Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Ribuan Anak-anak di Brasil Meninggal Karena COVID-19

Marisol Gerardo, 9 tahun, digendong oleh ibunya saat dia mendapatkan dosis kedua vaksin Covid-19 Pfizer selama uji klinis untuk anak-anak di Duke Health di Durham, North Carolina, AS, 12 April 2021. [Shawn Rocco / Duke Health / Handout melalui REUTERS]
Marisol Gerardo, 9 tahun, digendong oleh ibunya saat dia mendapatkan dosis kedua vaksin Covid-19 Pfizer selama uji klinis untuk anak-anak di Duke Health di Durham, North Carolina, AS, 12 April 2021. [Shawn Rocco / Duke Health / Handout melalui REUTERS]
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pandemi COVID-19 tidak hanya menyerang remaja ataupun orang dewasa saja di Brasil, tetapi juga anak-anak. Menurut data Kementerian Kesehatan Brasil, ada 1122 anak di bawah usia 10 tahun yang meninggal akibat COVID-19 sejak pandemi dimulai.

Organisasi kesehatan global, Vital Strategies, mendukung data tersebut. Mereka bahkan mengatakan bahwa angka 1122 tersebut belum mencakup semua anak di Brasil yang tewas akibat COVID-19. Hal itu menimbang adanya ekses 2.975 kematian ketika mereka membandingkan angka kematian anak di tahun 2018, 2019, dan ketika pandemi COVID-19 dimulai.

"Apa yang kami lihat di Brasil adalah jumlah kematian anak-anak akibat COVID-19 jauh lebih besar dibanding negara-negara lain ... angka Brasil 10 kali lipat lebih tinggi," ujar epidemiologis Vital Strategis, Ana Luiza Bierrenbach, dikutip dari CNN, Rabu, 30 Juni 2021.

Sebagai perbandingan, Amerika mencatatkan 382 anak-anak meninggal akibat COVID-19. Amerika berada di posisi pertama negara paling terdampak COVID-19, diikuti Brasil di posisi kedua.

Bierrenbach mengatakan bahwa kematian anak-anak di Brasil akibat COVID-19 tidak bisa dinyatakan sepenuhnya salah varian Gamma. Ia berkata, anak-anak di Brasil sudah terdampak bahkan sebelum ada varian Gamma.

"Anak-anak di Brasil sudah sekarat sejak varian pertama COVID-19. Jadi, ini bukan karena munculnya varian baru COVID-19 Gamma," ujar Bierrenbach.

Petugas medis merawat pasien di ruang gawat darurat rumah sakit Nossa Senhora da Conceicao yang penuh sesak karena wabah Covid-19, di Porto Alegre, Brazil, 11 Maret 2021. [REUTERS / Diego Vara]

Selama ini, COVID-19 dikatakan lebih berdampak terhadap warga dewasa dan lansia. Data di Brasil mendukung hal tersebut. Kalaupun ekses kematian diikutkan, jumlah kematian anak-anak di Brasil masih jauh lebih rendah. Kematian orang dewasa akibat COVID-19 di Brasil mencapai ratusan ribu.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Walau begitu, dokter anak-anak Andre Laranjeira mengatakan kasus COVID-19 terhadap anak-anak tak bisa dikesampingkan. Menurutnya, hal itu perlu mendapat perhatian serupa. Problemnya, kata Laranjeira, ada kecenderungan dokter mengesampingkan gejala-gejala COVID-19 pada anak-anak karena menganggapnya gajala flu biasa,

"Jujur saja, gejala COVID-19 pada anak-anak dikesampingkan di awal pandemi."

"Banyak dokter anak-anak di Brasil segan melakukan tes COVID-19 untuk anak-anak karena mereka memang biasa menunjukkan gejala-gejala menyerupai COVID-19 di musim gugur seperti sekarang," ujar Laranjeira.

Dokter spesialisasi pernafasan dari Rumah Sakit Universitas Sao Paulo, Marisa Dolhnikoff, memberikan pernyataan yang sedikit berbeda. Ia berkata, penelitiannya menunjukkan anak-anak cenderung menunjukkan gejala COVID-19 yang berbeda dibanding orang dewasa. Hal itu membuat mereka rentan lolos ari pemeriksaan.

"Jika anak-anak menunjukkan demam tinggi, kulit gatal, dan sakit perut, dokter biasanya tak terpikir untuk mengecek apakah itu COVID-19. Kita seharusnya lebih sadar bahwa anak-anak bisa menunjukkan gejala berbeda," ujar Dolhnikoff memperingatkan dokter-dokter di Brasil.

Baca juga: Dugaan Penyelewengan Kontrak, Presiden Brasil Digugat Oposisi

ISTMAN MP | CNN

Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.




Video Pilihan


Arab Saudi Akan Gelar Ibadah Haji Terbesar Tahun Ini

1 hari lalu

Umat Islam mengenakan payung usai melakukan salat zuhur di Masjidil Haram, Mekah, Arab Saudi, Selasa, 6 Juni 2023. Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi mengimbau jamaah untuk menjaga kesehatan dan tidak memaksakan diri dalam menjalankan ibadah sunah atau program ziarah terkait suhu di Mekah mencapai 45 derajat celsius. ANTARA FOTO/Wahyu Putro A
Arab Saudi Akan Gelar Ibadah Haji Terbesar Tahun Ini

Jutaan jemaah haji akan memadatai Arab Saudi pada musim tahun ini. Jumlah itu yang terbesar sepanjang sejarah.


