Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Joe Biden Berharap Inggris Tidak Pilih No Deal Brexit

image-gnews
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Beberapa pekan menjelang akhir masa transisi Brexit, Presiden Amerika Terpilih Joe Biden ikut memberikan komentarnya. Ia berharap Inggris tidak mengambil keputusan No Deal Brexit. Alasan Joe Biden, hal itu akan memunculkan perbatasan fisik antara Republik Irlandia (Independen) dan Irlandia Utara di mana merupakan bagian dari Inggris.

Menurut Joe Biden, keberadaan perbatasan fisik bakal menjadi isu sensitif untuk Irlandia dan Irlandia Utara. Sebab, ketika Perjanjian Jumat Agung diteken pada tahun 1998 lalu, untuk mendamaikan konflik di Irlandia, kedua belah pihak sepakat untuk mengizinkan kooperasi lintas batas.

"Kami tidak ingin ada perbatasan fisik yang dijaga," ujar Joe Biden, dikutip dari kantor berita Reuters, Rabu, 25 November 2020.

Sebagaimana diketahui, masa transisi Brexit akan berakhir pada 31 Desember nanti. Sebelum transisi berakhir, Inggris sudah harus menetapkan apakah mereka akan keluar dari Eropa tanpa kesepakatan (No Deal) atau dengan kesepakatan (Deal).

Keputusan tersebut akan menentukan apakah Inggris akan tetap memiliki akses ke pasar tunggal Eropa secara bebas atau tidak. Jika Inggris memilih No Deal, maka Skotlandia, Wales, dan Irlandia Utara juga akan terkena imbasnya karena mereka bagian dari Inggris Raya. Hal paling kompleks akan dialami Irlandia Utara karena ia berbagi perbatasan dengan Irlandia yang masih bagian dari Eropa.

Masyarakat menyelenggarakan Hari Brexit pada 31 Januari 2020 di Parliamentary Square

Per berita ini ditulis, hal yang masih menjadi masalah dalam negosiasi Brexit ada dua. Hal pertama adalah soal keseteraan dalam perdagangan (Level Playing Field). Jadi, jika Inggris ingin mendapatkan akses tanpa tarif ke pasar tunggal Eropa, maka Inggris tidak boleh melakukan hal sebaliknya kepada negara-negara dari Eropa.

Untuk Level Playing Field, jika perdagangan bebas tarif tidak bisa didapat, Inggris mengharapkan kesepakatan yang menyerupai CETA. CETA (Comprehensive Economic and Trade Agreement) adalah kesepakatan dagang Eropa dan Kanada di mana barang-barang tertentu dikenai tarif dan kuota.

Selain Level Playing Field, hal kedua yang kerap diributkan dalam negosiasi Brexit adalah masalah Perikanan. Eropa tahu betul bahwa perairan Inggris adalah salah satu yang terbaik untuk perikanan. Eropa ingin mendapatkan porsi di perairan tersebut, sementara Inggris menyatakan bahwa prioritas utama tetaplah kapal ikan mereka.

Joe Biden, dalam konteks Brexit, mendukung Deal karena faktor keturunan Irlandia-nya. Ia mengimbau Inggris untuk tidak mengambil No Deal Brexit atau hal itu akan berpengaruh ke hubungan dengan Amerika juga. Sejauh ini, Perdana Menteri Inggris Boris Johnson diketahui belum menggelar diskusi formal apapun dengan Joe Biden.

Perdana Menteri Inggris Boris Johnson berbicara selama pidato kenegaraan dari Downing Street No 10 di tengah wabah penyakit virus corona masih berlanjut, London, Inggris, 10 Mei 2020. [Andrew Parsons / No 10 Downing Street / Handout melalui REUTERS]

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

PM Irlandia, pada Senin kemarin, menyatakan hal yang sama dengan Biden. Ia optimistis kesepakatan akan dicapai karena baik Inggris maupun Eropa sama-sama tahu ada benefit yang bisa mereka dapatkan dari Deal Brexit. Nilai perdagangan Inggris - Eropa sendiri, sejauh ini, diperkirakan US$895 miliar.

Gubernur Bank Sentral Inggris, Andrew Bailey, memperingatkan bahwa No Deal Brexit akan memberikan dampak besar ke Inggris, apalagi di situasi COVID-19. Bahkan, dalam jangka panjang, ia menyakini dampaknya lebih buruk dibanding dampak COVID-19.

"Butuh waktu panjang untuk masuk ke periode dimana perekonomian Inggris bisa menyesuaikan dengan perubahan yang terjadi, termasuk dalam hal perdagangan," ujar Bailey.

Pelaku bisnis, dikutip dari CNN, pun mewanti-wanti Boris Johnson agar jangan mengambil No Deal Brexit. Mereka mengklaim sudah megap-megap akibat COVID-19 dan tidak yakin bisa bertahan panjang jika harus menghadapi tarif tinggi, kuota, serta batasan-batasan lainnya dalam berdagang.

