Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Mahasiswa Indonesia Ajak Warga Glasgow Main Angklung

Editor

Natalia Santi

image-gnews
Penampilan Gamelan Naga Mas dalam  Indonesian Cultural Day 2016: Experience Indonesia yang digelar Persatuan Pelajar Indonesia (PPI) Greater Glasgow, 4 Juni 2016. Foto: Tim Dokumentasi ICD 2016
Penampilan Gamelan Naga Mas dalam Indonesian Cultural Day 2016: Experience Indonesia yang digelar Persatuan Pelajar Indonesia (PPI) Greater Glasgow, 4 Juni 2016. Foto: Tim Dokumentasi ICD 2016
Iklan

TEMPO.CO, Glasgow  - Mahasiswa Indonesia yang bergabung dalam Perhimpunan Pelajar Indonesia di Greater Glasgow (PPI Greater Glasgow) berhasil mengajak warga kota Glasgow, Skotlandia untuk bergoyang dangdut dan main angklung dalam rangkaian “Indonesian Cultural Day (ICD) 2016: Experience Indonesia” sepanjang Sabtu, 4 Juni 2016.

Sekitar 200-an pengunjung yang hadir terdiri atas warga  setempat  dan mahasiswa internasional.  Semuanya larut dalam berbagai suguhan atraksi budaya Indonesia seperti musik dan tarian serta kegiatan yang digelar di University of Strathclyde Student Union tersebut.

“Bintang tamu” dalam acara ini adalah kelompok Gamelan Naga Mas yang berbasis di Glasgow dan sudah berdiri sejak 1990. Kelompok pimpinan komposer Royal Conservatoire of Scotland J. Simon van der Walt ini adalah satu-satunya penampil yang bukan pelajar dan bukan orang Indonesia.

Membawakan tiga komposisi musik tradisional Jawa dan Bali, Simon dan koleganya berhasil memancing tepuk tangan riuh para pengunjung. Sorak sorai pengunjung juga menggema setiap kali akhir penampilan musik dan tarian, seperti Tari Pendet, tari Betawi yang dipadu dengan atraksi silat, Tari Piring, Tari Yamko Rambe Yamko, Tari Rato Duek atau yang lebih dikenal dengan tari Saman dan musik keroncong akustik.

Setiap penampilan diawali dengan penjelasan MC mengenai sejarah dan asal musik atau tarian tersebut sehingga pengunjung lebih mengenal tentang Indonesia.

Sementara orkestra angklung dipimpin dan diaransemen oleh komposer muda asal Indonesia, Wilson Chu, yang saat ini juga sedang belajar di Glasgow. Penonton juga diajak untuk mencoba memainkan angklung dalam workshop singkat yang dipimpin oleh Isnia Fitrisanti.

Acara ditutup dengan musik dangdut dimana semua pengunjung tampak sangat senang saat diajak untuk joget bersama dan diajari cara bergoyang dangdut.

Pengunjung juga terlihat sangat menikmati suguhan makan malam berupa nasi rendang, sambal, bakwan, klepon, pukis, dan es cocopandan dengan racikan sirup ala Indonesia yang semuanya disiapkan oleh mahasiswa Indonesia dan keluarganya.

Daniel Agriva Tamba, ketua PPI Greater Glasgow mengapresiasi tim panitia dan pengisi acara ICD yang  memanen pujian dari pengunjung. “Kita di sini banyak yang ‘baru pertama kali’. Misalnya baru pertama kali menari tradisional, pertama kali memainkan musik keroncong, dan sebagainya. Dengan segala keterbatasan itu, acara ini bisa tetap sukses, luar biasa,” kata Daniel seperti disampaikan dalam rilis yang diterima Tempo, Selasa, 7 Juni 2016.

Rangkaian acara dibuka pada siang hari dengan menyuguhkan storytelling dimana cerita-cerita legenda asli Indonesia didongengkan dalam Bahasa Inggris oleh Herdiana Hakim, pelajar asal Indonesia yang sedang menempuh master di bidang literasi anak di University of Glasgow.   Belasan anak dari berbagai negara hadir di sesi ini.

ICD berlanjut dengan pemutaran film karya sineas kreatif Indonesia berkat kerjasama PPI Greater Glasgow dengan Jejak Jejik dan Embara Films. Filmfilm yang ditampilkan adalah Epic Java, Indonesia Kirana, dan Montage of Edelweiss yang menjadi pusat perhatian karena mengekspos kecantikan alam Indonesia.

