Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Eks Pengacara Melania Trump Diprediksi Jadi Presiden Wanita Pertama Slovenia

Reporter

image-gnews
Kandidat presiden Slovenia Natasa Pirc Musar. REUTERS/Borut Zivulovic
Kandidat presiden Slovenia Natasa Pirc Musar. REUTERS/Borut Zivulovic
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Warga Slovenia memberikan suara pada Minggu 13 Nomvember 2022 dalam jajak pendapat putaran kedua. Seperti dilansir France24, pemilih diperkirakan akan memilih presiden wanita pertama negara itu, seorang pengacara yang terkait dengan mantan ibu negara Amerika Serikat Melania Trump.

Baca juga: Melania Trump Sampaikan Pidato Perpisahan

Natasa Pirc Musar, yang didukung oleh partai kiri-tengah, bersaing dengan mantan menteri luar negeri Anze Logar, seorang politikus veteran konservatif. Slovenia merupakan bagian dari Uni Eropa yang berpenduduk dua juta jiwa.

Pirc Musar dipekerjakan untuk melindungi kepentingan Melania Trump, kelahiran Slovenia, selama masa kepresidenan suaminya. Ia menghentikan perusahaan yang mencoba mengkomersialkan produk dengan nama Melania Trump.

Pirc Musar diperkirakan akan meraup suara sedikit di atas 50 persen suara, mengungguli Logar yang akan mendapatkan antara 44-49 persen, menurut jajak pendapat terbaru.

Pirc Musar, yang mengepalai otoritas perlindungan data negara itu selama satu dekade, mengatakan kemenangannya akan menjadikannya "suara wanita" di Slovenia dan luar negeri. Meskipun peran presiden sebagian besar seremonial, pembela hak asasi manusia itu telah bersumpah untuk menjadi "otoritas moral".

"Presiden tidak bisa netral dan tidak punya pendapat. Saya tidak pernah takut untuk berbicara," kata mantan presenter televisi berusia 54 tahun itu.

Namun, Pirc Musar telah diserang karena investasi suaminya yang menggiurkan -- terutama di surga pajak.

Lawannya, Logar, 46 tahun, juga mencalonkan diri sebagai calon independen tetapi merupakan anggota lama Partai Demokrat Slovenia (SDS) pimpinan Janez Jansa. Ia gagal dalam upayanya untuk terpilih kembali sebagai perdana menteri pada April.

"Saya memasuki kampanye ini untuk menang," kata Logar, memberikan suaranya di ibu kota Ljubljana.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kritikus menuduh Jansa menyerang kebebasan media dan peradilan dan merusak supremasi hukum dalam masa jabatan terakhirnya. Logar adalah pemain cello dan juga pendaki gunung.

"Adalah baik jika presiden mewakili pandangan yang berbeda dari koalisi yang berkuasa - (itu) memberikan lebih banyak keseimbangan, yang lebih baik untuk sistem demokrasi," kata Logar kepada menjelang pemungutan suara.

Kolumnis surat kabar Uros Esih mengatakan Pirc Musar telah mengelilingi dirinya dengan "penasihat yang kuat", yang memungkinkan dia untuk bersaing dengan Logar yang relatif lebih berpengalaman. Tapi Logar akan "lebih mungkin menjadi instrumen belaka" dari partai Jansa, kata Esih.

"Saya berharap seorang kandidat yang akan menyatukan orang akan menang," kata Rok Novak, seorang ekonom berusia awal 50-an, di pusat pemungutan suara Ljubljana. "Slovenia sangat terpolarisasi sekarang."

Tempat-tempat pemungutan suara dibuka di bekas republik Yugoslavia pada pukul 7:00 dan akan ditutup pada pukul 19:00, dengan hasil parsial diharapkan kemudian pada hari yang sama.

Petahana Borut Pahor, mantan Sosial Demokrat, tidak dapat mencalonkan diri kembali setelah memegang jabatan tersebut selama dua kali dengan periode masing-masing lima tahun.

Baca juga: Anze Logar Dapat Suara Terbanyak di Pemilu Putaran Pertama Presiden Slovenia 

FRANCE24

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Aksi Mogok Dokter, Skandal Tas Dior hingga Daun Bawang: Riuh Pemilu Legislatif Korea Selatan

8 hari lalu

Seorang wanita keluar dari tempat pemungutan suara di tempat pemungutan suara saat pemilihan parlemen ke-22 di Seoul, Korea Selatan, 10 April 2024. REUTERS/Kim Soo-hyeon
Aksi Mogok Dokter, Skandal Tas Dior hingga Daun Bawang: Riuh Pemilu Legislatif Korea Selatan

Sekitar 44 juta warga Korea Selatan akan memberikan suaranya dalam pemilu yang akan menentukan sisa masa kepemimpinan Presiden Yoon Suk yeol.


