Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Australia Kaji Pembatalan Kesepakatan Kapal Selam dengan Prancis Sejak 2018

image-gnews
Kapal selam USS Nautilus ditenagai oleh pembangkit listrik tenaga nuklir Amerika, tetapi lambungnya berasal dari Jerman. Nautilus menyerupai U-boat Tipe XXI Jerman, desain perang yang paling canggih dan dasar untuk banyak desain kapal selam pascaperang. Wikipedia.org
Kapal selam USS Nautilus ditenagai oleh pembangkit listrik tenaga nuklir Amerika, tetapi lambungnya berasal dari Jerman. Nautilus menyerupai U-boat Tipe XXI Jerman, desain perang yang paling canggih dan dasar untuk banyak desain kapal selam pascaperang. Wikipedia.org
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Australia ternyata sudah lama menimbang membatalkan proyek kapal selam diesel dengan Prancis untuk beralih ke proyek kapal selam nuklir dengan Amerika dan Inggris. Mengacu pada laporan audit di tahun 2020, Australia menimbang hal tersebut sejak 2018.

Pada September 2018, Australia meminta masukan lembaga pengawas independen untuk menentukan apakah proyek pengadaan belasan kapal selam diesel dengan Prancis sebaiknya dilanjutkan. Lembaga pengawas yang dijalankan mantan Menteri Kelautan Amerika Donald Winter tersebut menyarankan Australia mencari alternatif lain. Mereka melaporkan ada banyak masalah dalam rencana dan kontrak pengadaan.

"Pemerintah Prancis buta jika tidak melihat adanya masalah pada proyek kapal selam," ujar Senator Independen Australia Selatan yang mengetahui proyek pengadaan kapal selam, Rex Patrick, dikutip dari Reuters, Rabu, 22 September 2021.

Mengacu pada laporan Reuters, indikasi masalah sudah ada sejak kesepakatan diteken di tahun 2016. Setelah kesepakatan dibuat, kajian pra-desain bukannya langsung dilaksanakan melainkan ditunda hingga 2018. Alasannya saat itu, rancangan kapal selam yang diajukan oleh Naval Group asal Prancis tidak memenuhi syarat.

Presiden Prancis Emmanuel Macron dan Perdana Menteri Australia Scott Morrison berjalan di depan Istana Elysee di Paris, Prancis, 15 Juni 2021. [REUTERS/Pascal Rossignol]

Ada beberapa hal yang membuat rancangan Prancis tidak memenuhi syarat. Beberapa di antaranya adalah kurangnya detail desain, tidak terpenuhinya syarat operasional, dan adanya 63 studi yang belum dirampungkan.

Jika tidak puas dengan progress yang ada, kontrak mengatur Australia bisa membatalkan kesepakatan dengan membayar sejumlah uang. Sementara itu, untuk memastikan pengadaan terkendali, tiap tahapan hanya bisa dicapai apabila syarat-syarat yang ditetapkan terpenuhi oleh Naval Group selaku pengembang kapal selam.

Seiring berjalannya waktu, progress pengadaan tidak sesuai harapan dan hal itu mengarah pada rekomendasi untuk mencari alternatif lain.

Capaian terbesar dicatatkan pada Januari 2021. Pada bulan itu, desain awal kapal selam diesel sudah bisa dikaji. Australia lagi-lagi tak puas, menganggapnya tak memenuhi syarat. Tak lama setelah itu, Morrison dilaporan membentuk panel di kabinetnya untuk menentukan langkah selanjutnya. Hal itu, menurut laporan audit tercatat juga di Parlemen Australia.

