Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pendemo Perubahan Iklim Duduki Pesawat di Landasan Bandara London

image-gnews
Seorang aktivis lingkungan naik di atas sebuah pesawat di landasan pacu Bandara Kota London, Kamis, 11 Oktober 2019, sebagai bagian dari serangkaian protes di lokasi oleh kelompok Extinction Rebellion.[CNN]
Seorang aktivis lingkungan naik di atas sebuah pesawat di landasan pacu Bandara Kota London, Kamis, 11 Oktober 2019, sebagai bagian dari serangkaian protes di lokasi oleh kelompok Extinction Rebellion.[CNN]
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Seorang aktivis lingkungan naik di atas pesawat di landasan pacu bandara di London, Inggris, selama demonstrasi perubahan iklim. Ini merupakan bagian dari serangkaian protes oleh kelompok Extinction Rebellion.

Menurut laporan CNN, 10 Oktober 2019, video memperlihatkan seorang lelaki berbaring di pesawat Britisih Airways selama lebih dari 20 menit. Diidentifikasi sebagai para-atlet James Brown.

Extinction Rebellion sedang berusaha menutup bandara dari Kamis hingga Sabtu. Aksi ini diketahui sebagai wujud protes rencana perluasan situs bandara yang dinilai berdampak pada rencana netral karbon 2050.

Pintu masuk utama diblokir ratusan aktivis, sementara yang lain menunda penerbangan hingga dua jam dengan memberikan ceramah perubahan iklim. Tepat sebelum lepas landas.

London City adalah bandara terbesar kelima dan paling sentral di Inggris, di mana bandara ini populer di kalangan pelancong bisnis, bankir dan politisi untuk rute jarak pendek dan regional.

Jurnalis foto Reuters melihat seorang pria, mantan pengendara sepeda paralympian James Brown, berbaring di atas tubuh jet British Airways Embraer 190.

"Saya berhasil naik ke atap," kata Brown dalam video yang dia unggah online, seperti dikutip dari Reuters. "Ini semua tentang iklim dan krisis ekologi. Kami memprotes kelambanan pemerintah."

Seorang pengunjuk rasa Extinction Rebellion berdiri di atas atap selama demonstrasi di Bandara London City, di London, Inggris, 10 Oktober 2019. [REUTERS / Henry Nicholls]

Rekaman lain penumpang menunjukkan aktivitas mengganggu seorang pria. Berdiri di tengah lorong dan dengan suara keras membaca dari telepon genggamnya saat penerbangan Aer Lingus ke Dublin bersiap untuk pergi.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dia menolak duduk bahkan ketika didekati seorang kru pesawat hingga akhirnya dikawal oleh polisi.

"Kami memiliki dua generasi peradaban manusia yang tersisa jika terus melakukan apa yang kami lakukan," kata pengunjuk rasa saat diejek penumpang lain. Kru pun didesak untuk segera memindahkannya dari pesawat.

Penerbangan akhirnya lepas landas setelah pukul 11.00 waktu setempat.

Jurnalis BBC, Nicholas Watt di atas pesawat men-tweet, "Pesawat akan lepas landas dari Bandara Kota London ke Dublin ketika seorang pria berdiri dengan iPhonenya dan mulai memberikan ceramah perubahan iklim," tulis Watt di akun twitter pribadinya.

"Kru Kabin dengan sangat tenang dan sopan memintanya kembali ke kursi, namun terus ditolak dan melanjutkan ceramahnya. Beberapa penumpang jengkel sementara lainnya mendengarkan ceramah dengan lucu," tambah Watt

Penumpang juga memuji anggota Kru akan tindakan mereka ketika berurusan dengan pengunjuk rasa.

Aer Lingus dalam pernyataan menambahkan, seorang pria dikeluarkan dari penerbangan karena perilaku mengganggu. Protes merupakan bagian dari aksi kelompok di ibu kota dan seluruh Inggris dimana telah menutup jalan dekat Gedung Parlemen dan dekat landmark lainnya.

