Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Penikaman di Milan, Satu Tewas dan Lima Terluka Termasuk Pemain Arsenal

Reporter

image-gnews
Seorang petugas polisi berjaga di sebuah pusat perbelanjaan di mana beberapa orang terluka, termasuk pemain sepak bola Monza Pablo Mari, setelah insiden penusukan di Assago, dekat Milan, Italia 27 Oktober 2022. REUTERS/Flavio Lo Scalzo
Seorang petugas polisi berjaga di sebuah pusat perbelanjaan di mana beberapa orang terluka, termasuk pemain sepak bola Monza Pablo Mari, setelah insiden penusukan di Assago, dekat Milan, Italia 27 Oktober 2022. REUTERS/Flavio Lo Scalzo
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta -Pemain sepak bola Arsenal yang dipinjamkan ke Monza, Pablo Mari, ditikam pada Kamis, 27 Oktober 2022 bersama dengan lima orang lainnya di sebuah pusat perbelanjaan di Kota Assago di luar Milan, Italia.

Baca juga: Dubes Iran Lolos dari Upaya Penikaman di Denmark

Seorang tersangka berusia 46 tahun telah ditahan tetapi motif serangan di supermarket Carrefour itu belum jelas. Menurut keterangan kepolisian setempat, penyidik mengesampingkan motif teroris, karena pelaku diduga mengalami gangguan jiwa.

Laporan media menunjukkan bahwa pelaku tiba-tiba mengambil pisau dari rak supermarket dan menyerang orang yang lewat tanpa pandang bulu.

Kejadian ini menewaskan satu orang, yang merupakan warga negara Bolivia berusia 47 tahun yang bekerja di supermarket. Karyawan lain terluka bersama dengan empat pelanggan, termasuk Mari, yang agennya mengatakan lukanya tidak serius.

Chief Executive Monza Adriano Galliani mengatakan kepada Sky Italy, "Pablo Mari memiliki luka yang cukup dalam di punggungnya, yang untungnya tidak menyentuh organ vitalnya seperti paru-paru atau lainnya. Nyawanya tidak dalam bahaya, dia akan segera pulih."

Aksi pemain Arsenal, Pablo Mari dan pemain Rapid Wien, Kelvin Arase saat berebut bola dalam laga lanjutan Liga Europa di Stadion Emirates, London, Inggris, 3 Desember 2020. Gol-gol Arsenal dicetak Alexandre Lacazette, Pablo Mari, Edward Nketiah, dan Emile Smith-rowe. Sedangkan gol Rapid diceploskan Koya Kitagawa. REUTERS/Dylan Martinez

Pemain bek tengah yang berusia 29 tahun itu dipinjamkan ke klub Serie A Monza dari klub Liga Premier Arsenal. "Kami telah menghubungi agen Pablo yang telah memberi tahu kami bahwa dia di rumah sakit dan tidak terluka parah."

Manajer Arsenal Mikel Arteta juga mengatakan, "Saya baru tahu. Saya tahu direktur teknis Edu telah berhubungan dengan kerabatnya. Dia di rumah sakit tetapi dia tampaknya baik-baik saja."

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Arteta berbicara pada konferensi pers setelah pertandingan timnya melawan PSV Eindhoven di Liga Europa.

Galliani sebelumnya membuat cuitan di Twitter bahwa, "Pablo terkasih, kami semua di sini dekat dengan Anda dan keluarga Anda, kami mencintaimu, terus berjuang seperti yang Anda tahu bagaimana melakukannya, Anda adalah seorang pejuang dan Anda akan segera sembuh."

Orang-orang yang terperangkap dalam serangan itu berusia antara 28 dan 81 tahun.

Seorang saksi mengatakan kepada Ansa: “Sekarang kami jauh, kami lebih tenang. Tapi tadi kami benar-benar ketakutan. Kami tidak mengerti apa yang terjadi, kami melihat orang-orang berlarian sambil menangis.”

Yang lain menggambarkan serangan itu seperti "adegan dari film Amerika". "Kami berada di bar dan mengira itu perampokan karena kami melihat beberapa pria dan seorang wanita berlarian," kata saksi di supermarket Milan itu. “Kemudian kami melihat lebih banyak orang dengan wajah putus asa dan kami menyadari bahwa sesuatu yang serius telah terjadi.”

Baca juga: Arsenal Hadapi Villarreal di Semfinal Liga Europa, Laga Spesial Bagi Pablo Mari

REUTERS (NESA AQILA)

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Milan Berencana Larang Penjualan Piza dan Es Krim Tengah Malam, Kenapa?

10 jam lalu

Pandangan umum gerbang kota Porta Garibaldi, setelah pemerintah Italia memberlakukan lockdown di utara negara itu, di Milan, Italia, Ahad, 8 Maret 2020. Karantina diberlakukan setelah jumlah kasus virus corona melonjak 25% dalam periode 24 jam menjadi 7.375, sementara kematian naik 57% menjadi 366. REUTERS/Flavio Lo Scalzo
Milan Berencana Larang Penjualan Piza dan Es Krim Tengah Malam, Kenapa?