Juni lalu, Senat Australia menanyai panel bentukan Morrison untuk mendapat kepastian apakah proyek dengan Prancis akan batal atau tidak. Panel mengatakan rekomendasi mereka soal kelanjutan proyek ke PM Scott Morrison bersifat rahasia. Sementara itu, Kementerian Pertahanan mengatakan rencana cadangan sedang berjalan. Seperti diketahui, Australia akhirnya memutuskan untuk membatalkan proyek dengan Prancis.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Perdana Menteri Australia Scott Morrison tiba di bandara Haneda di Tokyo, Jepang, 17 November 2020. [REUTERS/Issei Kato]

"Kementerian Pertahanan Australia, selama berjalannya proyek, bersikap jujur dan terbuka soal kendala-kendala yang ada kepada Naval Group," ujar laporan auditor.

Naval Group, dalam keterangan persnya, menyatakan mengikuti perkembangan sopal proyek kapal selam. Menurut mereka, Australia selama ini supportif terhadap proyek kapal selam Prancis. "PM Scott Morrison sangat jelas mengatakan bahwa keputusan terbaru tidak ada kaitannya dengan program kapal selam Naval Group."

"Naval Group memenuhi komitmen terhadap Pemerintah Australia berdasarkan surat pembatalan yang kami terima," ujar Naval Group dalam keterangan persnya.

Prancis tidak menyangkal ada beberapa masalah dalam pengadaan kapal selam untuk Australia. Namun, mereka mempermasalahkan sikap Australia yang tidak terbuka, diam-diam menjalin hubungan dengan Amerika dan Inggris untuk proyek tandingan, kapal selam nuklir.

"Tidak pernah sekalipun Australia menawarkan program alternatif berdaya nuklir meski kami sudah membahas masalah kapal selam selama beberapa bulan," ujar pejabat Prancis yang enggan disebutkan namanya soal proyek dengan Australia.

Baca juga: Korea Utara Sebut Proyek Kapal Selam Nuklir Australia - Amerika Berbahaya

ISTMAN MP | REUTERS

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


4 Rudal Iran yang Diwaspadai Amerika dan Sekutunya

14 menit lalu

Sejumlah rudal Iran dipamerkan selama parade militer tahunan di Teheran, Iran, 22 September 2023. Majid Asgaripour/WANA (West Asia News Agency) via REUTERS
4 Rudal Iran yang Diwaspadai Amerika dan Sekutunya

Iran memiliki kapasitas teknis dan industri untuk mengembangkan rudal jarak jauh, termasuk Intercontinental Ballistic Missile (ICBM) atau Rudal Balistik Antarbenua.


Kisah Amerika Bantu Iran Kembangkan Nuklir

1 jam lalu

Fasilitas Nuklir Iran di Isfahan.[haaretz]
Kisah Amerika Bantu Iran Kembangkan Nuklir

Iran menjadi salah satu negara yang mengembangkan nuklir. Ada jasa Amerika dalam hal itu.


Erick Thohir Terpukau Tonton Timnas Indonesia U-23 Kalahkan Australia di Piala Asia U-23 2024

9 jam lalu

Ketua Umum PSSI Erick Thohir memberikan penjelasan dalam rapat Exco PSSI bersama PT Liga Indonesia Baru (LIB) di Jakarta, Rabu, 3 April 2024. ANTARA/HO-Dok. PSSI
Erick Thohir Terpukau Tonton Timnas Indonesia U-23 Kalahkan Australia di Piala Asia U-23 2024

Apa kata Ketua Umum PSSI Erick Thohir setelah Timnas Indonesia U-23 mengalahkan Australia 1-0 di laga kedua Piala Asia U-23 2024?


Hasil Piala Asia U-23 2024: Timnas Indonesia Menang 1-0 atas Australia, Peluang Lolos Fase Grup Terbuka

10 jam lalu

Pemain Timnas Indonesia Komang Teguh dan rekan-rekannya merayakan gol ke gawang Australia di Piala Asia U-23 2024 pada Kamis, 18 April 2024. Twitter @TimnasIndonesia.
Hasil Piala Asia U-23 2024: Timnas Indonesia Menang 1-0 atas Australia, Peluang Lolos Fase Grup Terbuka

Komang Teguh menjadi pencetak gol kemenangan timnas U-23 Indonesia atas Australia di Piala Asia U-23 2024.


