Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Gelar Miss Michigan Dicopot karena Kicauan Rasis dan Islamofobia

image-gnews
Kathy Zhu.[The New York Post]
Kathy Zhu.[The New York Post]
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Gelar ratu kecantikan Miss Michigan Kathy Zhu dicopot setelah kicauan Twitter rasis dan Islamofobia muncul ke publik.

Menurut CBS News, 21 Juli 2019, perempuan berusia 20 tahun itu mengaku menerima email pencopotan gelarnya pada Jumat kemarin.

"Telah diperhatikan oleh Miss World America 'MWA' bahwa akun media sosial Anda mengandung konten ofensif, tidak sensitif dan tidak pantas," kata surat dari Miss World America (MWA).

Dikatakan juga bahwa Zhu tidak lagi memenuhi persyaratan "untuk memiliki karakter yang baik." "Oleh karena itu, dan efektif segera, MWA tidak mengenali Anda sebagai peserta dalam bentuk apa pun atau dalam kapasitas apa pun karena berkaitan dengan setiap dan semua acara MWA," isi surat tersebut.

Unggahan media sosial Kathy Zhu menargetkan perempuan Muslim dan kekerasan senjata di komunitas kulit hitam.

Kicauan pertama yang menarik perhatian MWA adalah kritiknya terhadap petugas polisi tentang gerakan Black Lives Matter.

"Tahukah Anda bahwa sebagian besar kematian hitam disebabkan oleh orang kulit hitam lain?" Zhu menulis di Twitter pada Oktober 2017. "Perbaiki masalah di masyarakat Anda terlebih dahulu sebelum menyalahkan orang lain."

Kicauan Twitter islamophobia Kathy Zhu [www.orlandosentinel.com]

Pada Februari 2018, dalam sebuah tweet yang sudah dihapus, Zhu mengkritik acara kesadaran Hari Jilbab Dunia di Universitas Central Florida, tempat ia berkuliah sebelum pindah.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Ada stan 'mencoba memakai hijab' di kampus saya," tulis Zhu saat itu. "Jadi, Anda memberi tahu saya bahwa sekarang ini hijab hanya aksesori fesyen dan bukan hal yang religius? Atau apakah Anda hanya mencoba membuat perempuan terbiasa ditindas di bawah Islam."

Kicauan Twitter itu diunggah pada tahun 2017 dan 2018, tetapi sejak itu sudah dihapus.

Zhu muncul kembali dalam sebuah video Twitter Jumat, mengklaim diskriminasi terhadap pandangan politiknya yang konservatif. "Serangan kecil seperti itu benar-benar, benar-benar mengurangi nilai dan kepercayaan kata, 'rasisme'," katanya.

Zhu adalah mahasiswi Universitas Michigan, jurusan ilmu politik. Dia adalah pendukung setia Donald Trump di media sosial dan wakil presiden grup Republican College di sekolahnya. Setelah pencopotan gelar ini, dia tidak akan lagi mewakili Michigan dalam kontes Miss World America di Las Vegas.

Menurut laporan New York Times, gelar Kathy Zhu dicopot satu hari setelah dia dinobatkan menjadi Miss Michigan oleh organisasi Miss World America.

Zhu mengatakan dalam sebuah wawancara pada hari Sabtu bahwa tweetnya telah dikeluarkan dari konteks dan bahwa dia dihukum karena pandangan konservatifnya. Mantan Miss Michigan itu mengatakan bahwa tidak ingin memakai jilbab tidak menjadikannya seorang Islamofobia.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Siapakah Linda Yaccarino, CEO X Tangan Kanan Elon Musk

1 hari lalu

Linda Yaccarino. Foto: Instagram/@lindayacc
Siapakah Linda Yaccarino, CEO X Tangan Kanan Elon Musk

Selain perubahan nama, X (sebelumnya bernama Twitter) Elon Musk mengangkat CEO X Linda Yaccarino. Siapakah ia sebenarnya?


