Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Michael Sata Menangkan Pemilihan Presiden Zambia

image-gnews
Pemilu Zambia. AP Photo/Geoffrey Machayi
Pemilu Zambia. AP Photo/Geoffrey Machayi
Iklan

TEMPO Interaktif, Lusaka - Pemimpin oposisi Zambia Michael Sata mendeklarasikan diri sebagai pemenang pemilihan Presiden Zambia, Jumat, 23 September 2011, mengalahkan incumbent Rupiah Banda.

Sata, yang dikenal dengan julukan "King Cobra" karena lidahnya dianggap berbisa, agak sedikit melunakkan pidatonya yang menyangkut kehadiran perusahaan asing di negerinya, terutama dari Cina dalam penutupan masa kampanye selama enam pekan.

Kepala Pengadilan Ernest Sakala telah menetapkan pria 74 tahun itu sebagai pemenang setelah mendapatkan sokongan 1.150.045 suara. Ia menumbangkan perolehan suara Banda yang hanya berhasil mengumpulkan 961,796 suara. Hingga penghitungan terakhir, suara yang masuk ke bilik penghitungan panitia mencapai 95,3 persen. Dengan demikian, Sata telah meraih dukungan 43 persen suara.

Rupiah Banda, 74 tahun, sekaligus pemimpin Partai Gerakan untuk Multipartai Demokrasi (MMD) yang memimpin Zambia sejak periode satu partai berakhir pada 1991, diharapkan memberikan pernyataan Jumat ini tentang perolehan suaranya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Hasil pemilihan suara ini tak urung mendapatkan protes dari kalangan muda. Mereka membuat kerusuhan, bahkan bentrok dengan kepolisian di Kota Ndola dan Kitwe, 250 kilometer sebelah utara Lusaka. Mereka membakar kendaraan dan pasar. Selain itu, para hacker juga sempat menyerang situs website Komisi Pemilihan yang menyebutkan bahwa Sata dinyatakan kalah dalam pemilihan presiden.

REUTERS | CA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Presiden Zambia Batalkan Hukuman Mati 332 Napi

20 Juli 2015

Ilustrasi hukuman mati.huffingtonpost.com
Presiden Zambia Batalkan Hukuman Mati 332 Napi

Aktivis HAM berharap Zambia akan menghapus hukuman mati.


Guy Scott Jadi Presiden Kulit Putih Pertama Zambia

30 Oktober 2014

Presiden Zambia Michael Sata berbicara di Gereja Katolik St Ignatius di Lusaka, Zambia, 25 September 2011. Sata meninggal dunia di usia 77 tahun setelah menjalani perawatan dari penyakit yang dideritanya. THOMAS NSAMA/AFP/Getty Images
Guy Scott Jadi Presiden Kulit Putih Pertama Zambia

Ia akan menggantikan Presiden Michael Sata yang meninggal
Selasa lalu.


Feri Karam di Tanzania, 300 Orang Hilang

10 September 2011

remacle.org
Feri Karam di Tanzania, 300 Orang Hilang

Diperkirakan setidaknya 300 orang telah hilang.


Zambia Pecat Pengacara Mantan Presiden Frederick Chiluba

8 Mei 2010

telegraph.co.uk
Zambia Pecat Pengacara Mantan Presiden Frederick Chiluba

Zambia telah memecat para pengacara swasta yang mengajukan banding atas keputusan pengadilan yang membebaskan mantan Presiden Zambia, Frederick Chiluba yang mencuri uang jutaan dollar dari kas umum.