Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke [email protected].

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Hanyut di Laut Berjam-jam, Pria ini Selamat Berkat Celana Jeans

image-gnews
Ilustrasi jemuran jeans. Unsplash.com/Bruno Nascimento
Ilustrasi jemuran jeans. Unsplash.com/Bruno Nascimento
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Seorang pria selamat setelah tiga jam terombang-ambing hanyut di laut Selandia Baru berkat celana jeans-nya.

Turis asal Jerman bernama Arne Murke, berlayar dengan yacht bersama saudaranya dari Auckland, Selandia Baru, menuju Brasil. Namun perahu layar mereka terjebak di cuaca ekstrem laut.

Menurut laporan Sky News, 14 Maret 2019, layar utama kapal pesiar sepanjang 12 meter lepas dan menyebabkan perahu tergoncang dan menjatuhkan Murke ke laut sekitar 32 kilometer dari Tolaga Bay, atau sekitar setengah jalan ke pantai timur Selandia Baru.

Baca: Denim, Trennya Tak Pernah Mati, Intip Sejarahnya

Kepada media Selandia Baru, New Zealand Herald Ahad kemarin, Murke mengatakan saat itu tidak mengenakan jaket pelampung, hanya kaus dan celana jeans.

"Adik saya mencoba menjangkau saya tapi saya terombang-ambing terlalu jauh sekitar tiga meter," katanya.

"Dia melempar jaket pelampung dengan tali," tambah Murke."Tapi saya tidak bisa mengambilnya, pelampung itu terlalu jauh."

"Beruntung, saya tahu trik menggunakan jeans," kata Murke.

"Tanpa jeans saya tidak akan ada di sini hari ini. Jeans benar-benar benda yang menyelamatkan saya."

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Baca: Tampil Beda, Coba 3 Cara Ini agar Celana Jeans Tidak Membosankan

Pria berusia 30 tahun itu menjadikan jeansnya sebagai alat apung. Trik itu, katanya, adalah salah satu cara yang digunakan oleh US Navy Seals.

"Saya lihat trik itu beberapa tahun lalu dan saya selalu berpikir apa saya bisa menggunakan trik itu sebagai pelampung."

"Saya kemudian menarik nafas dalam-dalam, melepas jeans saya, membuat simpul di ujung celana bagian bawah dan membuat jeans mengapung. Saya membuang air dari bagian dalam jeans dan memasukan udara ke dalamnya, kemudian memasukkannya ke dalam air. Saya sudah membuat pelampun penyelamat sendiri," cerita Murke.

Baca: 46 Hari Terapung di Laut, Ini Cerita Korban ke KJRI Jepang

Dia mengatakan, ketika dia berbaring di air selama beberapa jam berikutnya, dia memikirkan putrinya yang berusia 10 bulan, yang tinggal di Filipina bersama pacarnya.

Setelah hampir empat jam, dengan masih terapung dengan celana jeans-nya, turis Jerman itu ditemukan oleh Helikopter Penyelamat Hawke's Bay, yang mencarinya bersama Coastguard Selandia Baru dan Angkatan Udara Royal NZ Selandia Baru.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Hal Menarik Pulau Biawak, Destinasi Wisata Bahari di Indramayu

6 hari lalu

Seekor biawak terdapat dibibir pantai Pulau Biawak, di Laut Jawa Indramayu, Jawa Barat. 26 Juni 2014. Pulau ini semula bernama pulau rakit dan telah dirubah nama menjadi Pulau Biawak karena terdapat penangkaran alami biawak. TEMPO/Aditya Herlambang Putra
Hal Menarik Pulau Biawak, Destinasi Wisata Bahari di Indramayu

Pulau ini awalnya bernama Pulau Rakit, namun karena dihuni banyak sekali biawak, pulau itu dijuluki Pulau Biawak.


Media Asing Soroti Pembebasan Pilot Susi Air Philip Mark Mehrtens, Apa Kata Mereka?

13 hari lalu

Pilot Susi Air, Philip Mark Mehrtens dikawal petugas saat tiba di Base Ops Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, Sabtu, 21 September 2024. Kedatangan Philip langsung disambut oleh sejumlah pejabat negara, diantaranya Menko Polhukam RI Marsekal TNI Purn. Hadi Tjahjanto, Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto, Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo, Wamenlu RI Pahala Mansury, pihak Duta Besar Selandia Baru untuk RI, serta pihak keluarga. ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso
Media Asing Soroti Pembebasan Pilot Susi Air Philip Mark Mehrtens, Apa Kata Mereka?

Pilot Susi Air asal Selandia Baru, Philip Mark Mertens, akhirnya dibebaskan oleh OPM setelah ditahan selama kurang lebih satu setengah tahun. Apa kata media asing?


