Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Perjalanan Jokowi ke Kyiv Gunakan KLB, Seperti Apa Kereta Luar Biasa?

image-gnews
Presiden Jokowi menaiki Kereta Luar Biasa yang berangkat dari peron 4 Stasiun Przemysl Glowny di kota Przemysl, Polandia, menuju Kyiv, Ukraina pada Selasa (28/6/2022). ANTARA/Muchlis Jr - Biro Pers Sekretariat Presiden
Presiden Jokowi menaiki Kereta Luar Biasa yang berangkat dari peron 4 Stasiun Przemysl Glowny di kota Przemysl, Polandia, menuju Kyiv, Ukraina pada Selasa (28/6/2022). ANTARA/Muchlis Jr - Biro Pers Sekretariat Presiden
Iklan

TEMPO.CO, Kyiv -Presiden Joko Widodo atau Jokowi dan Ibu Negara Iriana beserta rombongan berangkat menuju Kyiv di Ukraina menggunakan Kereta Luar Biasa disingkat KLB pukul 21.15 waktu setempat pada Selasa, 28 Juni 2022.

Perjalanan Jokowi ke Kyiv dari peron 4 Stasiun Przemysl Glowny di kota Przemysl, Polandia.

Sebelum lawatan ke Ukraina, Jokowi terlebih dahulu menghadiri KTT G7 di Jerman pada 26 hingga 28 Juni. Jokowi berserta rombongan kemudian bertolak ke Polandia menggunakan pesawat.

Setibanya di kota Przemy, Jokowi menggunakan KLB yang telah disiapkan untuk melawat ke Ukraina, seperti dikutip dari laman kemlu.go.id

Ukraina Menutup Wilayah Udara

Alasan kereta menjadi moda transportasi khusus untuk berkunjung ke Kyiv lantaran selama perang berkecamuk, pemerintah Ukraina telah menutup wilayah udaranya.

Sehingga tak ada pesawat sipil yang melintas atau beroperasi di wilayah konflik ini. Selain itu akses jalan raya juga tidak dibuka, sehingga menggunakan kendaraan mobil juga tidak memungkinkan.

Presiden Jokowi dan Ibu Iriana Jokowi berada di dalam Kereta Luar Biasa yang berjalan menuju Kyiv, Ukraina pada Selasa (28/6). (ANTARA/Laily Rachev - Biro Pers Sekretariat Presiden)

Setibanya di Ukraina setelah menempuh waktu 11 jam perjalanan, Jokowi beserta rombongan disambut oleh Deputi Menteri Luar Negeri Ukraina Dmytro Senik, Kepala Komisi Hubungan Antar Pemerintah Ukraina-Indonesia Taras Kachka, dan pejabat KBRI Kyiv. Sebelum menemui Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy, Jokowi menyempatkan melihat puing-puing kompleks Apartemen Lipky di Kota Irpin.

Pada siang harinya, Presiden Jokowi akan berkunjung ke Istana Maryinsky dalam rangka menemui Zelenskyy. Misi Jokowi adalah mengajak Presiden Ukraina itu membuka ruang dialog dalam rangka perdamaian. Menurut Jokowi perang harus dihentikan. “Dan juga yang berkaitan dengan rantai pasok pangan harus diaktifkan kembali,” katanya, dalam keterangan pers sebelum keberangkatan kunjungan luar negeri, Ahad, 26 Juli 2022.

Usai melakukan lawatannya di Ukraina, Jokowi beserta rombongan kembali ke Polandia pada Rabu, 29 Juni 2022. Mereka berangkat menggunakan KLB dari Stasiun Central Kyiv menuju Stasiun Przemysl Glowny, tepat pukul 19.00 waktu setempat. Rombongan dijadwalkan tiba di kota Przemysl, Polandia esok hari.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dari Stasiun Przemysl Glowny, Presiden dan rombongan nantinya akan langsung menuju Bandar Udara Internasional Rzeszow-Jasionka, Polandia untuk melanjutkan jadwal lawatan ke Moskow, Rusia. “Saya akan mengajak Presiden Putin untuk membuka ruang dialog dan sesegera mungkin untuk melakukan gencatan senjata dan menghentikan perang,” ujar Jokowi.

Fasilitas KLB yang Ditumpangi Rombongan Jokowi

Mengutip Antara, fasilitasn KLB yang dipakai Jokowi disiapkan oleh pemerintah Ukraina. Ini merupakan kereta yang juga dipakai beberapa pemimpin negara Eropa saat mengunjungi Ukraina beberapa waktu terakhir. Salah satunya Perdana Menteri Inggris Boris Johnson pada April 2022 lalu. Seperti apakah fasilitas di dalam KLB ini?