Paralel dengan pemutaran film, ICD juga memberi kesempatan pengunjung untuk mencoba enam permainan board game yang semuanya bertema Indonesia. Board game ini adalah karya anak bangsa yang tergabung dalam Manikmaya Games.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Selama berbagai kegiatan berlangsung, sederet foto memukau karya pendiri portal fotografi terbesar di Asia Tenggara: http://fotografer.net, Kristupa Saragih, juga dipamerkan lewat eksebisi foto bertajuk “Wajah Indonesia”.

Duta Besar Republik Indonesia untuk Inggris Raya dan Republik Irlandia Rizal Sukma mengapresiasi upaya dari PPI Greater Glasgow atas kreativitas dan kemandiriannya dalam mempromosikan budaya dan pariwisata Indonesia ke publik Inggris Raya.

“Upaya ini memang butuh berkelanjutan karena Indonesia adalah sebuah negara yang sangat besar dan beragam. ICD 2016: Experience Indonesia adalah sebuah cara yang unik untuk mempresentasikan Indonesia melalui berbagai indera manusia, cocok dengan taglinenya acara ‘See, Feel, Appreciate’ ,” kata Rizal.

Sementara itu, pelaksana fungsi Penerangan dan Sosial-Budaya di KBRI London, Dino Kusnadi mengaku kagum pada antusiasme dan kerja keras para pelajar Indonesia di Inggris Raya, terutama di Glasgow, dalam mempromosikan program ‘Wonderful Indonesia’. "Acara ini juga menunjukkan besarnya rasa cinta masyarakat Indonesia pada negaranya," kata Dino.

Pujian juga mengalir melalui melalui akunakun media sosial PPI Greater Glasgow dan beragam testimoni di forum-forum perbincangaan dunia maya.

Joey, mahasiswa asal Belanda mengatakan dalam wawancarai live streaming Facebook mengaku sangat senang bisa mencicipi rendang. “Rendangnya enak sekali. Menurut saya tidak terlalu pedas tapi pas dan nikmat”," ujarnya.

Sementara pengguna Instagram dengan akun @Iqyest mengatakan, “I almost cry when I heard the music and saw the dance. Really a lovely night [Saya hampir menangis saat mendengarkan musik dan melihat tarian. Sungguh suatu malam yang indah.”

Sebagai bagian dari upaya mempromosikan pembangunan di Indonesia, sejumlah film pendek mengenai pembangunan di sektor perhubungan juga ditampilkan. “Film-film ini menceritakan kemajuan pembangunan bandar udara dan pelabuhan di beberapa daerah di  luar Jawa dalam masa pemerintahan Presiden Joko Widodo,”  kata Atase Perhubungan KBRI London Simson Sinaga.

ICD adalah acara tahunan yang telah diselenggarakan oleh PPI Greater Glasgow sejak tahun 2014. Hampir semua panitia dan penampil adalah pelajar dan keluarga Indonesia di Glasgow.

Saat ini terdapat sekitar 80 pelajar Indonesia di Glasgow yang tersebar di berbagai universitas seperti University of Glasgow, University of Strathclyde, Glasgow  Caledonian University, serta Glasgow School of Art. Secara keseluruhan, terdapat lebih dari 2.500 pelajar Indonesia di Inggris Raya.

NATALIA SANTI

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Mendag: Potensi Perdagangan dengan Inggris Sangat Besar

22 Agustus 2023

Di sela rangkaian Pertemuan Para Menteri Ekonomi ASEAN ke-55, Menteri Perdagangan RI, Zulkifli Hasan selaku AEM Chair melakukan pertemuan bilateral dengan Menteri Negara untuk Perdagangan Internasional Inggris, Nigel Huddleston MP.
Mendag: Potensi Perdagangan dengan Inggris Sangat Besar

JETCO diharapkan dapat ditingkatkan menjadi perjanjian dagang


Mendag Optimistis JETCO Dorong Perdagangan Indonesia-Inggris

6 Juni 2023

Menteri Perdagangan RI, Zulkifli Hasan melakukan pertemuan bilateral dengan Utusan Perdana Menteri Inggris Bidang Perdagangan, Richard Graham di Kantor Kementerian Perdagangan, Jakarta, Senin 5 Juni 2023.
Mendag Optimistis JETCO Dorong Perdagangan Indonesia-Inggris

Dua negara sedang berdiskusi menetapkan tanggal pertemuan JETCO ke-2.


