Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pasangan Kekasih yang Diborgol Bersama Selama 123 Hari Akhirnya Putus

image-gnews
Alexandr Kudlay dan Viktoria Pustovitova, yang memborgol diri mereka sendiri dan menghabiskan 123 hari bersama, menunggu sebelum rantai borgol mereka dibongkar di Kyiv, Ukraina 17 Juni 2021. Pasangan Ukraina itu berpisah setelah 123 hari diborgol bersama, melepaskan ikatan mereka di TV nasional dan mengatakan eksperimen telah mengungkapkan kebenaran yang tidak menyenangkan. Gambar diambil 17 Juni 2021. [REUTERS/Gleb Garanich]
Alexandr Kudlay dan Viktoria Pustovitova, yang memborgol diri mereka sendiri dan menghabiskan 123 hari bersama, menunggu sebelum rantai borgol mereka dibongkar di Kyiv, Ukraina 17 Juni 2021. Pasangan Ukraina itu berpisah setelah 123 hari diborgol bersama, melepaskan ikatan mereka di TV nasional dan mengatakan eksperimen telah mengungkapkan kebenaran yang tidak menyenangkan. Gambar diambil 17 Juni 2021. [REUTERS/Gleb Garanich]
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pasangan kekasih Ukraina yang memborgol tangan mereka satu sama lain kini putus setelah terborgol bersama selama 123 hari.

Alexandr Kudlay dan Viktoria Pustovitova telah berpisah dan melepaskan ikatan mereka di TV nasional, mengatakan eksperimen borgol yang tadinya untuk menyelamatkan hubungan mereka, ternyata menyingkap kebenaran yang tidak menyenangkan.

Pasangan muda dari kota timur Kharkiv memutuskan untuk memborgol diri mereka bersama pada Hari Valentine, dalam upaya terakhir untuk memutus siklus hubungan yang putus-sambung.

Sepanjang eksperimen, yang mereka dokumentasikan ke media sosial, mereka melakukan segalanya bersama, mulai dari berbelanja bahan makanan hingga merokok. Mereka bergantian menggunakan kamar mandi dan mandi.

Pustovitova, yang awalnya menolak ide borgol, meneteskan air mata saat membahas perpisahan terakhir.

"Saya pikir ini akan menjadi pelajaran yang baik bagi kami, bagi pasangan Ukraina lainnya dan pasangan di luar negeri untuk tidak mengulangi apa yang telah kami lakukan," katanya, dikutip dari Reuters, 20 Juni 2021.

Alexandr Kudlay dan Viktoria Pustovitova, yang memborgol diri mereka sendiri dan menghabiskan 123 hari bersama, melepas rantai borgol mereka dibantu oleh perwakilan dari buku rekor Ukraina di Kyiv, Ukraina 17 Juni 2021. Pasangan Ukraina itu berpisah setelah 123 hari diborgol bersama, melepaskan ikatan mereka di TV nasional dan mengatakan eksperimen itu mengungkapkan kebenaran yang tidak menyenangkan. [REUTERS/Gleb Garanich]

Pustovitova mengatakan ruang pribadi adalah yang paling dia rindukan, meskipun dia juga merasa pacarnya tidak cukup memperhatikannya saat mereka dirantai bersama.

"Kami tinggal bersama sepanjang hari, saya tidak menerima perhatian apa pun dari Alexandr karena kami terus-menerus bersama. Dia tidak memberi tahu saya: 'Aku merindukanmu', sementara aku ingin mendengarnya," kata pakar kecantikan berusia 29 tahun itu.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kudlay mengatakan dia tidak menyesal memborgol diri mereka bersama untuk menyelamatkan hubungan, mengatakan bahwa borgol membantunya memahami bahwa keduanya bukan orang yang berpikiran sama.

"Kami tidak berada di gelombang yang sama, kami benar-benar berbeda," kata sales mobil berusia 33 tahun itu.

Pasangan itu berencana untuk menjual borgol dalam lelang online dan menyumbangkan sebagian uangnya untuk amal.

Mereka melepas ikatan di depan saluran berita TV Ukraina dan perwakilan dari buku rekor Ukraina, yang mengatakan tidak ada pasangan di dunia yang berhasil melakukan hal serupa.

Foto terakhir mereka di Instagram, di mana mereka memiliki lebih dari 7.800 pengikut, menunjukkan pasangan kekasih itu berdiri terpisah sambil menunduk.

Baca juga: Sering Bertengkar, Pasangan Kekasih di Ukraina Sepakat Borgol Tangan Bersama

REUTERS

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Rusia Sebut Punya Persenjataan Cukup untuk Lawan Ukraina dan Bantuan Miliaran Dolar AS

14 jam lalu

Presiden Rusia Vladimir Putin mengecek persenjataan saat mengunjungi pusat pelatihan Distrik Militer Barat untuk pasukan cadangan yang dimobilisasi, di Wilayah Ryazan, Rusia 20 Oktober 2022. Dihadapkan dengan serangkaian kekalahan dalam perang, Putin bulan lalu mendeklarasikan
Rusia Sebut Punya Persenjataan Cukup untuk Lawan Ukraina dan Bantuan Miliaran Dolar AS

Kedubes Rusia mengatakan persiapan negaranya sangat kuat untuk melawan Ukraina yang akan mendapat bantuan senilai miliaran dolar dari AS.


