Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Raja Terakhir Yunani, Constantine II, Meninggal pada Usia 82 Tahun

Reporter

image-gnews
Raja Constantine II dan Ratu Anne-Marie tiba di Kastil Fredensborg di Denmark untuk makan malam yang diadakan untuk merayakan ulang tahun ke-75 Ratu Margrthe II dari Denmark pada 16 April 2015. Ritzau Scanpix 2023/Thomas Lekfeldt via REUTERS
Raja Constantine II dan Ratu Anne-Marie tiba di Kastil Fredensborg di Denmark untuk makan malam yang diadakan untuk merayakan ulang tahun ke-75 Ratu Margrthe II dari Denmark pada 16 April 2015. Ritzau Scanpix 2023/Thomas Lekfeldt via REUTERS
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Constantine II, mantan dan raja terakhir Yunani, yang memenangkan medali emas Olimpiade sebelum terjerat dalam politik negaranya yang bergejolak pada 1960-an sebagai raja, telah meninggal dunia. Dia mangkat dalam usia 82 tahun.

Baca juga: Sebut Yunani Lebih Baik Dikuasai Jerman, Menteri Jerman Dikecam

Dokter di Rumah Sakit swasta Hygeia di Athena mengkonfirmasi kepada The Associated Press bahwa Constantine meninggal Selasa malam setelah dirawat di unit perawatan intensif, tetapi tidak ada rincian lebih lanjut menunggu pengumuman resmi.

Dia meninggalkan istrinya, mantan Putri Anne-Marie dari Denmark yang juga adik bungsu Ratu Margrethe II; lima anak, Alexia, Pavlos, Nikolaos, Theodora dan Philippos; dan sembilan cucu.

Ketika dia naik tahta sebagai Constantine II pada 1964 dalam usia baru 23 tahun, Constantine menjadi sangat popular. Namun, peraih medali emas Olimpiade dalam cabang layar itu pada tahun berikutnya menyia-nyiakan sebagian besar dukungan itu dengan keterlibatan aktifnya dalam intrik yang menjatuhkan pemerintahan Persatuan Pusat terpilih Perdana Menteri George Papandreou.

Episode yang melibatkan pembelotan dari partai yang berkuasa dari beberapa anggota parlemen, yang masih dikenal luas di Yunani sebagai “kemurtadan”, menggoyahkan tatanan konstitusional dan menyebabkan kudeta militer pada 1967. Constantine akhirnya berselisih dengan penguasa militer dan diasingkan ke luar negeri.

Diktator Yunani menghapus monarki pada 1973, sementara referendum setelah demokrasi dipulihkan pada 1974 memupus harapan Constantine akan pernah memerintah lagi.

Constantine yang merupakan kemenakan Pangeran Philip, suami Ratu Elizabeth II dari Inggris, dalam beberapa dekade kemudian hanya melakukan kunjungan singkat ke Yunani. Namun, dia dapat menetap lagi di negara asalnya di tahun-tahun terakhirnya ketika menjadi sosok yang relatif tidak kontroversial.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pertama di Dunia, Yunani Berikan Liburan Gratis sebagai Kompensasi Kebakaran Hutan 2023

4 hari lalu

Petugas pemadam kebakaran Rumania beristirahat saat api membakar dekat desa Masari, di pulau Rhodes, Yunani, 24 Juli 2023. REUTERS/Nicolas Economou
Pertama di Dunia, Yunani Berikan Liburan Gratis sebagai Kompensasi Kebakaran Hutan 2023

Sebanyak 25.000 turis dievakuasi saat kebakaran hutan di Pulau Rhodes, Yunani, pada 2023, mereka akan mendapat liburan gratis.


Pantai Ini Memiliki Perairan Paling Biru di Dunia

12 hari lalu

Pantai Pasqyra atau Mirror Beach di Albania. Instagram.com/@albania.tourism
Pantai Ini Memiliki Perairan Paling Biru di Dunia

Pantai dengan perairan paling biru di dunia ini ada di Eropa dan Yunani


Bos KK Super Mart Minta Maaf kepada Raja Malaysia Soal Kaus Kaki Berlafaz Allah

15 hari lalu

Raja Malaysia Sultan Ibrahim Sultan Iskandar bertemu dengan pendiri KK Super Mart Chai Kee Kan di Istana Negara.  (Foto: Facebook/Sultan Ibrahim Sultan Iskandar)
Bos KK Super Mart Minta Maaf kepada Raja Malaysia Soal Kaus Kaki Berlafaz Allah

Terdapat laporan mengenai beberapa kasus pelemparan bom molotov di berbagai gerai KK Super Mart di Malaysia.


