Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Puluhan Industri di Amerika Berebut Jadi Prioritas Vaksinasi COVID-19

image-gnews
Ilustrasi pabrik Volkswagen (VW). AP/Erik Schelzig
Ilustrasi pabrik Volkswagen (VW). AP/Erik Schelzig
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Menjelang kajian vaksin dari Pfizer oleh badan regulator obat-obatan, negara-negara bagian Amerika mulai menyusun rencana vaksinasi COVID-19 mereka. Namun, mengacu pada laporan kantor berita Reuters, negara-negara bagian Amerika masih kurang kompak dalam menentukan siapa yang pantas menerima vaksin lebih dulu.

Sejauh ini, daftar teratas dalam skala prioritas adalah petugas medis dan lansia, terutama yang tengah dirawat. Nah, siapa yang diprioritaskan setelah mereka itulah yang menjadi masalah. Berbagai industri saling klaim bahwa pekerja mereka lebih pantas diprioritaskan dan negara-negara bagian tak kunjung mengambil sikap tegas.

"Beberapa negara bagian ada yang secara spesifik menempatkan kelompok pekerja dari sektor tertentu. Di negara bagian lain, ada yang tidak memberikan keterangan jelas," dikutip dari Reuters, Rabu, 9 Desember 2020.

Awalnya, mayoritas negara bagian seragam memprioritaskan para pekerja di industri pangan. Sebab, mereka lah yang menyediakan daging ataupun makanan olahan untuk penduduk Amerika. Namun, seiring berjalannya waktu, beberapa negara bagian mulai bergeser ke sektor lain atau, seperti dikatakan di atas, tidak memberikan preferensi sama sekali.

Seorang pengendara sepeda melintasi Times Square di New York, Amerika Serikat (AS), pada 28 September 2020. Per tanggal 30 September 2020, Indonesia mencatat 287.008 kasus, dengan jumlah pasien sembuh 214.947, dan meninggal 10.740. (Xinhua/Wang Ying)

Problem itu dipicu lobi-lobi pelaku industri atau serikat pekerja dari berbagai sektor. Mereka saling berdebat soal siapa yang lebih pantas menerima vaksin COVID-19 duluan. Hal itu menyulitkan negara bagian untuk menentukan sikap.

Menurut laporan Reuters, setidaknya ada 20 sektor industri yang saling berebut antrian di daftar penerima vaksin COVID-19 Amerika. Mereka mulai dari sektor makanan, kebersihan, manufaktur, transportasi, hingga logistik. Perusahaan ride hailing (ojek online) seperti Uber pun ikut berebut di dalamnya. Semua memiliki pembelaan masing-masing soal kenapa perlu diprioritaskan

"Di Colorado, kami dari industri pengemasan dan pengolahan daging tidak berada di barisan atas. Kami akan berupaya mengubah itu agar kami tidak jatuh ke dasar rantai makanan."

"Anggota serikat kami ada di setipa negara bagian, jadi kami akan berbicara dengan semue pemerintah negara bagian untuk menempatkan kami di barisan (prioritas) penerima vaksin. Semua (industri) akan melakukan hal ini," ujar advokat Serikat Pekerja Industri Pangan Amerika, Mark Lauritsen.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pelaku industri dan serikat pekerja tidak hanya 'menyerbu' pemerintah negara bagian, tetapi juga Dewan Penasehat Praktik Imunisasi Amerika (ACIP). Sebanyak 22 sektor industri mengirim surat ke mereka. ACIP, selama ini, menjadi pemberi rekomendasi ke Pusat Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (CDC) dalam menentukan skema distribusi vaksin.

Logo Pfizer terlihat di pintu masuk pabrik Pfizer di Puurs, Belgia 3 Desember 2020. REUTERS / Yves Herman

"Kami berharap otoritas kesehatan segera bertindak soal masalah ini dibanding nanti. Ini agar kami mendapat panduan dan bagaimana harus menangani pekerja-pekerja esensial," ujar Bryan Zumwalt, Wakil Presiden Eksekutif Asosiasi Brand Konsumen.

