Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

5 Pesawat Terbesar di Dunia, Airbus Pertama!

Reporter

image-gnews
Pesawat Boeing 777-300 dicat dalam desain retro dari Qatar Airways (ANTARA/HO)
Pesawat Boeing 777-300 dicat dalam desain retro dari Qatar Airways (ANTARA/HO)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Menggunakan transportasi udara atau pesawat saat melakukan perjalanan jarak jauh adalah suatu pengalaman yang menyenangkan. Apabila dilihat dari penggunaan pesawatnya, pesawat terbang sendiri terbagi ke dalam beberapa kategori yang dibedakan berdasarkan pada jenisnya. Terdapat pesawat penumpang, pesawat kargo atau pesawat angkut, pesawat militer, hingga pesawat eksperimental untuk percobaan.

Simak: Investigasi Ethiopian Airlines Dianggap Belum Menyeluruh

Untuk melakukan perjalanan udara dengan jarak yang jauh, umumnya kita akan menggunakan pesawat penumpang. Pesawat inilah yang akan membantu kita untuk dapat menikmati perjalanan jauh hingga menempuh ribuan kilometer hanya dalam hitungan jam.

Daftar Pesawat Terbesar di Dunia

Untuk memenuhi kebutuhan manusia dalam melakukan penerbangan jumlah besar, terdapat beberapa pesawat penumpang yang berbadan besar. Pesawat-pesawat ini umumnya dibuat oleh perusahaan pesawat terbesar di dunia, yakni Airbus Eropa dan Boeing.

Kedua perusahaan ini memiliki pesawat berbadan besar yang dapat menampung ratusan penumpang. Bahkan, beberapa di antaranya masuk ke dalam daftar pesawat terbesar di dunia. Dilansir dari businessinsider.com, berikut jenis pesawat terbesar di dunia.

1. Airbus A380-800

Pesawat terbesar di dunia yang pertama adalah Airbus A380-800 yang merupakan buatan Perancis dan diperkenalkan untuk pertama kali pada tahun 2007 silam. Pesawat ini memiliki kapasitas maksimum sebanyak 853 penumpang dalam satu kali penerbangan. Namun, umumnya pesawat ini hanya terdiri dari 545 tempat duduk yang terbagi dalam empat jenis kelas, yakni first class, bisnis, ekonomi premium, dan ekonomi.

Pesawat ini termasuk dalam superjumbo jet dengan panjang keseluruhan 72,7 meter, tinggi badan pesawat 24,1 meter, dan lebar sayap 79,8 meter. Pesawat tipe ini sudah tidak lagi diproduksi sejak tahun 2021 lalu. Meski begitu, sejumlah maskapai dunia masih menggunakan pesawat ini, seperti Singapore Airlines, British Airways, dan Emirates.

2. Boeing 747-400

Pesawat yang diperkenalkan untuk pertama kali pada tahun 1989 ini memiliki kapasitas maksimum sebanyak 660 penumpang. Pesawat ini memiliki panjang 70,66 meter, tinggi 19,40 meter, dan lebar sayap 64,44 meter. Saat ini, pesawat jenis Boeing 747-400 ini lebih sering digunakan untuk mengangkut barang atau kargo. Tetapi, masih ada beberapa maskapai yang menggunakan pesawat jenis ini untuk penumpang, seperti Asiana Airlines dan Lufthansa,

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

3. Boeing 747-8

Pesawat jenis Boeing 747-8 adalah varian pesawat terbesar dari jenis 747. Pesawat ini diperkenalkan pertama kali sebagai pesawat penumpang pada 2012 lalu. Boeing 747-8 mampu membawa penumpang dengan jumlah maksimum sebanyak 605 orang. Hingga saat ini, masih banyak maskapai penerbangan yang menggunakan pesawat jenis ini untuk membawa penumpang, seperti Air China, Korean Air, dan Lufthansa. Pesawat ini memiliki panjang 76,3 meter, tinggi pesawat 19,4 meter, dan lebar sayap 68,4 meter.

