Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Ada Kuburan Massal di Meksiko, 166 Jasad Ditemukan

image-gnews
Dalam foto tak bertanggal yang dirilis oleh Kantor Kejaksaan Negara Bagian Veracruz menunjukkan pakaian dan barang-barang yang ditemukan di lokasi lubang pemakaman rahasia di negara pantai Teluk Veracruz, Meksiko. (Kantor Kejaksaan Negara Veracruz via AP)
Dalam foto tak bertanggal yang dirilis oleh Kantor Kejaksaan Negara Bagian Veracruz menunjukkan pakaian dan barang-barang yang ditemukan di lokasi lubang pemakaman rahasia di negara pantai Teluk Veracruz, Meksiko. (Kantor Kejaksaan Negara Veracruz via AP)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Sedikitnya 166 jasad ditemukan di negara bagian Meksiko, Veracruz, dalam serangkaian penemuan kuburan massal di wilayah timur negara bagian tersebut dalam beberapa tahun terakhir.

Dilaporkan Reuters, 7 September 2018, Jaksa Agung negara bagian, Jorge Winckler, mengatakan penyidik menemukan jasad di 32 makam di bagian tengah Meksiko setelah sebuah petunjuk pada 8 Agustus dari seorang yang tidak dikenal bahwa ada jasad yang telah dibuang di sana.

Baca: Dituduh Culik Anak, Dua Pria Meksiko Dikeroyok Massa dan Dibakar

"Setelah 30 hari bekerja, sisa-sisa jasad yang berjumlah sedikitnya 166 jasad telah ditemukan. Jumlah ini adalah jumlah minimal yang diidentifikasi berdasarkan tengkorak yang telah ditemukan di 32 bagian yang berbeda dari area pencarian," kata jaksa agung.

Veracruz telah lama diselimuti kejahatan kekerasan dan merupakan rute perdagangan penting bagi kartel narkoba yang memindahkan narkotika ke arah utara menuju perbatasan AS.

Dalam foto tidak bertanggal ini dirilis oleh Kantor Kejaksaan Negara Bagian Veracruz di lokasi pemakaman di pantai Teluk Veracruz, Meksiko. (Kantor Kejaksaan Negara Veracruz via AP)

Angka kriminalitas di Veracruz melonjak di bawah mantan gubernur Javier Duarte, yang memerintah negara pantai Teluk untuk Partai Revolusi Institusional Presiden Enrique Pena Nieto hingga 2016.

Duarte sendiri di penjara menunggu sidang atas tuduhan keterlibatannya dengan kejahatan terorganisir dan menyelewengkan jutaan dolar selama masa jabatannya. Namun Duarte menyangkal semuanya.

Jaksa Agung Winckler tidak mengungkapkan lokasi rinci kuburan demi keselamatan personil yang masih bekerja di lokasi.

"Selain dari sisa-sisa manusia, kami telah menemukan lebih dari 200 pakaian, 114 barang lain yang teridentifikasi, termasuk berbagai aksesori dan barang-barang pribadi," katanya.

Diyakini jasad-jasad itu kemungkinan sudah ada setidaknya selama dua tahun.

Winckler meminta warga yang anggota keluarganya menghilang untuk mengajukan agar tes DNA dilakukan untuk identitafikasi jasad.

Veracruz adalah tempat pertempuran berdarah antara kartel narkoba Zetas dan Jalisco, tetapi negara bagian ini juga dilanda gelombang kasus penculikan dan pemerasan.

Baca: Kuburan Massal Terbesar Korban Upacara Pemujaan Ditemukan di Peru

Dilansir dari Associated Press, penyelidik menggunakan drone dan radar penembus tanah untuk menemukan lubang dan mulai menggali sekitar sebulan yang lalu.

Aktivis untuk orang hilang, Lucia Diaz, dari organisasi Colectivo Solecito telah memimpin polisi ke pekuburan lain yang ditemukan sebelumnya dan mengatakan dia tidak mempercayai kabar penemuan ini.

"Kami tidak mempercayai pekerjaan yang mereka lakukan, kami memiliki banyak alasan. Dalam kasus ini mereka mengeluarkan 166 mayat dalam satu bulan? Itu tidak mungkin dilakukan dengan benar. Itu tidak mungkin, terlalu cepat," kata Diaz, yang mencatat bahwa dalam satu kasus yang lalu para penyelidik menggali terlalu cepat dan menarik rangka keluar secara terpisah.

Dalam foto tak bertanggal yang dirilis oleh Kantor Kejaksaan Negara Bagian Veracruz menunjukkan tengkorak di lokasi lubang pemakaman rahasia di negara pantai Teluk Veracruz, Meksiko. (Kantor Kejaksaan Negara Veracruz via AP)

Diaz sendiri bergabung dengan oraganisasi untuk orang hilang setelah putranya sendiri, Guillermo Lagunes Diaz, diculik dari rumahnya pada 2013 dan tidak pernah ditemukan hingga kini.

Penemuan kuburan massal ini bukan pertama kalinya. Pada 2016 dan 2017, para penyelidik Veracruz menemukan 253 tengkorak dan jasad di pemakaman di luar ibukota negara, setelah kerabat orang hilang mengatakan mereka menerima peta yang digambar tangan dari seseorang yang merinci lokasi kuburan.

Pada 2011, polisi menemukan 236 mayat di lubang pemakaman di ibukota negara bagian Durango utara, yang juga bernama Durango.

