Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Danau Siberia Rusia Ini Jadi Favorit Pengguna Instagram, Kenapa?

Reporter

Editor

Budi Riza

image-gnews
Pengguna Instagram bermain di danau Novosibirsk Maldives yang airnya tinggi kandungan racun. Instagram/@sup_novosibirsk
Pengguna Instagram bermain di danau Novosibirsk Maldives yang airnya tinggi kandungan racun. Instagram/@sup_novosibirsk
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Sebuah danau di Siberia, Rusia, dijuluki sebagai "Maladewa-nya Siberia" dan mengundang banyak orang Rusia untuk berfoto di sana. Ini karena danau ini memiliki warna yang unik yaitu hijau muda cerah atau turqoise.

Baca juga: Influencer Instagram Minta Gratis, Pemilik Es Krim Lakukan Ini

 

Saking populernya, danau tersebut bahkan memiliki akun instagramnya sendiri, yakni @maldives_nsk.

Namun, perusahaan asal Rusia yang memiliki danau itu segera mengeluarkan larangan berfoto di sana. Ini karena danau itu ternyata beracun, seperti dilansir CNN pada Selasa, 10 Juli 2019.

Usut punya usut, danau itu adalah danau buatan yang digunakan untuk membuang abu dari sebuah tambang batu bara di dekatnya. Kandungan racun di danau ini membuat orang yang berenang di sana dapat mengalami reaksi pada kulitnya.

Baca juga: Aktivis Instagram Datang, Warga Cremieux Paris Curcol

 

Warna biru terang danau tidak bernama itu berasal dari garam kalsium dan oksida logam yang tercampur di dalamnya, sehingga membuat kandungan danau itu sangat basa dengan kandungan pH di atas 8.

"Anda TIDAK DAPAT berenang di tempat pembuangan abu ini", tulis perusahaan pemilik danau Siberian Generating Company di laman media sosial VKontakte miliknya. "Kontak kulit dengan air danau dapat memicu reaksi alergi!"

Tidak hanya kandungannya saja yang membuat danau ini berbahaya. Menurut perusahaan itu, dasar danau juga sangat berlumpur sehingga membuat orang yang masuk "hampir tidak mungkin" dapat keluar.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"MAKA DARI ITU KAMI MEMINTA ANDA UNTUK TIDAK JATUH KE PEMBUANGAN ABU KAMI DALAM USAHA ANDA MEMBUAT SELFIE! INI ADALAH RISIKO TERBESAR", tulis perusahaan tersebut di VKontakte menggunakan huruf kapital.

Baca juga: Pria ini Klaim Pangeran Harry Curi Nama Akun Instagram Miliknya

 

Meskipun sudah ada peringatan resmi dari perusahaan, keinginan sebagian masyarakat Rusia mendapatkan foto yang "instagrammable" di sana tidak juga surut.

"Kami tahu danau ini beracun dan kami tidak memasuki airnya", ujar Marina Zheleznova, seorang warga Siberia kepada CNN.

Menurut Zheleznova, beberapa warga Rusia bahkan mengambil langkah yang lebih ekstrem seperti berpiknik di pinggir danau hingga mandi di danau.

Baca juga: 7 Hewan Peliharaan dengan Follower Terbanyak di Instagram

 

Sementara itu, pemilik akun instagram @maldives_nsk yaitu Leo Alexey mengaku tertarik dengan danau ini terlepas dari bahayanya. "Saya sudah ke sana lima kali, dan saya berencana pergi ke sana lebih sering lagi", ujar Alexey kepada  CNN. "Saya pergi ke sana setiap akhir pekan tapi saya tidak menyentuh airnya", tambahnya.

RISANDA ADHI PRATAMA 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Cara Menonaktifkan Sementara dan Menghapus Permanen Akun Instagram

6 jam lalu

Logo Instagram. Kredit: TechCrunch
Cara Menonaktifkan Sementara dan Menghapus Permanen Akun Instagram

Terdapat dua pilihan ketika ingin rehat dari Instagram, yakni menonaktifkan sementara dan menghapus akun secara permanen.


Begini Cara Menonaktifkan Status Online di Instagram

14 jam lalu

Logo baru Instagram. Instagram
Begini Cara Menonaktifkan Status Online di Instagram

Untuk menjaga privasi, berikut adalah langkah mematikan status online di Instagram.


