Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Penembakan di Gereja Saksi Yehuwa Jerman, 7 Orang Tewas

Reporter

Editor

Yudono Yanuar

image-gnews
Polisi mengamankan wilayah sekitar Gereja Saksi Yehowa di Hamburg, Jerman,  9 Maret 2023. REUTERS/Fabian Bimmer
Polisi mengamankan wilayah sekitar Gereja Saksi Yehowa di Hamburg, Jerman, 9 Maret 2023. REUTERS/Fabian Bimmer
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Beberapa orang tewas dalam penembakan di gereja Saksi Yehuwa di kota Hamburg, Jerman, Kamis malam, 9 Maret 2023. Polisi masih menyelidiki motif serangan itu.

Seorang pelaku mungkin termasuk di antara yang tewas, kata polisi. Beberapa orang terluka parah, namun belum ada keterangan berapa banyak yang tewas dalam serangan ke jamah gereja itu.

Surat kabar Bild melaporkan bahwa tujuh orang tewas dan delapan lainnya luka-luka dalam penembakan di Gereja Balai Kerajaan Saksi Yehuwa di distrik utara Hamburg itu.

Polisi menerima telepon segera setelah serangan jam 9 malam itu, kata juru bicara kepolisian. Petugas dengan cepat tiba di lokasi dan menemukan beberapa orang terluka parah dan beberapa tewas.

"Kemudian mereka mendengar tembakan dari atas, mereka naik ke atas dan menemukan satu orang lagi," kata juru bicara kepolisian.

Polisi Hamburg mentweet bahwa mereka percaya orang mati yang mereka temukan merupakan pelaku. "Untuk mengesampingkan keterlibatan pelaku lebih lanjut, kami sedang melakukan pemeriksaan dan penggeledahan menyeluruh," kata mereka.

Kantor berita DPA Jerman, mengutip seorang reporter di tempat kejadian, mengatakan bahwa penduduk lokal di distrik Alsterdorf utara Hamburg telah menerima peringatan melalui ponsel tentang "situasi yang mengancam jiwa" dan jalan-jalan telah ditutup.

Tayangan televisi menunjukkan puluhan mobil polisi serta pemadam kebakaran memblokir jalan-jalan. Sejumlah orang dengan tubuh dibungkus selimut, terlihat dibawa oleh petugas layanan darurat ke dalam bus.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Kami mendengar tembakan," kata seorang saksi yang tidak disebutkan namanya kepada wartawan. "Ada 12 tembakan berurutan," katanya. "Kemudian kami melihat bagaimana orang dibawa pergi dengan kantong hitam."

Jerman diguncang oleh sejumlah penembakan dalam beberapa tahun terakhir. Pada Februari 2020, seorang pria bersenjata yang dicurigai memiliki hubungan dengan sayap kanan menembak mati sembilan orang, termasuk migran dari Turki, di kota barat Hanau sebelum bunuh diri.

Pada Oktober 2019, seorang pria bersenjata membunuh dua orang setelah melepaskan tembakan di luar sinagog Jerman di kota timur Halle pada hari suci Yahudi Yom Kippur.

"Saya menyampaikan simpati terdalam saya kepada keluarga para korban. Pasukan bekerja dengan kecepatan penuh untuk mengejar para pelaku dan mengklarifikasi latar belakangnya," kata wali kota Hamburg, Peter Tschentscher.

Pilihan Editor Eks PM Malaysia Muhyiddin Yassin Disidang Kasus Dugaan Korupsi Hari Ini

REUTERS

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Jerman Lanjutkan Kerja Sama dengan UNRWA Palestina

3 jam lalu

Foto yang dirilis pada 15 Februari 2024 menunjukkan sebuah lubang besar di pusat kesehatan UNRWA yang hancur akibat serangan Israel, di tengah konflik antara Israel dan Hamas, di Gaza. UNRWA menyebut bahwa data terbaru menunjukkan 84 persen dari seluruh fasilitas kesehatan di Gaza telah mengalami dampak langsung dari serangan-serangan yang terus berlangsung. UNRWA/Handout via REUTERS
Jerman Lanjutkan Kerja Sama dengan UNRWA Palestina

Menyusul beberapa negara yang telah menghentikan penangguhan dana UNRWA, Jerman melanjutkan kerja sama dengan badan pengungsi Palestina itu.Menyusul b


Deretan 5 Perpustakaan Unik di Dunia, Surga Pecinta Buku

4 jam lalu

Perpustakaan Stuttgart. (Unsplash.com/Gabriell Sollman)
Deretan 5 Perpustakaan Unik di Dunia, Surga Pecinta Buku

Banyak perpustakaan konvensional unik di setiap negara yang menjadi tempat impian bagi para pecinta buku.


