Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Top 3 Dunia: Wuhan Lockdown Lagi, Wahabi, dan Trump Belum Gunakan Twitter

Reporter

Editor

Yudono Yanuar

image-gnews
Warga antre untuk menjalani tes asam nukleat Covid-19 di Wuhan, Provinsi Hubei, Cina, 3 Agustus 2021. Xinhua/Xiong Qi
Warga antre untuk menjalani tes asam nukleat Covid-19 di Wuhan, Provinsi Hubei, Cina, 3 Agustus 2021. Xinhua/Xiong Qi
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Berita Top 3 Dunia pada Sabtu, 29 Oktober 2022, membahas tentang kasus Covid-19 yang naik lagi di China hingga memaksa pemerintah China kembali melakukan lockdown di sejumlah kota termasuk Wuhan.

Berita menarik lain adalah tentang perkembangan kelompok Wahabi di seluruh dunia. Sebelumnya, Lembaga Dakwah Pengurus Besar Nahdlatul Ulama merekomendasikan pemerintah untuk melarang penyebaran paham Wahabi di Indonesia karena dianggap ekstrem.

Tidak kalah menarik adalah berita tentang mantan Presiden AS Donald Trump yang belum tertarik menggunakan kembali Twitter, meskipun Elon Musk sudah membeli platform media sosial dan bertekat memberi kebebasan pada penggunanya bersuara.

Wuhan dan Puluhan Kota di China Lockdown Lagi, Kasus Corona Naik 

 China kembali melakukan penguncian di sejumlah wilayah atau lockdown karena ditemukan kasus Corona. Salah satu yang melakukan penguncian adalah Wuhan, wilayah tempat pertama kali kasus Covid-19 ditemukan pada 2019.

Baca: Muncul Varian Baru Covid-19 NeoCov, WHO Bilang Begini

Dilansir dari Reuters, Sabtu, 29 Oktober 2022, Wuhan melaporkan sekitar 20 hingga 25 infeksi baru setiap hari pada pekan ini. Pemerintah setempat pun memerintahkan lebih dari 800.000 orang di satu distrik untuk tetap tinggal di rumah hingga hari Minggu.

Wuhan juga menangguhkan penjualan daging babi di beberapa bagian kota, menurut gambar dan posting di media sosial setelah satu kasus COVID ditemukan. Menurut pihak berwenang kasus Covid tersebut terkait dengan rantai pasokan daging babi lokal.

Berita lengkapnya bisa Anda baca di sini

Wahabi Dilarang PBNU, di Negara Mana Saja Paham Ini Menyebar?

Lembaga Dakwah Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) merekomendasikan pemerintah untuk melarang penyebaran paham Wahabi di Indonesia. Langkah serupa pernah disampaikan oleh lembaga-lembaga Islam di berbagai negara, di tengah kekhawatiran paham yang dianggap ekstrem itu terus menyebar luas.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Baca: Wahabisme, Cara Barat Hadapi Perang Dingin Melalui Arab Saudi

Wahabisme, istilah yang kadang-kadang digunakan secara bergantian dengan Salafisme, berakar dari pemikiran cendekiawan abad ke-17 Muhammad ibn Abd Wahhab. Ajaran ini berusaha mengakhiri praktik yang dianggap “tidak Islami” dan memimpin kampanye untuk kembali ke versi Islam yang lebih radikal.

Ide-ide Wahabi mengilhami peraturan ketat di Arab Saudi, seperti larangan mengemudi bagi wanita dan aturan mengenai pelancong wanita harus ditemani oleh anggota keluarga pria. Kebijakan demikian mulai melonggar belakangan ini.

Berita lengkapnya bisa Anda baca di sini

Elon Musk Akuisisi Twitter, Donald Trump Pakai Platform Sendiri

Donald Trump berencana menggunakan platform media sosial miliknya sendiri, Truth, meskipun Elon Musk sudah mengambil alih Twitter Inc. Musk sebelumnya berjanji akan mengaktifkan kembali akun Twitter mantan Presiden Amerika Serikat itu.

Baca: Wuhan dan Puluhan Kota di China Kembali Lockdowon, Kasus Corona Naik Lagi

“Saya menyukai Elon, tapi saya tetap di Truth,” kata Trump kepada Fox News dalam sebuah wawancara pada Jumat, 28 Oktober 2022. Trump tidak secara eksplisit mengatakan tidak akan mencuit di Twitter jika akunnya dipulihkan.

Menurut Trump, ketika ia mengunggah di platformnya sendiri, bagaimana pun itu akan menyebar ke mana-mana. “Semua orang yang berada di Twitter dan di semua tempat lain, bagaimana pun mereka akan menerbitkannya.”

Berita lengkapnya bisa Anda baca di sini

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Top 3 Dunia: Benjamin Netanyahu, ICC dan Ali Khamenei

9 jam lalu

Markas Besar ICC, Mahkamah Pidana Internasional di Den Haag, Belanda .
Top 3 Dunia: Benjamin Netanyahu, ICC dan Ali Khamenei

Top 3 Dunia dibuka dengan kabar kemungkinan Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu ditangkap oleh ICC.


