Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

PBB: Pandemi Covid-19 Menurunkan Kasus Perdagangan Manusia

Editor

Ida Rosdalina

image-gnews
Logo Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) di pintu di kantor pusatnya di New York, AS.[REUTERS]
Logo Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) di pintu di kantor pusatnya di New York, AS.[REUTERS]
Iklan

TEMPO.CO, JakartaPandemi Covid-19 menurunkan jumlah korban perdagangan manusia yang terlacak untuk pertama kali dalam 20 tahun karena peluang-peluang perdagangan dan pengawasan berkurang, tetapi perang Ukraina kini mungkin menyebabkan gelombang baru, kata sebuah laporan PBB, Selasa, 24 Januari 2023.

Baca Juga: Giliran Spotify Dilanda Gelombang PHK, Pecat 600 Karyawan

Jumlah korban perdagangan yang terlacak turun 11% pada 2020, tahun paling baru untuk ketersediaan data di sebagian besar negara, kata Kantor PBB urusan Narkoba dan Kejahatan (UNODC) dalam Laporan Global tentang Perdagangan Manusia yang ketujuh.

“Pada 2020, untuk pertama kalinya, jumlah korban yang terlacak secara global menurun,” kata UNODC dalam ringkasan laporan tersebut, sambil menambahkan bahwa penurunan terbesar dilaporkan di negara-negara berpendapatan rendah dan menengah, terutama di Amerika selatan dan tengah, juga di Afrika sub-Sahara, Asia timur dan kawasan Pasifik.

“Perubahan tren ini kemungkinan akibat dari tiga faktor berbeda yang mempengaruhi terutama negara-negara berpendapatan rendah dan menengah selama pandemik: kapasitas institusional yang rendah dalam melacak korban, peluang-peluang yang lebih sedikit untuk para pedagang manusia untuk beroperasi karena pembatasan-pembatasan pencegahan Covid-19, dan beberapa bentuk perdagangan manusia yang beralih ke lokasi-lokasi yang lebih tersembunyi dan lebih sulit dilacak,” katanya.

Data awal untuk 2021 yang baru berasal dari 20 negara menampilkan penurunan lebih lanjut di beberapa bagian Asia tenggara, Amerika tengah dan Karibia.

Perdagangan untuk eksploitasi seksual menunjukkan penurunan yang paling tajam yaitu 24%. Untuk pertama kalinya sejak UNODC mulai mengumpulkan data, perdagangan yang terlacak dalam kategori ini sebagai persentase keseluruhan kurang lebih berada di level yang sama seperti perdagangan untuk tenaga kerja paksa, yaitu masing-masing sekitar 39%.

“Eksploitasi seksual mungkin berkurang karena penutupan ruang-ruang publik (terkait pandemik) dan kemungkinan terdorong ke lokasi-lokasi yang lebih tersembunyi dan aman, membuat bentuk perdagangan ini lebih tertutup dan lebih sulit untuk dilacak,” kata UNODC.

Konflik-konflik cenderung meningkatkan perdagangan dan perang di Ukraina bukan sebuah pengecualian.

“Darurat pengungsi di Ukraina meningkatkan risiko perdagangan untuk populasi-populasi yang mengungsi. Konflik 2014 di Ukraina meningkatkan empat kali lipat jumlah korban yang terlacak di Eropa Barat pada 2016,” kata UNODC, mengacu pada pencaplokan semenanjung Krimea oleh Rusia.

Baca Juga: Baru 4 Bulan Menjabat, PM Kuwait Mengundurkan Diri

REUTERS

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


70 Persen dari Ribuan Korban Jiwa di Gaza adalah Perempuan

3 jam lalu

Seorang perempuan Palestina duduk diantara pakaian bekas di pasar loak mingguan di kamp pengungsian Nusseirat, Gaza, 15 Februari 2016. Permintaan untuk pakaian telah menjadi barometer bagi situasi ekonomi di Gaza. AP/Khalil Hamra
70 Persen dari Ribuan Korban Jiwa di Gaza adalah Perempuan

ActionAid mencatat setidaknya 70 persen dari ribuan korban jiwa di Gaza adalah perempuan dan anak perempuan.


Jamaika secara Resmi Mengakui Palestina sebagai Negara

1 hari lalu

Gang bendera di markas besar PBB Eropa terlihat selama Dewan Hak Asasi Manusia di Jenewa, Swiss, 11 September 2023. REUTERS/Denis Balibouse
Jamaika secara Resmi Mengakui Palestina sebagai Negara

Jamaika secara resmi mengumumkan pengakuan Palestina sebagai sebuah negara setelah musyawarah kabinet.