Baca: Kisah Horor Penemuan 5 Kuburan Massal Rohingya di Myanmar

Sebanyak 193 mayat ditemukan di kota San Fernando di negara bagian Tamaulipas, sebelah utara Veracruz. Para pejabat mengatakan sebagian besar dari mereka adalah imigran Meksiko yang menuju ke Amerika Serikat yang diculik dari bus dan dibunuh oleh kartel narkoba Zetas.

Ada lebih dari 30.000 pembunuhan di seluruh Meksiko tahun lalu, rekor tertinggi terjadi pada tahun 1997, ketika geng-geng narkoba yang bersaing pecah menjadi kelompok-kelompok yang lebih brutal, setelah lebih dari satu dekade kampanye yang dipimpin militer untuk memerangi kartel narkoba di Meksiko.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Profil Claudia Sheinbaum, Presiden Perempuan Pertama Meksiko

3 hari lalu

Claudia Sheinbaum. REUTERS/Raquel Cunha
Profil Claudia Sheinbaum, Presiden Perempuan Pertama Meksiko

Claudia Sheinbaum adalah presiden perempuan dengan latar belakang akademisi. Ia aktif suarakan isu lingkungan dan populer di kalangan rakyat miskin.


Bandar Narkoba Kelas Kakap dari Meksiko Dibebaskan dari Penjara

10 hari lalu

Tersangka bos kartel Teluk Osiel Cardenas (tengah) dikawal oleh anggota Badan Investigasi Federal Meksiko di Mexico City dalam foto selebaran yang diambil pada tanggal 20 Januari 2007. REUTERS/Attorney General's office/Handout (MEXICO)
Bandar Narkoba Kelas Kakap dari Meksiko Dibebaskan dari Penjara

Salah satu bandar narkoba kelas kakap dalam sejarah Meksiko, dibebaskan dari sebuah penjara di Amerika Serikat pada Jumat, 30 Agustus 2024


Pantai dengan Pasir Paling Putih di Dunia Ada di Meksiko

20 hari lalu

Tulum, Meksiko (Unsplash/Dimitris Kiriakakis)
Pantai dengan Pasir Paling Putih di Dunia Ada di Meksiko

Terletak di Karibia, pantai cantik ini dinilai sempurna, dengan ombak biru cerah, dan pantainya yang nyaris putih bersih.


Ukraina Minta Meksiko Tangkap Vladimir Putin

32 hari lalu

Presiden Rusia Vladimir Putin menghadiri KTT virtual G20 melalui tautan video di Moskow, Rusia, 22 November 2023. Sputnik/Mikhail Klimentyev/Kremlin via REUTERS
Ukraina Minta Meksiko Tangkap Vladimir Putin

Ukraina menyerukan pada Mesiko agar menahan Vladimir Putin jika Putin datang ke Mesiko untuk menghadiri acara pelantikan presiden Meksiko


Meksiko Undang Putin ke Pelantikan Presiden

34 hari lalu

Meksiko Undang Putin ke Pelantikan Presiden

Meksiko yang merupakan anggota ICC, mengundang Putin dalam pelantikan presiden. Apakah Putin bisa ditangkap?


41 Daftar Negara di Amerika Utara dan Ibukotanya

35 hari lalu

Amerika Utara menjadi salah satu wilayah yang paling maju secara ekonomi di dunia. Berikut ini daftar negara di Amerika Utara dan ibu kotanya. Foto: Canva
41 Daftar Negara di Amerika Utara dan Ibukotanya

Amerika Utara menjadi salah satu wilayah yang paling maju secara ekonomi di dunia. Berikut ini daftar negara di Amerika Utara dan ibu kotanya.


Raja Narkoba Paling Kejam Meksiko Ditangkap di AS Saat Baru Mendarat

46 hari lalu

Ismael Zambada. Courtesy of the Procuraduria General de la Republica/Handout via REUTERS
Raja Narkoba Paling Kejam Meksiko Ditangkap di AS Saat Baru Mendarat

AS menangkap raja narkoba Meskiko di Texas. Ia terkenal dengan kebengisannya.


Claudia Sheinbaum Bantah Klaim Trump bahwa Kartel Narkoba Kuasai Meksiko

47 hari lalu

Claudia Sheinbaum Bantah Klaim Trump bahwa Kartel Narkoba Kuasai Meksiko

Presiden terpilih Meksiko Claudia Sheinbaum mengatakan negaranya telah berhasil mengurangi ketidakamanan di dalam negeri.


Inilah 10 Negara dengan Populasi Terbanyak di Dunia 2024

48 hari lalu

Negara terbesar di dunia berdasarkan jumlah populasi, India. Foto: Canva
Inilah 10 Negara dengan Populasi Terbanyak di Dunia 2024

Berikut daftar negara dengan populasi terbanyak di dunia pada 2024 versi World Population by Country.


San Miguel de Allende di Meksiko jadi Kota Terbaik di Dunia Travel+Leisure 2024, Apa Uniknya?

58 hari lalu

Gereja di San Miguel de Allende, Meksiko (Pixabay)
San Miguel de Allende di Meksiko jadi Kota Terbaik di Dunia Travel+Leisure 2024, Apa Uniknya?

Kota ini merupakan peninggalan era Kolonial yang terkenal dengan jalanan berbatu yang menawan, arsitektur yang memukau, dan kuliner global.