Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Putin Secara Resmi Umumkan Kemenangan di Luhansk Ukraina

Reporter

Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Rusia Vladimir Putin pada Senin 4 Juli 2022 mengumumkan kemenangan di wilayah Luhansk, Ukraina timur. Seperti dilansir ABC News, deklarasi ini satu hari setelah pasukan Ukraina menarik diri dari benteng pertahanan terakhir mereka yang tersisa di provinsi tersebut.

Menteri Pertahanan Rusia Sergei Shoigu melaporkan kepada Putin dalam pertemuan yang disiarkan televisi pada hari ini bahwa pasukan Rusia telah menguasai Luhansk, yang bersama dengan provinsi tetangga Donetsk membentuk jantung industri Ukraina di Donbas.

Shoigu mengatakan kepada Putin bahwa "operasi" itu selesai pada Ahad setelah pasukan Rusia menyerbu Kota Lysychansk, benteng terakhir pasukan Ukraina di Luhansk.

“Unit militer yang mengambil bagian dalam pertempuran aktif dan mencapai kesuksesan, kemenangan di Luhansk, harus beristirahat untuk meningkatkan kemampuan tempur mereka,” kata Putin dalam pidato di televisi.

Deklarasi Putin bersamaan ketika pasukan Rusia semakin merangsek ke Ukraina timur, setelah militer Ukraina mengkonfirmasi bahwa pasukannya telah ditarik dari Lysychansk pada Ahad. Gubernur Luhansk Serhii Haidai mengatakan pada hari ini bahwa pasukan Ukraina telah mundur dari kota untuk menghindari pengepungan.

"Ada risiko pengepungan Lysychansk," kata Haidai, menambahkan bahwa pasukan Ukraina bisa bertahan selama beberapa minggu lagi tetapi berpotensi membayar harga yang terlalu tinggi.

"Kami berhasil melakukan penarikan terpusat dan mengevakuasi semua yang terluka," kata Haidai. “Kami mengambil kembali semua peralatan, jadi mulai saat ini penarikan diatur dengan baik.”

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Staf Umum Ukraina mengatakan pasukan Rusia sekarang memfokuskan upaya mereka untuk mendorong ke arah garis Siversk, Fedorivka dan Bakhmut di wilayah Donetsk, sekitar setengahnya dikendalikan oleh Rusia.

Sejak gagal merebut Kyiv dan daerah lain di timur laut Ukraina pada awal perang, Rusia telah memusatkan perhatian pada Donbas, melepaskan tembakan sengit dan terlibat dalam pertempuran dari rumah ke rumah yang menghancurkan kota-kota di wilayah tersebut.

Putin bertekad menguasai seluruh Donbas sebagai tujuan utama dalam perangnya di Ukraina, yang sekarang memasuki bulan kelima. Separatis yang didukung Moskow di Donbas telah memerangi pasukan Ukraina sejak 2014 ketika mereka mendeklarasikan kemerdekaan dari Kyiv. Ini setelah aneksasi Rusia atas Krimea. Rusia secara resmi mengakui republik yang memproklamirkan diri beberapa hari sebelum invasi 24 Februari ke Ukraina.

Baca juga: Amerika Serikat Rayakan Kemerdekaan, Putin Ogah Beri Selamat Biden

SUMBER: ABC NEWS

Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.




Video Pilihan


Putin Telepon Pangeran MBS Setelah Kunjungan Menlu AS ke Arab Saudi

9 jam lalu

Putra Mahkota Arab Saudi Mohammad bin Salman bertemu Presiden Rusia Vladimir Putin selama pembukaan KTT G20 di Buenos Aires, Argentina 30 November 2018. [Twitter @spagov]
Putin Telepon Pangeran MBS Setelah Kunjungan Menlu AS ke Arab Saudi

Putin dan Pangeran MBS melakukan panggilan telepon setelah Menlu AS Anthony Blinken usai melakukan kunjungan ke Arab Saudi. Bahas apa?


Kata 'Perang' Mulai Gantikan 'Operasi Militer Khusus', Rusia Akan Mobilisasi Militer?

10 jam lalu

Presiden Rusia Vladimir Putin memimpin rapat Dewan Kepresidenan untuk Hubungan Antaretnis di Pyatigorsk, Rusia 19 Mei 2023. Tatiana Barybina/Layanan Pers Gubernur Wilayah Stavropol/Sputnik via REUTERS
Kata 'Perang' Mulai Gantikan 'Operasi Militer Khusus', Rusia Akan Mobilisasi Militer?

Rusia selama 15 bulan invasinya ke Ukraina, tidak menyebut kata 'perang' dan menggantinya 'operasi militer khusus'. Tapi sekarang Putin memakainya.


