Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Siapa Sosok Dubes Korea Utara yang Membelot dari Kim Jong Un?

image-gnews
Duta Besar Korea Utara untuk italia, Jo Song-gil dilaporkan menghilang setelah mengajukan suaka politik. [ABC.COM.AU]
Duta Besar Korea Utara untuk italia, Jo Song-gil dilaporkan menghilang setelah mengajukan suaka politik. [ABC.COM.AU]
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Mantan duta besar Korea Utara untuk Inggris yang juga membelot mengatakan Dubes Korut Jo Song-gil berasal dari keluarga diplomatik terpandang dan dipastikan memiliki informasi penting lingkaran dalam rezim Kim Jong Un.

Thae Yong-ho, yang membelot dari kedutaan Korea Utara di London pada tahun 2016, mengatakan ayah Jo Song-gil telah meninggal, sementara ayah mertuanya, Ri To Sop, menjabat sebagai duta besar untuk Thailand pada 1990-an dan pernah menangani protokol diplomatik untuk keluarga Kim yang berkuasa di kementerian luar negeri, menurut laporan The Telegraph, 5 Januari 2019.

Baca: Duta Besar Korea Utara di Italia Membelot

"Saya bekerja dengan Jo di departemen yang sama di kementerian luar negeri Pyongyang cukup lama, tetapi tidak pernah membayangkan bahwa ia akan mencari suaka," kata Mr Thae kepada saluran Seoul A. "Berita itu mengejutkan saya.

"Saya juga bekerja selama bertahun-tahun dengan ayah mertuanya, seorang diplomat veteran terkenal di Pyongyang yang juga menjabat sebagai konsul jenderal di Hong Kong pada 2000-an," jelas Thae.

Thae Yong Ho. newsweek.com

Istri Jo lulus dari sekolah kedokteran bergengsi Pyongyang, dengan kedua keluarga menikmati kehidupan istimewa sebagai anggota elit kaya dan bergengsi Korea Utara, kata Thae. Pasangan itu dulu tinggal di apartemen terbaik di Pyongyang.

Terakhir kali Thae melihat Jo, sebelum dia ditempatkan di Inggris pada tahun 2013, dia memiliki satu anak dan membawa anak itu bersamanya ketika dia dikirim ke Italia.

Fakta bahwa ia dapat membawa keluarganya ke Roma bersamanya adalah indikasi lain bahwa Jo termasuk di antara elit terpercaya di Pyongyang.

Baca: Duta Besar Korea Utara yang Membelot Diimbau Berlindung ke Seoul

Korea Utara memaksa para diplomat yang ditempatkan di luar negeri untuk meninggalkan anak-anak di tanah air setelah Kim berkuasa pada akhir 2011.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Thae, mantan wakil duta besar untuk Inggris, mengatakan dalam memoarnya di tahun 2018 bahwa itulah alasan utama di balik pembelotannya, menyebutnya sebagai skema "penyanderaan".

"Kim akan sangat marah pada ini (pembelotan terbaru), terutama karena ini muncul di saat ia menikmati perhatian internasional karena keberhasilan diplomatiknya baru-baru ini", kata Ra Jong-yil, mantan kepala intelijen Korea Selatan yang ditugasi memantau Korea Utara. "Dia kehilangan muka dan, bagi kerabat Tuan Jo yang masih di Korea Utara, itu akan buruk".

Kim Jong Un selama pidato tahun baru.[REUTERS]

Keluarga yang membelot biasanya dikirim ke kamp kerja untuk periode waktu yang berbeda, katanya, sesuai senioritas pembelot, pengetahuannya tentang cara kerja dalam rezim dan rasa malu yang disebabkannya hampir pasti akan menuntut hukuman yang lebih berat.

Dikutip dari laporan South China Morning Post, Jo belum menghubungi agen mata-mata Seoul sejak dia bersembunyi, kata anggota parlemen Korea Selatan yang diberi pengarahan oleh otoritas intelijen, yang menyarankan dia mencari suaka di negara ketiga di Barat.

Baca: Duta Besar Korea Utara Menghilang Setelah Ajukan Suaka Politik

Toshimitsu Shigemura, seorang profesor spesialisasi studi Korea Utara di Universitas Waseda di Tokyo, mengatakan bahwa para pengamat di AS akan sangat tertarik dengan perubahan orang dalam yang dilakukan Kim saat ia terus mengganti orang yang ditunjuk untuk bidang politik dan militer.

"Mereka juga ingin tahu tentang situasi dengan militer karena jelas bahwa masih ada ketidakstabilan yang signifikan di Pyongyang," tambahnya.

"Kim Jong Un hampir tidak menyebutkan angkatan bersenjata dalam pidato Tahun Baru dan pidato ayahnya. Jadi ada banyak ketidakpuasan di antara para perwira tinggi militer Korea Utara," tutur Shigemura.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kim Jong Un Rilis Lagu Baru, Puji Dirinya Ayah yang Ramah

5 jam lalu

Pemimpin Korea Utara Kim Jong-un menghadiri uji peluncuran rudal hipersonik berbahan bakar padat jarak menengah hingga jarak jauh yang baru, di lokasi yang tidak diketahui di Korea Utara, 2 April 2024, dalam gambar yang dirilis pada 3 April 2024,  oleh Kantor Berita Pusat Korea.  KCNA melalui REUTERS
Kim Jong Un Rilis Lagu Baru, Puji Dirinya Ayah yang Ramah

Pemimpin otoriter Korea Utara, Kim Jong Un, merilis lagu baru yang menyatakan ia adalah ayah yang ramah.


