Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Top 3 Dunia: Kapal Perang Rusia Pakai Rudal dan Latvia Minta Visa untuk Warga Rusia Ditangguhkan

Reporter

image-gnews
Rudal hipersonik Tsirkon yang diproduksi oleh Research and Production Association of Machine-Building akan memasuki layanan dengan kapal permukaan Angkatan Laut Rusia pada bulan September tahun ini. Foto : Kementerian Pertahanan Rusia
Rudal hipersonik Tsirkon yang diproduksi oleh Research and Production Association of Machine-Building akan memasuki layanan dengan kapal permukaan Angkatan Laut Rusia pada bulan September tahun ini. Foto : Kementerian Pertahanan Rusia
Iklan

TEMPO.CO, JakartaTop 3 dunia pada 1 Agustus 2022, di urutan pertama berita tentang rencana Rusia mempersenjatai kapal perang Gorshkov dengan rudal hipersonik terbaru Zircon dalam beberapa bulan ke depan. Presiden Rusia Vladimir Putin sangat yakin tidak ada yang bisa menghalangi rudal Zircon.

Di urutan kedua top 3 dunia adalah Menteri Luar Negeri Latvia Edgars Rinkevics yang bersikap keras pada Rusia. Rinkevics meminta agar warga Rusia mencela pemerintah Rusia dan mendesak Uni Eropa tidak menerbitkan visa pada turis untuk warga negara Rusia.

Latvia baru-baru ini telah menyorongkan proposal ke Uni Eropa agar bersikap cukup keras kepada Moskow sebagai buntut invasi Rusia ke Ukraina, yang dilakukan pada 24 Februari 2022 lalu.

Berikut top 3 dunia selengkapnya:   

1.Rusia Mempersenjatai Kapal Perang Gorshkov dengan Rudal

 

Kapal perang Angkatan Laut Rusia Gorsckov akan menerima rudal hipersonik terbaru Zircon dalam beberapa bulan ke depan. Hal ini dipastikan langsung oleh Presiden Rusia Vladimir Putin pada Minggu, 31 Juli 2022.

Presiden Putin memuji senjata Zircon dengan mengatakan tidak ada hambatan yang bisa menghentikan roket Zircon tersebut. Pengerahan kapal perang Gorshkov akan dilakukan sesuai dengan kepentingan keamanan Rusia.

Rudal Zircon, bisa meluncur hingga jarak 1.500 kilometer dari kapal tempat dilepaskannya. Senjata ini pertama kali di uji coba pada 2020.

Rusia pada akhir Februari 2022 melancarkan serangan ke Ukrina. Sudah lima bulan berjalan, perang Ukraina belum memperlihatkan tanda akan segera berakhir.

Baca selengkapnya di sini

 

2.Latvia Minta Uni Eropa Tak Terbitkan Visa untuk Warga Rusia

 

Menteri Luar Negeri Latvia Edgars Rinkevics menuduh Rusia telah menghujani dengan tembakan sebuah pusat penahanan di Republik Rakyat Dobetsk. Latvia  juga menyerukan pada Uni Eropa agar visa turis untuk warga negara Rusia, ditangguhkan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Latvia baru-baru ini telah menyorongkan proposal ke Uni Eropa agar bersikap cukup keras kepada Moskow. Latvia bahkan mendorong warga negara Rusia agar mencela pemerintahan mereka.

Dalam sebuah twitt pada Sabtu, 30 Juli 2022, Rinkevics menuduh Rusia telah melakukan pembunuhan secara brutal pada para tawanan perang Ukraina mengacu pada penembakan massal pada Jumat, 29 Juli 2022, di pusat penahanan di Republik Rakyat Donetsk.

Fasilitas penahanan tersebut menampung anggota batalion neo-nazi Azov Ukraina yang menyerah kepada tentara Rusia dan Donbass di Mariupol pada Mei lalu. Dilaporkan ada sekitar 50 tawanan perang tewas dalam sebuah aksi mogok.

Baca selengkapnya di sini

 

3. Krisis Pangan, Daging Anjing Kini Jadi Santapan Favorit Orang Kaya Korea Utara

Korea Utara dihantui krisis ekonomi yang menyebabkan sebagian besar warganya kelaparan. Harga pangan melesat dan stok menipis. 

Meski dilanda krisis, para elit negara itu justru menikmati hidangan paling mahal di Korea Utara yaitu daging anjing. Harga daging anjing dua kali lipat lebih mahal dibandingkan babi. Sementara daging jenis apa pun jarang ada dalam makanan Korea Utara akhir-akhir ini karena larangan impor. Satu mangkuk sup daging anjing, yang disebut dangogi-jang, harganya sama dengan dua kilogram beras.

Kekurangan pangan di Korea Utara meluas setelah adanya larangan impor di awal pandemi virus Corona pada Januari 2020. Sementara suplai makanan dari dalam negeri sedikit karena gagal panen. 

Seorang penduduk Chongjin, di provinsi timur laut Hamgyong Utara, yang menolak menyebutkan nama dengan alasan keamanan mengatakan harga bahan pokok naik. “Harga bahan pangan seperti beras, jagung, dan tepung terus naik. Warga frustrasi karena mereka menderita, tetapi pejabat tinggi pemerintah dan kelas kaya, sibuk mencari restoran daging anjing dan mengurus diri mereka sendiri,” kata sumber itu dilansir dari Radio Free Asia, Senin, 1 Agustus 2022.

