Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Donald Trump Kritik Nike Iklankan Kaepernick, Dukung Boikot

image-gnews
Iklan Nike yang menampilkan Collin Kaepernick memicu seruan boikot. [Reuters]
Iklan Nike yang menampilkan Collin Kaepernick memicu seruan boikot. [Reuters]
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Amerika Serikat, Donald Trump, mendukung boikot dan mengkritik Nike atas kampanye iklan barunya yang menampilkan Colin Kaepernick, quarterback NFL yang memicu kontroversi dengan berlutut memprotes selama lagu kebangsaan.

Donald Trump, tanpa menawarkan bukti, mengatakan dalam sebuah unggahan di Twitter bahwa perusahaan pakaian olahraga "benar-benar terancam dengan kemarahan dan boikot." Dia juga mengecam para pemain Liga Sepakbola Nasional atas protes mereka atas ketidakadilan rasial dan sosial.

Baca: Trump Tuding Buku "Fear" Berisi Kebohongan dan Sumber Palsu

Pihak Nike tidak dapat dihubungi untuk memberikan komentar tentang kicauan Trump. Sementara saham perusahaan naik kurang dari satu persen dalam perdagangan menjelang siang pada Rabu 5 September dan saham turun hampir 4 persen pada satu point pada Selasa 4 September.

Seruan boikot pembuat sepatu dan pakaian pekan ini semakin memicu perdebatan nasional tentang keadilan sosial yang diprotes Kaepernick dan pemain NFL lainnya, yang ditujukan untuk mengecam kebrutalan polisi terhadap minoritas, ketidakadilan rasial, dan mereformasi sistem peradilan pidana.

Baca: Jurnalis Skandal Watergate Ungkap Trump Perintahkan Assad Dibunuh

Donald Trump juga mengaitkan masalah ini menjadi isu politik. Trump sering mengkritik para pemain karena berlutut di pertandingan dan mempertanyakan patriotisme mereka saat lagu nasional berkumandang.

Presiden Donald Trump, seperti dilaporkan Assoaciated Press, mengatakan Nike mengirim "pesan yang mengerikan" dengan menjadikan Colin Kaepernick bagian dari kampanye iklan baru yang terkait dengan peringatan 30 tahun seri produk "Just Do It".

Foto 25 September 2016 ini, memperlihatkan San Francisco 49ers Colin Kaepernick berlutut selama lagu kebangsaan sebelum pertandingan sepak bola NFL melawan Seattle Seahawks, di Seattle.(Foto AP / Ted S. Warren, File)

Trump telah menjadi kritikus yang memprotes pemain NFL. Dia dengan keras mendesak liga untuk menunda atau memecat pemain yang berdemonstrasi selama lagu kebangsaan.

Baca: Jurnalis Investigasi Woodward Tulis Buku Heboh Soal Trump

Donald Trump juga merupakan tokoh kunci dalam kasus pengaduan Kaepernick terhadap liga. Beberapa pemilik NFL mengatakan Donald Trump menjelaskan kepada mereka bagaimana perasaannya tentang demonstrasi selama lagu kebangsaan dan niatnya untuk terus mengangkat masalah ini.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Aktivis Lingkungan Aeshnina ke Kanada Minta Justin Trudeau Hentikan Ekspor Sampah Plastik ke Indonesia

1 hari lalu

Aeshnina Azzahra Aqilani co Captain River Warrior Indonesia (Riverin) Bergabung dalam Pawai untuk mengakhiri Era Plastik, Ottawa, Kanada 21 April 2024. Foto dok: ECOTON
Aktivis Lingkungan Aeshnina ke Kanada Minta Justin Trudeau Hentikan Ekspor Sampah Plastik ke Indonesia

Aktivis lingkungan Aeshnina Azzahra Aqilani co Captain Riverin minta PM Kanada Justin Trudeau hentikan impor sampah plastik ke Indonesia.


10 Sneakers Termahal di Dunia yang Pernah Dijual, Mencapai 130 Miliar

3 hari lalu

Sepatu Air Jordan 13 milik bintang NBA Michael Jordan yang dia kenakan selama Game 2 Final NBA 1998 menuju gelar kejuaraan NBA keenam dan terakhirnya. (twitter.com/Sothebys)
10 Sneakers Termahal di Dunia yang Pernah Dijual, Mencapai 130 Miliar

Sneakers kini menjadi barang mewah, bahkan dijadikan investasi. Berikut sneakers termahal di dunia yang harganya mencapai Rp130 miliar.