Top 3 Dunia: Pilot Susi Air hingga Hizbullah-Israel Saling Serang

13 hari lalu

Pilot Susi Air Philip Mark Mehrtens dijemput oleh Tim Gabungan TNI-Polri yang tergabung dalam Satgas Damai Cartenz 2024 Sabtu 21 September 2024. Foto: Satgas Damai Cartenz 2024
Top 3 Dunia: Pilot Susi Air hingga Hizbullah-Israel Saling Serang

Berita Top 3 Dunia pada Senin 23 Septeber 2024 diawali oleh keluarga pilot Susi Air yang baru saja bebas dari penyanderaan di Papua


Keluarga Pilot Susi Air di Selandia Baru Ucapkan Terima Kasih: 19 Bulan Masa Sulit

14 hari lalu

Pilot Susi Air Philip Mark Mehrtens dijemput oleh Tim Gabungan TNI-Polri yang tergabung dalam Satgas Damai Cartenz 2024 Sabtu 21 September 2024. Foto: Satgas Damai Cartenz 2024
Keluarga Pilot Susi Air di Selandia Baru Ucapkan Terima Kasih: 19 Bulan Masa Sulit

Pilot Susi Air di Selandia Baru berhasil dibebaskan oleh pemerintah Indonesia. Keluarga Philip Mark Mehrtens mengucapkan terima kasih.


Alasan Singapura Butuh Pasir Laut Indonesia

14 hari lalu

Pekerja saat membersihkan tumpahan minyak di Pantai Tanjong di Sentosa, Singapura 16 Juni 2024. Minyak juga terlihat di perairan sekitar Sister's Islands Marine Park, kawasan perlindungan laut seluas 400.000 meter persegi. REUTERS/Edgar Su
Alasan Singapura Butuh Pasir Laut Indonesia

Indonesia pernah menjadi pemasok pasir laut terbesar bagi Singapura. Saat ekspor pasir dihentikan, proyek reklamasi Singapura tersendat.


PM Selandia Baru Puji Indonesia Bebaskan Pilot Susi Air di Papua

14 hari lalu

TPNPB OPM bersama Pilot Susi Air Philip Mark Mehrtens yang menjadi sandera setahun terakhir. Dokumentasi TPNPB OPM
PM Selandia Baru Puji Indonesia Bebaskan Pilot Susi Air di Papua

PM Selandia Baru mengapresiasi pembebasan pilot Susi Air oleh pemerintah Indonesia.


Panglima TNI Pastikan Pilot Susi Air Sudah Diserahkan ke Pemerintah Selandia Baru

14 hari lalu

Pilot Susi Air, Philip Mark Mehrtens dikawal petugas saat tiba di Base Ops Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, Sabtu, 21 September 2024. Kedatangan Philip langsung disambut oleh sejumlah pejabat negara, diantaranya Menko Polhukam RI Marsekal TNI Purn. Hadi Tjahjanto, Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto, Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo, Wamenlu RI Pahala Mansury, pihak Duta Besar Selandia Baru untuk RI, serta pihak keluarga. ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso
Panglima TNI Pastikan Pilot Susi Air Sudah Diserahkan ke Pemerintah Selandia Baru

Panglima TNI Agus Subiyanto memastikan pemulangan pilot Susi Air Philip Mark Mehrtens.


Top 3 Dunia; Perempuan Misterius Pembuat Pager yang Meledak di Lebanon

15 hari lalu

Cristiana Barsony-Arcidiacono, , CEO dan pemilik BAC Consulting berkebangsaan Italia-Hongaria dan berkantor pusat di Hungaria, membantah telah membuat pager yang meledak di Lebanon.  (Reuters)
Top 3 Dunia; Perempuan Misterius Pembuat Pager yang Meledak di Lebanon

Top 3 dunia pada Sabtu, 21 September 2024, masih didominasi berita tentang rentetan ledakan di Lebanon, di mana Israel diduga sebagai dalangnya


Breaking News: Pilot Susi Air Tiba di Jakarta Tumpangi Pesawat TNI AU

15 hari lalu

Pesawat TNI AU pengantar Pilot Susi Air, Philip Mark Mehrtens mendarat di Pangkalan Udara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur pada Sabtu, 21 September 2024. TEMPO/ANDI ADAM FATURAHMAN
Breaking News: Pilot Susi Air Tiba di Jakarta Tumpangi Pesawat TNI AU

Pilot Susi Air, Philip Mark Mehrtens mendarat di Pangkalan Udara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur pada Sabtu malam, 21 September 2024.


Pilot Susi Air Bebas dari Penyanderaan, Susi Pudjiastuti: Bila Diperkenankan Kami Jemput di Bandara

15 hari lalu

Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti bersama peserta pawai bebas plastik di kawasan Sudirman, Jakarta, Minggu, 30 Juli 2023. Berbagai organisasi dan komunitas melakukan Pawai Bebas Plastik yang bertujuan untuk mengurangi penggunaan plastik sekali pakai dan mendorong penanganan yang lebih baik terhadap sampah khususnya plastik. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Pilot Susi Air Bebas dari Penyanderaan, Susi Pudjiastuti: Bila Diperkenankan Kami Jemput di Bandara

Susi Pudjiastuti mengatakan akan menemui Pilot Susi Air Philip Mark Mehrtens yang baru saja dibebaskan OPM.