Ratusan Mayat Ditemukan di Dua RS di Gaza, PBB Serukan Penyelidikan

1 hari lalu

Orang-orang bekerja untuk memindahkan jenazah warga Palestina yang terbunuh selama serangan militer Israel dan dimakamkan di rumah sakit Nasser, di tengah konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan kelompok Islam Palestina Hamas, di Khan Younis di selatan Jalur Gaza, 21 April 2024. REUTERS/  Ramadhan Abed
Ratusan Mayat Ditemukan di Dua RS di Gaza, PBB Serukan Penyelidikan

PBB menyerukan dilakukannya penyelidikan atas temuan ratusan mayat di dua rumah sakit di Gaza.


Wartawan Perang Semyon Yeryomin Dapat Penghargaan dari Moskow

1 hari lalu

Ilustrasi wartawan televisi. shutterstock.com
Wartawan Perang Semyon Yeryomin Dapat Penghargaan dari Moskow

Wartawan Semyon Yeryomin gugur akibat serangan drone Ukraina pada akhir pekan lalu. Dia mendapat penghargaan dari Moskow


Murid SMA dan SMK di Ukraina Diminta Ikut Latihan Dasar Wajib Militer

3 hari lalu

Tentara Ukraina beristirahat di posisi mereka setelah pertempuran, saat serangan Rusia ke Ukraina berlanjut, dekat garis depan kota Bakhmut, di wilayah Donetsk, Ukraina 11 Mei 2023. Radio Free Europe/Radio Liberty/Serhii Nuzhnenko via REUTERS
Murid SMA dan SMK di Ukraina Diminta Ikut Latihan Dasar Wajib Militer

Komite pemuda dan olahraga Ukraina menerbitkan sebuah RUU yang meminta murid SMA dan SMK di penjuru Ukraina mengikuti pelatihan dasar wajib militer.


Rusia Prihatin DPR Amerika Serikat Sahkan Bantuan Keamanan untuk Ukraina

4 hari lalu

Foto udara menunjukkan bangunan tempat tinggal yang rusak selama konflik Ukraina-Rusia di kota pelabuhan selatan Mariupol, Ukraina 3 April 2022. Warga sipil yang terperangkap di Mariupol berlindung di ruang bawah tanah dengan sedikit makanan, listrik, atau air mengalir. REUTERS/Pavel Klimov
Rusia Prihatin DPR Amerika Serikat Sahkan Bantuan Keamanan untuk Ukraina

Rusia menilai bantuan keamanan untuk Ukraina hanya akan memperburuk konflik dan korban jiwa warga Ukraina


Amerika Serikat Gunakan Hak Veto Gagalkan Keanggotaan Penuh Palestina di PBB, Begini Sikap Indonesia

5 hari lalu

Anggota Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa berdiri mengheningkan cipta, untuk menghormati para korban serangan di tempat konser Balai Kota Crocus di Moskow, pada hari pemungutan suara mengenai resolusi Gaza yang menuntut gencatan senjata segera selama bulan Ramadan yang mengarah ke gencatan senjata permanen.  gencatan senjata berkelanjutan, dan pembebasan semua sandera segera dan tanpa syarat, di markas besar PBB di New York City, AS, 25 Maret 2024. REUTERS/Andrew Kelly
Amerika Serikat Gunakan Hak Veto Gagalkan Keanggotaan Penuh Palestina di PBB, Begini Sikap Indonesia

Mengapa Amerika Serikat tolak keanggotaan penuh Palestina di PBB dengan hak veto yang dimilikinya? Bagaimana sikap Indonesia?


Kemlu Respons Veto AS Soal Resolusi Negara Palestina di PBB

6 hari lalu

Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa bertemu setelah Rusia mengakui dua wilayah yang memisahkan diri di Ukraina timur sebagai entitas independen, di New York City, AS 21 Februari 2022. REUTERS/Carlo Allegri
Kemlu Respons Veto AS Soal Resolusi Negara Palestina di PBB

Kementerian Luar Negeri RI menyoroti gagalnya PBB mensahkan keanggotaan penuh Palestina.


Dimulai Hampir Setengah Abad Lalu, Ini 4 Fakta di Balik Sanksi Terhadap Iran

6 hari lalu

Iran: Sanksi Dicabut atau Tak Ada Kesepakatan Nuklir
Dimulai Hampir Setengah Abad Lalu, Ini 4 Fakta di Balik Sanksi Terhadap Iran

Sanksi ekonomi Iran telah dimulai hampir setengah abad lalu.


Prof Tjandra Yoga Aditama Penulis 254 Artikel Covid-19, Terbanyak di Media Massa Tercatat di MURI

7 hari lalu

Guru Besar Pulmonologi di FKUI Tjandra Yoga Aditama, yang juga Eks Direktur Penyakit Menular WHO Asia Tenggara. dok pribadi
Prof Tjandra Yoga Aditama Penulis 254 Artikel Covid-19, Terbanyak di Media Massa Tercatat di MURI

MURI nobatkan Guru Besar Pulmonologi dan Kedokteran Respirasi Fakultas Kedokteran UI, Prof Tjandra Yoga Aditama sebagai penulis artikel tentang Covid-19 terbanyak di media massa