Ketahui Bahasa Cinta yang Dibutuhkan Keluarga

22 jam lalu

Ilustrasi keluarga. Freepik.com
Ketahui Bahasa Cinta yang Dibutuhkan Keluarga

Ibu cerdas perlu mengetahui bahasa cinta atau kasih sayang yang digunakan untuk mengungkapkan perhatian pada orang lain.


3 Contoh Sambutan Lamaran Pihak Wanita Singkat dan Romantis

1 hari lalu

Saat momen lamaran, jangan lupa menyiapkan sambutan lamaran pihak wanita yang singkat dan juga romantis. Berikut ini contoh sambutannya. Foto: Canva
3 Contoh Sambutan Lamaran Pihak Wanita Singkat dan Romantis

Saat momen lamaran, jangan lupa menyiapkan sambutan lamaran pihak wanita yang singkat dan juga romantis. Berikut ini contoh sambutannya.


Wartawan Perang Semyon Yeryomin Dapat Penghargaan dari Moskow

1 hari lalu

Ilustrasi wartawan televisi. shutterstock.com
Wartawan Perang Semyon Yeryomin Dapat Penghargaan dari Moskow

Wartawan Semyon Yeryomin gugur akibat serangan drone Ukraina pada akhir pekan lalu. Dia mendapat penghargaan dari Moskow


Murah Senyum Vs Maskulin, Ternyata Wanita Lebih Tertarik pada Pria Tipe Ini

1 hari lalu

Tom Cruise menjadi salah satu aktor dengan bayaran tertinggi setelah sukses membintangi film Top Gun: Maverick. Film tersebut berhasil meraih keuntungan lebih dari USD 1 miliar dan menjadi film berpendapatan tertinggi di 2022. Hal ini pun menambah pendapatan Tom Cruise secara signifikan. Jumlah kekayaannya kini sekitar US$ 620 juta atau Rp 9,1 triliun. Foto: IMDB
Murah Senyum Vs Maskulin, Ternyata Wanita Lebih Tertarik pada Pria Tipe Ini

Tim peneliti dari Portugal menemukan wanita lebih suka pria yang murah senyum dibanding yang maskulin. Ini alasannya.


Menhan Rusia Menuduh NATO Kerahkan 33 Ribu Prajurit Dekat Perbatasan

1 hari lalu

Logo NATO. REUTERS/Yves Herman
Menhan Rusia Menuduh NATO Kerahkan 33 Ribu Prajurit Dekat Perbatasan

Menhan Rusia, Sergei Shoigu, mengatakan NATO telah mengerahkan sekitar 300 tank dan lebih dari 800 jenis kendaraan lapis baja dekat perbatasan Rusia.


Zelensky Sambut Bantuan Senjata AS untuk Ukraina, Minta Segera Dikirim

3 hari lalu

Presiden AS Joe Biden bertemu dengan Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky di Ruang Oval Gedung Putih di Washington, 21 September 2023. REUTERS/Kevin Lamarque
Zelensky Sambut Bantuan Senjata AS untuk Ukraina, Minta Segera Dikirim

Zelensky menyambut baik pemberian bantuan militer senilai US$60 miliar untuk negaranya oleh Dewan Perwakilan Rakyat AS.


Murid SMA dan SMK di Ukraina Diminta Ikut Latihan Dasar Wajib Militer

3 hari lalu

Tentara Ukraina beristirahat di posisi mereka setelah pertempuran, saat serangan Rusia ke Ukraina berlanjut, dekat garis depan kota Bakhmut, di wilayah Donetsk, Ukraina 11 Mei 2023. Radio Free Europe/Radio Liberty/Serhii Nuzhnenko via REUTERS
Murid SMA dan SMK di Ukraina Diminta Ikut Latihan Dasar Wajib Militer

Komite pemuda dan olahraga Ukraina menerbitkan sebuah RUU yang meminta murid SMA dan SMK di penjuru Ukraina mengikuti pelatihan dasar wajib militer.


Melawat ke Cina, Menlu AS Bahas Dukungan Beijing untuk Industri Pertahanan Rusia

3 hari lalu

Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken bertemu dengan Menteri Luar Negeri Cina Wang Yi di Departemen Luar Negeri di Washington, AS, 26 Oktober 2023. REUTERS/Sarah Silbiger
Melawat ke Cina, Menlu AS Bahas Dukungan Beijing untuk Industri Pertahanan Rusia

Menlu AS Antony Blinken juga akan membahas sejumlah isu dalam lawatan ke Cina, termasuk Laut Cina Selatan dan konflik Timur Tengah


5 Hal yang Diperhatikan Calon Pasangan saat Kencan Pertama

4 hari lalu

Ilustrasi kencan (pixabay.com)
5 Hal yang Diperhatikan Calon Pasangan saat Kencan Pertama

Pakar hubungan menyebutkan hal-hal yang lebih perlu dipikirkan saat kencan pertama demi kelanjutan yang lebih diharapkan dengan calon pasangan.