Tesla Turunkan Harga Teknologi Full Self Driving Menjadi $8.000

20 jam lalu

Ilustrasi Logo Tesla. REUTERS/Dado Ruvic
Tesla Turunkan Harga Teknologi Full Self Driving Menjadi $8.000

Awal bulan ini, Elon Musk mengatakan bahwa Tesla akan meluncurkan robotaksi pada tanggal 8 Agustus 2024.


PM Australia Sebut Elon Musk Miliarder Sombong Gara-gara Tolak Hapus Unggahan di X

22 jam lalu

CEO SpaceX dan Tesla, dan Pemilik Twitter, Elon Musk. REUTERS/Gonzalo Fuentes
PM Australia Sebut Elon Musk Miliarder Sombong Gara-gara Tolak Hapus Unggahan di X

Perdana Menteri Australia Anthony Albanese menyebut Elon Musk sebagai miliarder sombong karena tak mau menghapus unggahan di media sosial X.


Top 3 Dunia: Kuburan Massal di Gaza, Paus Fransiskus Khawatirkan Timur Tengah

1 hari lalu

Orang-orang menguburkan warga Palestina, termasuk mereka yang tewas dalam serangan dan tembakan Israel, setelah jenazah mereka dibebaskan oleh Israel, di kuburan massal di Rafah, di Jalur Gaza selatan, 30 Januari 2024. REUTERS/Mohammed Salem
Top 3 Dunia: Kuburan Massal di Gaza, Paus Fransiskus Khawatirkan Timur Tengah

Top 3 Dunia dibuka dengan kabar tentang temuan kuburan massal di Gaza oleh badan layanan Palestina berisi 210 jasad.


Elon Musk Berdebat dengan Pemerintah Australia Soal Konten Penikaman Uskup di Sydney

1 hari lalu

CEO SpaceX dan Tesla, dan Pemilik Twitter, Elon Musk. REUTERS/Gonzalo Fuentes
Elon Musk Berdebat dengan Pemerintah Australia Soal Konten Penikaman Uskup di Sydney

Pemilik media sosial X Elon Musk menolak untuk menghapus konten media sosial tentang insiden penikaman uskup di Sydney, menentang perintah komisaris sensor Australia.


Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

2 hari lalu

Gambar mikroskop elektron pemindaian ini menunjukkan SARS-CoV-2 (obyek bulat biru), juga dikenal sebagai novel coronavirus, virus yang menyebabkan Covid-19, muncul dari permukaan sel yang dikultur di laboratorium yang diisolasi dari pasien di AS. [NIAID-RML / Handout melalui REUTERS]
Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

Fungsi utama antibodi itu untuk mencegah infeksi virus SARS-CoV-2 yang menyebabkan pandemi Covid-19 pada 2020.


Top 3 Dunia: Presiden Iran yang Diduga Keturunan Yahudi hingga Israel Minta Bantuan Senjata ke AS

2 hari lalu

Mantan Presiden Iran, Mahmoud Ahmadinejad. AP
Top 3 Dunia: Presiden Iran yang Diduga Keturunan Yahudi hingga Israel Minta Bantuan Senjata ke AS

Berita Top 3 Dunia pada Ahad 21 April 2024 masih berkutat seputar konflik terbaru Iran-Israel.


Top 3 Dunia: Pertahanan Udara Iran hingga 6 Fakta Serangan yang Diklaim oleh Israel

3 hari lalu

Seseorang memegang bendera Iran selama unjuk rasa anti-Israel setelah Iran melancarkan serangan pesawat tak berawak terhadap Israel di Lapangan Palestina di Teheran, Iran, dini hari tanggal 14 April 2024. Korps Pengawal Revolusi Islam (IRGC) Iran terlambat meluncurkan drone dan roket ke arah Israel pada 13 April 2024, kata pejabat Iran. EPA-EFE/ABEDIN TAHERKENAREH
Top 3 Dunia: Pertahanan Udara Iran hingga 6 Fakta Serangan yang Diklaim oleh Israel

Top 3 dunia adalah pertahanan Iran disebut menua, fakta serangan Israel ke Iran hingga Menlu Iran menganggap remeh.


Top 3 Dunia: Rudal Israel Diklaim Serang Iran hingga Perbandingan Kekuatan Senjata

4 hari lalu

Seorang pengunjuk rasa memegang bendera Palestina saat berkumpul untuk mendukung Yaman di depan kedutaan Inggris di Teheran, Iran, 12 Januari 2024. Majid Asgaripour/WANA (West Asia News Agency) via REUTERS
Top 3 Dunia: Rudal Israel Diklaim Serang Iran hingga Perbandingan Kekuatan Senjata

Top 3 dunia adalah rudal Israel diklaim menyerang Iran, cerita AS bantu Iran kembangkan nuklir hingga perbandingan senjata Iran dan Israel.


Top 3 Dunia: Iran Siap Hadapi Israel, Sejarah Kudeta di Myanmar

5 hari lalu

Militer Israel menunjukkan apa yang mereka katakan sebagai rudal balistik Iran yang mereka ambil dari Laut Mati setelah Iran meluncurkan drone dan rudal ke arah Israel, di pangkalan militer Julis, di Israel selatan 16 April 2024. REUTERS/Amir Cohen
Top 3 Dunia: Iran Siap Hadapi Israel, Sejarah Kudeta di Myanmar

Top 3 dunia adalah Iran siap menghadapi serangan Israel, sejarah kudeta di Myanmar hingga Netanyahu mengancam.