Ide Ajaib Prabowo Damaikan Rusia-Ukraina yang Berperang Hingga Dipanggil Jokowi ke Istana

10 jam lalu

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto berbincang dengan Menteri Pertahanan Jerman Boris Pistorius (kiri) usai melakukan pertemuan di kantor Kementerian Pertahanan, Jakarta, Senin, 5 Juni 2023. Pertemuan tersebut membahas hasil pertemuan International Institute for Strategic Studies (IISS) Shangri-La Dialogue ke-20, serta masalah stabilitas dan perdamaian di wilayah Asia Pasifik. ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja
Ide Ajaib Prabowo Damaikan Rusia-Ukraina yang Berperang Hingga Dipanggil Jokowi ke Istana

Prabowo Subianto mengusulkan solusi damai untuk penyelesaian perang Rusia Ukraina hingga dipanggil Jokowi ke Istana


Istri dan Anak Diplomat Korea Utara Hilang di Rusia

11 jam lalu

Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un dan putrinya Kim Ju Ae menghadiri uji peluncuran rudal balistik antarbenua (ICBM) berbahan bakar padat baru Hwasong-18 di lokasi yang dirahasiakan pada 13 April 2023. Peluncuran tersebut mendorong otoritas Jepang mengeluarkan perintah evakuasi bagi penduduk pulau paling utara Jepang Hokkaido, yang dilaporkan menyebabkan penangguhan sementara kereta api berkecepatan tinggi dan transportasi jalan di utara negara itu. KCNA via REUTERS TV/via REUTERS
Istri dan Anak Diplomat Korea Utara Hilang di Rusia

Seorang istri diplomat Korea Utara dan anaknya yang masih remaja menghilang dari kediaman mereka di Rusia. Mencoba membelot?


Zelensky Kunjungi Lokasi Banjir akibat Jebolnya Bendungan Kakhovka

11 jam lalu

Tim penyelamat mengevakuasi penduduk setelah bendungan Kakhovka jebol, di tengah serangan Rusia di Ukraina, di Kherson, Ukraina 7 Juni 2023. REUTERS/Alina Smutko
Zelensky Kunjungi Lokasi Banjir akibat Jebolnya Bendungan Kakhovka

Zelensky mengunjungi wilayah selatan Kherson, yang dilanda banjir setelah bendungan Kakhovka jebol, untuk membahas operasi darurat.


Mengenali Jet Tempur SU-35 yang Dibeli Iran dari Rusia

13 jam lalu

Jet tempur Sukhoi Su-35 melaju di sepanjang lapangan terbang selama forum teknis militer internasional
Mengenali Jet Tempur SU-35 yang Dibeli Iran dari Rusia

Iran akan segera menerima kedatangan pertama dari pembelian 24 jet tempur Su-35 baru dari Rusia


Pesawat Air India yang Terdampar di Rusia Terbang ke AS, Penumpang Menginap di Kelas

13 jam lalu

Penumpang Air India tidur di ruang kelas setelah pesawat Delhi-San Fransisco itu mendarat darurat di bandara Magadan Rusia, 6 Juni 2023. (Twitter@shukla_tarun)
Pesawat Air India yang Terdampar di Rusia Terbang ke AS, Penumpang Menginap di Kelas

Pesawat Air India yang mendarat darurat di Rusia karena kerusakan mesin akhirnya terbang ke AS, sementara penumpang sempat menginap dua malam di kelas


Spesifikasi Canggih Jet Tempur Su-35 Rusia untuk Iran

14 jam lalu

Jet tempur Sukhoi Su-35 Rusia menembakkan rudal selama kompetisi Aviadarts, sebagai bagian dari International Army Games 2021, di kisaran Dubrovichi di luar Ryazan, Rusia 27 Agustus 2021. REUTERS/Maxim Shemetov/File Foto
Spesifikasi Canggih Jet Tempur Su-35 Rusia untuk Iran

Iran segera menerima kedatangan pertama dari pembelian 24 unit Jet Tempur Su-35 dari Rusia. Seperti apa spesifikasinya?


Runtuhnya Bendungan Nova Kakhovka, Ukraina dan Rusia Saling Menyalahkan

19 jam lalu

Relawan berlayar dengan perahu selama evakuasi penduduk lokal dari daerah banjir setelah bendungan Nova Kakhovka jebol, di tengah serangan Rusia terhadap Ukraina, di Kherson, Ukraina 7 Juni 2023. REUTERS/Alina Smutko
Runtuhnya Bendungan Nova Kakhovka, Ukraina dan Rusia Saling Menyalahkan

Meski saling menyalahkan, tak satu pun pihak yang memberikan bukti untuk menunjukkan siapa yang bersalah atas runtuhnya bendungan Nova Kakhovka.


Tuduh Ukraina Ledakkan Bendungan Nova Kakhovka, Putin: Serangan Biadab

20 jam lalu

Presiden Rusia Vladimir Putin memimpin rapat Dewan Kepresidenan untuk Hubungan Antaretnis di Pyatigorsk, Rusia 19 Mei 2023. Tatiana Barybina/Layanan Pers Gubernur Wilayah Stavropol/Sputnik via REUTERS
Tuduh Ukraina Ledakkan Bendungan Nova Kakhovka, Putin: Serangan Biadab

Putin menyebut serangan terhadap bendungan Nova Kakhovka yang diduduki Rusia, yang dituduhkan Moskow pada Ukraina, sebagai serangan biadab