Baca selengkapnya di sini

Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Top 3 Dunia: Iran Siap Hadapi Israel, Sejarah Kudeta di Myanmar

6 jam lalu

Militer Israel menunjukkan apa yang mereka katakan sebagai rudal balistik Iran yang mereka ambil dari Laut Mati setelah Iran meluncurkan drone dan rudal ke arah Israel, di pangkalan militer Julis, di Israel selatan 16 April 2024. REUTERS/Amir Cohen
Top 3 Dunia: Iran Siap Hadapi Israel, Sejarah Kudeta di Myanmar

Top 3 dunia adalah Iran siap menghadapi serangan Israel, sejarah kudeta di Myanmar hingga Netanyahu mengancam.


TNI AL Kerahkan Kapal Perang untuk Evakuasi Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang

21 jam lalu

Erupsi Gunung Ruang di Kepulauan Siau Tagulandang Biaro, Sulawesi Utara, Rabu, 17 April 2024. Data PVMBG menyebutkan selama kurun waktu 24 jam terakhir sudah terjadi lima kali erupsi dengan ketinggian 1.800 meter hingga 3.000 meter dari puncak Gunung Ruang. Foto: X/@infomitigasi
TNI AL Kerahkan Kapal Perang untuk Evakuasi Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang

TNI AL mengerahkan Kapal Perang Republik Indonesia (KRI) Kakap-811 untuk mengevakuasi masyarakat terdampak erupsi Gunung Ruang.


Top 3 Dunia: Kecanggihan Rudal dan Drone Iran hingga Warga Israel Ogah Balas Iran

1 hari lalu

Juru bicara militer Israel Laksamana Muda Daniel Hagari berbicara kepada media saat militer Israel menunjukkan apa yang mereka katakan sebagai rudal balistik Iran yang mereka ambil dari Laut Mati setelah Iran meluncurkan drone dan rudal ke arah Israel, di pangkalan militer Julis, di Israel selatan 16 April. 2024. REUTERS/Amir Cohen
Top 3 Dunia: Kecanggihan Rudal dan Drone Iran hingga Warga Israel Ogah Balas Iran

Berita Top 3 Dunia pada Rabu 17 April 2024 diawali oleh kabar kecanggihan drone dan rudal Iran yang mampu lewati dua negara sebelum tiba di Israel


Arab Saudi Ubah Aturan Masa Berlaku Visa Umrah

1 hari lalu

Ilustrasi haji atau umrah. REUTERS
Arab Saudi Ubah Aturan Masa Berlaku Visa Umrah

Meski sama-sama berlaku tiga bulan, ada perbedaan aturan visa umrah yang lama dengan yang baru.


Kemenhan Teken Kontrak Pengadaan Kapal Perang Fregat dari Italia

1 hari lalu

Dua kapal frigat FREMM rencananya akan dibangun di Indonesia dengan bantuan Fincantieri sebagai bagian transfer of technology, sedangkan empat kapal frigat FREMM akan dibangun di Fincantieri di Italia. Navalnews.com
Kemenhan Teken Kontrak Pengadaan Kapal Perang Fregat dari Italia

Kapal fregat pertama pesanan Kemenhan akan dikirimkan ke Indonesia dari Italia pada Oktober tahun ini.


Top 3 Dunia; Geger Penusukan di Sydney dan Perkembangan Konflik Iran-Israel

2 hari lalu

Top 3 Dunia; Geger Penusukan di Sydney dan Perkembangan Konflik Iran-Israel

Top 3 dunia, warga Sydney dikejutkan dengan kejadian penusukan hingga menewaskan seorang uskup dan beberapa jemaat gereja


Daftar Pertanyaan yang Sering Diajukan saat Wawancara Visa

2 hari lalu

ilustrasi visa (pixabay.com)
Daftar Pertanyaan yang Sering Diajukan saat Wawancara Visa

Biasanya petugas akan menanyakan beberapa pertanyaan untuk menentukan kelayakan mendapatkan visa


Top 3 Dunia; Serangan Iran ke Israel Bisa Berpotensi ke Perang Dunia III

3 hari lalu

Top 3 Dunia; Serangan Iran ke Israel Bisa Berpotensi ke Perang Dunia III

Top 3 dunia pada 15 April 2024 masih didominiasi perkembangan berita dari serangan Iran ke Israel pada akhir pekan lalu


Kecam Serangan Iran, Zelensky Sebut Ukraina Juga Butuh Bantuan seperti Israel

4 hari lalu

Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskiy bertemu dengan Ketua Eksekutif dan Chief Executive Officer Fox Corporation Lachlan Murdoch, di tengah serangan Rusia terhadap Ukraina, di Kyiv, Ukraina, dalam gambar selebaran yang dirilis 20 November 2023. Layanan Pers/Handout Kepresidenan Ukraina via REUTERS
Kecam Serangan Iran, Zelensky Sebut Ukraina Juga Butuh Bantuan seperti Israel

Zelensky mengecam serangan pesawat tak berawak dan rudal Iran terhadap Israel.


Top 3 Dunia, Geger Iran Serangan Balasan ke Israel

4 hari lalu

Top 3 Dunia, Geger Iran Serangan Balasan ke Israel

Top 3 dunia pada 14 April 2024, didominiasi berita serangan balasan Iran ke Israel dengan menembakkan ratusan drone serta rudal