Tutup Mesin Pesawat United Airlines Amerika Terlepas saat Terbang

Reporter

Yon Yoseph

Editor

Budi Riza

Sabtu, 17 Februari 2018 10:33 WIB

Mengerikan, Mesin Pesawat United Airlines Terlepas di Udara

TEMPO.CO, Jakarta - Pesawat United Airlines terpaksa harus melakukan pendaratan keras setelah salah satu bagian mesin maskapai dari Amerika Serikat itu terlepas. Situasi mengejutkan itu lantas menciptakan kepanikan luar biasa di dalam pesawat.

Penumpang pesawat United Airlines Boeing 777-222 dari San Francisco merasa panik dan cemas selama lebih dari setengah jam setelah satu mesin terjatuh saat pesawat tersebut mendekati Hawaii pada 13 Februari 2018.

Baca: Penembakan di Florida Amerika Serikat, Kisah Tentang Para Korban

Advertising
Advertising

Insiden itu terjadi saat pesawat berada di atas Samudra Pasifik dengan sisa waktu 35 menit sebelum pesawat dijadwalkan mendarat di Honolulu. Saat itu penumpang merasa tubuh pesawat bergetar kencang.

Baca: 17 Orang Tewas, Eks Siswa Penembak Ikut Program Militer Amerika

Menurut laporan CNN pada 14 Februari 2018, penumpang bisa melihat lewat jendela ada komponen penutup mesin hilang, sementara pilot segera meminta pendaratan keras.

Seorang penumpang, Haley Ebert, mengatakan dia mendengar sebuah pukulan keras saat bagian-bagian penutup mesin terlepas.

"Penumpang berbondong-bondong ke sisi kami untuk melihat apa yang terjadi. Kami melihat komponen penutup mesin, termasuk sekrup dan mur terbang. Beberapa jatuh ke laut. Satu sekrup menghantam sayap dengan suara nyaring. Saat itu sangat mengkhawatirkan," kata Ebert. Berita ini juga dilansir New York Times.

Pesawat mendarat dengan selamat di Honolulu sekitar pukul 12.40 waktu setempat dengan petugas di darat bersiap menghadapi kemungkinan apapun.

Manajemen United Airlines mengatakan pesawat sedang dalam penerbangan dari San Francisco ke Honolulu saat insiden ini terjadi.

"Pilot kami menerapkan protokol yang diperlukan untuk mengamankan pesawat dengan aman," kata pernyataan itu.

Pesawat mendarat dengan aman. Namun kejadian ini membuat banyak penumpang trauma.

Pesawat itu dibeli United Airlines pada 1994, menjadikannya salah satu pesawat Boeing 777 pertama, pesawat dua mesin terbesar di dunia.

Malfungsi serupa pernah terjadi sebelumnya. Pada 2016, sebuah penerbangan American Airlines dari Phoenix ke San Francisco, Amerika, kembali setelah bagian mesinnya jatuh. Sebuah penerbangan JetBlue dari Newark ke Fort Lauderdale, Fla, melakukan hal yang sama pada 2010. Dan penerbangan Air France harus melakukan pendaratan darurat di Kanada utara tahun lalu setelah salah satu mesinnya meledak di udara.

Berita terkait

5 Fakta Demo Bela Palestina di Amerika, Kandidat Presiden Ditangkap hingga Boikot Akademis

2 hari lalu

5 Fakta Demo Bela Palestina di Amerika, Kandidat Presiden Ditangkap hingga Boikot Akademis

Demo bela Palestina di sejumlah kampus Amerika menimbulkan sejumlah dampak.

Baca Selengkapnya

6 Kampus Bersejarah Lokasi Demo Bela Palestina di Amerika

2 hari lalu

6 Kampus Bersejarah Lokasi Demo Bela Palestina di Amerika

Demo bela Palestina terjadi di sejumlah kampus Amerika. Polisi negara sekutu Israel itu bertindak represif.

Baca Selengkapnya

5 Fakta menarik Hot Dog, Dibawa ke Luar Angkasa hingga Harga Mencapai Puluhan Juta

3 hari lalu

5 Fakta menarik Hot Dog, Dibawa ke Luar Angkasa hingga Harga Mencapai Puluhan Juta

Sebagai makanan cepat saji yang populer, hot dog memiliki bulan perayaan nasional. Untuk merayakannya sebuah restoran di New York menjual hot dog seharga 37 juta rupiah

Baca Selengkapnya

ByteDance Pilih Tutup TikTok di AS jika Opsi Hukum Gagal

5 hari lalu

ByteDance Pilih Tutup TikTok di AS jika Opsi Hukum Gagal

TikTok berharap memenangkan gugatan hukum untuk memblokir undang-undang yang ditandatangani oleh Presiden Joe Biden.

Baca Selengkapnya

Deretan Aktris Korea Selatan yang Menikah Dengan Chaebol

8 hari lalu

Deretan Aktris Korea Selatan yang Menikah Dengan Chaebol

Kisah cinta dengan kalangan chaebol juga dialami sejumlah aktris Korea Selatan.

Baca Selengkapnya

Amerika Perkuat Infrastruktur Transportasinya dari Dampak Cuaca Ekstrem, Kucurkan Hibah 13 T

10 hari lalu

Amerika Perkuat Infrastruktur Transportasinya dari Dampak Cuaca Ekstrem, Kucurkan Hibah 13 T

Hibah untuk lebih kuat bertahan dari cuaca ekstrem ini disebar untuk 80 proyek di AS. Nilainya setara separuh belanja APBN 2023 untuk proyek IKN.

Baca Selengkapnya

4 Rudal Iran yang Diwaspadai Amerika dan Sekutunya

13 hari lalu

4 Rudal Iran yang Diwaspadai Amerika dan Sekutunya

Iran memiliki kapasitas teknis dan industri untuk mengembangkan rudal jarak jauh, termasuk Intercontinental Ballistic Missile (ICBM) atau Rudal Balistik Antarbenua.

Baca Selengkapnya

Kisah Amerika Bantu Iran Kembangkan Nuklir

13 hari lalu

Kisah Amerika Bantu Iran Kembangkan Nuklir

Iran menjadi salah satu negara yang mengembangkan nuklir. Ada jasa Amerika dalam hal itu.

Baca Selengkapnya

Gerhana Matahari Total Dirayakan Besar-besaran di Amerika Utara

23 hari lalu

Gerhana Matahari Total Dirayakan Besar-besaran di Amerika Utara

Perayaan gerhana matahari di Amerika Utara dilakukan besar-besaran. Ada pesta pernikahan hingga pertunjukan musik.

Baca Selengkapnya

Perburuan Korona Saat Gerhana Matahari Total Hari Ini Kerahkan Pesawat Jet NASA

24 hari lalu

Perburuan Korona Saat Gerhana Matahari Total Hari Ini Kerahkan Pesawat Jet NASA

Para peneliti matahari telah menunggu bertahun-tahun untuk momen 4 menit gerhana matahari total di Amerika pada Senin pagi-siang ini waktu setempat.

Baca Selengkapnya