Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Tragis, Puluhan Warga Miskin Iran Tinggal di Bekas Kuburan  

image-gnews
Tunawisma tinggal di dalam slot makam yang tidak terpakai di dekat Teheran. Foto : SaeedGholamHoseini
Tunawisma tinggal di dalam slot makam yang tidak terpakai di dekat Teheran. Foto : SaeedGholamHoseini
Iklan

TEMPO.CO, Teheran – Sejumlah foto yang memotret tentang sekitar 50 orang tunawisma atau gelandangan tinggal di bekas kuburan di luar Kota Teheran, Iran, telah mengejutkan warga Iran. Presiden Hassan Rouhani ikut kaget.

Bekas kuburan di Kota Shahriyar, sekitar 30 kilometer arah barat Teheran, dijadikan rumah bukan hanya oleh para tunawisma pria, tapi juga perempuan dan anak-anak. Bahkan ada yang sudah tinggal di bekas kuburan ini selama 10 tahun. Mereka merupakan kaum miskin Iran dan beberapa pecandu narkoba.

Baca:
Aliansi Baru Rusia-Iran-Turki Akhiri Perang di Suriah
Setelah Aleppo, Iran Akan Bebaskan Bahrain, Yaman, dan Mosul

Foto-foto dramatis kehidupan para tunawisma di pinggiran ibu kota Iran dimuat di surat kabar Shahrvand. Rouhani memberikan responsnya setelah sutradara peraih Oscar, Asghar Farhadi ,menulis surat yang ditujukan kepadanya.

”Dengan surat ini, saya menyampaikan hal memalukan ini bersama semua orang-orang yang bertanggung jawab terhadap negara ini selama 30 tahun terakhir,” demikian ditulis Farhadi, seperti dikutip dari Al Arabiyah, 28 Desember 2016.

Sehari kemudian, Rouhani membalas surat sutradara terkenal ini. “Saya pernah mendengar mengenai orang-orang di negara-negara Barat yang tidur di kardus di bawah jembatan karena kemiskinan, atau mereka yang tidur di terminal kendaraan umum, tapi tidak pernah dengar orang tinggal di kuburan,” katanya.

Rouhani kemudian menyeru semua pihak untuk bersatu dan mengesampingkan kepentingan sendiri, termasuk perbedaan, untuk kemudian bersama-sama mengatasi masalah mendasar di negara itu.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Para tunawisma yang hidup di bekas kuburan menyatakan kesediaan mereka meninggalkan tempat itu setelah pemerintah berjanji menyelesaikan masalah mereka.

”Apakah kami bukan manusia? Kami orang asing? Kami warga Iran,” kata seorang tunawisma yang meminta pemerintah membangun tempat tinggal untuk mereka.

Peristiwa tragis ini bukan pertama kali terjadi di Iran. Oktober lalu, warga Iran dikagetkan oleh orang-orang tunawisma tinggal di kanal pembuangan sampah dekat jalan bebas hambatan di Teheran.

Iran saat ini menghadapi masalah kemiskinan yang makin parah. Sementara pada 2014 persentase pengangguran sebesar 10,6 persen, tahun ini naik menjadi 12,7 persen. Dan pengangguran di golongan anak muda mencapai 27 persen.

AL ARABIYA | PRESSTV.IR | MARIA RITA


Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Mantan Presiden Moderat Iran Dilarang Mencalonkan Diri dalam Pemilihan Majelis Ahli

24 Januari 2024

Presiden Iran Hassan Rouhani dan Presiden terpilih Iran Ebrahim Raisi berbicara kepada media setelah pertemuan mereka di Teheran, Iran 19 Juni 2021. Presiden Iran Hassan Rouhani yang mundur pada Sabtu (19 Juni) memberi selamat kepada hakim garis keras Ebrahim Raisi, yang menang telak dalam pemilihan presiden Iran. [Situs web resmi Kepresidenan Iran/Handout via REUTERS ]
Mantan Presiden Moderat Iran Dilarang Mencalonkan Diri dalam Pemilihan Majelis Ahli

Hassan Rouhani terpilih sebagai presiden dengan kemenangan telak pada 2013 dan 2017 dengan janji untuk mengurangi isolasi diplomatik Iran.


