Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pesawat Hipersonik AS Diklaim Terbang New York - London 90 Menit

image-gnews
Ilustrasi pesawat hipersonik Hermeus.[CNN]
Ilustrasi pesawat hipersonik Hermeus.[CNN]
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Perusahaan startup AS mengungkapkan rencana untuk mengembangkan pesawat hipersonik yang diklaim bisa terbang dari New York ke London dalam 90 menit atau kurang.

Pesawat hipersonik ini diklaim akan mampu melakukan perjalanan lima kali kecepatan suara.

Seperti dikutip dari CNN Travel, 22 Mei 2019, perusahaan dirgantara Hermeus Corporation, yang berbasis di Atlanta mengatakan, telah memperoleh dana dari sponsor dan investor swasta untuk mengembangkan pesawat yang akan melakukan perjalanan pada Mach 5 atau lima kali lebih cepat daripada Mach 1 (kecepatan suara).

Baca juga: Vladimir Putin: Rusia Harus Punya Penangkal Senjata Hipersonik

Jika proyek berhasil, maka bisa merevolusi penerbangan transatlantik komersial. Saat ini, perjalanan udara antara London dan New York membutuhkan waktu lebih dari tujuh jam.

Pembuatnya berharap pesawat akan mampu menempuh jarak 7.403 kilometer, dengan kecepatan jelajah 5.310 km per jam.

"Kami telah memulai perjalanan untuk merevolusi infrastruktur transportasi global, membawanya dari setara dengan dial-up ke era broadband, dengan secara radikal meningkatkan kecepatan perjalanan jarak jauh," kata AJ Piplica, salah satu pendiri sekaligus CEO Hermeus.

Baca juga: AS Akui Tak Bisa Tandingi Senjata Hipersonik Rusia

Para pendiri Hermeus termasuk mantan karyawan dari SpaceX, startup roket Elon Musk, dan Blue Origin, usaha luar angkasa rahasia Jeff Bezos. Keempat pendiri bekerjasama di Generation Orbit, di mana mereka bekerja pada pengembangan pesawat roket hipersonik dan X-Plane terbaru Angkatan Udara AS.

Paul Bruce, dosen senior di Departemen Aeronautika di Imperial College London, memperingatkan tentang proyek ini.

"Tantangan terbesar untuk penerbangan hipersonik adalah daya dorong," katanya."Kami telah mengirim kendaraan kecil ke atas dan menerbangkannya secara hipersonik menggunakan scramjet, jenis mesin jet yang canggih. Ini cukup eksperimental dan kami harus menempuh jalan yang jauh sebelum kami melihatnya menggunakan pesawat penumpang."

Menurut Paul, ada banyak kesulitan lain dengan terbang cepat secara rutin, namun mengatakan mereka memiliki kemampuan teknik untuk melakukannya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Masalah yang lebih besar adalah masalah keuangan dan mungkin masalah lingkungan, karena terbang dengan cepat akan membakar banyak sekali bahan bakar, dan akan jauh lebih tidak efisien daripada terbang lambat. Tetapi jika ada pasar untuk itu, saya tidak ragu bahwa kita bisa membangun salah satu dari jenis pesawat ini," lanjut Paul.

Ilustrasi pesawat hipersonik Hermeus.[www,hermeus.com]

Salah satu pendiri dan CEO Hermeus AJ Piplica mengatakan sebuah pesawat penumpang akan membutuhkan waktu satu dekade untuk berkembang.

"Kami memiliki banyak penerbangan yang harus dilakukan pada waktu itu, kami akan memiliki setidaknya dua iterasi pesawat yang lebih kecil yang akan kami bangun, uji, dan pelajari dari waktu itu," katanya.

Baca juga: Jet Supersonik Ini Menjadi Concorde Berikutnya

"Tantangan utama adalah mengintegrasikan teknologi inti bersama-sama dan mengujinya. Sangat sulit untuk menciptakan kembali lingkungan Mach 5 di darat, yang membutuhkan pemikiran ulang tentang bagaimana kami mengembangkan kendaraan yang beroperasi di lingkungan ini," tambahnya.

Harga tiket akan menelan biaya sekitar US$ 3.000 (Rp 43,4 juta) untuk tiket sekali jalan antara New York dan London, tambah Piplica.

Hermeus Corporation bukan yang pertama melakukan perjalanan hipersonik. Pada Juni 2018, Boeing meluncurkan rencana untuk pesawat penumpang hipersonik. Lockheed Martin dan Aerion Corporation juga bekerja untuk membuat pesawat hipersonik.

Baca juga: Penerbangan Supersonik Setelah Concorde Segera Kembali

Jika berhasil, pesawat hipersonik Hermeus akan dua kali lebih cepat dari Concorde, pesawat supersonik yang melakukan penerbangan transatlantik terakhir pada Oktober 2003 dan melakukan perjalanan antara New York dan London dalam waktu kurang dari empat jam.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Alasan Kursi Pesawat yang Bisa Direbahkan Mulai Ditinggalkan

6 jam lalu

Ilustrasi Kursi Pesawat atau bangku pesawat (Pixabay)
Alasan Kursi Pesawat yang Bisa Direbahkan Mulai Ditinggalkan

Selama ini perbedatan tentang merebahkan kursi pesawat memang sedikit meresahkan. Maskapai penerbangan mulai mengganti kursi yang lebih ringan


Dampak Gunung Ruang Erupsi, 13 Rute Penerbangan Lion Group Dibatalkan

21 jam lalu

Lion Air Group melayani penerbangan untuk rute domestik pada 3 Mei 2020. Foto: @lionairgroup
Dampak Gunung Ruang Erupsi, 13 Rute Penerbangan Lion Group Dibatalkan

Maskapai penerbangan Lion Group menginformasikan pembatalan 13 rute penerbangan dari dan ke Manado dampak dari penutupan Bandara Sam Ratulangi karena erupsi Gunung Ruang.


