Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

97 Tahun Mahathir Mohamad, Ikon Dinamika Politik Malaysia

image-gnews
Mantan Perdana Menteri Malaysia Mahathir Mohamad berbicara selama wawancara dengan Reuters di Kuala Lumpur, Malaysia, 13 Maret 2020. [REUTERS / Lim Huey Teng]
Mantan Perdana Menteri Malaysia Mahathir Mohamad berbicara selama wawancara dengan Reuters di Kuala Lumpur, Malaysia, 13 Maret 2020. [REUTERS / Lim Huey Teng]
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Mahathir Mohamad berusia 97 tahun pada 20 Desember 2022. Sosoknya tidak bisa dilepaskan dari dinamika politik di Malaysia. Mahathir memegang posisi penting sebagai perdana menteri dengan menjabat selama dua kali, periode pertama (1981-2003) dan periode kedua (2018-2020). 

Melansir britannica.com, Mahathir Muhammad memiliki nama lengkap Datuk Seri Mahathir bin Mohamad lahir di Alor Setah, Malaysia. Mahathir pernah menempuh pendidikan di Perguruan Tinggi Sultan Abdul Hamid dan Universitas Malaya, Singapura dengan studi kedokteran. Pada 1953-1957, Mahathir Muhammad bekerja sebagai petugas medis pemerintah .Setelah itu, Mahathir Muhammad  membuka praktiknya secara mandiri. 

Baca: Berusia Hampir Seabad, Mahathir Mohamad Incar Posisi PM Malaysia Periode Ketiga

Mahathir terjun ke politik pada 1964 dengan menjadi anggota Organisasi Nasional Melayu Bersatu (UMNO), sebuah partai dominan dalam koalisi pemerintahan yang berkuasa kala itu. Namun, Mahathir Muhammad sempat berkonflik dengan Perdana Menteri Tunku Abdul Rahman, menyebabkannya dikeluarkan dari partai tersebut. Hal ini karena Mahathir Muhammad kerap vokal terhadap advokasi nasionalisme etnis Melayu, yang kala itu minoritas dibandingkan etnis Tionghoa yang mendominasi secara ekonomi. 

Pada 1970, Mahathir Mohamad bergabung kembali dengan UMNO dan terpilih sebagai Dewan Tertingi pada 1972 dan pada 1974, Mahathir Muhammad lolos ke parlemen. Pada tahun yang sama, Mahathir Muhammad diangkat sebagai menteri pendidikan. Pada  1976 dirinya didapuk sebagai  wakil perdana menteri.  Kemudian, pada Juni 1981 terpilih sebagai presiden UMNO. Puncaknya, Mahathir Muhammad dipercaya sebagai perdana menteri pada Juli 1981. 

Mahathir Mohamad menjabat sebagai Perdana Menteri Malaysia selama 23 tahun. Dalam kurun waktu tersebut, Mahathir menjadi saksi transisi Malaysia di berbagai bidang kehidupan. Di bawah kepemimpinannya, Malaysia menyambut banyak investasi asing, mereformasi struktur pajak, mengurangi tarif perdagangan, dan memprivatisasi banyak perusahaan milik negara. Mahathir berusaha menjembatani perpecahan etnis Malaysia dengan meningkatkan kemakmuran umum.

Mahathir juga mereformasi Kebijakan Ekonomi Baru dengan Kebijakan Pembangunan Baru, menekankan pertumbuhan ekonomi secara umum dan penghapusan kemiskinan, pada 1991.  Dengan masa jabatan selama 22 tahun, membuatnya dikenal sebagai pemimpin terpilih dengan jabatan terlama di dunia. 

Mahathir Mohamad, 97 tahun, menderita kekalahan pertama kalinya dalam pemilu Malaysia 2022. Ini adalah kekalahan pertamanya sejak 53 tahun terakhir, yang menandai akhir karirr politiknya selama tujuh dasawarsa.

NAOMY A. NUGRAHENI 

Baca juga: Mahathir Kalah di Pemilu Malaysia Pertama Kalinya dalam 53 Tahun

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kasus Pencatutan Nama Dosen Malaysia dan Jurnal Predator, Kemendikbud Diminta Bentuk Tim Khusus

2 hari lalu

Ilustrasi jurnal ilmiah. Shutterstock
Kasus Pencatutan Nama Dosen Malaysia dan Jurnal Predator, Kemendikbud Diminta Bentuk Tim Khusus

Kemendikbud diminta bentuk tim khusus untuk menangani kasus pencatutan nama dosen Malaysia dan jurnal predator.