Jisoo BLACKPINK Positif Covid-19, Jangan Lengah Selalu Ketatkan Protokol Kesehatan 5M

3 hari lalu

Jisoo BLACKPINK dalam video musik Flower. Foto: YouTube BLACKPINK
Jisoo BLACKPINK Positif Covid-19, Jangan Lengah Selalu Ketatkan Protokol Kesehatan 5M

Jisoo BLACKPINK positif Covid-19 menjadi sinyal bagi semua orang untuk tetap melakukan protokol kesehatan meski aktivitas hariabn telah dilonggarkan.


Jisoo Blackpink Positif Covid-19 Gagal Manggung di Jepang, Ini Profil dan Kariernya

4 hari lalu

Jisoo Blackpink di video musik solo Flower (Youtube)
Jisoo Blackpink Positif Covid-19 Gagal Manggung di Jepang, Ini Profil dan Kariernya

Jisoo Blackpink disebut positif Covid-19, membuatnya batal tampil di Jepang. Begini profil dan karier member Blackpink ini.


Datang Pertama Kali ke Indonesia, Ini Sederet Prestasi yang Pernah Diukir Ricardo Kaka

4 hari lalu

Momen kedatangan Ricardo Kaka dalam acara meet and greet bersama OPPO di Plaza Indonesia, Sabtu, 3 Juni 2023. TEMPO/Randy
Datang Pertama Kali ke Indonesia, Ini Sederet Prestasi yang Pernah Diukir Ricardo Kaka

Selama kariernya, Ricardo Kaka telah meraih banyak prestasi, baik di timnas maupun klub.


Baru Sembuh, PM Singapura Kembali Positif Covid-19

6 hari lalu

Presiden Joko Widodo dan Perdana Menteri (PM) Singapura Lee Hsien Loong berjalan bersama menuju ke Kantor Perdana Menteri untuk melakukan pertemuan informal pada Kamis, 16 Maret 2023. (Foto: Laily Rachev - Biro Pers Sekretariat Presiden)
Baru Sembuh, PM Singapura Kembali Positif Covid-19

PM Singapura Lee Hsien Loong menderita Covid-19 rebound, atau gejala Covid yang kembali kambuh setelah dinyatakan sembuh.


Membangun Hubungan Sehat Anak dan Media Sosial

6 hari lalu

Ilustrasi anak dan orang tua bermain gadget. itechgadget.com
Membangun Hubungan Sehat Anak dan Media Sosial

Di era digital ini anak-anak sebagai digital native rentan terhadap hubungan tak sehat dengan media sosial.


Brasil Protes ke FIFA atas Pelecehan Rasis terhadap Pemainnya di Piala Dunia U-20 2023

7 hari lalu

Kantor FIFA. REUTERS/Arnd Wiegmann/File Photo
Brasil Protes ke FIFA atas Pelecehan Rasis terhadap Pemainnya di Piala Dunia U-20 2023

Bek Brasil Robert Renan mengalami pelecehan rasis setelah mendapat kartu merah di Piala Dunia U-20 2023.


Protes Pecah di Brasil, Kongres Setujui RUU yang Membatasi Pengakuan Masyarakat Adat

8 hari lalu

Sejumlah pengunjuk rasa menggelar aski solidaritas atas pemain sepak bola Real Madrid Vinicius Jr yang mendapatkan aksi rasime dari wasit yang memimpin pertandingan sepak bola antara Real Madrid melawan Valencia, di dekat konsulat Spanyol di Sao Paulo, Brasil 23 Mei 2023. REUTERS/Amanda Perobelli
Protes Pecah di Brasil, Kongres Setujui RUU yang Membatasi Pengakuan Masyarakat Adat

Kongres Brasil menyetujui RUU yang membatasi pengakuan masyarakat adat. Protes pecah di Sao Polo dan wilayah lain.


Lana Del Rey Dandan bak Marilyn Monroe di Konser Pertamanya setelah Empat Tahun Vakum

9 hari lalu

Lana Del Rey saat tampil di  Festival MITA 2023 Rio de Janeiro, Brasil, Sbtu, 27 Mei 2023 (Instagram/@mita.festival)
Lana Del Rey Dandan bak Marilyn Monroe di Konser Pertamanya setelah Empat Tahun Vakum

Penampilan Lana Del Rey yang seperti Marilyn Monroe sejalan dengan video klip singlenya dari album terbaru.


Mengenal Disease X, Bisa Ciptakan Pandemi lebih Fatal?

9 hari lalu

Mengenal Disease X, Bisa Ciptakan Pandemi lebih Fatal?

Disease X di sini bukanlah nama penyakit yang sesungguhya, melainkan istilah penanda bahwa akan terjadi pandemi atau epidemi baru