Seorang Pria Bakar Diri di Luar Gedung Pengadilan Saat Trump Disidang

3 hari lalu

Seseorang terbakar di luar gedung pengadilan tempat persidangan pidana uang tutup mulut mantan Presiden AS Donald Trump sedang berlangsung, di New York, AS, 19 April 2024, dalam tangkapan layar yang diambil dari sebuah video. Reuters TV via REUTERS
Seorang Pria Bakar Diri di Luar Gedung Pengadilan Saat Trump Disidang

Seorang pria membakar dirinya di luar gedung pengadilan New York tempat persidangan uang tutup mulut bersejarah Donald Trump.


Donald Trump Salahkan Joe Biden atas Serangan Iran ke Israel

8 hari lalu

Mantan Presiden AS dan calon presiden dari Partai Republik Donald Trump berunjuk rasa dengan para pendukungnya pada acara
Donald Trump Salahkan Joe Biden atas Serangan Iran ke Israel

Donald Trump menilai saat ini adanya kurangnya kepemimpinan Joe Biden hingga membuat Tehran semakin berani


Trump Tolak Undangan Zelensky, Menilai Tak Pantas Kunjungi Ukraina

12 hari lalu

Kandidat presiden dari Partai Republik dan mantan Presiden AS Donald Trump pada  malam pemilihan pendahuluan presiden New Hampshire, di Nashua, New Hampshire, AS, 23 Januari 2024. REUTERS/Mike Segar
Trump Tolak Undangan Zelensky, Menilai Tak Pantas Kunjungi Ukraina

Bekas Presiden AS Donald Trump menolak undangan Presiden Volodymyr Zelensky untuk menyambangi Ukraina.


Trump: Kehormatan bagi Saya Masuk Penjara karena Melanggar Perintah Pembungkaman

15 hari lalu

Mantan Presiden AS Donald Trump meninggalkan pengadilan Kriminal Manhattan setelah sidang dalam persidangan uang tutup mulut yang akan datang, di New York City, AS, 25 Maret 2024. Curtis Means/Pool via REUTERS
Trump: Kehormatan bagi Saya Masuk Penjara karena Melanggar Perintah Pembungkaman

Trump telah mengaku tidak bersalah atas 34 dakwaan pemalsuan catatan bisnis dan menyangkal pernah bertemu dengan Stormy Daniels.


Berusia 75 Tahun, NATO Hadapi Sejumlah Ancaman, Termasuk Trump

19 hari lalu

Sekretaris Jenderal NATO Jens Stoltenberg pergi setelah konferensi persnya, menjelang KTT NATO, di Vilnius, Lithuania, 10 Juli 2023. REUTERS/Yves Herman
Berusia 75 Tahun, NATO Hadapi Sejumlah Ancaman, Termasuk Trump

Sekjen NATO mendesak Amerika Serikat tetap bersatu dengan Eropa, meski seandainya Donald Trump kembali berkuasa di Gedung Putih


Trump Dikabarkan Baru-baru Ini Berbicara dengan Mohammed bin Salman

19 hari lalu

Presiden Donald Trump menyambut kedatangan Putra Mahkota Arab Saudi, Mohammed bin Salman di Gedung Putih, Washington, Amerika Serikat, 20 Maret 2018. Lawatan Mohammed bin Salman diperkirakan akan berbicara soal ancaman Iran, termasuk pengaruh dan pengembangan program nuklir Negeri Mullah itu. (AP Photo/Evan Vucci)
Trump Dikabarkan Baru-baru Ini Berbicara dengan Mohammed bin Salman

Arab Saudi adalah tempat yang dikunjungi Trump setelah dilantik sebagai Presiden AS pada 2017.


Joe Biden Vs Donald Trump, Dua Lelaki Gaek Berebut Kursi Presiden AS

21 hari lalu

Foto kombinasi Joe Biden dan Donald Trump. REUTERS/Jonathan Ernst
Joe Biden Vs Donald Trump, Dua Lelaki Gaek Berebut Kursi Presiden AS

Joe Biden 81 tahun dan Donald Trump 78 tahun akan bertarung di kontestasi pemilihan Presiden AS di usia yang tak lagi muda.


Top 3 Dunia: Tanding Ulang Joe Biden vs Donald Trump, Kekecewaan Keturunan Arab di AS

23 hari lalu

Joe Biden dan Donald Trump dalam debat kandidat Presiden AS, 23 Oktober 2020.  REUTERS/Jim Bourg/Pool
Top 3 Dunia: Tanding Ulang Joe Biden vs Donald Trump, Kekecewaan Keturunan Arab di AS

Top 3 dunia adalah Joe Biden akan bertanding ulang melawan Donald Trump di Pilpres AS hingga masyarakat Arab di Amerika Serikat kecewa.