Dosen di Malaysia Tuding Guru Besar Unas Praktik Penipuan dan Jurnal Predator

3 hari lalu

Ilustrasi jurnal ilmiah. Shutterstock
Dosen di Malaysia Tuding Guru Besar Unas Praktik Penipuan dan Jurnal Predator

Disebutkan, ada sedikitnya 24 dosen dari Universiti Malaysia Terengganu yang telah dicatut namanya dalam sejumlah makalah Guru Besar Unas ini.


Dekan Unas Dituding Catut Nama Akademisi Malaysia di Jurnal Ilmiah, Kampus Enggan Komentar

3 hari lalu

Sejumlah Mahasiswa dan Alumni membagikan seleberan bertuliskan
Dekan Unas Dituding Catut Nama Akademisi Malaysia di Jurnal Ilmiah, Kampus Enggan Komentar

Beredar kabar Dekan FEB Universitas Nasional (Unas) dituding mencatut sejumlah nama akademisi Malaysia di publikasi ilmiahnya


Warga Israel Mengaku Tak Bersalah atas Penyelundupan Peluru dan Senjata di Malaysia

3 hari lalu

Ilustrasi senjata api. ANTARA FOTO
Warga Israel Mengaku Tak Bersalah atas Penyelundupan Peluru dan Senjata di Malaysia

Warga Israel yang diidentifikasi sebagai Shalom Avitan terancam hukuman mati karena perdagangan senjata api ilegal.


5 Tradisi Perayaan Lebaran di Berbagai Negara, Hidangan Ouzi di UEA sampai Ziarah Kubur di China

5 hari lalu

Orang-orang menghadiri salat Idul Fitri menandai akhir bulan puasa Ramadhan, di luar Masjid Agung Hagia Sophia di Istanbul, Turki 13 Mei 2021. REUTERS/Kemal Aslan
5 Tradisi Perayaan Lebaran di Berbagai Negara, Hidangan Ouzi di UEA sampai Ziarah Kubur di China

Perayaan lebaran di berbagai negara menunjukkan kekayaan budaya dan keberagaman. Berikut yang dilakukan di 5 negara ini.


Penyanyi Hong Kong Dicegat di Bandara Malaysia gara-gara Bawa Durian Musang King

7 hari lalu

Durian Musang King. Istimewa
Penyanyi Hong Kong Dicegat di Bandara Malaysia gara-gara Bawa Durian Musang King

Setelah dicegat, penyanyi beserta kru keluar bandara dan menghabiskan durian itu sebelum terbang.


Menengok Tradisi Mudik di China, Malaysia, Jepang dan Jazirah Arab

7 hari lalu

Calon pemudik bersiap naik kereta menuju kampung halaman mereka untuk merayakan Tahun Baru Imlek, di Stasiun Yantai, Shandong, Cina, Ahad, 20 Januari 2019. chinadaily.com
Menengok Tradisi Mudik di China, Malaysia, Jepang dan Jazirah Arab

Di China, tradisi mudik tidak hanya berlangsung saat Lebaran, melainkan terjadi pada saat perayaan Tahun Baru Imlek.


Pemberian THR Jadi Ciri Khas di Indonesia, Bagaimana dengan Negara Lain?

7 hari lalu

Ilustrasi pekerja menerima THR. Pexels
Pemberian THR Jadi Ciri Khas di Indonesia, Bagaimana dengan Negara Lain?

Pemberian THR juga terjadi di Malaysia, Yunani, dan Ameriksa Serikat. Bedanya, di dua negara yang terakhir diberikan menjelang Natal dan Paskah.


Polda Sulteng Gagalkan Peredaran 25 Kilogram Sabu Asal Malaysia

10 hari lalu

Ilustrasi Sabu. TEMPO/Amston Probel
Polda Sulteng Gagalkan Peredaran 25 Kilogram Sabu Asal Malaysia

Ditresnarkoba Polda Sulteng menggagalkan narkotika jenis sabu sebanyak 25 kilogram yang hendak dibawa ke Kab. Sidrap Provinsi Sulawesi Selatan.


Ucapan Selamat untuk Prabowo Subianto dari Tokoh Luar Negeri, Terbaru Perdana Menteri Jepang

11 hari lalu

Presiden terpilih Indonesia dan Menteri Pertahanan saat ini Prabowo Subianto menyapa wartawan saat berjalan menemui Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida, di kantor perdana menteri, Rabu, 3 April 2024, di Tokyo, Jepang.  Eugene Hoshiko/Pool melalui REUTERS
Ucapan Selamat untuk Prabowo Subianto dari Tokoh Luar Negeri, Terbaru Perdana Menteri Jepang

Prabowo Subianto menerima ucapan selamat dari Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida