Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Blinken Bertemu Lavrov, Minta Rusia Hentikan Agresi ke Ukraina dan Kembali ke Perjanjian Nuklir

Reporter

Editor

Yudono Yanuar

Menlu AS Antony Blinken  berjalan melewati Menlu Rusia Sergei Lavrov selama pertemuan para menteri luar negeri G20 di New Delhi pada 2 Maret 2023. OLIVIER DOULIERY/Pool via REUTERS
Menlu AS Antony Blinken berjalan melewati Menlu Rusia Sergei Lavrov selama pertemuan para menteri luar negeri G20 di New Delhi pada 2 Maret 2023. OLIVIER DOULIERY/Pool via REUTERS
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Amerika Serikat minta Rusia segera mengakhiri perang dan mendesak Moskow membatalkan penangguhan perjanjian nuklir START Baru. Hal itu dikatakan Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken ketika bertemu timpalannya Sergei Lavrov di sela-sela pertemuan menteri G20 di India, Kamis malam, 2 Maret 2023.

Pertemuan antara kedua diplomat tinggi Rusia dan AS itu merupakan yang pertama sejak invasi Moskow ke Ukraina. Kedua menteri saling menyalahkan atas konflik di Ukraina tersebut.

Kementerian Luar Negeri Rusia mengatakan Lavrov dan Blinken berbicara "sambil jalan" selama kurang dari 10 menit di akhir sesi tertutup, dan tidak terlibat dalam negosiasi apa pun, lapor kantor berita Rusia.

Blinken kemudian mengatakan pada konferensi pers bahwa dia telah memberi tahu Lavrov untuk terlibat dalam diplomasi selama pertemuan yang tidak dijadwalkan itu.

“Saya memberi tahu menteri luar negeri bahwa apa pun yang terjadi di dunia atau dalam hubungan kami, Amerika Serikat akan selalu siap untuk terlibat dan bertindak dalam pengendalian senjata strategis, seperti yang dilakukan Amerika Serikat dan Uni Soviet bahkan di puncak Perang Dingin,” kata Blinken.

Juru bicara Departemen Luar Negeri AS mengatakan, Washington tidak berencana mengadakan dialog formal tingkat senior lebih lanjut dengan Rusia dalam waktu dekat, dan tidak percaya "pertemuan singkat" Blinken dan Lavrov akan mengubah sikap Moskow.

Sebelumnya dalam pertemuan para menteri luar negeri, Amerika Serikat dan sekutu Eropa mendesak negara-negara Kelompok 20 (G20) untuk terus menekan Moskow agar mengakhiri konflik, yang kini memasuki tahun keduanya.

Rusia, yang menyebut tindakannya sebagai "operasi militer khusus", membalas, menuduh Barat mengubah agenda G20 menjadi "lelucon" dan mengatakan delegasi Barat ingin mengalihkan tanggung jawab atas kegagalan ekonomi mereka ke Moskow.

"Kita harus terus meminta Rusia untuk mengakhiri perang agresinya dan menarik diri dari Ukraina demi perdamaian internasional dan stabilitas ekonomi," kata Blinken dalam sambutannya yang dirilis setelah pidatonya pada pertemuan tertutup itu.

Dia didukung oleh rekan-rekannya dari Jerman, Prancis dan Belanda.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Sayangnya, satu anggota G20 menghalangi 19 anggota lainnya untuk memfokuskan semua upaya mereka pada isu-isu yang menjadi tujuan G20 dibuat," kata Menteri Luar Negeri Jerman Annalena Baerbock dalam pertemuan tersebut.

Baerbock, berbicara kepada Lavrov, mendesak Kremlin untuk kembali menerapkan penuh perjanjian senjata nuklir START Baru dan melanjutkan dialog dengan Amerika Serikat.

Presiden Vladimir Putin pekan lalu mengumumkan keputusan Rusia untuk menangguhkan partisipasi dalam perjanjian START terbaru, setelah menuduh Barat - tanpa memberikan bukti - terlibat langsung dalam upaya menyerang pangkalan udara strategisnya.

Wakil Menteri Luar Negeri Rusia Sergei Ryabkov, berbicara pada konferensi PBB di Jenewa, mengatakan Amerika Serikat telah berusaha "menyelidiki keamanan fasilitas strategis Rusia yang dinyatakan di bawah Perjanjian START Baru dengan membantu rezim Kyiv dalam melakukan serangan bersenjata terhadap mereka".

Pentagon kemudian mengatakan tudingan itu sebagai "omong kosong"  

Menteri Luar Negeri Prancis Catherine Colonna mengatakan perang di Ukraina telah merugikan "hampir setiap negara di planet ini, dalam hal pangan, energi, inflasi".

Pilihan editor: Mutilasi Abby Choi Membuat Perempuan di Cina Makin Takut Menikah

REUTERS

Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.




Video Pilihan


Paus Kirim Kardinal Italia ke Ukraina untuk Misi Perdamaian

3 jam lalu

Kardinal Matteo Zuppi, Presiden Konferensi Waligereja Italia (CEI). REUTERS
Paus Kirim Kardinal Italia ke Ukraina untuk Misi Perdamaian

Kardinal Italia Matteo Zuppi ditugaskan Paus Fransiskus menjalani misi perdamaian untuk membantu mengakhiri perang Rusia di Ukraina.


