Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pendemo Hong Kong Kritis Ditembak Peluru Tajam oleh Polisi

image-gnews
Pendemo Hong Kong berusia 18 tahun menjalani operasi dan dalam kondisi kritis setelah ditembak peluru tajam di dada pada 1 Oktober 2019.[South China Morning Post]
Pendemo Hong Kong berusia 18 tahun menjalani operasi dan dalam kondisi kritis setelah ditembak peluru tajam di dada pada 1 Oktober 2019.[South China Morning Post]
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Seorang pendemo Hong Kong berusia 18 tahun kritis usai ditembak dengan peluru tajam oleh polisi ketika protes selama peringatan Hari Nasional Cina pada 1 Oktober.

Dilaporkan South China Morning Post, 2 Oktober 2019, seorang pendemo berusia 18 tahun ditembak di dada oleh peluru tajam yang ditembakkan dari jarak dekat oleh seorang petugas polisi di Tsuen Wan, ketika kerusuhan diwarnai gas air mata dan bom molotov terjadi di setidaknya 13 bagian kota.

Para pendemo menggelar demonstrasi dari Victoria Park di Causeway Bay ke Central. Para pendemo tampaknya hendak menuju kantor penghubung Beijing di Sai Ying Pun, tetapi bentrokan terjadi setelahnya.

Video amatir demonstrasi kekerasan di Hong Kong pada Selasa menangkap momen ketika seorang polisi mengarahkan pistol ke seorang pendemo berpakaian hitam dan menembakkan sebuah peluru, sampai kemudian pemuda itu jatuh.

Menurut Reuters, rekaman itu, yang diambil oleh para mahasiswa selama kerusuhan di daerah Tsuen Wan, adalah bukti pertama seorang pendemo ditembak dengan amunisi tajam setelah demonstrasi tiga bulan berturut-turut.

Pendemo Hong Kong jatuh setelah ditembak peluru tajam saat bentrok dengan polisi, 1 Oktober 2019.[Twitter @ReutersTV]

Polisi mengkonfirmasi bahwa seorang petugas menembaki seorang pendemo dan mengatakan bahwa petugas bertindak untuk membela diri.

"Sekelompok besar perusuh menyerang petugas polisi di Tsuen Wan," kata polisi dalam sebuah pernyataan. "Petugas polisi memperingatkan mereka, tetapi mereka masih menyerang polisi. Nyawa polisi terancam. Untuk menyelamatkan nyawanya dan petugas lainnya, mereka menembaki penyerang."

Satu rekaman yang diunggah di media sosial dan diverifikasi oleh Reuters menunjukkan pendemo, seorang pria berusia 18 tahun yang belum disebutkan namanya, mengayunkan tongkat ke polisi, menyasar lengan kanannya.

Ketika rekaman diperlambat, kilatan putih muncul di ujung laras pistol yang mengarah ke dada pendemo dari sekitar satu meter jauhnya. Pendemo tersandung polisi lain dan jatuh telentang.

Seorang pengunjuk rasa kedua mengenakan topi konstruksi kuning bergegas menolong orang yang terluka sebelum dilumpuhkan oleh polisi.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Setelah berbaring tak bergerak selama beberapa saat, pendemo yang terluka melepaskan topeng gasnya dan memanggil bantuan dengan lemah, memberikan namanya dan mengatakan dadanya sakit dan ia minta dibawa ke rumah sakit. Seorang polisi kemudian berlutut di sampingnya dan mulai merawat lukanya.

Para pengunjuk rasa telah dipukul sebelumnya dengan peluru karet dan petugas telah menembakkan peluru tajam ke udara.

Insiden itu terjadi ketika ribuan pengunjuk rasa, beberapa mengenakan topeng Guy Fawkes, turun ke jalan untuk menentang penguasa Cina pada peringatan ke-70 berdirinya Republik Rakyat Cina.

Tidak segera jelas bagaimana bentrokan dimulai, tetapi rekaman video yang diambil oleh Dewan Editorial Mahasiswa City University menunjukkan sejumlah pendemo memukuli dan menikam seorang petugas polisi, yang berada di tanah. Petugas lain mencoba membantunya tetapi dihentikan oleh dua pendemo yang memegang tongkat. Petugas itu mengeluarkan revolver dan mengarahkannya ke mereka, sambil mengeluarkan peringatan verbal. Salah satu memukul lengan kanannya dengan tongkat dan petugas melepaskan tembakan sekitar pukul 16.15 pm.

Menurut South China Morning Post, pendemo bertopeng yang kemudian dikonfirmasi sebagai siswa SMA, jatuh ke tanah dan pengunjuk rasa lainnya lari dari tempat kejadian. Seseorang mencoba membantu temannya yang terluka, tetapi dilumpuhkan oleh seorang petugas polisi.

Seorang juru bicara kepolisian mengkonfirmasi bahwa seorang pendemo berusia 18 tahun telah terkena tembakan langsung, melukai bagian dekat bahu kirinya, dan telah dibawa ke Rumah Sakit Princess Margaret.

Kerusuhan berlanjut hingga Selasa malam, menyebabkan kerusakan di Hong Kong, Kowloon dan Wilayah Baru. Total 66 orang terluka dan lebih dari 180 pendemo Hong Kong ditangkap.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Ingin Jadi Pusat Seni dan Budaya, Hong Kong Dirikan Museum Sastra

6 hari lalu

Wan Chai, Hong Kong. Unsplash.com/Letian Zhang
Ingin Jadi Pusat Seni dan Budaya, Hong Kong Dirikan Museum Sastra

Museum Sasta Hong Kong akan dibuka pada Juni


Perempuan Tajir Vietnam Truong My Lan Divonis Hukuman Mati, Apa Kesalahannya? Ini Profilnya

9 hari lalu

Truong My Lan. Istimewa
Perempuan Tajir Vietnam Truong My Lan Divonis Hukuman Mati, Apa Kesalahannya? Ini Profilnya

Truong My Lan, taipan real estate dijatuhi hukuman mati oleh pengadilan di Vietnam. Apa yang diperbuatnya? Berikut profilnya.