4. Boeing 777-3000ER

Pesawat jenis Boeing 777-3000ER pertama kali diperkenalkan pada April 2004 lalu. Salah satu pesawat terbesar di  dunia ini memiliki kapasitas maksimum sebanyak 550 penumpang, yang terbagi dalam dua kelas, yakni kelas bisnis dan kelas ekonomi. Pesawat ini memiliki panjang 73,9 meter, tinggi 18,5 meter, dan lebar sayap 64,75 meter. Hingga saat ini, masih banyak maskapai penerbangan yang menggunakan pesawat jenis ini untuk mengangkut penumpang, seperti Singapore Airlines dan United Airlines.

5. Airbus A340-600

Pesawat terbesar di dunia yang terakhir adalah Airbus A340-600 yang merupakan varian terbesar dari seri A340. Pesat jenis ini memiliki kapasitas tempat duduk maksimum sebanyak 475 penumpang yang terbagi dalam tiga kelas, yaitu first class, bisnis, dan ekonomi. Maskapai yang saat ini masih menggunakan pesawat model ini adalah Lufthansa. Pesawat ini memiliki panjang 75,36 meter, tinggi 17,93 meter, dan lebar sayapnya 63,45 meter.

Itulah daftar 5 pesawat terbesar di dunia. Meski jenis pesawatnya masih digunakan untuk membawa penumpang, tetapi ada juga yang sudah beralih fungsi untuk mengangkut kargo.

Simak: 14 Kesalahan yang Harus Dihindari Pelancong Saat Naik Pesawat Pertama Kali

RADEN PUTRI | BUSINESSINSIDER.COM

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kronologi Penumpang Pelita Air Bercanda Bawa Bom hingga Pesawat Tujuan Surabaya-Jakarta Itu Batal Terbang

6 jam lalu

Pelita Air Service tmendatangkan dua pesawat Airbus A320 di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, 11 April 2022. Diharapkan babak baru Pelita Air ini dapat memberikan kontribusi besar terhadap industri penerbangan Indonesia dan memberikan warna baru dalam ekosistem penerbangan Indonesia. FOTO/Dok.Pertamina
Kronologi Penumpang Pelita Air Bercanda Bawa Bom hingga Pesawat Tujuan Surabaya-Jakarta Itu Batal Terbang

Pengamat penerbangan dari Jaringan Penerbangan Indonesia Gerry Soejatman mengungkapkan kronologi batalnya penerbangan pesawat Pelita Air tujuan Jakarta Surabaya siang tadi.


Pramugari Ini Imbau Penumpang Tidak Minum Kopi dari Pesawat, Kenapa?

8 jam lalu

Ilustrasi wanita di dalam pesawat terbang. Freepik.com
Pramugari Ini Imbau Penumpang Tidak Minum Kopi dari Pesawat, Kenapa?

Daripada minta kopi dari pesawat, dia menyarankan membelinya di bandara.


Profil Pelita Air, Pesawat yang Gagal Terbang Usai Dapat Ancaman Bom dari Penumpang

8 jam lalu

Petugas memeriksa kesiapan pesawat Airbus A320-200 maskapai Pelita Air sebelum melakukan penerbangan perdana di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Kamis 28 April 2022. PT Pertamina (Persero) melalui anak usahanya PT Pelita Air Service (PAS) membuka penerbangan perdana dengan pesawat Airbus A320-200 rute reguler dari Bandara Soekarno-Hatta ke Bandara I Gusti Ngurah Rai, Bali dan sebaliknya guna mewujudkan komitmen mendukung pengembangan industri transportasi udara dan memperkuat konektivitas di tanah air dengan melayani penerbangan komersial berjadwal (regular flight). ANTARA FOTO/Fauzan
Profil Pelita Air, Pesawat yang Gagal Terbang Usai Dapat Ancaman Bom dari Penumpang

Media sosial dihebohkan dengan informasi Pelita Air yang mendapat ancaman bom sebelum take off atau lepas landas. Simak profil maskapai tersebut.


Libur Natal dan Tahun Baru, AirAsia Siapkan 25.200 Kursi Penerbangan Tambahan

9 jam lalu

Pesawat Maskapai AirAsia. airasia.com
Libur Natal dan Tahun Baru, AirAsia Siapkan 25.200 Kursi Penerbangan Tambahan

Indonesia AirAsia memahami animo penumpang yang ingin melakukan perjalanan saat libur Natal dan tahun baru.