Berdasarkan foto yang dirilis Biro Pers Sekretariat Presiden, Jokowi bersama Iriana Jokowi, tampak berada di dalam kereta mewah yang didominasi hiasan warna keemasan. Tak seperti kereta api reguler pada umumnya, KLB ini dilengkapi dengan gorden untuk menutupi jendela. Gorden berwarna keemasan itu menghadirkan kesan klasik namun mewah.

Terdapat pula kursi sofa berwarna kuning dan meja kayu. Jokowi tampak duduk di salah satu kursi, sementara Iriana Jokowi berdiri di sampingnya sembari tersenyum menatap kamera.

Di belakang Iriana Jokowi, tampak pembatas gerbong yang dipasang cermin, sehingga ruangan terkesan lebih luas. Di meja tersebut disajikan buah-buahan dan beberapa botol air mineral. Dari bayangan cermin, KLB juga menyediakan fasilitas televisi.

BoJo menyebut bahwa ia menggunakan KLB dari Polandia ke Kyiv. Kereta itu karena menawarkan kerahasiaan perjalanan. “Saya bepergian menggunakan kereta fantastis ke Kyiv dari Polandia. Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada seluruh staf Kereta Api Ukraina atas apa yang Anda lakukan,” ungkap Johnson dalam sebuah video pada April lalu, dikutip dari The Independent. Kereta yang sama yang membawa perjalanan pergi pulang Presiden Jokowi, Ukraina-Polandia

HENDRIK KHOIRUL MUHID
Baca juga : Setelah Temui Zelensky, Jokowi Lanjutkan Kunjungan ke Vladimir Putin


Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Ini Alasan Jokowi Enggan Bahas Perpanjangan Ekspor Konsentrat Freeport, meski Kehilangan Rp30 T

1 jam lalu

Presiden Joko Widodo atau Jokowi dan rombongan berkunjung ke Tambang Grasberg milik PT Freeport Indonesia (PTFI) di Distrik Tembagapura, Kabupaten Mimika, Papua, 1 September 2022. Tambang Grasberg milik PT Freeport Indonesia (PTFI) di Distrik Tembagapura, terletak di ketinggian 3.325-4.285 meter di atas permukaan laut (mdpl). Foto: Laily Rachev - Biro Pers Sekretariat Presiden
Ini Alasan Jokowi Enggan Bahas Perpanjangan Ekspor Konsentrat Freeport, meski Kehilangan Rp30 T

Presiden Jokowi tidak akan membahas perpanjangan izin konsentrat tembaga PT Freeport, meskipun direkturnya mengingatkan bisa kehilangan Rp30 triliun


Ini Taktik Jokowi Melawan Larangan Ekspor Bijih Nikel oleh WTO

1 jam lalu

Presiden Joko Widodo memberi sambutan usai meresmikan pembangunan pabrik Smelter PT Virtue Dragon Nikel Industri (VDNI) di Kecamatan Morosi, Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara, Senin, 27 Desember 2021. Pembangunan smelter milik PT. VDNI merupakan bagian dari Proyek Strategis Nasional (PSN) dengan nilai investasi di kawasan tersebut mencapai Rp47 triliun dan sampai saat ini telah menyerap tenaga kerja sebanyak 16.515 orang. ANTARA FOTO/Jojon
Ini Taktik Jokowi Melawan Larangan Ekspor Bijih Nikel oleh WTO

Jokowi akan menggunakan taktik mengulur-ulur waktu untuk melawan larangan hilirisasi nikel oleh Organisasi Perdagangan Dunia (WTO)


Presiden Jokowi Minta Masyarakat Mudik Lebih Awal

6 jam lalu

Presiden Joko Widodo menyapa sejumlah pejabat lembaga tinggi negara saat acara buka bersama di Istana Negara, Jakarta, Kamis 28 Maret 2024. Presiden Joko Widodo menggelar silaturahim dan buka puasa bersama dengan para pimpinan lembaga negara, Menteri Kabinet Indonesia Maju serta perwira tinggi TNI dan Polri. ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja
Presiden Jokowi Minta Masyarakat Mudik Lebih Awal

Presiden Joko Widodo atau Jokowi berpesan kepada masyarakat supaya bisa mudik lebih cepat.


Ini Menu Buka Puasa Jokowi Bersama Menteri di Istana

7 jam lalu

Menu buka puasa Presiden Jokowi dan para menteri di Istana Negara, Kamis, 28 Maret 2024. TEMPO/Daniel A. Fajri
Ini Menu Buka Puasa Jokowi Bersama Menteri di Istana

Presiden Jokowi menyantap sejumlah jenis makanan saat menggelar buka puasa bersama para menteri Kabinet Indonesia Maju di Istana Negara. Apa saja?


