Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Inilah Pemicu Arab Saudi Putuskan Hubungan dengan Qatar  

image-gnews
Raja Salman memutuskan hubungan dengan Sheikh Tamim bin-Hamad bin Khalifa Al Thani. theiranproject.com, bbc.com
Raja Salman memutuskan hubungan dengan Sheikh Tamim bin-Hamad bin Khalifa Al Thani. theiranproject.com, bbc.com
Iklan

TEMPO.CO, Doha – Empat kekuatan utama Timur Tengah, Arab Saudi, Mesir, Uni Emirat Arab, dan Bahrain, memutuskan hubungan diplomatik dengan Qatar yang dipicu tuduhan Qatar mendukung terorisme dan ajakan kepada negara-negara Teluk untuk bekerja sama dengan Iran.

Keempat negara tersebut menuduh Qatar mendukung Al-Ikhwan al-Muslimun, gerakan Islam tertua di dunia, serta menambahkan tuduhan bahwa Doha bahkan mendukung agenda Iran.

Baca: Mengejutkan, Arab Saudi Memutus Hubungan dengan Qatar

Selain memutus hubungan diplomatik, tiga negara Teluk kaya minyak itu mengumumkan penutupan hubungan transportasi dengan Qatar dan memberi waktu dua minggu untuk pengunjung dan warga Qatar meninggalkan negara mereka.

Para diplomat Qatar di negara-negara itu juga telah diultimatum untuk segera kembali ke negaranya dalam waktu 48 jam.

Arab Saudi adalah negara pertama yang memutus hubungan setelah menuduh Qatar mendukung kelompok militan dan menyebarkan ideologi kekerasan mereka.

”Qatar mencakup beberapa kelompok teroris dan sektarian yang bertujuan mengganggu stabilitas di kawasan ini, termasuk Al-Ikhwan al-Muslimun, ISIS, dan Al-Qaeda, serta mempromosikan pesan dan skema kelompok-kelompok ini melalui media mereka secara terus-menerus,” kata pemerintah Kerajaan Arab Saudi, seperti dikutip kantor berita resmi SPA.

Baca: Ikuti Arab Saudi, Mesir dan UEA Memutus Hubungan dengan Qatar

Qatar dituding mendukung militan yang didukung Iran di wilayah Qatif dan Bahrain yang berpenduduk mayoritas muslim Syiah di Bahrain.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kantor berita Arab Saudi, SPA, juga mengatakan Riyadh sudah menutup perbatasannya serta memutus hubungan darat, laut, dan udara dengan Qatar. Alasan yang diberikan adalah “melindungi keamanan nasional dari bahaya teroris dan ekstremis”.

Tetangga ketiga negara Teluk, Mesir, mengatakan kebijakan Qatar mengancam keamanan nasional Arab dan menabur benih perselisihan dan perpecahan di masyarakat Arab sesuai dengan rencana yang disengaja yang ditujukan untuk kesatuan dan kepentingan negara Arab. Kementerian Luar Mesir juga membenarkan bahwa ruang udara dan semua pelabuhannya sudah ditutup bagi Qatar.

Seperti dilansir CNN pada 5 Juni 2017, ketegangan Qatar dan sejumlah negara Teluk terjadi setelah kantor berita Qatar menyebut Emir Qatar Sheikh Tamim bin Hamid al-Thani meminta negara-negara Teluk bekerja sama dengan musuh bebuyutan mereka, Iran.

Insiden serupa pernah terjadi pada 2014, ketika Arab Saudi, Uni Emirat Arab, dan Bahrain memanggil pulang Duta Besar mereka dari Qatar. Alasan pemutusan hubungan diplomatik Arab dan Qatar adalah ketiga negara itu menuding Qatar mendukung Presiden Mesir terguling, Muhammad Mursi, dan kelompok terlarang Al-Ikhwan al-Muslimun.

ALJAZEERA | CNN | REUTERS | YON DEMA


Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Putri Raja Salman Murka UEA Sebut Saudi Sekuler  

1 Agustus 2017

Ribuan jemaah calon haji melakukan tawaf, berjalan mengelilingi Kabah tujuh kali, di Masjidil Haram, Mekah, 21 September 2015. Para jemaah mulai bergerak Padang Arafah pada 22 September 2015 untuk melakukan wukuf. MOHAMMED AL-SHAIKH/AFP/Getty Images
Putri Raja Salman Murka UEA Sebut Saudi Sekuler  

Putri Kerajaan Arab Saudi, Fahda Bin Saud Bin Abdulaziz, murka atas pernyataan Duta Besar UEA untuk AS bahwa Saudi negara sekuler.