Kebijakan melarang piza dan es krim tengah malam pernah ada satu dekade lalu, tapi ditentang warga Milan sehingga aturan ini ditinggalkan.


Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Peran Kai Havertz Jadi Sorotan

1 hari lalu

Pemain Arsenal, Kai Havertz merayakan gol ketiga mereka saat bertanding melawan Chelsea dalam Liga Premier Inggris, di Emirates Stadium, London, Inggrs, 23 April 2024. Reuters/Matthew Childs
Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Peran Kai Havertz Jadi Sorotan

Dua gol Kai Havertz dalam kemenangan 5-0 Arsenal atas Chelsea menghidupkan harapan meraih gelar juara Liga Inggris musim ini.


Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Ben White dan Kai Havertz Bikin Brace

1 hari lalu

Arsenal. REUTERS/Dylan Martinez
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Ben White dan Kai Havertz Bikin Brace

Arsenal kokoh di puncak klasemen Liga Inggris seusai mengalahkan Chelsea dengan skor 5-0.


Prediksi Arsenal vs Chelsea di Laga Tunda Liga Inggris Malam Ini

2 hari lalu

Pemain Arsenal Gabriel melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Crystal Palace dalam pertandingan Liga Inggris di Stadion Emirates, London, 20 Januari 2024. Arsenal berhasil gilas tamunya Crystal Palace dengan skor 5-0. Action Images via Reuters/Andrew Boyers
Prediksi Arsenal vs Chelsea di Laga Tunda Liga Inggris Malam Ini

Simak kabar kedua tim menjelang derby London Arsenal vs Chelsea di Liga Inggris, serta perkiraan susunan pemain dan prediksi pertandingan.


Rekap Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-34: Arsenal dan Liverpool Ketat di Dua Besar

3 hari lalu

Logo Liga Inggris.
Rekap Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-34: Arsenal dan Liverpool Ketat di Dua Besar

Arsenal dan Liverpool bersaing ketat di posisi dua besar klasemen Liga Inggris setelah kembali ke jalur kemenangan pada pekan ke-34.


Arsenal Rebut Puncak Klasemen Liga Inggris usai Kalahkan Wolves 2-0, Apa Kata Mikel Arteta?

4 hari lalu

Pelatih Arsenal, Mikel Arteta. | REUTERS/Andrew Boyers.
Arsenal Rebut Puncak Klasemen Liga Inggris usai Kalahkan Wolves 2-0, Apa Kata Mikel Arteta?

Arsenal merebut puncak klasemen Liga Inggris setelah menang 2-0 di markas Wolves. Simak komentar Mikel Arteta seusai laga.


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan ke-33: Arsenal Kalahkan Wolves 2-0 dan Berhasil Kudeta Man City

4 hari lalu

Pemain Arsenal, Martin Odegaard melakukan selebrasi. Reuters/Andrew Boyers
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan ke-33: Arsenal Kalahkan Wolves 2-0 dan Berhasil Kudeta Man City

Gol-gol dari Leandro Trossard dan Martin Odegaard memberikan Arsenal kemenangan 2-0 di kandang Wolves pada pekan ke-33 Liga Inggris.


Arsenal Bisa Fokus Berburu Gelar Liga Inggris Usai Tersingkir dari Liga Champions

5 hari lalu

Ekspresi manajer Arsenal Mikel Arteta dan manajer Manchester City Pep Guardiola dalam pertandingan Liga Inggris di Etihad Stadium pada Minggu, 31 Maret 2024. REUTERS/Carl Recine.
Arsenal Bisa Fokus Berburu Gelar Liga Inggris Usai Tersingkir dari Liga Champions

Bagaimana Mikel Arteta menakar peluang Arsenal meraih gelar Liga Inggris musim ini?


Mal di Sydney Lokasi Penikaman Massal Kembali Dibuka

7 hari lalu

Ilustrasi Penusukan. shutterstock.com
Mal di Sydney Lokasi Penikaman Massal Kembali Dibuka

Mal Bondi Westfield di Sydney, Australia kembali dibuka setelah insiden penikaman massal oleh pria gangguan jiwa pada Sabtu lalu.


Bayern Munchen Lolos ke Semifinal Liga Champions dengan Depak Arsenal, Thomas Tuchel: Kami Layak Menang

7 hari lalu

Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel. REUTERS
Bayern Munchen Lolos ke Semifinal Liga Champions dengan Depak Arsenal, Thomas Tuchel: Kami Layak Menang

Bayern Munchen melakukan penebusan. Mereka lolos ke semifinal Liga Champions, beberapa hari setelah gagal mempertahankan gelar juara Liga Jerman.