Bocah Ini Dipaksa Minum Bensin oleh Ibunya  

Reporter

Kamis, 14 November 2013 13:27 WIB

dailymail.co.uk

TEMPO.Co, Jinhua – Anak selalu menjadi korban dalam masalah rumah tangga orang tuanya. Tak jarang, anaklah yang menjadi sasaran kemarahan orang tuanya. Kejadian inilah yang menimpa Duoduo. Bocah berusia 4 tahun asal Jinhua, Cina, ini terancam tidak bisa bicara akibat luka bakar yang ditimbulkan dari perkelahian orang tuanya.

Adalah Shen Dan, ibu Duoduo yang menumpahkan kekesalan terhadap suaminya Zhang Qiusheng. Mereka kerap bertengkar lantaran masalah ekonomi. Shen begitu marah karena ia merasa tak pernah dihargai dan diperlakukan secara baik oleh Zhang.

Seperti dikutip dari laman Daily Mail, Selasa, 14 November 2013, tetangga pun kerap kali mendengar keributan di rumah tangga mereka. Hingga akhirnya Shen begitu marah dan memaksa Duoduo meminum bensin. Duoduo berontak begitu bensin masuk ke mulutnya.

Melihat kekacauan ini, Zhang berusaha memisahkan keduanya. Namun amarah Shen semakin menjadi-jadi. Ia malah menuangkan bensin ke tubuh mereka bertiga dan menarik diri ke perapian. Tentu saja, api dengan cepat tersulut.

Mereka bertiga kini berada dalam perawatan rumah sakit. Shen dan Zhang menderita luka bakar pada 15 persen bagian tubuhnya. Sementara Duoduo jauh lebih parah. Sebanyak 35 persen tubuhnya terbakar.

Ia kini berada dalam perawatan ICU. Dokter mengatakan, jika sembuh nanti, Duoduo mungkin tidak bisa berbicara dan hampir dipastikan buta karena luka bakar ini mengenai wajahnya. Tidak hanya itu, paru-parunya juga terluka parah akibat bensin dan kobaran api.

Zhang sangat terpukul. “Saya tak mengerti mengapa Shen tega melukai hal terpenting dalam hidup saya, yang juga anaknya sendiri,” tutur Zhang sedih. Ia akan segera mencari pengacara dan menceraikan Shen.

Shen tidak hanya akan menghadapi gugatan cerai. Ia juga akan berurusan dengan hukum dan menghadapi dakwaan tindakan kriminal.

ANINGTIAS JATMIKA | DAILY MAIL

Berita Terpopuler
Ucapan Talak Enji Berawal dari Sini
Bintang Hollywood: Jakarta, Kota Amburadul
Shela Sempat Dengar Gaya Hidup Mewah Enji
Sebelum Eddies, Ferry Hampir Nikahi Nuri Maulida
Putus dari Lia Aulia, Enji Pacari Ayu Ting Ting
Ayu Ting Ting Tahu Enji Playboy

Berita terkait

Pelaku Kekerasan Anak Biasanya Punya Gangguan Mental

30 hari lalu

Pelaku Kekerasan Anak Biasanya Punya Gangguan Mental

Psikolog menyebut para pelaku kekerasan anak cenderung memiliki gangguan kesehatan mental dan biasanya orang terdekat.

Baca Selengkapnya

Komnas PA: Kasus Kekerasan Anak Meningkat 30 Persen Tahun ini, Terbanyak Terjadi di Keluarga dan Sekolah

29 Desember 2023

Komnas PA: Kasus Kekerasan Anak Meningkat 30 Persen Tahun ini, Terbanyak Terjadi di Keluarga dan Sekolah

Kasus kekerasan terhadap anak terbanyak tahun ini adalah kekerasan seksual

Baca Selengkapnya

Viral Kasus KDRT Dialami Dokter Qory, Begini Ancaman Hukuman Bagi Pelaku KDRT

18 November 2023

Viral Kasus KDRT Dialami Dokter Qory, Begini Ancaman Hukuman Bagi Pelaku KDRT

Belakangan ramai di media sosial kasus Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) yang dialami dokter Qory. Apa hukuman bagi pelaku KDRT?

Baca Selengkapnya

Deddy Mizwar dan Nenek Ariel Tatum Pemeran Film Arie Hanggara, Kisah Tragis Bocah 7 Tahun

10 November 2023

Deddy Mizwar dan Nenek Ariel Tatum Pemeran Film Arie Hanggara, Kisah Tragis Bocah 7 Tahun

Kematian anak berusia 7 tahun karena disiksa orang tuanya diangkat ke layar lebar. Film Arie Hanggara dibintangi Deddy Mizwar dan nenek Ariel Tatum.

Baca Selengkapnya

Dokter di Makassar Jadi Tersangka Usai Aniaya Balita, Berikut Pasal-Pasal Kekerasan Terhadap Anak

4 Agustus 2023

Dokter di Makassar Jadi Tersangka Usai Aniaya Balita, Berikut Pasal-Pasal Kekerasan Terhadap Anak

Seorang dokter di Makassar ditetapkan sebagai tersangka kasus penganiayaan terhadap anak. Pahami pasal-pasal kekerasan terhadap anak.

Baca Selengkapnya

Anak yang Ditelantarkan Ibu Kandung di Depok Dapat Pendampingan Psikologi dan Hukum

7 Februari 2023

Anak yang Ditelantarkan Ibu Kandung di Depok Dapat Pendampingan Psikologi dan Hukum

Pemerintah Kota Depok akan memberikan pendampingan psikologis dan hukum karena anak yang disiram air panas oleh ibunya sendiri itu trauma.

Baca Selengkapnya

Anak yang Ditelantarkan Ibu Kandung di Depok Alami Luka Bakar Grade 2

7 Februari 2023

Anak yang Ditelantarkan Ibu Kandung di Depok Alami Luka Bakar Grade 2

Peristiwa KDRT yang dialaminya itu diduga membuat korban, warga Cipayung Depok, trauma.

Baca Selengkapnya

Berikut Langkah Hukum yang Dapat Ditempuh saat Anak Menjadi Korban Bullying

20 November 2022

Berikut Langkah Hukum yang Dapat Ditempuh saat Anak Menjadi Korban Bullying

Saat anak menjadi korban bullying, orang tua dapat melaporkan pelaku ke Komnas HAM dan polisi dengan membawa bukti dari peristiwa tersebut.

Baca Selengkapnya

Kekerasan terhadap Anak Marak, Perhimpunan Perempuan: Seharusnya Aman dan Nyaman

8 Agustus 2022

Kekerasan terhadap Anak Marak, Perhimpunan Perempuan: Seharusnya Aman dan Nyaman

Perhimpunan Perempuan Lintas Profesi Indonesia (PPLIPI) mengedukasi warga DKI Jakarta untuk mencegah kekerasan terhadap anak dengan segala bentuknya.

Baca Selengkapnya

Tangerang dan Depok Raih Predikat Kota Layak Anak Kategori Nindya

24 Juli 2022

Tangerang dan Depok Raih Predikat Kota Layak Anak Kategori Nindya

Ada beberapa poin penting yang menyebabkan Kota Tangerang meraih predikat Kota Layak Anak 2022.

Baca Selengkapnya