Asosiasi tersebut mewakili produsen-produsen besar seperti P&G dan Coca-Cola yang sudah mengirim surat ke 50 pemerintah negara bagian untuk memperioritaskan vaksinasi 1,2 juta pekerjanya.

ACIP, hingga berita ini ditulis, belum memberikan komentar. Sejauh ini rekomendasi mereka ke CDC tetap sama, prioritaskan petugas medis dan lansia. Dikutip dari Reuters, mereka dikabarkan tengah mendiskusikan masalah skala prioritas ini.

Presiden Amerika Terpilih, Joe Biden, menyalahkan Donald Trump akan kisruh distribusi vaksin COVID-19. Kurangnya koordinasi rencana distribusi vaksin COVID-19 membuat persiapan terganggu. Hal itu diperburuk proses transisi yang sempat telat. Belum dketahui apakah Joe Biden bisa mengubah rencana distribusi yang sudah dibuat Trump, jika ada.

ISTMAN MP | REUTERS

https://www.reuters.com/article/us-health-coronavirus-vaccine-patchwork/as-u-s-companies-push-to-get-workers-vaccinated-states-disagree-on-whos-essential-idUSKBN28I2OD?il=0

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Amerika Perkuat Infrastruktur Transportasinya dari Dampak Cuaca Ekstrem, Kucurkan Hibah 13 T

22 jam lalu

Momen saat kereta melewati kucuran air akibat banjir di stasiun kereta bawah tanah di New York, AS, 1 September 2021. Banjir langsung melumpuhkan stasiun jaringan kereta bawah tanah karena air mengalir masuk hingga membanjiri stasiun. Twitter
Amerika Perkuat Infrastruktur Transportasinya dari Dampak Cuaca Ekstrem, Kucurkan Hibah 13 T

Hibah untuk lebih kuat bertahan dari cuaca ekstrem ini disebar untuk 80 proyek di AS. Nilainya setara separuh belanja APBN 2023 untuk proyek IKN.


Aktivis Lingkungan Aeshnina ke Kanada Minta Justin Trudeau Hentikan Ekspor Sampah Plastik ke Indonesia

22 jam lalu

Aeshnina Azzahra Aqilani co Captain River Warrior Indonesia (Riverin) Bergabung dalam Pawai untuk mengakhiri Era Plastik, Ottawa, Kanada 21 April 2024. Foto dok: ECOTON
Aktivis Lingkungan Aeshnina ke Kanada Minta Justin Trudeau Hentikan Ekspor Sampah Plastik ke Indonesia

Aktivis lingkungan Aeshnina Azzahra Aqilani co Captain Riverin minta PM Kanada Justin Trudeau hentikan impor sampah plastik ke Indonesia.


Joe Biden Klaim Pamannya Dimakan Kanibal di Papua Nugini, Begini Kata PM Marape

1 hari lalu

Presiden AS Joe Biden saat kunjungannya di Chavis Community Center di Raleigh, North Carolina, AS, 26 Maret 2024. REUTERS/Elizabeth Frant
Joe Biden Klaim Pamannya Dimakan Kanibal di Papua Nugini, Begini Kata PM Marape

Perdana Menteri Papua Nugini James Marape mengatakan negaranya tidak pantas dicap kanibal setelah Presiden AS Joe Biden bercerita tentang pamannya yang tewas di sana pada Mei 1944.


Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

1 hari lalu

Gambar mikroskop elektron pemindaian ini menunjukkan SARS-CoV-2 (obyek bulat biru), juga dikenal sebagai novel coronavirus, virus yang menyebabkan Covid-19, muncul dari permukaan sel yang dikultur di laboratorium yang diisolasi dari pasien di AS. [NIAID-RML / Handout melalui REUTERS]
Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

Fungsi utama antibodi itu untuk mencegah infeksi virus SARS-CoV-2 yang menyebabkan pandemi Covid-19 pada 2020.


