Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Joe Biden Lindungi LGBT Dari Diskriminasi Layanan Kesehatan

image-gnews
Ratusan warga mengikuti Parede LGBT saat memperingati 50 tahun Stonewall  di New York, 1 Juli 2019. REUTERS/Lucas Jackson
Ratusan warga mengikuti Parede LGBT saat memperingati 50 tahun Stonewall di New York, 1 Juli 2019. REUTERS/Lucas Jackson
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Amerika Joe Biden kembali memenuhi salah satu janji kampanyenya perihal perlindungan terhadap komunitas LGBT. Dikutip dari kantor berita Reuters, Joe Biden memberlakukan kembali kebijakan perlindungan LGBT dari diskriminasi layanan kesehatan.

Di masa kepemimpinan Donald Trump, kebijakan yang masuk dalam layanan Obamacare itu dicabut. Namun, Menteri Kesehatan dan Layanan Masyarakat Amerika, Xavier Becerra, memastikan bahwa perlindungan yang ada sekarang kembali mengacu pada Obamacare. Harapannya, kata Becerra, langkah yang diambil bisa memperkuat hak-hak LGBT ke depannya.

"Intinya, jangan mendiskriminasi orang lain, tak terkecuali untuk hal yang berkaitan dengan idenitas gender maupun orientasi seks. Kami ingin hal itu berlaku dalam layanan kesehatan masyarakat," ujar Becerra, Senin, 10 Mei 2021.

Becerra menjamin perlindungan yang diberikan kepada komunitas LGBT akan bersifat jelas dan tegas. Dengan begitu, kata ia, tidak bakal ada permainan tafsir soal hal apa saja yang dianggap diskriminatif terhadap LGBT dan tidak.

Jaksa Agung California Xavier Becerra berbicara tentang proposal Presiden Trump untuk melemahkan emisi gas rumah kaca nasional dan peraturan efisiensi bahan bakar, pada konferensi pers di Los Angeles, California, A.S. 2 Agustus 2018. [REUTERS / Lucy Nicholson]

Adapun Becerra berterima kasih terhadap Mahkamah Agung Amerika yang memungkinkan perlindungan terhadap LGBT ini terwujud. Menurutnya, tanpa putusan Mahkamah Agung yang menganulir keputusan Donald Trump soal mencabut perlindungan LGBT di lingkungan kerja, kebijakan perlindungan di layanan kesehatan tak akan terwujud.

"Mahkamah Agung Amerika telah menegaskan bahwa semua orang berhak untuk tidak didiskriminasi atas dasar seks. Semua setara di mata hukum, terlepas apa identitas gender dan orientasi seksualnya," ujar Becerra menyinggung putusan Mahkamah Agung Amerika pada Juni 2020.

Berbagai organisasi sosial mengapresiasi langkah administrasi Joe Biden ini. Salah satunya adalah Perseikatan Kemerdekaan Sipil Amerika. Menurut mereka, di saat serangan terhadap hak-hak LGBT makin kencang, perlindungan terhadap hal tersebut seperti yang dilakukan administrasi Joe Biden menjadi hal yang krusial. 

Sebelumnya, Presiden Joe Biden sempat mengakhiri kebijakan Donald Trump yang melarang LGBT untuk bergabung ke militer. Selain itu, Joe Biden juga pernah mengeluarkan perintah eksekutif yang memperluas perlindungan LGBT di tingkat federal. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Baca juga:

ISTMAN MP | REUTERS

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Berani Menentang Pemerintah AS, Ini yang Bikin Netanyahu Percaya Diri

15 jam lalu

Joe Biden dan Benjamin Netanyahu. REUTERS
Berani Menentang Pemerintah AS, Ini yang Bikin Netanyahu Percaya Diri

Netanyahu bertekad untuk tetap menyerang Rafah padahal seluruh dunia, bahkan sekutu paling setianya, Amerika Serikat, menentangnya.


Top 3 Dunia; Donald Trump Optimis Bisa Menangkan Pemilu Presiden

1 hari lalu

Presiden Amerika Serikat Donald Trump saat mengikuti pertemuan dengan Perdana Menteri Singapura Lee Hsien Loong di Istana di Singapura, 11 Juni 2018. REUTERS/Jonathan Ernst
Top 3 Dunia; Donald Trump Optimis Bisa Menangkan Pemilu Presiden

Top 3 dunia, Donald Trump yang sangat percaya diri bisa memenangkan pemilu presiden Amerika Serikat sampai menyampaikan kalimat sesumbar.