Penembakan di Memphis Amerika Serikat, 2 Tewas dan 6 Luka-luka

3 hari lalu

Ilustrasi penembakan. Haykakan.top
Penembakan di Memphis Amerika Serikat, 2 Tewas dan 6 Luka-luka

Dua pelaku penembakan di Memphis Amerika Serikat masih dalam pengejaran polisi. Belum diketahui motif penembakan.


Kongres Pemuda Indonesia Laporkan Pendeta Gilbert Lumoindong ke Polda Metro Jaya atas Kasus Penistaan Agama

3 hari lalu

Gilbert Lumoindong. Instagram
Kongres Pemuda Indonesia Laporkan Pendeta Gilbert Lumoindong ke Polda Metro Jaya atas Kasus Penistaan Agama

Ketua Kongres Pemuda Indonesia atau KPI Jakarta Sapto Wibowo Sutanto melaporkan pendeta Gilbert Lumoindong ke Polda Metro Jaya pada 19 April 2024.


Risma Memberikan Kuliah Umum di Universitat Hamburg Jerman

6 hari lalu

Risma Memberikan Kuliah Umum di Universitat Hamburg Jerman

Menteri Sosial, Tri Rismaharini, mendapat sambutan hangat saat memberikan kuliah umum di Asien-Afrika Institut, Universitt Hamburg, Jerman.


Muncul Keluhan di Media Sosial Ihwal Magang Mahasiswa ke Ceko dan Hungaria, Netizen: Mirip Ferienjob Jerman

6 hari lalu

Ferienjob. Istimewa
Muncul Keluhan di Media Sosial Ihwal Magang Mahasiswa ke Ceko dan Hungaria, Netizen: Mirip Ferienjob Jerman

Kini di media sosial muncul berbagai keluhan menyangkut magang mahasiswa di Hungaria dan Republik Ceko.


Legenda Sepak Bola Jerman dan Klub Eintracht Frankfurt, Bernd Holzenbein Meninggal di Usia 78 Tahun

7 hari lalu

Legenda sepak bola Jerman, Bernd Holzenbein. FIFA
Legenda Sepak Bola Jerman dan Klub Eintracht Frankfurt, Bernd Holzenbein Meninggal di Usia 78 Tahun

Bernd Holzenbein menjadi bagian dari generasi emas sepak bola Jerman yang menjadi juara Piala Dunia 1974.


Uskup Korban Penusukan di Sydney Ternyata Populer di TikTok

7 hari lalu

Seorang penyerang mendekati Uskup Mar Mari Emmanuel saat kebaktian gereja di Gereja Christ The Good Shepherd di Wakeley, Sydney, Australia 15 April 2024. social media livestream video obtained by REUTERS
Uskup Korban Penusukan di Sydney Ternyata Populer di TikTok

Uskup Mari Mar Emmanuel, korban penusukan di Sydney, dijuluki "Uskup TikTok" karena memiliki banyak pengikut di media sosial itu.


Dunia Desak Tahan Diri, Panglima Militer Israel Berkukuh akan Balas Iran

8 hari lalu

Kepala Staf Angkatan Darat Israel Herzi Halevi. Reuters
Dunia Desak Tahan Diri, Panglima Militer Israel Berkukuh akan Balas Iran

Beberapa sekutu memperingatkan eskalasi setelah serangan Iran terhadap Israel meningkatkan kekhawatiran akan perang regional yang lebih luas.


Polisi Tetapkan Penusukan Uskup di Sydney sebagai Serangan Teror

8 hari lalu

Petugas berjaga di dekat Gereja Assyrian Christ The Good Shepherd setelah serangan  yang terjadi saat kebaktian malam sebelumnya, di Wakely di Sydney, Australia, 16 April 2024. REUTERS/Jaimi Joy
Polisi Tetapkan Penusukan Uskup di Sydney sebagai Serangan Teror

Polisi Australia mengatakan penusukan terhadap seorang uskup gereja Asiria di Sydney adalah tindakan teror