Keluarga WNI Korban Tewas Kebakaran Apartemen di Hong Kong akan Urus Pemulangan Jenazah

11 hari lalu

Petugas pemadam kebakaran bekerja di lokasi sebuah kecelakaan bus tingkat dua di Hong Kong, 10 Februari 2018. Sebanyak 65 penumpang lainnya terluka, dan 33 lainnya dirawat di rumah sakit. AP
Keluarga WNI Korban Tewas Kebakaran Apartemen di Hong Kong akan Urus Pemulangan Jenazah

Perwakilan keluarga dua WNI yang tewas dalam kebakaran apartemen di Distrik Kowloon telah tiba di Hong Kong untuk mengurus pemulangan jenazah.


Warga Israel Mengaku Tak Bersalah atas Penyelundupan Peluru dan Senjata di Malaysia

13 hari lalu

Ilustrasi senjata api. ANTARA FOTO
Warga Israel Mengaku Tak Bersalah atas Penyelundupan Peluru dan Senjata di Malaysia

Warga Israel yang diidentifikasi sebagai Shalom Avitan terancam hukuman mati karena perdagangan senjata api ilegal.


Dua WNI Tewas dalam Kebakaran di Hong Kong

13 hari lalu

Ilustrasi kebakaran. ANTARA
Dua WNI Tewas dalam Kebakaran di Hong Kong

KJRI Hong Kong mengonfirmasi adanya dua WNI yang meninggal dunia akibat kebakaran gedung apartemen di Distrik Kowloon, Hong Kong


Kebakaran di Hong Kong, 5 Korban Luka Serius

15 hari lalu

Ilustrasi kebakaran. shutterstock
Kebakaran di Hong Kong, 5 Korban Luka Serius

Sebuah gedung tempat tinggal kebakaran hingga membuat jalan di sekitar area gedung ditutuo sementara.


TNI AD Klaim Warga Sekitar Tak Tahu Lokasi Keberadaan Gudang Peluru

21 hari lalu

Warga yang kembali dari tempat pengungsian membersihkan area sekitar rumah setelah peristiwa kebakaran dan ledakan di gudang amunisi Kodam Jaya Ciangsana, Kabupaten Bogor, Senin, 1 April 2024. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
TNI AD Klaim Warga Sekitar Tak Tahu Lokasi Keberadaan Gudang Peluru

TNI AD mengklaim, warga sekitar lokasi ledakan gudmurah di Kabupaten Bogor, Jawa Barat tak mengetahui keberadaan magasin itu.


7 Rumah di Sekitar Ledakan Gudang Peluru TNI AD Belum Bisa Ditinggali karena Masih Sterilisasi

21 hari lalu

Petugas penjinak bahan peledak Denzipur 3 Kodam Jaya menyisir daerah rumah warga terdampak kebakaran ledakan Gudang Amunisi Kodam Jaya di Desa Parung Pinang, Ciangsana, Gunung Putri, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Senin, 1 April 2024. Penyisiran tersebut untuk mencari serpihan-serpihan bahan peledak yang sekiranya terlempar akibat ledakan dan terjatuh di kawasan rumah warga. ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijay
7 Rumah di Sekitar Ledakan Gudang Peluru TNI AD Belum Bisa Ditinggali karena Masih Sterilisasi

Kadispenad Brigjen Kristomei Sianturi mengatakan rumah warga yang rusak akibat ledakan gudmurah masih dalam proses sterilisasi.


TNI AD Klaim Sudah Perbaiki 44 Rumah Rusak Akibat Ledakan Gudang Amunisi

21 hari lalu

Warga menunjukkan retakan dinding rumahnya akibat dari ledakan Gudang Munisi Daerah (Gudmurah) Kodam Jaya Ciangsana Kabupaten Bogor di Kelurahan Cikiwul, Bantargebang, Kota Bekasi, Jawa Barat, Minggu, 31 Maret 2024. Sejumlah warga di perkampungan berjarak 0,5 kilometer tersebut mengaku rumahnya mengalami kerusakan berupa retak tembok, rusak pintu dan plafon karena ledakan yang terjadi akibat kebakaran pada Sabtu petang. ANTARA/Aditya Pradana Putra
TNI AD Klaim Sudah Perbaiki 44 Rumah Rusak Akibat Ledakan Gudang Amunisi

Kepala Dinas Penerangan TNI AD Brigjen Kristomei Sianturi mengklaim, Kodim telah memperbaiki 44 rumah warga yang rusak akibat ledakan gudang amunisi.


Ketahui Umur Simpan Amunisi dan Cara Penyimpanannya

22 hari lalu

Warga memperlihatkan video ledakan di Batalyon Artileri Medan (Yonarmed) 07/155 GS Kodam Jaya di Ciangsana, Kabupaten Bogor, Sabtu, 30 Maret 2024. Gudang yang meledak itu berisi amunisi yang telah kedaluwarsa. Usia dari sejumlah amunisi itu diperkirakan sudah lebih dari 10 tahun. ANTARA FOTO/Fakhri Hermansyah
Ketahui Umur Simpan Amunisi dan Cara Penyimpanannya

Umur simpan amunisi sebagian besar bergantung pada kondisi penyimpanannya.