Mencintai Putri Obama, Pria Ini Janjikan Mas Kawin 50 Sapi

Reporter

Rabu, 27 Mei 2015 06:00 WIB

Malia Obama

TEMPO.CO , Jakarta:Seorang pengacara asal Kenya mengaku telah jatuh cinta kepada putri sulung Presiden AS Barack Obama, Malia Obama. Tanpa malu-malu Felix Kiprono, nama pengacara itu, siap memberikan ratusan hewan ternak sebagai mas kawin agar dapat menikahi Malia.

Menurut Felix, menikahi gadis cantik berusia 16 tahun itu merupakan impian yang ingin dia wujudkan. Ia pun sudah bertekad akan mengutarakan secara langsung niatnya melamar Malia saat Presiden Obama berkunjung ke Kenya Juli mendatang.



Felix tertarik dan jatuh hati pada Malia sejak tahun 2008. Sejak itu ia tak lagi punya niat mendekati perempuan lain. "Saya mulai tertarik padanya sejak 2008. Sebagai kenyataannya , saya tidak berkencan dengan siapa pun sejak itu dan berjanji untuk setia kepadanya." kata Felix seperti dilansir Express pada 26 Mei 2015.



Ia pun telah membicarakan tentang niatnya melamar Malia. Keluarganya, ujar Felix, siap membantunya. Felix sudah mempersiapkan mas kawinnya berupa 50 ekor sapi, 70 ekor domba dan 30 ekor kambing. "Saya telah berbagi ini dengan keluarga saya dan mereka bersedia untuk membantu saya dengan mas kawin serta biaya pernikahan."



Pengacara muda itu juga mengatakan bahwa jika Presiden Obama menerima lamarannya, ia akan melakukan prosesi pernikahannya dengan adat Kenya. Prosesi yang menurutnya akan mengejutkan Malia Obama dengan makanan khas dan ritual yang unik.

Felix akan melamar Malia yang punya darah Kenya dari bapaknya di atas bukit Bureti dekat tanah ayahnya. Di bukit ini pula para pemimpin dan prajurit Kenya biasanya dinobatkan.

EXPRESS|YON DEMA

Advertising
Advertising

Berita terkait

Presiden Afsel Minta Negara Kaya Tidak Timbun Vaksin Covid-19

27 Januari 2021

Presiden Afsel Minta Negara Kaya Tidak Timbun Vaksin Covid-19

Presiden Afrika Selatan Cyril Ramaphosa meminta vaksin Covid-19 dibagikan merata ke seluruh negara di dunia

Baca Selengkapnya

Waswas Gelombang Dua Virus Corona di Afrika

18 Desember 2020

Waswas Gelombang Dua Virus Corona di Afrika

Wabah virus corona di wilayah Afrika barat dan tengah mengkhawatirkan mengingat banyak negara yang tak mampu membeli vaksin virus corona.

Baca Selengkapnya

WHO Ingatkan Kematian Akibat Malaria Bisa Lebih Tinggi dari Covid-19

30 November 2020

WHO Ingatkan Kematian Akibat Malaria Bisa Lebih Tinggi dari Covid-19

WHO mengingatkan angka kematian akibat penyakit malaria bisa melampaui kematian karena virus corona di kawasan Afrika.

Baca Selengkapnya

Perolehan Suara Joe Biden Lewati Rekor Obama

5 November 2020

Perolehan Suara Joe Biden Lewati Rekor Obama

Meski penghitungan suara Pemilu AS masih berlangsung, Joe Biden telah mengantongi lebih dari 70 juta suara.

Baca Selengkapnya

Gajah Afrika Berusia 52 Tahun Mati di Bonbin Amerika

9 Oktober 2020

Gajah Afrika Berusia 52 Tahun Mati di Bonbin Amerika

Gajah Afrika bernama Sophi sempat mengalami penurunan kondisi selama beberapa hari sebelum mati.

Baca Selengkapnya

Donald Trump Tolak Saran Obama Soal Rasisme dan Keikusertaan Pemilu

6 Agustus 2020

Donald Trump Tolak Saran Obama Soal Rasisme dan Keikusertaan Pemilu

Presiden AS Donald Trump menolak saran mantan Presiden Barack Obama untuk meningkatkan keikutsertaan warga di Pilpres Amerika.

Baca Selengkapnya

Remaja Inggris Peretas Akun Twitter Tokoh Dunia Bobol Rp 1,45 Miliar

3 Agustus 2020

Remaja Inggris Peretas Akun Twitter Tokoh Dunia Bobol Rp 1,45 Miliar

Mason Sheppard, remaja Inggris yang dituduh peretas akun Twitter tokoh dunia telah membobol dana mereka sebesar Rp 1,45 miliar

Baca Selengkapnya

Studi: Nyamuk Berevolusi Gigit Manusia Gara-gara Cari Air

26 Juli 2020

Studi: Nyamuk Berevolusi Gigit Manusia Gara-gara Cari Air

Banyak jenis nyamuk menggigit beragam jenis hewan, tapi beberapa hanya suka manusia dan tidak ada yang tahu kenapa hingga kini.

Baca Selengkapnya

Kisah Gli, Kucing Penghuni Hagia Sophia 16 Tahun

25 Juli 2020

Kisah Gli, Kucing Penghuni Hagia Sophia 16 Tahun

Gli, kucing penghuni Hagia Sophia lebih dari 16 tahun menjadi sorotan setelah bangunan warisan kerajaan Bizantium itu berubah status menjadi masjid.

Baca Selengkapnya

Kematian Massal Gajah Liar di Botswana, Penyebab Masih Misterius

6 Juli 2020

Kematian Massal Gajah Liar di Botswana, Penyebab Masih Misterius

Hampir 400 gajah mati dalam 2 bulan. Konservasionis mengkritik lambannya pemerintah Botswana bertindak atas bencana yang dialami gajah di negeri itu.

Baca Selengkapnya