Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Remaja India Umur 15 Tahun Diperkosa Bergiliran oleh 33 Orang

Reporter

image-gnews
Ilustrasi Pemerkosaan. shutterstock.com
Ilustrasi Pemerkosaan. shutterstock.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Seorang gadis remaja berusia 15 tahun di Thane, India diperkosa beramai-ramai oleh 33 orang secara bergiliran. Peristiwa nahas itu berlangsung selama 8 bulan.

Polisi telah menangkap 26 orang tersangka yang diduga pelaku pemerkosaan, termasuk dua di antaranya anak di bawah umur. “Kami telah menangkap total 26 orang termasuk dua anak di bawah umur. Sebanyak 24 orang akan diproses di pengadilan lokal, dan dua pelaku anak-anak akan dikirim ke penjara remaja," ujar Sachin Gunjal, Wakil Komisaris Polisi seperti dikutip dari Indian Express, Sabtu, 25 September 2021.

Menurut Gunjal, polisi masih mencari tersangka pelaku pemerkosa lainnya. Tim investigasi khusus yang dipimpin oleh seorang perwira wanita berpangkat asisten komisaris polisi telah dibentuk untuk menyelidiki kasus ini.

Polisi mengatakan tersangka diduga merekam tindakan itu di ponselnya dan mulai memeras korban. Kasus ini terungkap setelah korban yang berusia 15 tahun mengadukan kepada polisi di distrik Thane bahwa dia diperkosa oleh 33 orang di tempat yang berbeda di Thane selama delapan bulan terakhir.

Menurut polisi, korban berteman dengan salah satu tersangka anak di bawah umur itu di media sosial. Dia diduga menyerangnya secara seksual pada bulan Januari dan merekam tindakan itu di ponselnya.

Video ini digunakan untuk memeras gadis itu. Korban kemudian dipaksa bertemu dengan tersangka lain yang memperkosanya beberapa kali di berbagai lokasi, kata polisi.

Dugaan kejahatan terungkap baru-baru ini setelah bibi korban merasa kepribadiannya telah berubah. Sang bibi menduga keponakannya itu berada di bawah tekanan. Setelah didesak korban menceritakan tragedi yang menimpanya itu.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Menurut petugas polisi, keluarga itu berkonsultasi dengan seorang pekerja sosial di daerah mereka. Si pekerja sosial menyarankan mereka mencoba menangkap orang-orang yang mengeksploitasi gadis itu.

Didorong oleh keluarganya, gadis itu memanggil salah satu terdakwa ke sebuah tempat pada Rabu dan masuk ke dalam kendaraan. Keluarga itu mengikuti dengan autorickshaw. Namun mobil mogok setelah berjalan beberapa kilometer. Saat itulah keluarga menelepon polisi.

Gadis itu mengirim lokasi GPS-nya ke keluarganya hingga akhirnya ditemukan oleh polisi. Mereka menyelamatkan gadis itu dan menangkap dua pria yang bersamanya. Namun gadis itu kemudian dilecehkan secara seksual lagi.

Polisi mengirim gadis itu untuk pemeriksaan medis dan menangkap tersangka lainnya. Para tersangka berusia 16-23 tahun. Pejabat di Distrik Thane, India, Eknath Shinde yang merupakan kepala pembangunan kota meminta polisi mengambil tindakan tegas terhadap semua tersangka pelaku pemerkosaan.

Baca: Quad AS, India, Jepang, Australia Bertemu, Cina: Ditakdirkan Gagal

INDIAN EXPRESS

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Temuan Fosil, Ular Raksasa Vasuki Indicus Saingi Ukuran Titanoboa

1 hari lalu

Ilustrasi ular dari keluarga MadtsoiidaeNewscientist.com/dimodifikasi dari nixillustration.com
Temuan Fosil, Ular Raksasa Vasuki Indicus Saingi Ukuran Titanoboa

Para penelitinya memperkirakan kalau ular tersebut dahulunya memiliki panjang hingga 15 meter.


Pemilu India Dimulai, Narendra Modi Incar Masa Jabatan Ketiga yang Bersejarah

5 hari lalu

Seorang pria memberikan suaranya di tempat pemungutan suara di desa Nongriat, selama tahap pertama pemilu, di Shillong di negara bagian Meghalaya, India, 19 April 2024. REUTERS/Adnan Abidi
Pemilu India Dimulai, Narendra Modi Incar Masa Jabatan Ketiga yang Bersejarah

Jika menang, Narendra Modi akan menjadi perdana menteri kedua yang terpilih tiga kali berturut-turut, setelah Jawaharlal Nehru.