PM Spanyol Gelar Tur Eropa, Galang Dukungan Pengakuan Negara Palestina

8 hari lalu

Perdana Menteri Spanyol Pedro Sanchez. REUTERS/Andrew Kelly
PM Spanyol Gelar Tur Eropa, Galang Dukungan Pengakuan Negara Palestina

PM Spanyol Pedro Sanchez akan melaksanakan kunjungan ke sejumlah negara Eropa untuk menggalang dukungan terhadap pengakuan negara Palestina


Dukung Presiden Dipanggil MK, TPN Ganjar-Mahfud Sebut Jokowi harus Jadi Teladan

8 hari lalu

Presiden Jokowi (tengah) melihat proses pembagian sembako untuk warga di pintu Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Sabtu, 6 April 2024. Sebanyak 1000 paket sembako dibagikan Presiden Joko Widodo untuk warga Bogor di bulan Ramadan 1445 Hijriyah. ANTARA/Arif Firmansyah
Dukung Presiden Dipanggil MK, TPN Ganjar-Mahfud Sebut Jokowi harus Jadi Teladan

Jaleswari menjelaskan Jokowi harus menjadi teladan dalam menjunjung tinggi supremasi hukum.


Agenda Lengkap Lebaran Terakhir Jokowi sebagai Presiden

9 hari lalu

Presiden Jokowi memberikam keterangan di Stasiun Pasar Senen, Jakarta Pusat, Senin, 8 April 2024. TEMPO/Daniel A. Fajri
Agenda Lengkap Lebaran Terakhir Jokowi sebagai Presiden

Tahun lalu, Jokowi dan keluarga merayakan lebaran di kediamannya yang berada di Kota Surakarta.


Apa itu Dana Operasional Presiden yang Dipakai Jokowi Bagi-bagi Beras Menjelang Pilpres?

12 hari lalu

Menteri Keuangan Sri Mulyani hadir dalam sidang perselisihan hasil Pilpres 2024 di Gedung Mahkamah Konstitusi, Jakarta, Jumat 5 April 2024. Agenda hari ini ialah mendengarkan kesaksian empat menteri kabinet Jokowi-Ma'ruf Amin. TEMPO/Subekti.
Apa itu Dana Operasional Presiden yang Dipakai Jokowi Bagi-bagi Beras Menjelang Pilpres?

Sri Mulyani mengatakan bahwa beras yang dibagi-bagi Presiden Jokowi menjelang Pilpres berasal dari dana operasional presiden. Apa maksudnya?


Wacana Peleburan KPK dengan Ombudsman, Apa Tanggapan ICW dan IM57+ Institute?

14 hari lalu

Ilustrasi KPK. TEMPO/Imam Sukamto
Wacana Peleburan KPK dengan Ombudsman, Apa Tanggapan ICW dan IM57+ Institute?

Wakil Ketua KPK Alexander Marwata menyebut adanya kemungkinan KPK dan Ombudsman akan digabung.


Presiden Tetapkan Tunjangan Fungsional Pentashih Al Quran, Ini Besarannya

16 hari lalu

Sejumlah santri hafalan Al-Quran sedang menghafal di tepi gang sebelum setoran ke guru Pondok Pesantren Roudlotul Qur'an, Kampung Book, Kauman, Semarang Rabu, 27 Maret 2024. Banyaknya pondok hafalan Al-Qur'an membuat Kampung Kauman, Semarang disebut sebagai kampung Qur'an. Tempo/Budi Purwanto
Presiden Tetapkan Tunjangan Fungsional Pentashih Al Quran, Ini Besarannya

Pentashih Mushaf Al Quran ditetapkan sebagai jabatan fungsional tertentu di Kementerian Agama sejak 2019.


Pelantikan Abdel Fattah El-Sisi sebagai Presiden Mesir Dilakukan di Ibu Kota Baru

16 hari lalu

Presiden Mesir, Abdel Fattah El-Sisi (tengah), laksanakan ibadah haji di Mekkah, Arab Saudi, 11 Agustus 2014. (AP/Saudi Press Agency)
Pelantikan Abdel Fattah El-Sisi sebagai Presiden Mesir Dilakukan di Ibu Kota Baru

Abdel Fattah El-Sisi akan dilantik sebagai Presiden Mesir untuk ketiga kalinya pada Rabu, 3 Maret 2024, di Ibu Kota Baru.


Jawaban Romo Magnis Saat Ditanya Hotman soal Presiden Seolah-olah Pencuri Uang Bansos

16 hari lalu

Guru besar filsafat moral, Romo Frans Magnis menghadiri menjalani sidang lanjutan sebagai saksi ahli terkait pembunuhan Brigadir Yosua di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. Senin, 26 Desember 2022. Dalam persidangan kuasa hukum dari Bharada E, Ronny Talapessy menghadirkan tiga saksi ahli yang memperingankan pihak Bgarada E. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Jawaban Romo Magnis Saat Ditanya Hotman soal Presiden Seolah-olah Pencuri Uang Bansos

Hotman mencecar Romo Magnis soal presiden seolah-olah pencuri uang bansos di sidang sengketa hasil Pilpres. Ini jawaban Romo Magnis.


Partai Erdogan Kalah Telak di Pemilu Lokal Turki: Kami Akan Introspeksi

17 hari lalu

Presiden Turki Tayyip Erdogan berpose bersama para pendukungnya saat ia meninggalkan tempat pemungutan suara selama pemilihan lokal di Istanbul, Turki 31 Maret 2024. Murat Kulu/PPO/Handout via REUTERS
Partai Erdogan Kalah Telak di Pemilu Lokal Turki: Kami Akan Introspeksi

Presiden Recep Tayyip Erdogan berjanji untuk memperbaiki kesalahan apa pun yang menyebabkan kekalahan partainya dalam pemilihan lokal di Turki.