Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

WNI Korban Penembakan di Selandia Baru Dikenal Sosok yang Ramah

image-gnews
Para siswa dari sekolah Kristen memberikan pelukan pada umat Muslim yang menunggu berita kerabatnya setelah terjadinya penembakan di dua masjid di Christchurch, Selandia Baru 18 Maret 2019. Penembakan saat salat Jumat tersebut menewaskan 49 orang dan melukai puluhan orang. REUTERS/Jorge Silva
Para siswa dari sekolah Kristen memberikan pelukan pada umat Muslim yang menunggu berita kerabatnya setelah terjadinya penembakan di dua masjid di Christchurch, Selandia Baru 18 Maret 2019. Penembakan saat salat Jumat tersebut menewaskan 49 orang dan melukai puluhan orang. REUTERS/Jorge Silva
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kepergian Muhammad Abdul Hamid alias Lilik Abdul Hamid ke pangkuan Allah SWT bukan hanya menjadi kabar duka bagi para WNI di Selandia Baru, tetapi seluruh masyarakat Indonesia. Lilik masuk dalam daftar 50 korban tewas penembakan massal di dua masjid di kota Christchurch, Selandia Baru, pada Jumat 15 Maret 2019 lalu.

Menurut Muhammad Ibnu Khaldun Sitompul, Ketua PPI Selandia Baru, Lilik dikenal sebagai sosok yang rutin mengikuti kegiatan yang diadakan oleh masyarakat Indonesia di Selandia Baru, khususnya mereka yang tinggal di sekitar kota Christchurch. Lilik sudah lebih dari 20 tahun merantau ke Selandia Baru. 

“Saya sudah lebih dari dua tahun mengenal beliau. Pak Lilik sudah seperti orang tua kami sendiri,” kata Ibnu kepada Tempo, 18 Maret 2019.                  

Baca: Pelaku Penembakan di Selandia Baru Terancam Hukuman Seumur Hidup  

Dia menceritakan kabar kematian Lilik baru diketahui pada Sabtu malam, 16 Maret 2019 setelah mendapat telepon dari otoritas identifikasi Selandia Baru. Melalui sambungan telepon itu, pihak berwenang mengatakan Lilik masuk dalam daftar korban tewas. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

“Keluarga Pak Lilik ke rumah sakit, bertanya ke sana-sini karena polisi tidak bisa langsung memberikan informasi. Kami lalu meninggalkan nomor yang bisa dihubungi di Kepolisian dan Rumah Sakit. Kami tidak mau berfikir negatif, kami berfikirnya mungkin Pak Lilik lari ke suatu tempat saat penembakan. Jadi pas tahu (meninggal), kami sedih sekali,” kata Ibnu.

Baca: Tragedi Christchurch Tewaskan Kiper Timnas Futsal Selandia Baru  

Lilik tertembak di masjid Al Noor, Christchurch, Selandia baru, meninggalkan satu istri dan dua anak yang sudah remaja. Salahudin Rafi, Ketua Ikatan Alumni STPI dan dosen di Universitas Trisakti, menyebut Lilik lulusan Sekolah Tinggi Penerbangan Indonesia atau STPI pada 1983 dan bekerja di maskapai Air New Zealand.

Ibnu menggambarkan Lilik orang yang sering hadir ke pengajian, baik hati dan ramah pada siapapun. Lilik bahkan bersedia membuka pintu rumahnya di bagi WNI yang ingin menginap siapapun itu. Keluarga Lilik di Indonesia rencananya akan terbang ke Selandia Baru untuk menyaksikan pemakamannya di negara itu secara Islam.      

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pasangan Lansia di Selandia Baru Tewas Diseruduk Domba

22 jam lalu

Kawanan domba di sebuah peternakan dekat Delegate, New South Wales, Australia, 19 November 2023. REUTERS/Peter Hobson
Pasangan Lansia di Selandia Baru Tewas Diseruduk Domba

Pasangan suami istri lanjut usia di Selandia Baru tewas setelah diseruduk domba jantan di sebuah peternakan. Oleh polisi, domba itu ditembak mati.


Pemerintah Imbau WNI di Dubai untuk Waspada Selama Banjir dan Cuaca Ekstrem

2 hari lalu

Gambaran umum banjir akibat hujan lebat di Dubai, Uni Emirat Arab, 16 April 2024. REUTERS/Amr Alfiky
Pemerintah Imbau WNI di Dubai untuk Waspada Selama Banjir dan Cuaca Ekstrem

Kementerian Luar Negeri mengimbau WNI di Dubai untuk waspada selama cuaca ekstrem dan banjir di beberapa titik kota tersebut.


