Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Uni Eropa: Varian Delta COVID-19 Bisa Wakili 90 Persen Kasus Baru

Ilustrasi Virus Corona atau Covid-19. REUTERS/Dado Ruvic/Illustration/File Photo
Ilustrasi Virus Corona atau Covid-19. REUTERS/Dado Ruvic/Illustration/File Photo
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pusat Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Eropa memperingatkan bahwa varian Delta COVID-19 berpotensi menjadi varian dominan di benua biru itu. Jika tidak terkendali, menurut mereka, varian delta bisa mewakili 90 persen dari kasus-kasus COVID-19 di Eropa per Agustus.

Sejauh ini, kata Pusat Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Eropa, varian Alpha masih menjadi varian yang dominan. Namun, karakter varian Delta yang lebih cepat menyebar mereka anggap bisa mengganti kedudukan varian Alpha sewaktu-waktu.

"Sangat mungkin varian Delta akan menyebar dengan lebih luas pada musim panas, terutama pada kelompok usia muda yang tidak menjadi target vaksinasi COVID-19," ujar Direktur Pusat Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Eropa, Andrea Ammon, dikutip dari Channel News Asia, Kamis, 24 Juni 2021.

Ammon berkata, peringatannya soal ancaman varian Delta bukan tanpa alasan. Di beberapa negara, tren varian kasus Delta COVID-19 meningkat. Dua di antaranya di Rusia dan Inggris walaupun dampaknya terkendali oleh gencar vaksinasi COVID-19 di sana.

Di Inggris, menurut laporan Channel News Asia, jumlah pasien di rumah sakit yang membutuhkan alat bantu nafas terus meningkat beberapa pekan terakhir. Pada 22 Juni kemarin, misalnya, ada 250 orang di rumah sakit yang memerlukan alat bantu nafas, dua kali lipat dibanding angka bulan lalu.

Untuk menangkal varian Delta, Ammon mengatakan vaksinasi masih menjadi strategi utama. Problemnya, kata ia, masih banyak warga Eropa yang belum divaksinasi penuh. Menurut laporan dari Channel News Asia, ada 30 persen warga berusia di atas 80 tahun dan 40 persen warga berusia di atas 60 tahun yang belum divaksin penuh di Eropa.

"Dalam situasi sekarang, sangat krusial untuk segera memberikan dosis kedua vaksin COVID-19. Hal itu untuk mempercepat jumlah individu yang terlindungi (oleh vaksin)."

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Sayangnya, data awal menunjukkan varian Delta juga bisa menulari individu yang baru menerima satu dosis vaksin COVID-19 dari produk yang tersedia saat ini," ujar Ammon sambil mengingatkan bahwa varian Delta 40-60 persen lebih menular dibanding varian Alpha COVID-19.

Strategi lain yang bisa diterapkan menurut Ammon adalah bersikap waspada dan jangan lengah. Rencana pelonggaran di beberapa negara, kata Ammon, bisa memicu kasus-kasus baru jika tidak ditangani dengan baik dan hati-hati.

"Segala pelonggaran bisa berujung pada peningkatan kasus harian COVID-19 secara cepat dan signifikan di segala kelompok usia. Peningkatan itu kemudian bisa berujung pada kematian atau penuhnya rumah sakit di level yang sama dengan musim gugur 2020," ujar Ammon soal rencana pelonggaran di Eropa dan varian Delta.

Baca juga: WHO: Covid-19 Varian Delta Akan Pilih Warga Paling Rentan

ISTMAN MP | CHANNEL NEWS ASIA


Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.




Video Pilihan


BIo Farma dan Sinopharm Rintis Pengembangan Pengobatan Baru TBC

18 jam lalu

Gedung Kantor Pusat PT Bio Farma (Persero) di Bandung Jawa Barat. Bio Farma, BUMN Produsen vaksinterbesar di Asia Tenggara, menjadi  Holding BUMN FarmasiBersama dua BUMN lainnya, PT Kimia Farma Tbk dan PT Indofarma Tbk.
BIo Farma dan Sinopharm Rintis Pengembangan Pengobatan Baru TBC

Kerja sama Bio Farma dan Sinopharm terjalin sejak 2020 lewat perjanjian pembelian 7,5 juta dosis vaksin Covid-19 pada tahun itu.


Mengenal Disease X, Bisa Ciptakan Pandemi lebih Fatal?

1 hari lalu

Mengenal Disease X, Bisa Ciptakan Pandemi lebih Fatal?

Disease X di sini bukanlah nama penyakit yang sesungguhya, melainkan istilah penanda bahwa akan terjadi pandemi atau epidemi baru


Klaim Tak Ada Warga Israel Usia di Bawah 50 Tahun Meninggal karena Covid-19 Dipertanyakan

1 hari lalu

Seorang wanita menerima dosis ketiga vaksin Covid-19 di Ramat HaSharon, Israel, 30 Juli 2021. Israel mulai memberikan suntikan ketiga vaksin virus Corona atau dosis penguat (booster) bagi warga berusia 60 tahun ke atas atau lansia. Xinhua/JINI
Klaim Tak Ada Warga Israel Usia di Bawah 50 Tahun Meninggal karena Covid-19 Dipertanyakan

Kementerian Kesehatan Israel dicecar terkait data kematian akibat Covid-19 di kalangan anak muda dan kaitannya dengan serangan jantung.