RI-Inggris Kerja Sama Transportasi Rendah Karbon, Nilainya Rp 162 Miliar

6 Juli 2022

Armada bus listrik Transjakarta melintas di Bundaran HI, Jakarta, Selasa, 24 Mei 2022. 30 bus listrik Transjakarta baru bisa beroperasi seluruhnya pada akhir Mei 2022, karena Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) ditargetkan sudah terpenuhi semuanya akhir bulan ini. TEMPO/Muhammad Hidayat
RI-Inggris Kerja Sama Transportasi Rendah Karbon, Nilainya Rp 162 Miliar

Transportasi perkotaan rendah karbon akan dikembangkan di Sumatera Utara, DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, dan Sulawesi Selatan.


Menteri Luar Negeri Dominic Raab Akui Indonesia Sangat Strategis Bagi Inggris

7 April 2021

Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno Marsudi melakukan pertemuan bilateral dengan Menlu Inggris Dominic Raab, London. Dok. Kementerian Luar Negeri
Menteri Luar Negeri Dominic Raab Akui Indonesia Sangat Strategis Bagi Inggris

Menteri Luar Negeri Inggris Dominic Raab mengatakan visi global Inggris telah menempatkan Indonesia sebagai mitra strategis Inggris di Indo-Pasifik.


Pemerintah Inggris Bantu Pendidikan RI Senilai Rp 145 Miliar

4 November 2019

Presiden Joko Widodo menerima surat kepercayaan dari Duta Besar Perserikatan Kerajaan Britania Raya dan Irlandia Utara untuk Indonesia Owen John Jenkins di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu 7 Agustus 2019. Presiden menerima surat kepercayaan dari 12 Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh (LBBP) untuk Indonesia, diantaranya dari Turki, Selandia Baru, Kroasia, Perserikatan Kerajaan Britania Raya dan Irlandia Utara dan Malaysia. ANTARA FOTO/Wahyu Putro A
Pemerintah Inggris Bantu Pendidikan RI Senilai Rp 145 Miliar

Pemerintah Inggris akan meluncurkan program Skills for Prosperity senilai 8 juta Poundsterling atau Rp 145 miliar untuk membantu sektor pendidikan RI.


70 Tahun RI-Inggris, Anies Baswedan dan Dubes Inggris Tanam Pohon

11 Mei 2019

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan (kiri) berbincang dengan Duta Besar Inggris untuk Indonesia, Moazzam Malik (kanan), saat berjalan menuju Masjid Fatahillah, kompleks Balai Kota DKI Jakarta, untuk melaksanakan salat Jumat, 26 Oktober 2018. ANTARA FOTO/Aprillio Akbar
70 Tahun RI-Inggris, Anies Baswedan dan Dubes Inggris Tanam Pohon

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Dubes Inggris untuk RI Moazzam Malik akan menanam pohon untuk memperingati 70 tahun hubungan diplomatik.


Badan Kredit Ekspor Inggris Buka di Jakarta, Ini yang Ditawarkan

22 Januari 2018

Dubes Inggris untuk Indonesia, ASEAN dan Timor Leste, Moazzam Malik, dalam jumpa pers di kediamannya di Jakarta, 19 Desember 2014. Tempo/Natalia Santi
Badan Kredit Ekspor Inggris Buka di Jakarta, Ini yang Ditawarkan

Badan Kredit Ekspor Inggris (UK Export Finance/UKEF) membuka kantor di Jakarta. Inggris menawarkan kemudahan pembiayaan.


Apa Kota Terfavorit Mahasiswa Indonesia di Inggris?  

21 November 2016

Pemandangan Kota London dari galeri pemandangan The Sherd. Tampak menara jembatan Sungai Thames yang menjadi salah satu ikon Kota London. REUTERS/Luke Macgregor
Apa Kota Terfavorit Mahasiswa Indonesia di Inggris?  

Kota Manchester menjadi tujuan terfavorit para mahasiswa Indonesia yang menempuh pendidikan pascasarjana di Inggris.


Gloucestershire Bidik Indonesia sebagai Destinasi Investasi  

20 November 2016

Duta Besar RI untuk Kerajaan Inggris  Rizal Sukma berkunjung ke Gloucestershire University, 18 November 2016. (Foto: KBRI London)
Gloucestershire Bidik Indonesia sebagai Destinasi Investasi  

Gloucestershire University juga berminat menjalin kerja sama dengan berbagai universitas di Indonesia.


Dubes RI untuk Inggris: Konektivitas Prioritas Pembangunan

6 November 2016

Dubes RI untuk Kerajaan Inggris  Rizal Sukma pada pertemuan di Forum Investment Club di Carlton House, London,  3 November 2016. (Foto: KBRI London)
Dubes RI untuk Inggris: Konektivitas Prioritas Pembangunan

Kepada Dubes RI, Forum pengusaha Inggris bertanya soal kebakaran hutan, sengketa Laut Cina Selatan, dan kerja sama ASEAN.