DPR Amerika Serikat Loloskan Paket Bantuan Keamanan Rp1.540 Triliun untuk Ukraina, Israel dan Taiwan

2 hari lalu

Presiden AS Joe Biden saat kunjungannya di Chavis Community Center di Raleigh, North Carolina, AS, 26 Maret 2024. REUTERS/Elizabeth Frant
DPR Amerika Serikat Loloskan Paket Bantuan Keamanan Rp1.540 Triliun untuk Ukraina, Israel dan Taiwan

DPR Amerika Serikat pada Sabtu, 20 April 2024, mendukung lolosnya paket bantuan keamanan untuk Ukraina, Israel dan Taiwan total senilai USD95 miliar


4 Rudal Iran yang Diwaspadai Amerika dan Sekutunya

4 hari lalu

Sejumlah rudal Iran dipamerkan selama parade militer tahunan di Teheran, Iran, 22 September 2023. Majid Asgaripour/WANA (West Asia News Agency) via REUTERS
4 Rudal Iran yang Diwaspadai Amerika dan Sekutunya

Iran memiliki kapasitas teknis dan industri untuk mengembangkan rudal jarak jauh, termasuk Intercontinental Ballistic Missile (ICBM) atau Rudal Balistik Antarbenua.


Kisah Amerika Bantu Iran Kembangkan Nuklir

4 hari lalu

Fasilitas Nuklir Iran di Isfahan.[haaretz]
Kisah Amerika Bantu Iran Kembangkan Nuklir

Iran menjadi salah satu negara yang mengembangkan nuklir. Ada jasa Amerika dalam hal itu.


Prof Tjandra Yoga Aditama Penulis 254 Artikel Covid-19, Terbanyak di Media Massa Tercatat di MURI

4 hari lalu

Guru Besar Pulmonologi di FKUI Tjandra Yoga Aditama, yang juga Eks Direktur Penyakit Menular WHO Asia Tenggara. dok pribadi
Prof Tjandra Yoga Aditama Penulis 254 Artikel Covid-19, Terbanyak di Media Massa Tercatat di MURI

MURI nobatkan Guru Besar Pulmonologi dan Kedokteran Respirasi Fakultas Kedokteran UI, Prof Tjandra Yoga Aditama sebagai penulis artikel tentang Covid-19 terbanyak di media massa


KPK Tuntut Bekas Bupati Muna Hukuman 3,5 Tahun Penjara dalam Korupsi Dana PEN

4 hari lalu

Bupati Muna (nonaktif), Muhammad Rusman Emba, menjalani pemeriksaan lanjutan, di gedung KPK, Jakarta, Jumat, 19 Januari 2024. Muhammad Rusman, diperiksa sebagai tersangka dalam pengembangan penyidikan perkara dugaan tindak pidana korupsi pemberian hadiah atau janji terkait pengajuan Dana Pemulihan Ekonomi Nasional daerah Kabupaten Muna Tahun 2021 - 2022 di Kementerian Dalam Negeri. TEMPO/Imam Sukamto
KPK Tuntut Bekas Bupati Muna Hukuman 3,5 Tahun Penjara dalam Korupsi Dana PEN

"Terbukti secara sah dan meyakinkan," kata jaksa KPK di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat saat membacakan surat tuntutan pada Kamis, 18 April 2024.


Seberapa Jauh Ekonomi Indonesia Terkena Imbas Efek Domino Serangan Iran ke Israel?

4 hari lalu

Sistem anti-rudal beroperasi setelah Iran meluncurkan drone dan rudal ke arah Israel, seperti yang terlihat dari Ashkelon, Israel 14 April 2024. REUTERS/Amir Cohen
Seberapa Jauh Ekonomi Indonesia Terkena Imbas Efek Domino Serangan Iran ke Israel?

Pasca-serangan Iran ke Israel, perekonomian Asia ditengarai melemah diikuti dengan beragam fenomena yang terjadi. Bagaimana dampak bagi Indonesia?