Demonstrasi juga diadakan di berbagai kota di seluruh dunia untuk mencegah krisis iklim.  Lewat pernyataan di video pada Kamis, Kepolisian Metropolitan London, Cressida Dick, mengatakan lebih dari 600 pendemo perubahan iklim telah ditangkap di London dalam dua hari terakhir.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Alasan Kursi Pesawat yang Bisa Direbahkan Mulai Ditinggalkan

6 jam lalu

Ilustrasi Kursi Pesawat atau bangku pesawat (Pixabay)
Alasan Kursi Pesawat yang Bisa Direbahkan Mulai Ditinggalkan

Selama ini perbedatan tentang merebahkan kursi pesawat memang sedikit meresahkan. Maskapai penerbangan mulai mengganti kursi yang lebih ringan


Diskusi di Jakarta, Bos NOAA Sebut Energi Perubahan Iklim dari Lautan

16 jam lalu

Ilustrasi badai taifun yang muncul di Samudera Pasifik. (friendsofnasa.org)
Diskusi di Jakarta, Bos NOAA Sebut Energi Perubahan Iklim dari Lautan

Konektivitas laut dan atmosfer berperan pada perubahan iklim yang terjadi di dunia saat ini. Badai dan siklon yang lebih dahsyat adalah perwujudannya.


Dampak Gunung Ruang Erupsi, 13 Rute Penerbangan Lion Group Dibatalkan

21 jam lalu

Lion Air Group melayani penerbangan untuk rute domestik pada 3 Mei 2020. Foto: @lionairgroup
Dampak Gunung Ruang Erupsi, 13 Rute Penerbangan Lion Group Dibatalkan

Maskapai penerbangan Lion Group menginformasikan pembatalan 13 rute penerbangan dari dan ke Manado dampak dari penutupan Bandara Sam Ratulangi karena erupsi Gunung Ruang.


Peneliti BRIN Ihwal Banjir Bandang Dubai: Dipicu Perubahan Iklim dan Badai Vorteks

1 hari lalu

Mobil terjebak di jalan yang banjir setelah hujan badai melanda Dubai, di Dubai, Uni Emirat Arab, 17 April 2024. REUTERS/Rula Rouhana
Peneliti BRIN Ihwal Banjir Bandang Dubai: Dipicu Perubahan Iklim dan Badai Vorteks

Peningkatan intensitas hujan di Dubai terkesan tidak wajar dan sangat melebihi dari prediksi awal.


Seluruh Penerbangan Wings Air Ternate-Manado Tidak Dioperasikan

1 hari lalu

Pesawat Wings Air. Dok. Lion Air Group
Seluruh Penerbangan Wings Air Ternate-Manado Tidak Dioperasikan

Seluruh aktivitas penerbangan pesawat Wings Air rute Ternate - Manado PP pada Kamis tidak dioperasikan pasca Gunung Raung erupsi.


5 Hal Banjir Dubai, Operasional Bandara Terganggu hingga Lumpuhnya Pusat Perbelanjaan

1 hari lalu

Mobil melewati jalan yang banjir saat hujan badai di Dubai, Uni Emirat Arab, 16 April 2024. REUTERS/Abdel Hadi Ramahi
5 Hal Banjir Dubai, Operasional Bandara Terganggu hingga Lumpuhnya Pusat Perbelanjaan

Dubai kebanjiran setelah hujan lebat melanda Uni Emirat Arab


Simak Aturan dan Batas Maksimum Bawa Bagasi ke Pesawat Lion Air Group

2 hari lalu

Pesawat Lion Air. FOTO/Instagram/LionAir
Simak Aturan dan Batas Maksimum Bawa Bagasi ke Pesawat Lion Air Group

Setiap maskapai memiliki aturan berbeda tentang batas maksimum bagasi yang dapat dibawa oleh setiap penumpang.


10 Maskapai Penerbangan dengan Tiket Termahal di Dunia

3 hari lalu

Ini dia deretan maskapai penerbangan dengan tiket termahal di dunia, ada yang mencapai Rp671 juta untuk sekali perjalanan. Foto: Canva
10 Maskapai Penerbangan dengan Tiket Termahal di Dunia

Ini dia deretan maskapai penerbangan dengan tiket termahal di dunia, ada yang mencapai Rp671 juta untuk sekali perjalanan.


Di Balik Kecelakaan Pesawat Termahal Sepanjang Sejarah: Bomber Siluman B-2 Spirit of Kansas

3 hari lalu

Kecelakaan pesawat bomber B-2 Spirit of Kansas di Guam. Screenshot via Google Maps
Di Balik Kecelakaan Pesawat Termahal Sepanjang Sejarah: Bomber Siluman B-2 Spirit of Kansas

Insiden kecelakaan pesawat itu berlangsung hanya hitungan detik tapi meninggalkan kerugian senilai US$2 miliar atau setara lebih dari Rp 32 triliun.


7 Tips Tidur Nyenyak di Pesawat

4 hari lalu

Ilustrasi penumpang pesawat terbang kelas ekonomi. Freepik.com/DC Studios
7 Tips Tidur Nyenyak di Pesawat

Beberapa tips ini bisa Anda lakukan jika ingin tidur nyenyak di pesawat.