Presiden Iran Usulkan Embargo Minyak Terhadap Israel, Ini Profil Ebrahim Raisi

29 November 2023

Presiden Iran Ebrahim Raisi menghadiri pertemuan dengan Presiden Tajikistan Emomali Rakhmon di Dushanbe, Tajikistan 8 November 2023. Layanan Pers Presiden Tajikistan/Handout via REUTERS
Presiden Iran Usulkan Embargo Minyak Terhadap Israel, Ini Profil Ebrahim Raisi

Presiden Iran usulkan embargo minyak ke Israel, berikut profil Ebrahim Raisi yang pernah menjabat sebagai Hakim Agung Iran.


Warga Tak Disiplin dan Vaksinasi Lamban, Iran Terancam Gelombang Kelima COVID-19

4 Juli 2021

Presiden Iran Hassan Rouhani dan Presiden terpilih Iran Ebrahim Raisi berbicara kepada media setelah pertemuan mereka di Teheran, Iran 19 Juni 2021. Presiden Iran Hassan Rouhani yang mundur pada Sabtu (19 Juni) memberi selamat kepada hakim garis keras Ebrahim Raisi, yang menang telak dalam pemilihan presiden Iran. [Situs web resmi Kepresidenan Iran/Handout via REUTERS ]
Warga Tak Disiplin dan Vaksinasi Lamban, Iran Terancam Gelombang Kelima COVID-19

Pemerintah Iran bersiap-siap diterpa gelombang kelima (lokal) pandemi COVID-19. Hal itu seiring dengan makin menyebarnya varian Delta di Iran.


Profil Ebrahim Raisi, Hakim Garis Keras yang Menang Pilpres Iran

20 Juni 2021

Profil Ebrahim Raisi, Hakim Garis Keras yang Menang Pilpres Iran

LSM pemerhati HAM menuding Ebrahim Raisi bagian dari 'Komisi Kematian' karena mengeksekusi ribuan tahanan politik secara rahasia.


Ebrahim Raisi Menjadi Presiden Iran, Ini Tanggapan Berbagai Kepala Negara

20 Juni 2021

Ebrahim Raisi Menjadi Presiden Iran, Ini Tanggapan Berbagai Kepala Negara

Hakim garis keras, Ebrahim Raisi, akhirnya resmi dinyatakan sebagai pemenang Pemilu Presiden Iran. Berbagai ucapan selamat mengalir kepadanya.


Sah! Ebrahim Raisi Jadi Presiden Iran

19 Juni 2021

Sah! Ebrahim Raisi Jadi Presiden Iran

Hakim garis keras, Ebrahim Raisi, akhirnya resmi dinyatakan sebagai pemenang Pemilu Presiden Iran


Hakim Garis Keras Ebrahim Raisi Kian Dekat ke Kursi Presiden Iran

19 Juni 2021

Hassan Rouhani dan Ebrahim Raisi. Tintuc24honline.net
Hakim Garis Keras Ebrahim Raisi Kian Dekat ke Kursi Presiden Iran

Ebrahim Raisi, hakim garis keras dan orang kepercayaan Pemimpin Agung Ayatollah Ali Khamenei, kian dekat ke kursi Presiden Iran.


Hakim Garis Keras yang Dihukum Amerika Berpotensi Jadi Presiden Iran

18 Juni 2021

Hassan Rouhani dan Ebrahim Raisi. Tintuc24honline.net
Hakim Garis Keras yang Dihukum Amerika Berpotensi Jadi Presiden Iran

Warga Iran mulai menggunakan hak suaranya untuk memilih presiden baru mereka. Hakim garis keras Ebrahim Raisi diprediksi bakal menang.


Hakim Ebrahim Raisi Pernah Eksekusi Mati 5000 Orang Sebelum jadi Capres Iran

15 Juni 2021

Hassan Rouhani dan Ebrahim Raisi. Mojahedin.org
Hakim Ebrahim Raisi Pernah Eksekusi Mati 5000 Orang Sebelum jadi Capres Iran

Hakim garis keras Ebrahim Raisi menjadi salah satu calon Presiden Iran dalam pemilu yang akan digelar esok Jumat.


Dituduh Sering Sebabkan Listrik Padam, Iran Larang Penambangan Mata Uang Crypto

27 Mei 2021

Presiden Iran Hassan Rouhani berbicara selama konferensi pers di Teheran, Iran 14 Desember 2020. [Situs web resmi Kepresidenan Iran/REUTERS]
Dituduh Sering Sebabkan Listrik Padam, Iran Larang Penambangan Mata Uang Crypto

Demam penambangan mata uang crypto (crytocurrency) ternyata juga melanda Iran, sampai dituding berperan menyebabkan listrik padam sering terjadi.