Seluruh Penerbangan Wings Air Ternate-Manado Tidak Dioperasikan

1 hari lalu

Pesawat Wings Air. Dok. Lion Air Group
Seluruh Penerbangan Wings Air Ternate-Manado Tidak Dioperasikan

Seluruh aktivitas penerbangan pesawat Wings Air rute Ternate - Manado PP pada Kamis tidak dioperasikan pasca Gunung Raung erupsi.


Simak Aturan dan Batas Maksimum Bawa Bagasi ke Pesawat Lion Air Group

2 hari lalu

Pesawat Lion Air. FOTO/Instagram/LionAir
Simak Aturan dan Batas Maksimum Bawa Bagasi ke Pesawat Lion Air Group

Setiap maskapai memiliki aturan berbeda tentang batas maksimum bagasi yang dapat dibawa oleh setiap penumpang.


10 Maskapai Penerbangan dengan Tiket Termahal di Dunia

3 hari lalu

Ini dia deretan maskapai penerbangan dengan tiket termahal di dunia, ada yang mencapai Rp671 juta untuk sekali perjalanan. Foto: Canva
10 Maskapai Penerbangan dengan Tiket Termahal di Dunia

Ini dia deretan maskapai penerbangan dengan tiket termahal di dunia, ada yang mencapai Rp671 juta untuk sekali perjalanan.


Di Balik Kecelakaan Pesawat Termahal Sepanjang Sejarah: Bomber Siluman B-2 Spirit of Kansas

3 hari lalu

Kecelakaan pesawat bomber B-2 Spirit of Kansas di Guam. Screenshot via Google Maps
Di Balik Kecelakaan Pesawat Termahal Sepanjang Sejarah: Bomber Siluman B-2 Spirit of Kansas

Insiden kecelakaan pesawat itu berlangsung hanya hitungan detik tapi meninggalkan kerugian senilai US$2 miliar atau setara lebih dari Rp 32 triliun.


7 Tips Tidur Nyenyak di Pesawat

4 hari lalu

Ilustrasi penumpang pesawat terbang kelas ekonomi. Freepik.com/DC Studios
7 Tips Tidur Nyenyak di Pesawat

Beberapa tips ini bisa Anda lakukan jika ingin tidur nyenyak di pesawat.


7 Hal yang Perlu Dipersiapkan sebelum Melakukan Penerbangan Jarak Jauh

4 hari lalu

Ilustrasi penumpang pesawat terbang. Unsplash.com/Mohammad Arrahmanur
7 Hal yang Perlu Dipersiapkan sebelum Melakukan Penerbangan Jarak Jauh

Melakukan persiapan yang matang sebelum melakukan penerbangan jarak jauh dapat membantu Anda menghindari stres dan masalah selama perjalanan.


10 Hari Masa Angkutan Lebaran, 83 Ribu Penumpang Padati Bandara Ahmad Yani

4 hari lalu

Calon penumpang mengantre untuk check in di Bandara Internasional Ahmad Yani, Semarang, Jawa Tengah. ANTARA
10 Hari Masa Angkutan Lebaran, 83 Ribu Penumpang Padati Bandara Ahmad Yani

Sebanyak 83.091 penumpang telah melintasi Bandara Internasional Jenderal Ahmad Yani Kota Semarang selama 10 hari masa angkutan Lebaran.


Terkini: Arus Balik Jasamarga Siapkan Layanan Operasional di 4 Tol Trans Jawa, Prajoyo Pangestu Salib Hartono Bersaudara sebagai Orang Terkaya Indonesia

6 hari lalu

Sejumlah kendaraan roda empat melintasi Gerbang Tol (GT) Kalikangkung, Semarang, Jawa Tengah, Jumat, 5 April 2024. Berdasarkan data Ditlantas Polda Jawa Tengah, volume kendaraan arus mudik di Jalan Tol Trans Jawa Batang-Semarang dari arah Jakarta yang memasuki GT Kalikangkung menuju ke sejumlah wilayah Jateng serta Jatim pada H-5 Lebaran 2024 terpantau lancar, dengan rata-rata sebanyak di bawah 3.000 kendaraan per jam dari arah barat melintasi gerbang tol itu. ANTARA/Makna Zaezar
Terkini: Arus Balik Jasamarga Siapkan Layanan Operasional di 4 Tol Trans Jawa, Prajoyo Pangestu Salib Hartono Bersaudara sebagai Orang Terkaya Indonesia

PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) menyiapkan pelayanan operasional jalan tol pada periode arus balik Hari Raya Idul Fitri 1445 H.