Presiden Iran, Rouhani Nyatakan Perang Melawan ISIS Berakhir

Rabu, 22 November 2017 11:05 WIB

Presiden Iran, Hassan Rouhani. Simon Dawson/Bloomberg via Getty Images

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Iran, Hassan Rouhani mengumumkan pertempuran untuk memberangus kelompok teroris ISIS di seluruh wilayah Arab berakhir. Pengumuman itu disampaikan setelah Rouhani mendapat pesan dari komandan senior Garda Revolusi Iran, Mayjen Qassem Soleimani.

"Sebagian upaya telah dilakukan oleh para pejuang Iran dan tentara Suriah, Irak serta Lebanon, Kami membantu sebagai bagian dari tanggung jawab untuk menjadi Muslim," kata Rouhani di hadapan Kongres Nasional ke-5 di Teheran, Selasa, 21 November 2017 seperti yang dilansir Albawaba News.

Baca: Petani Temukan Kuburan Massal Korban Pembantaian ISIS di Irak

Rouhani mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang disebutnya sebagai pahlawan Muslim karena membantu membasmi ISIS yang telah membawa kesengsaraan, kehancuran, kematian dan kekejaman. Rouhani juga berterimakasih kepada kelompok milisi Libanon Hizbullah untuk perannya yang menentukan dalam perang melawan ISIS.

Pengawal Garda Revolusi, pasukan militer terkuat Iran terlibat untuk mendukung Presiden Suriah Bashar Assad dan pemerintah pusat di Baghdad selama berperang melawan ISIS. Lebih dari seribu anggota Garda, termasuk komandan senior, terbunuh di Suriah dan Irak saat bertempur melawan ISIS.

Baca: Irak Serbu Benteng Terakhir ISIS, Selanjutnya Kurdi

Dalam pidatonya, Rouhani juga mengkritik Liga Arab karena mendukung Arab Saudi dan mengecam peran Saudi dalam perang di Yaman.

Rouhani dijadwalkan akan bertemu dengan Presiden Rusia, Vladimir Putin dan Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan pada Rabu, 22 November 2017, untuk membahas masa depan Suriah dan beberapa wilayah Arab yang terkena dampak perang melawan ISIS.

Advertising
Advertising

Pemimpin Rusia Vladimir Putin akan menjamu Recep Tayyip Erdogan dan Rouhani dari Turki di resor Sochi Laut Hitam menjelang perundingan paralel PBB di Jenewa, Swiss pada tanggal 28 November.

Baca: Telepon Presiden Suriah, Presiden Iran Rouhani Berikan Dukungan

Pertemuan tersebut terjadi karena Ankara, Moskow, dan Teheran bekerja sama dengan meningkatnya intensitas untuk mengakhiri perang sipil enam tahun di Suriah yang telah menyebabkan 330.000 orang tewas dan jutaan orang kehilangan tempat tinggal.

Minggu lalu, tentara Suriah dan sekutunya dilaporkan sepenuhnya mengendalikan benteng terakhir ISIS di Albu Kamal di timur laut Damaskus.

Berita terkait

BREAKING NEWS: Helikopter yang Bawa Presiden Iran Mendarat Darurat, Tim SAR Masih Mencari Raisi

11 jam lalu

BREAKING NEWS: Helikopter yang Bawa Presiden Iran Mendarat Darurat, Tim SAR Masih Mencari Raisi

Helikopter yang mengangkut Presiden Iran Ebrahim Raisi dikabarkan mendarat darurat. Upaya penyelamatan belum berhasil.

Baca Selengkapnya

Daftar Negara yang Mendukung Palestina, Ada Indonesia

2 hari lalu

Daftar Negara yang Mendukung Palestina, Ada Indonesia

Mulai dari Indonesia hingga Afrika Selatan, berikut ini adalah negara yang mendukung Palestina melawan agresi Israel

Baca Selengkapnya

Divonis 8 Tahun Penjara, Sutradara Mohammad Rasoulof Kabur dari Iran

5 hari lalu

Divonis 8 Tahun Penjara, Sutradara Mohammad Rasoulof Kabur dari Iran

Sutradara film Iran Mohammad Rasoulof mengatakan telah meninggalkan Iran setelah dijatuhi hukuman penjara atas tuduhan keamanan nasional

Baca Selengkapnya

Garda Revolusi: Iran Tak Takut Hancurkan Arogansi Global

6 hari lalu

Garda Revolusi: Iran Tak Takut Hancurkan Arogansi Global

Panglima Garda Revolusi Iran menyatakan Iran tak pernah terhambat dengan sanksi-sanksi Barat.

Baca Selengkapnya

Iran akan Ubah Doktrin Nuklir Jika Israel Ancam Keberadaannya

10 hari lalu

Iran akan Ubah Doktrin Nuklir Jika Israel Ancam Keberadaannya

Iran sekali lagi memperingatkan Israel agar tidak mengancam eksistensinya atau mereka akan mengubah doktrin nuklir yang telah diumumkannya.

Baca Selengkapnya

Iran Bebaskan Awak Kapal Terafiliasi Israel yang Sempat Disita di Selat Hormuz

16 hari lalu

Iran Bebaskan Awak Kapal Terafiliasi Israel yang Sempat Disita di Selat Hormuz

Menteri Luar Negeri Hossein Amirabdollahian mengatakan Iran telah membebaskan awak kapal MSC Aries yang terafiliasi dengan Israel, setelah sempat disita di dekat Selat Hormuz.

Baca Selengkapnya

Lima Perusahaan AS Kena Sanksi Iran karena Terlibat Genosida Gaza

17 hari lalu

Lima Perusahaan AS Kena Sanksi Iran karena Terlibat Genosida Gaza

Iran memberikan sanksi kepada perusahaan-perusahaan AS, individu-individu, yang terlibat dalam genosida di Gaza

Baca Selengkapnya

5 Mata Uang dengan Nilai Paling Lemah di Dunia

19 hari lalu

5 Mata Uang dengan Nilai Paling Lemah di Dunia

Daftar negara dengan mata uang terlemah menjadi perhatian utama bagi para pengamat ekonomi dan pelaku pasar.

Baca Selengkapnya

Indonesia - Iran Jalin Kerjasama Teknologi Pertanian

19 hari lalu

Indonesia - Iran Jalin Kerjasama Teknologi Pertanian

Iran akan mendorong pertukaran ekspor impor pada subsektor hortikultura khususnya yang berkaitan dengan buah-buahan

Baca Selengkapnya

Iran akan Bebaskan Awak Kapal Portugal yang Disita di Selat Hormuz

22 hari lalu

Iran akan Bebaskan Awak Kapal Portugal yang Disita di Selat Hormuz

Iran mengatakan akan membebaskan awak kapal berbendera Portugal yang disita pasukannya bulan ini.

Baca Selengkapnya