Banjir Dubai, Kementerian Luar Negeri Pastikan WNI dalam Keadaan Aman

2 hari lalu

Mobil melewati jalan yang banjir saat hujan badai di Dubai, Uni Emirat Arab, 16 April 2024. REUTERS/Abdel Hadi Ramahi
Banjir Dubai, Kementerian Luar Negeri Pastikan WNI dalam Keadaan Aman

Tidak ada WNI yang menjadi korban atau membutuhkan bantuan ketika Dubai dilanda banjir akibat curah hujan deras.


Viral WNI Rusak Pohon Sakura di Jepang, Kemenparekraf Ingatkan Wisatawan Harus Bertanggung Jawab

3 hari lalu

Ilustrasi video viral. shutterstock.com
Viral WNI Rusak Pohon Sakura di Jepang, Kemenparekraf Ingatkan Wisatawan Harus Bertanggung Jawab

Kemenparekraf angkat bicara soal video viral perusakan pohon sakura oleh WNI.


Pembunuhan di Bandara Kuala Lumpur, Masih Ingat Kematian Kim Jong Nam Adik Kim Jong Un di Sini?

5 hari lalu

Menurut salah satu kawannya, Kim Jong-nam ke Jakarta bersama pengawalnya. Ia lalu pergi dari Indonesia setelah berfoto di restoran pada awal Mei lalu. (AFP/AFP/Getty Images)
Pembunuhan di Bandara Kuala Lumpur, Masih Ingat Kematian Kim Jong Nam Adik Kim Jong Un di Sini?

Terjadi penembakan di Bandara Kuala Lumpur. Di tempat ini pula pada 2017 terjadi kasus pembunuhan Kim Jong Nam, saudara tiri Kim Jong Un.


Konflik Iran dan Israel, Kementerian Luar Negeri Imbau WNI di Timur Tengah Waspada

6 hari lalu

Kantor Kementerian Luar Negeri RI di Jln. Pejambon, Jakarta. Sumber: Suci Sekar/Tempo
Konflik Iran dan Israel, Kementerian Luar Negeri Imbau WNI di Timur Tengah Waspada

Kementerian Luar Negeri mengimbau WNI yang tinggal di Iran, Israel dan Palestina untuk waspada, mengingat adanya eskalasi konflik antara Iran dan Israel.


Keluarga WNI Korban Tewas Kebakaran Apartemen di Hong Kong akan Urus Pemulangan Jenazah

6 hari lalu

Petugas pemadam kebakaran bekerja di lokasi sebuah kecelakaan bus tingkat dua di Hong Kong, 10 Februari 2018. Sebanyak 65 penumpang lainnya terluka, dan 33 lainnya dirawat di rumah sakit. AP
Keluarga WNI Korban Tewas Kebakaran Apartemen di Hong Kong akan Urus Pemulangan Jenazah

Perwakilan keluarga dua WNI yang tewas dalam kebakaran apartemen di Distrik Kowloon telah tiba di Hong Kong untuk mengurus pemulangan jenazah.


Imbas Serangan Iran ke Israel, WNI Disarankan Tunda Penerbangan ke Timur Tengah

6 hari lalu

Ilustrasi pesawat (Pixabay)
Imbas Serangan Iran ke Israel, WNI Disarankan Tunda Penerbangan ke Timur Tengah

Kementerian Luar Negeri mengimbau WNI untuk menunda penerbangan melalui jalur udara ke kawasan Timur Tengah.


Alasan Kemenlu Imbau WNI Tunda Rencana Perjalanan ke Iran dan Israel

6 hari lalu

Gedung Kementerian Luar Negeri. Dok. Kemenlu
Alasan Kemenlu Imbau WNI Tunda Rencana Perjalanan ke Iran dan Israel

Kemenlu mengimbau WNI yang berencana untuk bepergian ke Iran dan Israel untuk menunda rencana perjalanan. Apa alasannya?


Iran Serang Israel dengan Drone dan Rudal, WNI Diimbau Tunda Rencana Perjalanan ke Dua Negara Itu

6 hari lalu

Iran Serang Israel dengan Drone dan Rudal, WNI Diimbau Tunda Rencana Perjalanan ke Dua Negara Itu

Kemlu mengimbau seluruh WNI yang berencana untuk bepergian ke Iran dan Israel untuk menunda rencana perjalanan.