Iran Bebaskan Semua Awak Kapal Tanker Minyak asal Filipina yang Disita di Teluk Oman

22 hari lalu

Teluk Oman telah melihat serangan drone lapis baja sebelumnya - pada tahun 2021 serangan Iran yang diduga menghantam kapal tanker Mercer Street. REUTERS
Iran Bebaskan Semua Awak Kapal Tanker Minyak asal Filipina yang Disita di Teluk Oman

Filipina mengatakan pada Rabu 27 Maret 2024 bahwa Iran telah membebaskan 18 awak kapal tanker minyak warga Filipina yang disita di Teluk Oman


Menanti Senat dan Raja, Thailand Selangkah Lagi Melegalkan Pernikahan Sesama Jenis

22 hari lalu

Komunitas LGBT Thailand berpartisipasi dalam Parade Hari Kebebasan Gay di Bangkok, Thailand, 29 November 2018. REUTERS/Soe Zeya Tun
Menanti Senat dan Raja, Thailand Selangkah Lagi Melegalkan Pernikahan Sesama Jenis

Parlemen Thailand dengan suara bulat menyetujui rancangan undang-undang yang melegalkan pernikahan sesama jenis


Yunani Punya Aturan Baru untuk Pantai setelah Penduduk Lokal Protes

31 hari lalu

Pantai di Yunani. Unsplash.com/Nick Karvounis
Yunani Punya Aturan Baru untuk Pantai setelah Penduduk Lokal Protes

Peraturan ini dirancang untuk membuat pantai lebih teratur dan adil untuk wisatawan maupun penduduk Yunani.


Melihat Donald Trump dari Perspektif Mitologi Yunani

39 hari lalu

Foto kombinasi Joe Biden dan Donald Trump. REUTERS/Mark Makela dan Tom Brenner
Melihat Donald Trump dari Perspektif Mitologi Yunani

Untuk melihat seorang Donald Trump, Anda bisa mengingat kembali debat presiden pertama 2020 ketika dia berulang kali menginterupsi dan menyerang lawan


Top 3 Dunia, Perkembangan Perang Ukraina dan Raja Harald Dievakuasi ke Norwegia

46 hari lalu

Prajurit Rusia di luar pos penjaga perbatasan Ukraina di kota Krimea Balaclava 1 Maret 2014. REUTERS/Baz Ratner/File Foto
Top 3 Dunia, Perkembangan Perang Ukraina dan Raja Harald Dievakuasi ke Norwegia

Top 3 dunia, Warga Feodosia melaporkan terdengar sejumlah ledakan di area pelabuhan dan sebuah depot minyak sekitar


Serial Netflix One Day Bikin Pulau di Yunani Ini Banyak Dikunjungi Wisatawan

46 hari lalu

Pulau Paros Yunani (Pixabay)
Serial Netflix One Day Bikin Pulau di Yunani Ini Banyak Dikunjungi Wisatawan

Wisatawan ingin melihat lokasi yang ditampilkan dalam serial One Day dan mengikuti jejak karakter favorit mereka di Yunani.


Raja Harald Dievakuasi dari Malaysia ke Norwegia

46 hari lalu

Raja Harald dari Norwegia turun dari kapal pesiar kerajaan Norwegia Norge dan disambut oleh Putra Mahkota Denmark Frederik di Aarhus, Denmark, 16 Juni 2023. Raja Harald dan Ratu Sonja dari Norwegia sedang melakukan kunjungan resmi ke Denmark.Ritzau Scanpix/Bo Amstrup via REUTERS
Raja Harald Dievakuasi dari Malaysia ke Norwegia

Raja Harald menjalani perawatan kesehatan untuk sebuah infeksi dan menerima alat pacu jantung sementara di Malaysia