Kuasa Hukum Sebut Anandira Puspita Tak Pernah Izinkan Kasus Dugaan Perselingkuhan Suaminya Diunggah Akun Instagram Ayoberanilaporkan6

1 hari lalu

Sunan Kalijaga menghadiri Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin, 19 Februari 2024. TEMPO/Savero Aristia Wienanto
Kuasa Hukum Sebut Anandira Puspita Tak Pernah Izinkan Kasus Dugaan Perselingkuhan Suaminya Diunggah Akun Instagram Ayoberanilaporkan6

Kuasa hukum Anandira Puspita menyatakan kliennya tak pernah mengizinkan admin akun @ayoberanilaporkan mengunggah dugaan perselingkuhan suaminya.


Begini Cara Menjadwalkan Unggahan di Instagram

1 hari lalu

Logo Instagram. Kredit: TechCrunch
Begini Cara Menjadwalkan Unggahan di Instagram

Instagram dapat mengatur jadwal unggahan Reels, Story, dan postingan lain secara otomatis. Begini caranya.


Cara Menambahkan Musik di Bio Instagram di Android dan iPhone

1 hari lalu

Instagram kembali mengeluarkan fitur baru. Kini Anda bisa menambahkan musik di bio Instagram yang bisa diputar. Berikut caranya. Foto: Canva
Cara Menambahkan Musik di Bio Instagram di Android dan iPhone

Instagram kembali mengeluarkan fitur baru. Kini Anda bisa menambahkan musik di bio Instagram yang bisa diputar. Berikut caranya.


Top 3 Dunia: Kecanggihan Rudal dan Drone Iran hingga Warga Israel Ogah Balas Iran

1 hari lalu

Juru bicara militer Israel Laksamana Muda Daniel Hagari berbicara kepada media saat militer Israel menunjukkan apa yang mereka katakan sebagai rudal balistik Iran yang mereka ambil dari Laut Mati setelah Iran meluncurkan drone dan rudal ke arah Israel, di pangkalan militer Julis, di Israel selatan 16 April. 2024. REUTERS/Amir Cohen
Top 3 Dunia: Kecanggihan Rudal dan Drone Iran hingga Warga Israel Ogah Balas Iran

Berita Top 3 Dunia pada Rabu 17 April 2024 diawali oleh kabar kecanggihan drone dan rudal Iran yang mampu lewati dua negara sebelum tiba di Israel


iPhone 16 Pro Disebut Dapat Memiliki Lapisan Lensa Baru untuk Meningkatkan Kualitas Foto

2 hari lalu

Gambaran artistik iPhone 16 dan tombol Capture. Gsmarena.com
iPhone 16 Pro Disebut Dapat Memiliki Lapisan Lensa Baru untuk Meningkatkan Kualitas Foto

Teknologi yang sedang dikerjakan Apple pada iPhone 16 Pro dikenal dengan nama ALD yang merupakan singkatan dari deposisi lapisan atom.


Menteri Luar Negeri Rusia dan Iran Disebut Saling Kontak Sehari sebelum Serangan Ke Israel

2 hari lalu

Sistem anti-rudal beroperasi setelah Iran meluncurkan drone dan rudal ke arah Israel, seperti yang terlihat dari Ashkelon, Israel 14 April 2024. REUTERS/Amir Cohen
Menteri Luar Negeri Rusia dan Iran Disebut Saling Kontak Sehari sebelum Serangan Ke Israel

Sergey Lavrov terhubung dalam percakapan telepon dengan Iran Hossein Amirabdollahian sebelum serangan membahas situasi di Timur Tengah


Kasus Dugaan Perselingkuhan Anggota TNI, Admin Akun Instagram Ayoberanilaporkan6 jadi Tersangka

3 hari lalu

Satreskrim Polresta Denpasar menggiring tersangka Hari Soeslistya Adi, 38 tahun, admin akun Instagram @ayoberanilaporkan6, dalam kasus UU ITE usai menggelar konferensi pers di Mapolda Bali, Denpasar, Senin, 15 April 2024. Foto: ANTARA/Rolandus Nampu
Kasus Dugaan Perselingkuhan Anggota TNI, Admin Akun Instagram Ayoberanilaporkan6 jadi Tersangka

Anandira Puspita, istri dari anggota TNI Letnan Satu Malik Hanro Agam, menjadi tersangka UU ITE usai membongkar dugaan perselingkuhan suaminya


Respons Joe Biden, Rusia, dan Cina Pasca Serangan Iran ke Israel

3 hari lalu

Sistem anti-rudal beroperasi setelah Iran meluncurkan drone dan rudal ke arah Israel, seperti yang terlihat dari Ashkelon, Israel 14 April 2024. REUTERS/Amir Cohen
Respons Joe Biden, Rusia, dan Cina Pasca Serangan Iran ke Israel

Serangan Iran yang diluncurkan ke Israel menuai respons dari berbagai pihak termasuk Presiden AS Joe Biden, Rusia, dan Cina.