Risma, Luhut hingga Erick Thohir Tak Tampak dalam Buka Puasa bersama Jokowi dan Menteri

7 jam lalu

Presiden Jokowi satu meja dengan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto saat mendengarkan kultum Wapres Ma'ruf Amin sebelum buka puasa bersama di Istana Negara, Kamis, 28 Maret 2024. TEMPO/Daniel A. Fajri
Risma, Luhut hingga Erick Thohir Tak Tampak dalam Buka Puasa bersama Jokowi dan Menteri

Sejumlah anggota Kabinet Indonesia Maju tidak mengikuti buka puasa bersama Jokowi di Istana Negara, Jakarta, pada Kamis, 28 Maret 2024. Siapa saja?


Ceramah Wapres soal Hawa Nafsu Bikin Jokowi dan Para Menteri Tertawa

9 jam lalu

Presiden Jokowi satu meja dengan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto saat mendengarkan kultum Wapres Ma'ruf Amin sebelum buka puasa bersama di Istana Negara, Kamis, 28 Maret 2024. TEMPO/Daniel A. Fajri
Ceramah Wapres soal Hawa Nafsu Bikin Jokowi dan Para Menteri Tertawa

Wapres Ma'ruf Amin memberikan ceramah saat buka puasa bersama Jokowi dan menteri Kabinet Indonesia Maju.


Terkini: Deretan Barang Mewah Pemberian Harvey Moeis untuk Sandra Dewi, Jumlah THR Ojol jika Wajib Dibayarkan Bisa Capai Puluhan Triliun?

9 jam lalu

Sandra Dewi dan Harvey Moeis. Instagram.
Terkini: Deretan Barang Mewah Pemberian Harvey Moeis untuk Sandra Dewi, Jumlah THR Ojol jika Wajib Dibayarkan Bisa Capai Puluhan Triliun?

Kejagung menetapkan suami artis Sandra Dewi, Harvey Moeis, sebagai tersangka kasus dugaan tindak pidana korupsi dalam pengelolaan tata niaga timah.


Tim Hukum Ganjar-Mahfud Sebut Jokowi Lakukan Nepotisme Secara TSM di Pilpres 2024, Bentuknya?

9 jam lalu

Calon presiden nomor urut 03, Ganjar Pranowo berbincang dengan kuasa hukum Todung Mulya Lubis saat mengikuti Sidang Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) atau sengketa Pemilu 2024 atas gugatan Membatalkan Keputusan Komisi Pemilihan Umum Nomor 360 Tahun 2024 tentang Penetapan Hasil Pemilihan Umum Presiden dan Wakil Presiden, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat, Dewan Perwakilan Daerah, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten/Kota secara Nasional Dalam Pemilihan Umum Tahun 2024 tertanggal 20 Maret 2024, sepanjang mengenai pemilihan umum Presiden dan Wakil Presiden tahun 2024 di Gedung Mahkamah Kontitusi, Jakarta, Rabu 27 Maret 2024. TEMPO/Subekti.
Tim Hukum Ganjar-Mahfud Sebut Jokowi Lakukan Nepotisme Secara TSM di Pilpres 2024, Bentuknya?

Presiden Joko Widodo atau Jokowi disebut Tim Hukum Ganjar-Mahfud melakukan praktik nepotisme terstruktur, sistematis, dan masif di Pilpres 2024.


Duduk Semeja Prabowo, Jokowi Gelar Buka Puasa Bersama Para Menteri di Istana

10 jam lalu

Presiden Jokowi satu meja dengan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto saat mendengarkan kultum Wapres Ma'ruf Amin sebelum buka puasa bersama di Istana Negara, Kamis, 28 Maret 2024. TEMPO/Daniel A. Fajri
Duduk Semeja Prabowo, Jokowi Gelar Buka Puasa Bersama Para Menteri di Istana

Presiden Joko Widodo atau Jokowi menggelar buka puasa bersama para menteri Kabinet Indonesia Maju di Istana Negara, Jakarta, pada Kamis.


Jokowi Utamakan Negosiasi Saham Freeport sebelum Perpanjang Izin Ekspor Konsentrat

10 jam lalu

Tambang Freeport. Istimewa
Jokowi Utamakan Negosiasi Saham Freeport sebelum Perpanjang Izin Ekspor Konsentrat

Presiden Jokowi mengutamakan negosiasi saham Freeport sebelum memberi perpanjangan izin ekspor kosentrat.