Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Jenderal AS Sebut Amerika Perang dengan Cina 2025, Apa Sebabnya?

Reporter

image-gnews
Presiden Cina Xi Jinping dan Presiden Amerika Serikat Joe Biden bertemu pertama kali di Hotel Mulia, Nusa Dua, Bali, Senin, 14 November 2022. Sumber: REUTERS
Presiden Cina Xi Jinping dan Presiden Amerika Serikat Joe Biden bertemu pertama kali di Hotel Mulia, Nusa Dua, Bali, Senin, 14 November 2022. Sumber: REUTERS
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Seorang jenderal bintang empat di Angkatan Udara AS telah memperingatkan bahwa Amerika Serikat bisa perang melawan Cina dalam dua tahun ke depan. Perang kemungkinan dipicu oleh perkara Taiwan yang memiliki pemerintahan sendiri.

Baca: Top 3 Dunia: Putin Abaikan Tank Jerman, Indonesia Jadi Contoh Cina

Pernyataan mengejutkan ini diungkapkan Jenderal Mike Minihan, yang mengepalai Komando Mobilitas Udara AS. Ia memperingatkan dalam sebuah surat kepada sekitar 110.000 personelnya. Dalam surat itu, mereka harus mempercepat persiapan untuk konflik kedua negara yang membayangi. Surat itu bertanggal 1 Februari tetapi telah dikirim pada hari Jumat.

Ia mengutip pernyataan Presiden Cina Xi Jinping dan kemungkinan bahwa Washington dan Taipei akan disibukkan dengan masalah domestik lainnya dalam dua tahun berikutnya. “Saya harap saya salah,” tulis Minihan. 

“Naluri saya memberi tahu bahwa kami akan berperang pada tahun 2025. Xi mengamankan masa jabatan ketiganya dan menetapkan dewan perangnya pada Oktober 2022. Pemilihan presiden Taiwan akan diadakan pada tahun 2024 dan memberikan alasan kepada Xi Jinping. Pemilihan presiden Amerika Serikat akan diadakan pada tahun 2024 dan akan memberi Xi Jinping perhatian ke Amerika. Tim, alasan, dan peluang Xi Jinping semuanya selaras untuk tahun 2025.”

Seorang pejabat pertahanan mengatakan bahwa komentar Minihan itu tidak mewakili pandangan Pentagon tentang China. Meskipun surat itu tidak mewakili pandangan Pentagon, surat itu menyoroti apa yang tampaknya menjadi kekhawatiran yang berkembang di kalangan perwira senior di militer AS dan anggota parlemen. Dikhawatirkan akan terjadi invasi atau serangan terhadap Taiwan yang demokratis oleh Cina. 

“Jika kita telah belajar sesuatu dari Ukraina, kita perlu mengambil kata-kata musuh ketika mengancam tetangga dan mengerahkan kekuatan keras sebelum terlambat,” ujar anggota parlemen Mike Gallagher, yang mengepalai komite pemilihan DPR. Ia akan menilai tantangan militer, ekonomi dan teknologi yang ditimbulkan oleh Cina.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

“Jenderal Minihan harus dipuji karena mengarahkan penerbangnya untuk menganggap serius ancaman tersebut,” ujarnya. 

Menteri Pertahanan AS Lloyd Austin mengatakan awal bulan ini dia sangat meragukan bahwa peningkatan aktivitas militer Cina di dekat Selat Taiwan adalah tanda invasi segera ke pulau itu oleh Beijing. Cina telah meningkatkan tekanan diplomatik, militer, dan ekonominya dalam beberapa tahun terakhir di pulau yang memiliki pemerintahan sendiri itu untuk menerima pemerintahan Beijing. Pemerintah Taiwan mengatakan menginginkan perdamaian tetapi akan mempertahankan diri jika diserang.

Menanggapi permintaan komentar, Brigadir Jenderal Angkatan Udara Patrick Ryder mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa persaingan militer dengan Cina merupakan tantangan utama. “Fokus kami tetap bekerja bersama sekutu dan mitra untuk menjaga Indo-Pasifik yang damai, bebas, dan terbuka,” katanya.

Simak: 5 Warga Cina Tewas dalam Penembakan di California

REUTERS | THE JAPAN TIMES 

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Cina Puji Iran, Percaya Teheran Mampu Tangani Situasi dengan Israel

2 jam lalu

Menteri Luar Negeri Cina Wang Yi berjabat tangan dengan Menlu Palestina Riyad Al-Maliki, disaksikan antara lain Menlu Retno Marsudi sebelum sesi foto di Diaoyutai State Guesthouse di Beijing, 20 November 2023. REUTERS/Florence Lo/Poo
Cina Puji Iran, Percaya Teheran Mampu Tangani Situasi dengan Israel

Menteri Luar Negeri Cina Wang Yi membahas situasi di Timur Tengah dengan timpalannya dari Iran, Hossein Amir-Abdollahian, di tengah ketegangan meningkat dengan Israel.