Pemandian Kuno Caracella di Roma Kembali Berair setelah 1.000 Tahun, jadi Daya Tarik Turis

16 jam lalu

Reruntuhan Pemandian Kuno Caracella di Roma, Italia (Pixabay)
Pemandian Kuno Caracella di Roma Kembali Berair setelah 1.000 Tahun, jadi Daya Tarik Turis

Reruntuhan pemandian kuno ini menjadi tujuan wisata populer dan menjadi tuan rumah konser-teater di Roma.


Kemenhan Teken Kontrak Pengadaan Kapal Perang Fregat dari Italia

1 hari lalu

Dua kapal frigat FREMM rencananya akan dibangun di Indonesia dengan bantuan Fincantieri sebagai bagian transfer of technology, sedangkan empat kapal frigat FREMM akan dibangun di Fincantieri di Italia. Navalnews.com
Kemenhan Teken Kontrak Pengadaan Kapal Perang Fregat dari Italia

Kapal fregat pertama pesanan Kemenhan akan dikirimkan ke Indonesia dari Italia pada Oktober tahun ini.


Italia dan Turki Mulai Menerapkan Visa Digital Nomad Bulan Ini

2 hari lalu

Ilustrasi digital nomad (Pixabay)
Italia dan Turki Mulai Menerapkan Visa Digital Nomad Bulan Ini

Apa saja persyaratan untuk mendapatkan visa digital nomad di Italia atau Turki?


Pembunuhan di Bandara Kuala Lumpur, Masih Ingat Kematian Kim Jong Nam Adik Kim Jong Un di Sini?

3 hari lalu

Menurut salah satu kawannya, Kim Jong-nam ke Jakarta bersama pengawalnya. Ia lalu pergi dari Indonesia setelah berfoto di restoran pada awal Mei lalu. (AFP/AFP/Getty Images)
Pembunuhan di Bandara Kuala Lumpur, Masih Ingat Kematian Kim Jong Nam Adik Kim Jong Un di Sini?

Terjadi penembakan di Bandara Kuala Lumpur. Di tempat ini pula pada 2017 terjadi kasus pembunuhan Kim Jong Nam, saudara tiri Kim Jong Un.


Kisah Orang Terkaya di Indonesia Hartono Bersaudara Beli Klub Sepak Bola Italia Como 1907 pada 2019

5 hari lalu

R. Budi Hartono dan Michael Hartono menempati posisi pertama daftar 50 Orang Terkaya di Indonesia versi Forbes dengan kekayaan sebesar USD 38,8 miliar atau Rp 555,8 triliun. Hartono Bersaudara mendapatkan sebagian besar kekayaan dari investasi di BCA. Tetapi, akar kekayaan mereka berasal dari usaha rokok Djarum yang dimulai oleh ayah mereka dan sekarang dijalankan oleh putra sulung Budi, Victor Hartono. Selain itu, kepemilikan keluarga ini juga termasuk merek elektronik populer, Polytron, dan real estate utama di Jakarta. Forbes
Kisah Orang Terkaya di Indonesia Hartono Bersaudara Beli Klub Sepak Bola Italia Como 1907 pada 2019

Klub Sepak Bola Italia, Como 1907 ternyata milik orang terkaya di Indonesia yakni Hartono Bersaudara. Bagaimana kisah pembeliannya saat itu?


Kim Jong Un: Sekarang Waktunya Bersiap untuk Perang

7 hari lalu

Pemimpin Korea Utara Kim Jong-un menghadiri uji peluncuran rudal hipersonik berbahan bakar padat jarak menengah hingga jarak jauh yang baru, di lokasi yang tidak diketahui di Korea Utara, 2 April 2024, dalam gambar yang dirilis pada 3 April 2024,  oleh Kantor Berita Pusat Korea.  KCNA melalui REUTERS
Kim Jong Un: Sekarang Waktunya Bersiap untuk Perang

Kim Jong Un mengatakan Korea Utara siap untuk perang.


Jenis-jenis Restoran di Italia dari Osteria, Trattoria hingga Ristorante

10 hari lalu

Trattoria di Italia. Unsplash.com/Marialaura Gionfriddo
Jenis-jenis Restoran di Italia dari Osteria, Trattoria hingga Ristorante

Setiap jenis restoran di Italia terdapat perbedaan dari jenis tempat usaha hingga makanannya


Italia Selamatkan 1100 Migran di Lepas Pantai Italia dalam 24 Jam

12 hari lalu

Penjaga pantai membawa jenazah kecelakaan kapal migran yang mematikan di di pelabuhan Le Castella, Italia, 27 Februari 2023. Tim penyelamat mengatakan sebagian besar migran berasal dari Afghanistan, serta dari Iran, Somalia, Suriah, dan lainnya. REUTERS/Remo Casilli
Italia Selamatkan 1100 Migran di Lepas Pantai Italia dalam 24 Jam

Lebih dari 1.100 migran dan pengungsi termasuk 121 anak-anak tanpa pendamping diselamatkan di lepas pantai selatan Italia dalam waktu 24 jam


Masuk Venesia Tak Bayar Pajak Turis, Wisatawan Bisa Kena Denda sampai Rp5,2 Juta

12 hari lalu

Gondola di Kanal Venesia (Pixabay)
Masuk Venesia Tak Bayar Pajak Turis, Wisatawan Bisa Kena Denda sampai Rp5,2 Juta

Venesia menerapkan pajak turis setelah kota tersebut hampir masuk dalam daftar situs warisan budaya yang terancam punah oleh PBB karena overtourism.