Viral Pertalite di Twitter Usai Harga Pertamax Naik, Warganet Singgung Kelangkaan

1 hari lalu

Pengendara membeli BBM di salah satu SPBU di kawasan Lenteng Agung, Jakarta, Selasa, 3 Januari 2023. Pemerintah resmi mengumumkan penurunan harga bahan bakar minyak (BBM) jenis Pertamax dari Rp13.900 per liter menjadi Rp12.800 per liter, Pertamax Turbo dari Rp15.200 menjadi Rp14.050 per liter, dan Dexlite dari Rp18.800 menjadi Rp16.750 per liter  per liter yang mulai berlaku per 3 Januari 2023 pukul 14.00 WIB. ANTARA/Indrianto Eko Suwarso
Viral Pertalite di Twitter Usai Harga Pertamax Naik, Warganet Singgung Kelangkaan

Pertamina pada awal Oktober kembali mengumumkan kenaikan harga untuk BBM Pertamax. Sementara itu, warganet mempersoalkan stok Pertalite.


X Bayar Kreator Konten Rp 309 Miliar untuk Meningkatkan Keterlibatan dan Pendapatan

2 hari lalu

Logo baru Twitter. REUTERS/Clodagh Kilcoyne
X Bayar Kreator Konten Rp 309 Miliar untuk Meningkatkan Keterlibatan dan Pendapatan

Untuk berpartisipasi dalam program ini, pengguna X harus berlangganan Organisasi Premium atau Terverifikasi.


Apa Itu NPC yang Viral di TikTok?

3 hari lalu

Logo TikTok (tiktok.com)
Apa Itu NPC yang Viral di TikTok?

Salah satu pengguna TikTok yang terkenal kerap melakukan live streaming atau siaran langsung NPC adalah Fedha Sinon.


Video Ejekan Diunggah di Akun TikTok Klub, Agen Victor Osimhen Ancam Tuntut Napoli

6 hari lalu

Pemain Napoli, Victor Osimhen dan pelatih Rudi Garcia. REUTERS/Ciro De Luca/File Photo
Video Ejekan Diunggah di Akun TikTok Klub, Agen Victor Osimhen Ancam Tuntut Napoli

Agen Victor Osimhen mengatakan apa yang terjadi di platform TikTok Napoli tidak dapat diterima.


Viral MBanking BCA Gangguan, Manajemen: Sistem Sudah Kembali Normal

7 hari lalu

Logo Bank BCA. wikipedia.org
Viral MBanking BCA Gangguan, Manajemen: Sistem Sudah Kembali Normal

Tak sedikit nasabah PT Bank Central Asia Tbk atau BCA yang mengeluhkan gangguan pada aplikasi mobile banking (m-banking) atau BCA Mobile. Ada apa?


Heboh, Anggota Parlemen Muslim India Disebut Teroris dan Germo saat Sidang

10 hari lalu

Anggota parlemen India dari Partai Bharatiya Janata, Ramesh Bidhuri. indiatoday.in
Heboh, Anggota Parlemen Muslim India Disebut Teroris dan Germo saat Sidang

Anggota parlemen India dari BJP, Ramesh Bidhuri, melontarkan pernyataan Islamofobia dan mengancam terhadap Kunwar Danish Ali selama debat.


Google Docs Terganggu Netizen Teriak Ada Blokir, Usman Kansong: Masalah Teknis Saja

11 hari lalu

Google Docs (BGR)
Google Docs Terganggu Netizen Teriak Ada Blokir, Usman Kansong: Masalah Teknis Saja

Usman Kansong menegaskan gangguan akses pada Google Docs disebabkan oleh masalah teknis.


Erdogan dan Anwar Ibrahim Bertemu di New York, Siap Kerja Sama Melawan Islamofobia

12 hari lalu

Presiden Turki, Tayyip Erdogan. REUTERS/Murad Sezer
Erdogan dan Anwar Ibrahim Bertemu di New York, Siap Kerja Sama Melawan Islamofobia

PM Malaysia Anwar Ibrahim bertemu dengan Presiden Turki Erdogan membahas kerja sama lebih kuat dalam menangani sentimen Islamofobia dan rasisme


Elon Musk Ingin X Menjadi Media Sosial Berbayar

13 hari lalu

Logo baru Twitter. REUTERS/Clodagh Kilcoyne
Elon Musk Ingin X Menjadi Media Sosial Berbayar

Elon Musk mengisyaratkan monetisasi X dengan tarif biaya bulanan kepada semua pengguna