falah didirikan oleh para pelajar Indonesia pada 1986 di bawah naungan organisasi Indonesisches Weisheits- und Kulturzentrum (IWKZ e.V.). Masjid ini adalah apartemen yang dialihfungsikan. Dalam penggunaannya, Masjid ini bukan hanya untuk solat berjamaah saja, tetapi menjadi tempat belajar Al-Quran buat anak-anak, pengajian dan kegiatan saat ramadan.

Umat Islam yang beribadah di Masjid itu terus bertambah atau saat ini sekitar 300 orang. Padahal kapasitasnya hanya 180 orang. Selain ukurannya yang kecil dan di luar kapasitas, Masjid Al-Falah juga masih berstatus sewaan.

Gereja usang yang saat ini dilirik Duta Besar RI untuk dijadikan masjid dengan status gedung permanen atau milik sendiri, berlokasi di Gotthardstr. 11 13407 Reinickendorf, Berlin, Jerman. Luas areanya sekitar 1.012 m2 dan luas bangunan 315 m2.

Kelebihan dari gedung ini adalah, punya ruang solat dengan kapasitas jamaah lebih dari 400 orang, ruangan untuk kegiatan belajar-mengajar, ruangan serbaguna. Lokasinya juga strategis, hanya 18 menit dari stasiun pusat Hauptbahnhof Berlin, Jerman.

Berita terkait

Begini Kondisi Bangunan Masjid Al Barkah yang Mangkrak Ditinggal Kontraktor

18 menit lalu

Begini Kondisi Bangunan Masjid Al Barkah yang Mangkrak Ditinggal Kontraktor

Kontraktor proyek Masjid Al Barkah tak kunjung menyelesaikan bangunan itu. Padahal pengurus masjid telah menyerahkan uang Rp 9,75 miliar.

Baca Selengkapnya

Setelah Hagia Sophia, Erdogan Kembali Ubah Bekas Gereja Menjadi Masjid

48 menit lalu

Setelah Hagia Sophia, Erdogan Kembali Ubah Bekas Gereja Menjadi Masjid

Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan pada Senin meresmikan masjid yang diubah dari gereja Ortodoks Yunani kuno di Istanbul

Baca Selengkapnya

TPNPB-OPM Rampas Ponsel dan Laptop Jemaat Gereja di Pegunungan Bintang, Warga Disebut Bersembunyi ke Hutan

16 jam lalu

TPNPB-OPM Rampas Ponsel dan Laptop Jemaat Gereja di Pegunungan Bintang, Warga Disebut Bersembunyi ke Hutan

TPNPB-OPM mendatangi jemaat gereja di Distrik Borme, Kabupaten Pegunungan Bintang, Papua Pegunungan, pada Ahad, 5 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Polisi Sebut KKB Serang Jemaat Gereja yang Sedang Ibadah Minggu di Pegunungan Bintang Papua

1 hari lalu

Polisi Sebut KKB Serang Jemaat Gereja yang Sedang Ibadah Minggu di Pegunungan Bintang Papua

Polisi menyebut Kelompok Kriminal Bersenjata menyerang jemaat gereja yang tengah ibadah minggu di Distrik Borme, Pegunungan Bintang Papua.

Baca Selengkapnya

Taman Doa Our Lady of Akita PIK 2 Resmi Dioperasikan, Jadi Destinasi Wisata Rohani

1 hari lalu

Taman Doa Our Lady of Akita PIK 2 Resmi Dioperasikan, Jadi Destinasi Wisata Rohani

Taman doa yang berlokasi di Kawasan Osaka PIK 2 yang menjadi destinasi wisata rohani ini di desain sama persis dengan gereja aslinya di Akita, Jepang.

Baca Selengkapnya

Dubes RI Resmikan Pesantren Pertama NU di Jepang

1 hari lalu

Dubes RI Resmikan Pesantren Pertama NU di Jepang

Duta Besar Republik Indonesia untuk Jepang Heri Akhmadi meresmikan pesantren pertama Nahdlatul Ulama (NU)

Baca Selengkapnya

Dana Pembangunan Masjid di Cakung Diduga Dilarikan Kontraktor, Warga Pilih Diam Tak Mau Ikut Campur

2 hari lalu

Dana Pembangunan Masjid di Cakung Diduga Dilarikan Kontraktor, Warga Pilih Diam Tak Mau Ikut Campur

Dana pembangunan Masjid Al Barkah di Cakung diduga dilarikan oleh kontraktor. Warga geram sekaligus pasrah, tak mau campur tangan.

Baca Selengkapnya

Tergusur Proyek, Pembangunan Masjid Baru di Cakung Kini Mangkrak

2 hari lalu

Tergusur Proyek, Pembangunan Masjid Baru di Cakung Kini Mangkrak

Uang pembangunan Masjid Al Barkah di Cakung Jakarta Timur diduga dibawa kabur kontraktor sebesar Rp 9,75 miliar.

Baca Selengkapnya

Kontraktor Diduga Bawa Kabur Uang Rp 9,75 Miliar Dana Pembangunan Masjid di Cakung Jaktim

3 hari lalu

Kontraktor Diduga Bawa Kabur Uang Rp 9,75 Miliar Dana Pembangunan Masjid di Cakung Jaktim

Pembangunan Masjid Albarkah di Cakung, Jakarta Timur mangkrak setelah uang pembangunan diduga dibawa kabur kontraktor.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dorong Optimalisasi Peran Masjid Sebagai Pemberdaya Umat

4 hari lalu

Bamsoet Dorong Optimalisasi Peran Masjid Sebagai Pemberdaya Umat

Bambang Soesatyo mengapresiasi peran Dewan Pengurus Masjid Agung Sunda Kelapa yang telah mengoptimalkan peran masjid sebagai pemberdaya umat.

Baca Selengkapnya