ISTMAN MP | REUTERS | CNN

https://www.reuters.com/article/usa-biden-ireland/biden-says-he-does-not-want-to-see-a-guarded-border-between-ireland-u-k-idUSKBN2843B7?il=0

https://edition.cnn.com/2020/11/24/economy/brexit-no-deal-covid-pandemic/index.html


Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Mengintip Desain Mewah Sleeper Train Venice Simplon-Orient-Express

21 jam lalu

Seniman JR, yang mendesain sleeper train L'Observatoire milik Venice Simplon-Orient-Express. (dok. Belmond)
Mengintip Desain Mewah Sleeper Train Venice Simplon-Orient-Express

Sleeper train L'Observatoire Venice Simplon-Orient-Express mulai beroperasi tahun 202


Deretan Aktris Korea Selatan yang Menikah Dengan Chaebol

1 hari lalu

Aktris Jun Ji Hyun. (Soompi)
Deretan Aktris Korea Selatan yang Menikah Dengan Chaebol

Kisah cinta dengan kalangan chaebol juga dialami sejumlah aktris Korea Selatan.


Venice Simplon-Orient-Express Hadirkan Sleeper Train yang Dirancang Seniman

1 hari lalu

Seniman JR, yang mendesain sleeper train L'Observatoire milik Venice Simplon-Orient-Express. (dok. Belmond)
Venice Simplon-Orient-Express Hadirkan Sleeper Train yang Dirancang Seniman

Venice Simplon-Orient-Express pertama kalinya menghadirkan sleeper train yang dirancang khusus oleh seniman


Mengintip The Black Dog, Pub yang Disebut Taylor Swift dalam Album Barunya

1 hari lalu

The Black Dog, Vauxhall, London. Instagram.com/@theblackdogvauxhall
Mengintip The Black Dog, Pub yang Disebut Taylor Swift dalam Album Barunya

The Black Dog, pub di London mendadak ramai dikunjungi Swifties, setelah Taylor Swift merilis album barunya


Perjalanan Cinta Victoria Beckham dan David Beckham, Posh Spice dan Si Bola Emas

1 hari lalu

David Beckham dan Victoria Beckham. Foto: Instagram/@victoriabeckham
Perjalanan Cinta Victoria Beckham dan David Beckham, Posh Spice dan Si Bola Emas

Victoria Beckham dan David Beckham telah menjalin kisah cinta selama lebih dari 2 dekade. Ini kisah perjalanan cinta Posh Spice dan Si Bola Emas.


Amerika Perkuat Infrastruktur Transportasinya dari Dampak Cuaca Ekstrem, Kucurkan Hibah 13 T

2 hari lalu

Momen saat kereta melewati kucuran air akibat banjir di stasiun kereta bawah tanah di New York, AS, 1 September 2021. Banjir langsung melumpuhkan stasiun jaringan kereta bawah tanah karena air mengalir masuk hingga membanjiri stasiun. Twitter
Amerika Perkuat Infrastruktur Transportasinya dari Dampak Cuaca Ekstrem, Kucurkan Hibah 13 T

Hibah untuk lebih kuat bertahan dari cuaca ekstrem ini disebar untuk 80 proyek di AS. Nilainya setara separuh belanja APBN 2023 untuk proyek IKN.


Joe Biden Klaim Pamannya Dimakan Kanibal di Papua Nugini, Begini Kata PM Marape

2 hari lalu

Presiden AS Joe Biden saat kunjungannya di Chavis Community Center di Raleigh, North Carolina, AS, 26 Maret 2024. REUTERS/Elizabeth Frant
Joe Biden Klaim Pamannya Dimakan Kanibal di Papua Nugini, Begini Kata PM Marape

Perdana Menteri Papua Nugini James Marape mengatakan negaranya tidak pantas dicap kanibal setelah Presiden AS Joe Biden bercerita tentang pamannya yang tewas di sana pada Mei 1944.


Aktivis HAM Myanmar Dicalonkan Nobel Perdamaian 2024: Penghargaan Ini Tidak Sempurna

3 hari lalu

Maung Zarni. Rohringya.org
Aktivis HAM Myanmar Dicalonkan Nobel Perdamaian 2024: Penghargaan Ini Tidak Sempurna

Maung Zarni, aktivis hak asasi manusia dan pakar genosida asal Myanmar, dinominasikan Hadiah Nobel Perdamaian 2024, oleh penerima Nobel tahun 1976


DPR Amerika Serikat Loloskan Paket Bantuan Keamanan Rp1.540 Triliun untuk Ukraina, Israel dan Taiwan

3 hari lalu

Presiden AS Joe Biden saat kunjungannya di Chavis Community Center di Raleigh, North Carolina, AS, 26 Maret 2024. REUTERS/Elizabeth Frant
DPR Amerika Serikat Loloskan Paket Bantuan Keamanan Rp1.540 Triliun untuk Ukraina, Israel dan Taiwan

DPR Amerika Serikat pada Sabtu, 20 April 2024, mendukung lolosnya paket bantuan keamanan untuk Ukraina, Israel dan Taiwan total senilai USD95 miliar


Ivan Gunawan Siap Resmikan Masjidnya di Uganda, Berikut Profil Negara di Afrika Timur Ini

4 hari lalu

Masjid Indonesia by Ivan Gunawan di Uganda, Afrika Timur. Foto: Instagram/@hamza.tamimy
Ivan Gunawan Siap Resmikan Masjidnya di Uganda, Berikut Profil Negara di Afrika Timur Ini

Ivan Gunawan berencana berangkat ke Uganda hari ini untuk meresmikan masjid yang dibangunnya. Ini profil Uganda, negara di Afrika Timur.