Hasil Piala Asia U-23 2024: Timnas U-23 Indonesia vs Australia, Babak Pertama Skor 1-0

11 jam lalu

Timnas Indonesia U-23 menghadapi Australia U-23 di pekan kedua babak penyisihan Grup A AFC U-23 Asian Cup. FOTO/X
Hasil Piala Asia U-23 2024: Timnas U-23 Indonesia vs Australia, Babak Pertama Skor 1-0

Komang Teguh membawa Timnas U-23 Indonesia unggul sementara atas Australia di babak pertama fase grup Piala Asia U-23-2024.


Mal di Sydney Lokasi Penikaman Massal Kembali Dibuka

12 jam lalu

Ilustrasi Penusukan. shutterstock.com
Mal di Sydney Lokasi Penikaman Massal Kembali Dibuka

Mal Bondi Westfield di Sydney, Australia kembali dibuka setelah insiden penikaman massal oleh pria gangguan jiwa pada Sabtu lalu.


Susunan Pemain Timnas U-23 Indonesia vs Australia: Nathan Tjoe-A-On Starter, Justin Hubner Cadangan

13 jam lalu

Pemain timnas Indonesia, Nathan Tjoe-A-On (nomor punggung 14) saat pertandingan Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Vietnam di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 21 Maret 2024. Kredit: Tim Media PSSI.
Susunan Pemain Timnas U-23 Indonesia vs Australia: Nathan Tjoe-A-On Starter, Justin Hubner Cadangan

Shin Tae-yong diprediksi akan kembali menerapkan formasi 3-4-3 namun dengan komposisi skuad yang berbeda pada laga Timnas U-23 Indonesia vs Australia.


Jeam Kelly Sroyer Bicara Strategi Timnas Indonesia U-23 Hadapi Australia: Harus Menekan dan Tidak Bertahan

14 jam lalu

Penyerang timnas U-22 Jeam Kelly Sroyer menjawab pertanyaan pewarta setelah mengikuti latihan tim di Lapangan latihan B Gelora Bung Karno, Jakarta, Senin, 24 April 2023. ANTARA/RAUF ADIPATI
Jeam Kelly Sroyer Bicara Strategi Timnas Indonesia U-23 Hadapi Australia: Harus Menekan dan Tidak Bertahan

Laga Timnas Indonesia U-23 vs Australia di Piala Asia U-23 2024 berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa, Qatar, pada Kamis malam, 18 April 2024.


Preview Laga Timnas U-23 Indonesia vs Australia di Piala Asia U-23 2024

16 jam lalu

Witan Sulaeman (nomor punggung 8) dan Marselino Ferdinan (nomor punggung 7) dalam laga uji coba timnas U-23 Indonesia vs Uni Emirat Arab yang berakhir dengan skor 1-0. Pertandingan digelar di Dubai, Uni Emirat Arab, Senin waktu setempat, 8 April 2024. Kredit: Tim Media PSSI.
Preview Laga Timnas U-23 Indonesia vs Australia di Piala Asia U-23 2024

Duel Timnas U-23 Indonesia vs Australia akan tersaji pada pertandingan kedua Grup A Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa.


Sudah Gabung Timnas U-23 Indonesia, Justin Hubner Berpeluang Jadi Starter Lawan Australia Malam Ini?

18 jam lalu

Pemain Timnas Indonesia, Justin Hubner. pssi.org
Sudah Gabung Timnas U-23 Indonesia, Justin Hubner Berpeluang Jadi Starter Lawan Australia Malam Ini?

Ketua BTN Sumardji dan asisten pelatih timnas U-23 Indonesia Nova Arianto menjawab peluang Justin Hubner tampil sebagai starter saat lawan Australia.