Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Bom Sisa Perang Dunia II Seberat Setengah Ton di Frankfurt Berhasil Dijinakkan

image-gnews
Bom seberat 500 kilogram ditemukan Kamis, 3 Desember 2020, oleh pekerja konstruksi. [Explosive Clearance Service / RP Darmstadt / United Press International]
Bom seberat 500 kilogram ditemukan Kamis, 3 Desember 2020, oleh pekerja konstruksi. [Explosive Clearance Service / RP Darmstadt / United Press International]
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Tim penjinak bom Jerman berhasil menjinakkan dan membuang bom sisa Perang Dunia II seberat 500 kilogram di Frankfurt pada Ahad.

Bom yang dijatuhkan selama Perang Dunia II oleh pesawat sekutu ditemukan di situs konstruksi pekan lalu. Dilansir dari ABC News, 7 Desember 2020, sekitar 13.000 penduduk dievakuasi dari distrik Gallus di kota itu. Kereta api juga dilarang beroperasi di daerah itu ketika para pakar bom negara bagian Hesse mulai menjinakkan bom.

Bom itu ditemukan selama konstruksi pada Kamis dan para ahli memperkirakan mereka akan membutuhkan setidaknya enam jam untuk menjinakkannya. Namun, tim dapat menyelesaikan pekerjaan berbahaya mereka dalam waktu kurang dari dua jam, kantor berita DPA melaporkan.

Perusahaan kereta api Deutsche Bahn memberitahukan penundaan dan pengalihan rute beberapa layanan kereta jarak jauh dan regional, terutama antara pukul 11 pagi dan 6 sore, menurut laporan Deutsche Welle.

Menjelang malam, Deutsche Bahn mengatakan kereta api kembali beroperasi dan warga dapat kembali ke rumah mereka.

Pihak berwenang mengatakan upaya evakuasi pada hari Minggu lebih kompleks daripada operasi penjinakan sebelumnya karena ukuran dan kondisi bom yang membuat tim penjinak bom tidak bisa memperkirakan berapa lama penjinakan selesai, United Press International melaporkan.

Meski sudah 75 tahun Perang Dunia II berakhir, temuan bom sering terjadi di Jerman, memberikan bukti betapa ganasnya perang tersebut.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Frankfurt secara secara berkala dibom oleh pasukan sekutu selama Perang Dunia II, yang menghancurkan kota abad pertengahan terbesar di Jerman, dan menewaskan lebih dari 5.000 orang.

Sumber:

https://abcnews.go.com/International/wireStory/german-experts-defuse-wwii-era-bomb-found-frankfurt-74570390

https://www.dw.com/en/500-kilogram-wwii-bomb-sparks-evacuation-in-frankfurt/a-55836768

https://www.upi.com/Top_News/World-News/2020/12/06/Explosive-experts-defuse-WWII-bomb-found-in-Frankfurt/5641607312675/

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Jerman Lanjutkan Pendanaan untuk UNRWA

7 jam lalu

Seorang pria Palestina membawa karung tepung di luar pusat distribusi makanan PBB di kamp pengungsi Al-Shati di Kota Gaza, 17 Januari 2018. AS adalah donor terbesar (U.N. Relief and Welfare Agency) UNRWA selama beberapa dekade. REUTERS/Mohammed Salem
Jerman Lanjutkan Pendanaan untuk UNRWA

Jerman menyatakan akan melanjutkan pendanaan untuk UNRWA, menyusul negara-negara lain yang sempat menangguhkan pendanaan.


Jerman Lanjutkan Kerja Sama dengan UNRWA Palestina

23 jam lalu

Foto yang dirilis pada 15 Februari 2024 menunjukkan sebuah lubang besar di pusat kesehatan UNRWA yang hancur akibat serangan Israel, di tengah konflik antara Israel dan Hamas, di Gaza. UNRWA menyebut bahwa data terbaru menunjukkan 84 persen dari seluruh fasilitas kesehatan di Gaza telah mengalami dampak langsung dari serangan-serangan yang terus berlangsung. UNRWA/Handout via REUTERS
Jerman Lanjutkan Kerja Sama dengan UNRWA Palestina

Menyusul beberapa negara yang telah menghentikan penangguhan dana UNRWA, Jerman melanjutkan kerja sama dengan badan pengungsi Palestina itu.Menyusul b


Deretan 5 Perpustakaan Unik di Dunia, Surga Pecinta Buku

1 hari lalu

Perpustakaan Stuttgart. (Unsplash.com/Gabriell Sollman)
Deretan 5 Perpustakaan Unik di Dunia, Surga Pecinta Buku

Banyak perpustakaan konvensional unik di setiap negara yang menjadi tempat impian bagi para pecinta buku.


