Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Najwa Shihab Dapat Penghargaan Australian Alumni of the Year

Reporter

image-gnews
Penyiar, Najwa Shihab, kanan, menerima penghargaan tahunan Australian Alumni of the Year pada Selasa 13 Desember 2022. Sumber: dokumen Kedutaan Besar Australia di Jakarta
Penyiar, Najwa Shihab, kanan, menerima penghargaan tahunan Australian Alumni of the Year pada Selasa 13 Desember 2022. Sumber: dokumen Kedutaan Besar Australia di Jakarta
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Najwa Shihab, pembawa acara talk show dan pendiri Narasi TV, menerima penghargaan Australian Alumni of the Year. Selain Najwa, dua WNI lainnya yang mendapatkan penghargaan ini adalah Syaifullah Muhammad, Kepala Pusat Penelitian Minyak Atsiri dan Profesor di Departemen Teknik Kimia Universitas Syiah Kuala, Banda Aceh dan Antoni Tsaputra, Dosen dari Departemen Pendidikan Khusus Universitas Negeri Padang.  

Seremonial pemberian penghargaan ini diberikan pada Selasa 13 Desember 2022. Australian Alumni of the Year adalah penghargaan tahunan yang diberikan oleh Kedutaan Besar Australia di Jakarta atas keteladanan, kontribusi terhadap profesi dan masyarakat melalui kepemimpinan, integritas, dan kerja keras yang luar biasa.   

"Alumni kami berperan penting dalam menjembatani hubungan antara kedua negara; membantu masyarakat Indonesia untuk memahami Australia dan sebaliknya," kata Duta Besar Australia untuk Indonesia, Penny Williams PSM.

Baca juga: Penny Wong dan Rombongan Pejabat Australia Kunjungan Kerja ke Pasifik

 Kedutaan Besar Australia memberikan penghargaan tahunan Australian Alumni of the Year pada Selasa 13 Desember 2022. Sumber: dokumen Kedutaan Besar Australia

Ada lebih dari 200 ribu Alumni Australia di Indonesia saat ini. Ketiga orang penerima penghargaan tahun ini dinilai sebagai pelopor di bidangnya masing-masing.

Najwa adalah pemenang Australian Alumni of the Year 2022. Dia meraih gelar Master di bidang hukum dari Universitas Melbourne pada 2008.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sedangkan Syaifullah adalah pemenang penghargaan bidang Inovasi dan Kewirausahaan. Syaifullah juga diketahui menjabat sebagai Kepala Kluster Inovasi Proyek Minyak Nilam Aceh. Dia memperoleh gelar PhD dan Master bidang Teknik Kimia di Curtin University of Technology.

Adapun Antoni, mendapatkan penghargaan bidang upaya Memajukan Pemberdayaan Perempuan. Selain bekerja sebagai dosen, Antoni juga menjabat Ketua Jejaring Riset dan Advokasi Difabel Australia-Indonesia (AIDRAN), serta Anggota Dewan Perkumpulan Penyandang Disabilitas Indonesia (PPDI). Pada 2009, Antoni menerima beasiswa Australian Development untuk Master of Arts dalam bidang jurnalisme dan Komunikasi Massa di Universitas Griffith. Pada tahun 2020, ia menyelesaikan gelar PhD dalam bidang Kebijakan disabilitas di Universitas New South Wales.

Australia merupakan salah satu negara tujuan studi luar negeri paling populer dikalangan pelajar Indonesia, dengan sekitar 20 ribu pendaftaran setiap tahun. Alumni Indonesia dari universitas – universitas di Australia memiliki peran penting dalam memperdalam kerja sama kedua negara serta dalam membangun dan mendukung bisnis, keamanan dan kemakmuran bagi kedua negara.

Baca juga:Jadi Ketua Ikatan Alumni SMA 6, Ini Pesan Profesor Gihik

Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Inovasi ID FOOD Raih Penghargaan Digital Technology Award 2024

1 hari lalu

Inovasi ID FOOD berhasil meraih Five Star Gold pada Digital Technology & Innovation Awards 2024 kategori The Best ICT Business Strategy dan The Best Women Digital Leader of The Year. (ID FOOD)
Inovasi ID FOOD Raih Penghargaan Digital Technology Award 2024

Sejumlah inovasi ID FOOD mendapat apresiasi dari pelaku teknologi informasi di Tanah Air karena efektif mendukung aktivitas bisnis pangan.