Rumah Aktor Bollywood Salman Khan Diberondong Peluru Gangster, Sebelumnya Terima Ancaman Pembunuhan

5 hari lalu

Salman Khan. AP
Rumah Aktor Bollywood Salman Khan Diberondong Peluru Gangster, Sebelumnya Terima Ancaman Pembunuhan

Dua lelaki memberondong rumah aktor India Salman Khan di daerah Mumbai Bandra, belum lama ini. Bintang Bollywood ini pernah dapat ancaman pembunuhan.


Tanggapan Korban atas Vonis 15 Tahun Kiai Gadungan Pemerkosa Santri

6 hari lalu

Ilustrasi Pemerkosaan. shutterstock.com
Tanggapan Korban atas Vonis 15 Tahun Kiai Gadungan Pemerkosa Santri

Terdakwa melalui kuasa hukumnya telah memutuskan untuk mengajukan banding atas vonis hakim. Akui pemerkosaan terhadap tiga santri dan jamaah.


Kiai Abal-Abal Pemerkosa Santri di Semarang Divonis 15 Tahun Bui, Mantan Jamaah Harap Laporan Penggelapan Uang Segera Diusut

6 hari lalu

Muh Anwar alias Bayu Aji Anwari. Facebook
Kiai Abal-Abal Pemerkosa Santri di Semarang Divonis 15 Tahun Bui, Mantan Jamaah Harap Laporan Penggelapan Uang Segera Diusut

Muh Anwar, kiai abal-abal Yayasan Islam Nuril Anwar serta Pesantren Hidayatul Hikmah Almurtadho divonis penjara 15 tahun kasus pemerkosaan santri.


Vivo T3x 5G Resmi Diluncurkan di India, Ini Spesifikasinya

6 hari lalu

vivo ekspansi bisnis ke 6 negara Eropa.
Vivo T3x 5G Resmi Diluncurkan di India, Ini Spesifikasinya

Vivo T3x 5G ditenagai chipset Qualcomm Snapdragon 6 Gen 1.


Respons Joe Biden, Rusia, dan Cina Pasca Serangan Iran ke Israel

8 hari lalu

Sistem anti-rudal beroperasi setelah Iran meluncurkan drone dan rudal ke arah Israel, seperti yang terlihat dari Ashkelon, Israel 14 April 2024. REUTERS/Amir Cohen
Respons Joe Biden, Rusia, dan Cina Pasca Serangan Iran ke Israel

Serangan Iran yang diluncurkan ke Israel menuai respons dari berbagai pihak termasuk Presiden AS Joe Biden, Rusia, dan Cina.


Film Jallianwala Bagh tentang Pembantaian Amritsar 105 Tahun Lalu, Ini Sinopsis dan Pemerannya

10 hari lalu

Sejumlah burung dara berterbangan di dekat patung Mahatma Gandhi saat perayaan ulang tahunnya ke-144 di Amritsar, India (2/10). AP/Sanjeev Syal
Film Jallianwala Bagh tentang Pembantaian Amritsar 105 Tahun Lalu, Ini Sinopsis dan Pemerannya

Hari ini 13 April 1919 terjadi pembantaian di Amritsar, India. Peristiwa tersebut diabadikan dalam film Jallianwala Bagh, Berikut sinopsis dan pemerannya.


Mengingat Pembantaian Amritsar di India pada 1919, Tewaskan Ratusan Orang dan Ribuan Lainnya Terluka

10 hari lalu

Kelompok Sikh mengangkat pedang sambil memprotes saat bentrokan di kuil Sikh, Kuil Emas, di Amritsar, India (6/6). REUTERS/Munish Sharma
Mengingat Pembantaian Amritsar di India pada 1919, Tewaskan Ratusan Orang dan Ribuan Lainnya Terluka

Pada 13 April 1919 terjadi pembantaian di Amritsar di Punjab, India. Berikut kilas balik peristiwa berdarah itu.


5 Destinasi yang Menyajikan Makanan Khas Idul Fitri di India

13 hari lalu

Biryani, Hyderabad. Unsplash.com/Shreyak Singh
5 Destinasi yang Menyajikan Makanan Khas Idul Fitri di India

Kota-kota di India ini bisa menjadi inspirasi destinasi para pecinta kuliner mencicipi hidangan khas Idul Fitri