Di Haul Alhabib Munzir Almusawa, Prabowo Puji Penanganan Covid-19 Presiden Jokowi

3 hari lalu

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menyampaikan sambutan dalam Haul Akbar ke-10 Habib Munzir Almusawa di kawasan Rawajati, Jakarta Selatan, Minggu, 29 Mei 2023. Prabowo Subianto menghadiri Haul Akbar ke-10 Habib Munzir Almusawa sebagai tamu undangan. TEMPO/M Taufan Rengganis
Di Haul Alhabib Munzir Almusawa, Prabowo Puji Penanganan Covid-19 Presiden Jokowi

Prabowo berujar berkat penanganan pandemi Covid-19 yang dilakukan pemerintahan Presiden Jokowi, Indonesia masih tenang.


Misi Gabungan Indonesia-Malaysia akan Bahas Regulasi Deforestasi dengan Uni Eropa

3 hari lalu

Seorang pekerja menurunkan kelapa sawit dari sebuah truk di pabrik kelapa sawit di Salak Tinggi, di luar Kuala Lumpur, Malaysia, 4 Agustus 2014. [REUTERS / Samsul Said / File Foto]
Misi Gabungan Indonesia-Malaysia akan Bahas Regulasi Deforestasi dengan Uni Eropa

Misi gabungan Indonesia dan Malaysia akan menemui pimpinan Uni Eropa di Brussels, Belgia, untuk membahas kebijakan regulasi deforestasi UE


Terpopuler: Kejagung Sita Mobil Land Rover Johnny Plate, Harta Kekayaan Perry Warjiyo

6 hari lalu

Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Johnny G Plate memberikan keterangan pers usai menjalani pemeriksaan sebagai saksi di Kejaksaan Agung, Jakarta, Selasa, 14 Februari 2023. Menkominfo Johnny G Plate menjalani pemeriksaan sebagai saksi selama 9 jam terkait kasus dugaan korupsi penyediaan infrastruktur base transceiver station (BTS) 4G dan infrastruktur pendukung paket 1, 2, 3, 4, dan 5 Badan Aksesibilitas Telekomunikasi dan Informasi (Bakti) Kominfo 2020-2022. Dalam keterangannya Johnny menyatakan siap diperiksa lagi jika dipanggil penyidik. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Terpopuler: Kejagung Sita Mobil Land Rover Johnny Plate, Harta Kekayaan Perry Warjiyo

Kejagung menyita satu unit mobil Land Rover Type R milik Menkominfo Johnny Plate yang menjadi tersangka kasus dugaan korupsi BTS Bakti.


Didenda Hampir Rp 20 Triliun Gara-gara Facebook di Eropa, Ini Kata Meta

7 hari lalu

Ilustrasi Facebook.REUTERS/Dado Ruvic/Illustration
Didenda Hampir Rp 20 Triliun Gara-gara Facebook di Eropa, Ini Kata Meta

Komisi Perlindungan Data Irlandia mendenda Meta sebesar 1,2 miliar untuk pelanggaran perlindungan data pribadi para pengguna Facebook.


Ragam Cerita dari Masa Pandemi Covid-19 dalam Buku Pantang Padam dan Nusantara Berkisah 3

7 hari lalu

Maria Darmaningsih (ketiga dari kiri) bersama Urry Kertopati (kiri) dan S. Dian Andryanto (kanan) dalam peluncuran buku Pantang Padam dan Nusantara Berkisah 3: Bunga Setaman di Jakarta, Sabtu, 20 Mei 2023 (Istimewa)
Ragam Cerita dari Masa Pandemi Covid-19 dalam Buku Pantang Padam dan Nusantara Berkisah 3

Maria Darmaningsih, orang yang pertama dinyatakan terinfeksi Covid-19 di Indonesia, menulis salah satu cerita di buku ini.


Belum Ada Vaksin, Calon Haji Diminta Waspadai MERS-CoV

7 hari lalu

Jamaah calon haji berusia lanjut kloter pertama embarkasi Aceh menerima obat dari petugas setelah pemeriksaan kesehatan di Asrama Haji Banda Aceh, Aceh, Selasa 23 Mei 2023. Pada musim haji 2023, Direktorat Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kemenag mengangkat tema
Belum Ada Vaksin, Calon Haji Diminta Waspadai MERS-CoV

Jemaah calon haji Indonesia yang berangkat ke Tanah Suci pada 2023 diminta untuk menerapkan PHBS dalam upaya menghindari MERS-CoV.


Batas Emisi Mobil Uni Eropa Terancam Batal, Ditentang 8 Negara

8 hari lalu

Ilustrasi mobil listrik. Sumber: http://www.chinadaily.com.cn/
Batas Emisi Mobil Uni Eropa Terancam Batal, Ditentang 8 Negara

Delapan negara yang menentang standar emisi Euro 7 memiliki cukup suara di Uni Eropa untuk memblokir proposal tersebut.