Temuan Mortir Buatan Yugoslavia di Kalideres, Polisi: Masih Aktif

3 hari lalu

Ilustrasi gegana. ANTARA
Temuan Mortir Buatan Yugoslavia di Kalideres, Polisi: Masih Aktif

Mortir itu ditemukan oleh seorang warga Kamal, Kalideres yang hendak mencuci kaki di keran air depan rumahnya.


Joe Biden Klaim Pamannya Dimakan Kanibal di Papua Nugini, Begini Kata PM Marape

3 hari lalu

Presiden AS Joe Biden saat kunjungannya di Chavis Community Center di Raleigh, North Carolina, AS, 26 Maret 2024. REUTERS/Elizabeth Frant
Joe Biden Klaim Pamannya Dimakan Kanibal di Papua Nugini, Begini Kata PM Marape

Perdana Menteri Papua Nugini James Marape mengatakan negaranya tidak pantas dicap kanibal setelah Presiden AS Joe Biden bercerita tentang pamannya yang tewas di sana pada Mei 1944.


Lebih dari Setahun Pilot Susi Air Disandera TPNPB-OPM, Aparat Sebut Ada Kendala di Lapangan

3 hari lalu

Kondisi terkini pilot Susi Air, Philip Mark Mehrtens, yang disandera Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat-Organisasi Papua Merdeka (TPNPB-OPM). Foto: TPNPB-OPM
Lebih dari Setahun Pilot Susi Air Disandera TPNPB-OPM, Aparat Sebut Ada Kendala di Lapangan

Pemerintah masih terus mengupayakan pembebasan Pilot Susi Air, Philips Mark Mehrtens. Belum ada perkembangan signifikan.


TPNPB Kembali Tuding TNI Jatuhkan Bom di Papua Demi Selamatkan Pilot Susi Air

6 hari lalu

Sebby Sambom. phaul-heger.blogspot.com
TPNPB Kembali Tuding TNI Jatuhkan Bom di Papua Demi Selamatkan Pilot Susi Air

Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat (TPNPB) kembali menuding TNI melakukan pengeboman untuk menyelamatkan pilot Susi Air


Risma Memberikan Kuliah Umum di Universitat Hamburg Jerman

7 hari lalu

Risma Memberikan Kuliah Umum di Universitat Hamburg Jerman

Menteri Sosial, Tri Rismaharini, mendapat sambutan hangat saat memberikan kuliah umum di Asien-Afrika Institut, Universitt Hamburg, Jerman.


Muncul Keluhan di Media Sosial Ihwal Magang Mahasiswa ke Ceko dan Hungaria, Netizen: Mirip Ferienjob Jerman

7 hari lalu

Ferienjob. Istimewa
Muncul Keluhan di Media Sosial Ihwal Magang Mahasiswa ke Ceko dan Hungaria, Netizen: Mirip Ferienjob Jerman

Kini di media sosial muncul berbagai keluhan menyangkut magang mahasiswa di Hungaria dan Republik Ceko.


Legenda Sepak Bola Jerman dan Klub Eintracht Frankfurt, Bernd Holzenbein Meninggal di Usia 78 Tahun

8 hari lalu

Legenda sepak bola Jerman, Bernd Holzenbein. FIFA
Legenda Sepak Bola Jerman dan Klub Eintracht Frankfurt, Bernd Holzenbein Meninggal di Usia 78 Tahun

Bernd Holzenbein menjadi bagian dari generasi emas sepak bola Jerman yang menjadi juara Piala Dunia 1974.