Cari Malaysia Airlines,TNI Sisir Thailand-Malaysia  

Reporter

Rabu, 12 Maret 2014 07:48 WIB

Pilot TNI-AL memeriksa peta, pada saat operasi pencarian pesawat Malaysia Airlines yang hilang (10/3). Pencarian dilakukan dari Medan hingga Selat Malaka, di daerah perbatasan antara Indonesia, Malaysia, dan Thailand. AP/Binsar Bakkara

TEMPO.CO, Jakarta - Personel TNI Angkatan Udara akan menyisir perbatasan Malaysia-Thailand untuk mencari jejak pesawat Malaysia Airlines MH370. Penyisiran dengan pesawat intai Boeing 737-200 ini dilakukan setelah pencarian di Selat Malaka tidak membuahkan hasil.

"Hari ini pencarian diperluas sampai ke utara Kota Medan, tepatnya di sekitar perbatasan Malaysia-Thailand," kata Kepala Dinas Penerangan TNI AU, Marsekal Pertama Hadi Tjahjanto, kepada Tempo, Rabu, 12 Maret 2014. (Baca: Tujuh Fakta Terkait Hilangnya Malaysia Airlines).

Menurut Hadi, pencarian tim intai strategis TNI AU akan dimulai pukul 08.00 WIB. Untuk pencarian di kawasan Thailand-Malaysia, TNI AU mengerahkan 14 personel. Hadi memperkirakan pencarian jejak Malaysia Airlines tersebut memakan waktu 2,5 jam. "Karena menggunakan Boeing, jangkauan pencarian dengan limit waktu tersebut sudah cukup luas," ujarnya.

Pesawat Boeing 777-200 Malaysia Airlines yang mengangkut 227 penumpang dan 12 awak diperkirakan hilang di sekitar wilayah udara Vietnam pada Sabtu, 8 Maret 2014 pukul 02.40 waktu setempat. (Telepon Penumpang Malaysia Airlines Aktif).

Pesawat kehilangan kontak setelah dua jam mengudara dari Kuala Lumpur menuju Beijing, Cina. Hingga berita ini diturunkan, pencarian jejak pesawat maupun penumpangnya belum membuahkan hasil. Padahal, pencarian tersebut melibatkan personel dari delapan negara, termasuk Indonesia. (Baca:Hari Keempat, Bangkai Malaysia Airlines Tak Ketemu).

KHAIRUL ANAM

Berita Terpopuler
Jawa Timur Dorong Transaksi Perdagangan Elektronik
Begini, Cara Mengenali Beras Impor Berklorin
Tommy Soeharto Buka Hotel Syariah
Pengusaha Mebel Keluhkan Biaya Pengurusan Dokumen




Berita terkait

KNKT Investigasi Penyebab Kecelakaan di Km 58 Tol Jakarta-Cikampek, Ini Tugas Investigator KNKT

17 hari lalu

KNKT Investigasi Penyebab Kecelakaan di Km 58 Tol Jakarta-Cikampek, Ini Tugas Investigator KNKT

KNKT memiliki investigator dan sekretariat untuk membantu proses investigasi kecelakaan di Indonesia, termasuk di KM 58 Tol Jakarta-Cikampek.

Baca Selengkapnya

Selandia Baru akan Sita Kotak Hitam LATAM Boeing 787

48 hari lalu

Selandia Baru akan Sita Kotak Hitam LATAM Boeing 787

Komisi Investigasi Kecelakaan Transportasi Selandia Baru (TAIC) akan menyita kotak hitam penerbangan LATAM Airlines Boeing 787.

Baca Selengkapnya

Kronologi Pilot dan Kopilot Batik Air ID-6723 Ketiduran, Sempat Sarapan Mie Instan Sebelum Terbang

52 hari lalu

Kronologi Pilot dan Kopilot Batik Air ID-6723 Ketiduran, Sempat Sarapan Mie Instan Sebelum Terbang

KNKT menjelaskan kronologi pilot-kopilot Maskapai Batik Air tertidur saat terbangkan pesawat dari Kendari ke Jakarta. Ada 153 penumpang dalam pesawat.

Baca Selengkapnya

Hilangnya Pesawat MH370, Misteri Penerbangan Terbesar di Dunia

53 hari lalu

Hilangnya Pesawat MH370, Misteri Penerbangan Terbesar di Dunia

Pesawat MH370 itu hilang dalam perjalanan dari Kuala Lumpur ke Beijing pada 8 Maret 2014 dan hingga kini jejaknya belum terlacak.

Baca Selengkapnya

MH370 Hilang Tanpa Jejak, Berikut Fakta-fakta Menarik di Balik Peristiwa Tragis Itu

54 hari lalu

MH370 Hilang Tanpa Jejak, Berikut Fakta-fakta Menarik di Balik Peristiwa Tragis Itu

Pesawat MH370 hilang dalam penerbangan dari Kuala Lumpur, Malaysia ke Cina. Sepuluh tahun berlalu, jejaknya masih misterius.

Baca Selengkapnya

MH370 Hilang Misterius, Perusahaan AS Klaim Bisa Temukan Lokasi Pesawat Jatuh

55 hari lalu

MH370 Hilang Misterius, Perusahaan AS Klaim Bisa Temukan Lokasi Pesawat Jatuh

MH370 hilang tanpa jejak. Pemerintah Malaysia menyatakan akan mencari lagi pesawat ini jika ada bukti baru.

Baca Selengkapnya

10 Tahun Pesawat Malaysia Airlines MH370 Hilang, Berikut Kilas Balik Tragedi 239 Penumpang Tak Pernah Ditemukan

56 hari lalu

10 Tahun Pesawat Malaysia Airlines MH370 Hilang, Berikut Kilas Balik Tragedi 239 Penumpang Tak Pernah Ditemukan

Pesawat Malaysia Airlines MH370 hilang pada 8 Maret 2014. Sebanyak lokasi dan 239 penumpang sampai sekarang belum ditemukan.

Baca Selengkapnya

10 Tahun Misteri Hilangnya Pesawat MH370, Malaysia Akan Cari Lagi

57 hari lalu

10 Tahun Misteri Hilangnya Pesawat MH370, Malaysia Akan Cari Lagi

Pemerintah Malaysia mendorong pencarian baru atas pesawat Malaysia Airlines penerbangan MH370 yang hilang misterius 10 tahun lalu

Baca Selengkapnya

Bawa 12 Penumpang, Pesawat Smart Air PK-SNJ Kecelakaan di Bandara Aminggaru Papua

5 Februari 2024

Bawa 12 Penumpang, Pesawat Smart Air PK-SNJ Kecelakaan di Bandara Aminggaru Papua

Pesawat Smart Air PK-SNJ mengalami kecelakaan di Bandara Aminggaru, Distrik Ilaga, Kabupaten Puncak, Papua Tengah

Baca Selengkapnya

Pesawat Sewaan yang Angkut Pengusaha Rusia Jatuh di Afghanistan, Dua Tewas

22 Januari 2024

Pesawat Sewaan yang Angkut Pengusaha Rusia Jatuh di Afghanistan, Dua Tewas

Enam warga Rusia yang naik pesawat carter dari Thailand, jatuh di Afghanistan.

Baca Selengkapnya