Temu Biden dan Delegasi AS, Irak Mengaku Khawatir Terseret Perang di Timur Tengah

3 jam lalu

Presiden AS Joe Biden bertemu dengan Perdana Menteri Irak Mohammed Shia al-Sudani di Gedung Putih di Washington, AS, 15 April 2024. Iraqi Prime Minister Media Office/Handout via REUTERS
Temu Biden dan Delegasi AS, Irak Mengaku Khawatir Terseret Perang di Timur Tengah

Perdana Menteri Irak Mohammed Shia al-Sudani memimpin delegasi untuk bertemu Presiden AS Joe Biden dan pejabat lainnya di tengah ketegangan antara Iran dan Israel.


Respons Joe Biden, Rusia, dan Cina Pasca Serangan Iran ke Israel

4 jam lalu

Sistem anti-rudal beroperasi setelah Iran meluncurkan drone dan rudal ke arah Israel, seperti yang terlihat dari Ashkelon, Israel 14 April 2024. REUTERS/Amir Cohen
Respons Joe Biden, Rusia, dan Cina Pasca Serangan Iran ke Israel

Serangan Iran yang diluncurkan ke Israel menuai respons dari berbagai pihak termasuk Presiden AS Joe Biden, Rusia, dan Cina.


FBI Buka Penyelidikan Kriminal atas Runtuhnya Jembatan Baltimore

4 jam lalu

Kapal kargo Dali yang menabrak Jembatan Francis Scott Key hingga runtuh, di Baltimore, Maryland, AS, 27 Maret 2024. REUTERS/Mike Segar
FBI Buka Penyelidikan Kriminal atas Runtuhnya Jembatan Baltimore

FBI mengatakan pada Senin pihaknya membuka penyelidikan kriminal atas runtuhnya jembatan Baltimore


Dunia Desak Tahan Diri, Panglima Militer Israel Berkukuh akan Balas Iran

4 jam lalu

Kepala Staf Angkatan Darat Israel Herzi Halevi. Reuters
Dunia Desak Tahan Diri, Panglima Militer Israel Berkukuh akan Balas Iran

Beberapa sekutu memperingatkan eskalasi setelah serangan Iran terhadap Israel meningkatkan kekhawatiran akan perang regional yang lebih luas.


Laba JPMorgan Chase Pada Triwulan pertama 2024 Rp 216,3 Triliun, Ini Profil Perusahaan yang Berdiri Sejak 1872

22 jam lalu

JPMorgan Chase & Co. REUTERS
Laba JPMorgan Chase Pada Triwulan pertama 2024 Rp 216,3 Triliun, Ini Profil Perusahaan yang Berdiri Sejak 1872

Berikut profil JPMorgan Chase yang alami kenaikan 6 persen dalam triwulan pertama 2024 setara Rp 216,3 triliun. Usia perusahaan ini sudah 152 tahun.


Iran Lancarkan Serangan Balasan ke Israel, Apa Respons Amerika Serikat, China, dan Rusia?

22 jam lalu

Iran Lancarkan Serangan Balasan ke Israel, Apa Respons Amerika Serikat, China, dan Rusia?

Iran telah melancarkan serangan udara terhadap Israel yang menuai berbagai respon dari negara-negara di dunia, termasuk China, Rusia, dan AS.


Sembunyi di Bunker Milik Miliuner AS, Netanyahu Didemo Warga Israel

1 hari lalu

PM Israel Benyamin Netanyahu dan istrinya, Sara. REUTERS
Sembunyi di Bunker Milik Miliuner AS, Netanyahu Didemo Warga Israel

Netanyahu dan istrinya dilaporkan berlindung di dalam bunker di kediaman tersebut pada akhir pekan lalu untuk menghindari serangan rudal Iran.


Proyeksi Serangan Balasan Israel ke Iran

1 hari lalu

Proyeksi Serangan Balasan Israel ke Iran

Israel membahas kemungkinan serangan balasan ke Iran setelah 300 misil dan drone Iran menyerang Israel pada Ahad dinihari.


Netanyahu Putuskan Tunda Serangan Darat ke Rafah

1 hari lalu

Seorang ibu menemani anaknya yang menderita kekurangan gizi menerima perawatan di pusat kesehatan al-Awda, di tengah kelaparan yang meluas saat konflik antara Israel dan Hamas berlanjut, di Rafah, di selatan Jalur Gaza 1 April 2024. REUTERS/Mohammed Salem
Netanyahu Putuskan Tunda Serangan Darat ke Rafah

Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu memutuskan menunda serangan darat ke Kota Rafah di selatan Jalur Gaza