Penumpang Bercanda Bawa Bom di Pesawat Pelita Air, Bisa Kena Hukuman Pidana 1 Tahun

10 jam lalu

Pelita Air Service tmendatangkan dua pesawat Airbus A320 di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, 11 April 2022. Pelaksana Tugas Harian (PTH) Direktur Utama PT Pelita Air Service Muhammad S. Fauzani engucapkan terima kasih atas dukungan kerja sama dan koordinasi yang sangat baik dari pihak regulator, pengelola bandara, pengatur lalu lintas udara, kru yang bertugas, dan berbagai pihak lainnya yang telah membantu kelancaran proses kedatangan pesawat dan sesuai waktu yang ditentukan. FOTO/Dok.Pertamina
Penumpang Bercanda Bawa Bom di Pesawat Pelita Air, Bisa Kena Hukuman Pidana 1 Tahun

Maskapai penerbangan Pelita Air mengungkapkan ancaman hukuman bagi penumpang pesawatnya yang bercanda membawa bom.


Maskapai Ini Melayani Penerbangan Rute Rahasia, Penumpangnya Bukan Orang Sembarangan

12 jam lalu

Ilustrasi pesawat (Pixabay)
Maskapai Ini Melayani Penerbangan Rute Rahasia, Penumpangnya Bukan Orang Sembarangan

Maskapai ini terbang ke pangkalan udara Area 51, yang disebut sebagai tempat pesawat luar angkasa yang jatuh serta makhluk asing.


5 Bagian Pesawat yang Paling Kotor, Jangan Asal Sentuh

1 hari lalu

Ilustrasi penumpang pesawat terbang. Unsplash.com/Mohammad Arrahmanur
5 Bagian Pesawat yang Paling Kotor, Jangan Asal Sentuh

Karena setiap penerbangan harus tepat waktu, terkadang tak cukup waktu untuk membersihkan setiap bagian pesawat dengan cermat.


Libur Nataru, 4,03 Juta Penumpang Diperkirakan Padati 20 Bandara AP II

1 hari lalu

Calon penumpang berjalan untuk lapor diri sebelum naik pesawat di Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Rabu, 23 Desember 2020. PT Angkasa Pura II selaku pengelola Bandara Soetta menyatakan puncak arus mudik Natal 2020 dengan pesawat terjadi pada, Rabu (23/12/2020) dengan jumlah penumpang 85.000 orang dengan penumpang terbanyak tujuan Bali, Medan. Manado, Surabaya dan Makasar. ANTARA/Muhammad Iqbal
Libur Nataru, 4,03 Juta Penumpang Diperkirakan Padati 20 Bandara AP II

PT Angkasa Pura II (Persero) memperkirakan jumlah penumpang pada periode angkutan Nataru 2023/2024 di 20 bandara AP II secara kumulatif naik sekitar 8 persen dibandingkan dengan periode yang sama pada tahun lalu.


Jangan Mandi Air Hangat setelah Penerbangan, Ini Alasannya

1 hari lalu

Ilustrasi penumpang pesawat (pixabay.com)
Jangan Mandi Air Hangat setelah Penerbangan, Ini Alasannya

Seorang pakar penerbangan mengungkapkan sebaiknya memilih mandi air dingin daripada air hangat.


PTDI Rilis NC212i dengan Propeller Baru, Membuat Pesawat Lebih Senyap

2 hari lalu

Pesawat NC212i  produksi PT Dirgantara Indonesia pesanan Kementerian Pertahanan dengan tail number AX-2132 menggunakan baling-baling MTV-27. Pesawat dengna konfigurasi Rain Making berisap diterbangkan dari Bandung menuju Lanud Abdulrachman Saleh, Malang, hari ini, Senin, 4 Desembee 2023 dari Banding. (Foto: Dokumentasi PT Dirgantara Indonesia)
PTDI Rilis NC212i dengan Propeller Baru, Membuat Pesawat Lebih Senyap

PT Dirgantara Indonesia (PTDI) mengirim pesawat ke-5 dari 9 pesawat NC212i pesanan Kementerian Pertahanan untuk penggunaan TNI Angkatan Udara.