Tiga Rahasia Diplomasi Qatar Hingga Jadi Kuat

7 Juli 2017

Menteri Luar Negeri Qatar, Sheikh Mohammed bin Abdulrahman al-Thani. REUTERS
Tiga Rahasia Diplomasi Qatar Hingga Jadi Kuat

Negara monarki itu memainkan tiga diplomasi: image building melalui media Al Jazeera, negosiator atau mediator, dan pendidikan.


Jelang Tenggat, Qatar Tolak Penuhi 13 Tuntutan Arab Saudi Cs

3 Juli 2017

Peta negara teluk. asiancorrespondent.com
Jelang Tenggat, Qatar Tolak Penuhi 13 Tuntutan Arab Saudi Cs

Menteri Luar Qatar, Sheikh Mohammed bin Abdulrahman Al-Thani, mengatakan semua tuntutan tersebut diajukan dengan tujuan untuk ditolak


Konflik Qatar, Arab Saudi Larang Hewan Ternak Lewati Perbatasan  

21 Juni 2017

Sejumlah warga mengantri di kasir saat membeli bahan makanan yang dibeli oleh warga di sebua supermarket di Doha, Qatar, 5 Juni 2017.  Sebelumnya hubungan Arab Saudi dan Qatar sangat akrab dalam berbagai peristiwa politik di Timur Tengah. (@shalome05 via AP)
Konflik Qatar, Arab Saudi Larang Hewan Ternak Lewati Perbatasan  

Selama ini, penduduk Qatar selalu membawa unta dan domba mereka ke padang penggembalaan milik Arab Saudi.


Arab Saudi Larang Jemaah Umrah Qatar Masuki Masjidil Haram  

11 Juni 2017

Umat muslim melakukan tawaf atau mengelilingi kabah tujuh kali, saat bulan Ramadan di Masjidil Haram, Mekah, Juni 2016. REUTERS/Faisal Al Nasser
Arab Saudi Larang Jemaah Umrah Qatar Masuki Masjidil Haram  

Otoritas Arab Saudi dilaporkan melarang warga Qatar masuk ke dalam Masjidil Haram di Mekah.


Kisah WNI di Qatar, Pasca Putus Hubungan Diplomatik Negara Teluk

11 Juni 2017

Keluarga Euneke Verawati dan  Al Fadjri, WNI yang tinggal di Qatar. Foto: Euneke Verawati
Kisah WNI di Qatar, Pasca Putus Hubungan Diplomatik Negara Teluk

Isu adanya krisis bahan pangan, air bersih, dan jam malam pasca pemutusan hubungan diplomatik, dijawab WNI yang tinggal di Qatar.


Krisis Qatar, Yusuf Qardhawi Masuk Daftar Teroris Arab Saudi Cs  

9 Juni 2017

Yusuf Qardhawi. youtube.com
Krisis Qatar, Yusuf Qardhawi Masuk Daftar Teroris Arab Saudi Cs  

Arab Saudi bersama Bahrain, Mesir, dan Uni Emirat Arab memasukkan ulama pendukung Ikhwanul Muslimin, Yusuf Qardhawi, dalam daftar teroris


Dikeroyok Arab Saudi Cs, Qatar : Kami Tak Akan Menyerah

9 Juni 2017

Peta negara teluk. asiancorrespondent.com
Dikeroyok Arab Saudi Cs, Qatar : Kami Tak Akan Menyerah

Pemerintah Qatar bersumpah tidak akan menyerah meski mengalami tekanan dari Arab Saudi dan sejumlah negara tetangga.


Krisis Qatar Berlanjut, Al Jazeera Alami Peretasan Besar-Besaran

9 Juni 2017

Al-Jazeera. Chicagonow.com
Krisis Qatar Berlanjut, Al Jazeera Alami Peretasan Besar-Besaran

Media Qatar, Al-Jazeera, mengaku mengalami peretasan besar-besaran yang menyasar seluruh platform yang mereka miliki.


Krisis Qatar, Kemenhub Pesan Ini Kepada Jamaah Umroh

8 Juni 2017

Pesawat Qatar Airways. REUTERS/Michael Buholzer
Krisis Qatar, Kemenhub Pesan Ini Kepada Jamaah Umroh

Buntut krisis Qatar, transportasi jemaah umrah dialihkan dari
Qatar Airways ke maskapai lainnya sejak Senin, 5 Juni 2017.