Belgia Selidiki Laporan Ukraina Gunakan Senjatanya di Dalam Wilayah Rusia

4 jam lalu

Perdana Menteri Belgia, Alexander De Croo. REUTERS
Belgia Selidiki Laporan Ukraina Gunakan Senjatanya di Dalam Wilayah Rusia

PM Belgia mengatakan pengawasan ketat dibutuhkan karena Rusia akan melihat penggunaan senjata di luar Ukraina sebagai provokasi Barat


Proposal Damai Rusia-Ukraina yang Ditawarkan Prabowo Dinilai Langkah Maju Diplomasi Indonesia

11 jam lalu

Menteri Pertahanan Indonesia Prabowo Subianto berbicara pada sesi pleno IISS Shangri-La Dialogue ke-20 di Singapura, 3 Juni 2023. REUTERS/Caroline Chia
Proposal Damai Rusia-Ukraina yang Ditawarkan Prabowo Dinilai Langkah Maju Diplomasi Indonesia

Dosen Universitas Paramadina Anton Aliabbas mengatakan proposal Prabowo soal perdamaian Rusia dan Ukraina sudah jelas dan dapat diukur dengan mudah.


Rayakan Ulang tahun Pemimipin Opisisi Rusia Navalny, 100 Orang Ditangkap

13 jam lalu

Gestur pemimpin oposisi Rusia Alexei Navalny saat pengumuman putusan pengadilan di Moskow, Rusia pada 2 Februari 2021. Pengadilan Moskow menghukum Alexei Navalny dengan penjara 3,5 tahun.  Press Service of Simonovsky District Court/Handout via REUTERS
Rayakan Ulang tahun Pemimipin Opisisi Rusia Navalny, 100 Orang Ditangkap

Polisi Rusia telah menagkap 100 lebih pengunjuk rasa yang turun ke jalan memperingati ulang tahun pemimpin oposisi Alexei Navalny


Rusia Klaim Patahkan Serangan Besar Ukraina, Tewaskan 250 Tentara

15 jam lalu

Prajurit Ukraina  menuju kota garis depan Bakhmut, di tengah serangan Rusia terhadap Ukraina, di wilayah Donetsk, Ukraina 12 Mei 2023. REUTERS/Sofiia Gatilova
Rusia Klaim Patahkan Serangan Besar Ukraina, Tewaskan 250 Tentara

Pasukan Rusia mengklaim berhasil menggagalkan serangan besar Ukraina di wilayah Donetsk, dan menewaskan ratusan tentara pro-Kyiv


Tanggapi Usulan Damai Prabowo, Menhan Ukraina: Rencana Aneh

16 jam lalu

Menteri Pertahanan Ukraina Oleksii Reznikov. JULIE SEBADELHA/Pool via REUTERS
Tanggapi Usulan Damai Prabowo, Menhan Ukraina: Rencana Aneh

Menteri Pertahanan Ukraina Oleksii Reznikov menolak prakarsa perdamaian yang diusulkan oleh timpalannya dari Indonesia Prabowo Subianto.


Wartawan Barat Dilarang Meliput Forum Ekonomi Davos Rusia

1 hari lalu

Presiden Rusia Vladimir Putin menyampaikan pidato selama sesi Forum Ekonomi Internasional St. Petersburg (SPIEF) di Saint Petersburg, Rusia, 4 Juni 2021. [Anatoly Maltsev/Pool via REUTERS]
Wartawan Barat Dilarang Meliput Forum Ekonomi Davos Rusia

Rusia melarang wartawan Barat meliput acara forum ekonomi yang akan digelar di St. Petersburg.


Indonesia Usulkan Gencatan Senjata dalam Invasi Rusia, Mengapa Ditolak AS dan Ukraina?

2 hari lalu

Direktur Jenderal dan Kepala Eksekutif IISS John Chipman menyapa Menteri Pertahanan Indonesia Prabowo Subianto pada sesi pleno IISS Shangri-La Dialogue ke-20 di Singapura 3 Juni 2023. REUTERS/Caroline Chia
Indonesia Usulkan Gencatan Senjata dalam Invasi Rusia, Mengapa Ditolak AS dan Ukraina?

Indonesia sampaikan proposal damai dalam invasi Rusia ke Ukraina, salah satunya gencatan senjata yang ditolak oleh Ukraina.


Ukraina Menolak dengan Tegas Proposal Damai Indonesia

2 hari lalu

Menteri Pertahanan Indonesia Prabowo Subianto berbicara pada sesi pleno IISS Shangri-La Dialogue ke-20 di Singapura, 3 Juni 2023. REUTERS/Caroline Chia
Ukraina Menolak dengan Tegas Proposal Damai Indonesia

Proposal damai yang disampaikan Prabowo Subianto itu disebut aneh oleh Menhan Ukraina.


Amerika Serikat soal Keanggotaan NATO Swedia: Biden Bersumpah, Blinken Desak Turki

2 hari lalu

Pandangan umum parlemen Hongaria saat memberikan suara untuk ratifikasi keanggotaan NATO Finlandia di Budapest, Hongaria, 27 Maret 2023. REUTERS/Marton Monus
Amerika Serikat soal Keanggotaan NATO Swedia: Biden Bersumpah, Blinken Desak Turki

Biden dan Blinken buka suara soal keanggotaan NATO Swedia. Apa katanya?