Direktorat Jenderal Pajak dan Australia Kerja Sama bidang Pertukaran Informasi Cryptocurrency

1 hari lalu

Indonesia dan Australia Memperluas Kemitraan di Bidang Pajak pada Senin, 22 April 2024. Sumber: dokumen Kedutaan Besar Australia di Jakarta
Direktorat Jenderal Pajak dan Australia Kerja Sama bidang Pertukaran Informasi Cryptocurrency

Kesepakatan kerja sama ini dirancang untuk meningkatkan deteksi aset yang mungkin memiliki kewajiban pajak di kedua negara.


Australia Luncurkan Fase Baru Program Investing in Women

1 hari lalu

Pemerintah Australia pada 23 April 2024, meresmikan fase baru Program Investing in Women. Sumber: dokumen Kedutaan Besar Australia
Australia Luncurkan Fase Baru Program Investing in Women

Program Investing in Women adalah inisiatif Pemerintah Australia yang akan fokus pada percepatan pemberdayaan ekonomi perempuan di Indonesia


Wartawan Perang Semyon Yeryomin Dapat Penghargaan dari Moskow

1 hari lalu

Ilustrasi wartawan televisi. shutterstock.com
Wartawan Perang Semyon Yeryomin Dapat Penghargaan dari Moskow

Wartawan Semyon Yeryomin gugur akibat serangan drone Ukraina pada akhir pekan lalu. Dia mendapat penghargaan dari Moskow


PM Australia Sebut Elon Musk Miliarder Sombong Gara-gara Tolak Hapus Unggahan di X

2 hari lalu

CEO SpaceX dan Tesla, dan Pemilik Twitter, Elon Musk. REUTERS/Gonzalo Fuentes
PM Australia Sebut Elon Musk Miliarder Sombong Gara-gara Tolak Hapus Unggahan di X

Perdana Menteri Australia Anthony Albanese menyebut Elon Musk sebagai miliarder sombong karena tak mau menghapus unggahan di media sosial X.


Kemendag Dorong Ekspor Buah Manggis ke Australia, Butuh Penyedia Jasa Iradiasi

2 hari lalu

Selama empat tahun Badan Karantina Kementerian Pertanian tidak bisa mengekspor buah manggis ke Tiongkok
Kemendag Dorong Ekspor Buah Manggis ke Australia, Butuh Penyedia Jasa Iradiasi

Kemendag mendorong ekspor buah sebagai implementasi perjanjian Indonesia-Australia Comprehensive Economic Partnership Agreement (IA-CEPA).


4 Fakta Tentang Kasus Penusukan di Sydney: Mengincar Wanita hingga Seorang Bayi Jadi Korban

2 hari lalu

Korban penusukan di Australia. Istimewa
4 Fakta Tentang Kasus Penusukan di Sydney: Mengincar Wanita hingga Seorang Bayi Jadi Korban

Berikut fakta-fakta soal kasus penusukan di Mall Bondi Sidney pekan lalu yang menghebohkan Australia.


Kegagalan di Piala Asia U-23 2024 Tak Akan Ganggu Prospek Pemain Muda Australia

2 hari lalu

Pelatih Australia U-23 Tony Vidmar . Foto : AFC
Kegagalan di Piala Asia U-23 2024 Tak Akan Ganggu Prospek Pemain Muda Australia

Tony Vidmar mengaku tersingkirnya Timnas Australia U-23 di Piala Asia U-23 2024 tak akan mengganggu prospek jangka panjang para pemain.


Massa Berkumpul di Bondi Beach Kenang Para Korban Serangan Penusukan di Mal Bondi Sydney

2 hari lalu

Polisi memasuki Gereja Assyrian Christ The Good Shepherd  bersama seorang pendeta setelah serangan pisau terjadi saat kebaktian pada Senin malam, di Wakely, di Sydney, Australia, 17 April 2024. REUTERS/ Jaimi Joy
Massa Berkumpul di Bondi Beach Kenang Para Korban Serangan Penusukan di Mal Bondi Sydney

Setelah serangan penusukan yang merenggut 6 orang, ratusan orang berkumpul untuk mengenang para korban dengan menyalakan lilin dan menyanyikan himne


Elon Musk Berdebat dengan Pemerintah Australia Soal Konten Penikaman Uskup di Sydney

2 hari lalu

CEO SpaceX dan Tesla, dan Pemilik Twitter, Elon Musk. REUTERS/Gonzalo Fuentes
Elon Musk Berdebat dengan Pemerintah Australia Soal Konten Penikaman Uskup di Sydney

Pemilik media sosial X Elon Musk menolak untuk menghapus konten media sosial tentang insiden penikaman uskup di Sydney, menentang perintah komisaris sensor Australia.