5 Film yang Dibintangi Nicolas Cage

1 hari lalu

Nicholas Cage. AP/Vadim Ghirda
5 Film yang Dibintangi Nicolas Cage

Nicolas Cage salah satu aktor senior yang telah membintangi banyak film. Apa saja?


Joe Biden Meledek Mental Donald Trump Tak Cocok Jadi Presiden

1 hari lalu

Pendukung Presiden AS Donald Trump berunjuk rasa menjelang pelantikan Presiden terpilih Joe Biden, di tengah wabah penyakit virus corona (Covid-19), di Tokyo, Jepang 20 Januari 2021. [REUTERS / Issei Kato]
Joe Biden Meledek Mental Donald Trump Tak Cocok Jadi Presiden

Joe Biden meledek Donald Trump dengan menyebutnya sudah tua dan tak cocok mentalnya untuk menjadi presiden Amerika Serikat


Donald Trump Sebut Tak Akan Ada Pemilu Lagi Jika Ia Kalah

1 hari lalu

Presiden AS Donald Trump meniup lilin ulang tahunnya saat makan siang bersama Perdana Menteri Singapura Lee Hsien Loong, di Singapura, Senin, 11 Juni 2018. Kejutan kue ulang tahun tersebut diberikan oleh Menteri Luar Negeri Singapura Vivian Balakrishnan. Ministry of Communications and Information Singapore via AP
Donald Trump Sebut Tak Akan Ada Pemilu Lagi Jika Ia Kalah

Donald Trump memprediksi akhir dari pemilu di AS jika ia kalah dari Joe Biden pada November mendatang.


Top 3 Dunia; Joe Biden Ucapkan Selamat ke Prabowo Subianto

3 hari lalu

Presiden AS Joe Biden saat bertemu dengan Presiden Joko Widodo atau Jokowi ketika melakukan pembicaraan mengenai keamanan regional dan transisi energi ramah lingkungan, di Ruang Oval Gedung Putih di Washington, AS, 14 November 2023. REUTERS/Leah Millis
Top 3 Dunia; Joe Biden Ucapkan Selamat ke Prabowo Subianto

Top 3 dunia, Presiden Joe Biden mengucapkan selamat kepada Prabowo Subianto karena raihan suaranya tertinggi dalam pemilu presiden 2024.


6 Presiden Lajang di Dunia

4 hari lalu

Presiden Rusia Vladimir Putin menghadiri liturgi Natal Ortodoks di sebuah katedral di wilayah kediaman negara bagian Novo -Ogaryovo di luar Moskow, Rusia, 7 Januari 2024. Sputnik/Gavriil Grigorov/Pool via REUTERS
6 Presiden Lajang di Dunia

Berikut sederet presiden yang melajang saat memimpin.


Presiden AS Joe Biden Akhirnya Ucapkan Selamat kepada Prabowo

4 hari lalu

Presiden AS Joe Biden menyampaikan pidato di State Fairgrounds di Columbia, Carolina Selatan, AS, 27 Januari 2024. REUTERS/Tom Brenner/File Foto
Presiden AS Joe Biden Akhirnya Ucapkan Selamat kepada Prabowo

Presiden Amerika Serikat Joe Biden mengucapkan selamat atas unggulnya calon presiden Prabowo Subianto, beberapa hari menjelang pengumuman hasil akhir pemilu.


Anatomi Persaingan Sengit Trump Biden di Super Tuesday Menuju Bertarung di Pilpres

5 hari lalu

Foto kombinasi Joe Biden dan Donald Trump. REUTERS/Mark Makela dan Tom Brenner
Anatomi Persaingan Sengit Trump Biden di Super Tuesday Menuju Bertarung di Pilpres

Hasil dari kontes di negara bagian Georgia, Mississippi dan Washington tidak pernah diragukan lagi menyodorkan pertarungan ulang Trump Biden.


Sah, Biden Vs Trump di Pilpres AS Bakal Terulang Lagi!

5 hari lalu

Presiden AS Joe Biden berbicara dengan seorang ajudan selama sesi pembukaan Konferensi Perubahan Iklim PBB (COP26) di Glasgow, Skotlandia, Inggris, Senin, 1 November 2021. Kondisi kebugaran Biden (78 tahun) sebagai presiden kerap menjadi bulan-bulanan para kritikus, termasuk rivalnya, Donald Trump. Erin Schaff/Pool via REUTERS
Sah, Biden Vs Trump di Pilpres AS Bakal Terulang Lagi!

Dalam pilpres AS tahun ini, Biden vs Trump akan kembali terulang dalam memperebutkan suara rakyat Amerika.