Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pesawat Jatuh di Nepal Karena Pilot Kesal Kepada Pramugari

image-gnews
Pesawat US-Bangla Airlines memiliki 67 penumpang jatuh di Kathmandu, Nepal. (Reuters)
Pesawat US-Bangla Airlines memiliki 67 penumpang jatuh di Kathmandu, Nepal. (Reuters)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pesawat jatuh di bandara internasional Nepal rupanya merupakan kesalahan pilot yang kesal, menangis, bahkan merokok di kokpit selama penerbangan.

Dilansir dari New Strait Times, 28 Agustus 2018, penerbangan US-Bangla Airlines dari Dhaka ke ibukota Nepal pada Maret jatuh saat mendarat di Kathmandu dan terbakar, menewaskan 51 dari 71 orang. Ini menjadi dalam bencana penerbangan terburuk di negara Himalaya selama 26 tahun.

Baca: Debat Pilot vs Petugas Menara Picu Pesawat Jatuh di Nepal

Laporan tim investigasi yang ditunjuk pemerintah Nepal, mengatakan pilot pesawat, kapten Abid Sultan, merasa kecewa dan sakit hati kepada seorang pramugari yang mengajukan pertanyaan tentang reputasinya sebagai instruktur di maskapai itu.

"Dia sangat tertekan karena masalah khusus ini," tulis laporan seperti dikutip dari Reutes.

"Ketidakpercayaan dan stres ini membuatnya terus menerus merokok di kokpit dan juga mengalami gangguan emosional beberapa kali selama penerbangan," lanjut laporan.

Petugas penyelamat mengevakuasi korban di puing pesawat US-Bangla setelah pesawat itu jatuh di Bandara Internasional Tribhuvan di Kathmandu, Nepal, 12 Maret 2018.

Pilot menangis dan bersin pada beberapa kesempatan selama penerbangan, yang diperoleh dari rekaman percakapan antara kokpit dan pengendali lalu lintas udara. Sementara co-pilot terus mencoba menghiburnya.

Kapten Abid Sultan, mantan pilot angkatan udara Bangladesh, tidak mengikuti instruksi dari menara pengendali lalu lintas udara untuk mendarat dari jalur selatan dan malah mengambil jalur utara yang lebih sulit. Akhirnya dia tidak dapat menyelaraskan pesawat sebelum mendarat.

Baca: Pesawat Bangladesh Jatuh di Nepal, 17 Penumpang Selamat

Pesawat tergelincir dari landasan ke rumput di sekitarnya. Sang kapten termasuk di antara mereka yang meninggal dunia.

CEO US-Bangla Airlines Imran Asif mengatakan laporan resmi belum dipublikasikan atau dirilis dan tidak tahu bukti apa yang mereka bicarakan.

Keempat awak kabin termasuk pilot Abid Sultan dari penerbangan US-Bangla yang jatuh di bandara Kathmandu, meninggal dunia. [Foto Facebook via The Daily Star]

Dilansir dari India Today, laporan tersebut juga menunjukkan bahwa Sultan berada di bawah tekanan mental dan kecemasan besar saat menerbangkan pesawat ST211 yang membawa 71 penumpang.

Sultan menyalakan rokok tiga menit sebelum memulai pesawat turun. Sultan juga berbohong kepada ATC tentang mengunci roda pendaratan pesawat enam menit sebelum melakukan pendaratan terakhir.

Pilot Maskapau US-Bangla Airlines, Kapten Abid Sultan [en.prothomalo.com]

"Saya tidak peduli tentang penerbangan yang aman, Anda kerjakan saja tugas Anda," kata Sultan seperti dalam rekaman percakapan dengan co-pilot. Sultan juga berselisih dengan rekan pramugarinya selama satu jam penerbangan.

Baca: Pesawat Jatuh, Korban Selamat Ditemukan Setelah Terjebak 20 Jam

Menurut catatan kesehatan, Sultan memiliki riwayat depresi yang tidak diperiksa oleh maskapai US-Bangla ketika merekrutnya sebagai pilot.

Pilot yang membuat pesawat jatuh di Nepal merupakan mantan pilot yang dipecat dari Angkatan Udara setelah penilaian kejiwaan pada 1993. Ia bergabung kembali dengan angkatan udara Nepal pada 2002. Namun, penilaian medis yang dilakukan selama 2002-2018 tidak menunjukkan masalah kesehatan mental dan mengizinkannya untuk menerbangkan pesawat.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat Dinilai Berpotensi Langgar Undang-undang

1 jam lalu

Ilustrasi penumpang pesawat terbang. Unsplash.com/Mohammad Arrahmanur
Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat Dinilai Berpotensi Langgar Undang-undang

Rencana pemerintah memberlakukan penarikan iuran pariwisata di tiket pesawat dinilai berpotensi melanggar undang-undang.


8 Cara Mencegah Jet Lag ala Pramugari setelah Penerbangan Jarak Jauh

6 jam lalu

Ilustrasi penumpang pesawat terbang kelas ekonomi. Freepik.com/DC Studios
8 Cara Mencegah Jet Lag ala Pramugari setelah Penerbangan Jarak Jauh

Pramugari dan pakar perjalanan berbagi cara mencegah jet lag setelah penerbangan jarak jauh, dari mengatur waktu sampai jalan-jalan sore hari.


KSAU Sebut TNI AU Akan Miliki Pesawat Nirawak Berteknologi Satelit

1 hari lalu

Marsekal Madya TNI Mohamad Tonny Harjono sebelum dilantik sebagai Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) di Istana Negara, Jakarta, Jumat 5 April 2024. Tonny resmi menjabat KSAU menggantikan Marsekal TNI Fadjar Prasetyo yang memasuki masa purna tugas.  TEMPO/Subekti.
KSAU Sebut TNI AU Akan Miliki Pesawat Nirawak Berteknologi Satelit

KSAU Marsekal TNI Mohammad Tonny Harjono menyebutkan TNI AU segera memiliki pesawat nirawak baru yang akan melengkapi alutsista nasional


Terkini Bisnis: Putusan MK Pengaruhi IHSG, Bandara Sam Ratulangi Mulai Dibuka

1 hari lalu

Pengunjung melihat layar pergerakan Index Harga Saham Gabungan di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Selasa 16 April 2024. IHSG ambruk di tengah banyaknya sentimen negatif dari global saat Indonesia sedang libur Panjang dalam rangka Hari Raya Lebaran 2024 atau Idul Fitri 1445 H, mulai dari memanasnya situasi di Timur Tengah, hingga inflasi Amerika Serikat (AS) yang kembali memanas. TEMPO/Tony Hartawan
Terkini Bisnis: Putusan MK Pengaruhi IHSG, Bandara Sam Ratulangi Mulai Dibuka

Pembacaan putusan sengketa Pilpres di MK memengaruhi IHSG. Perdagangan ditutup melemah 7.073,82.


AirNav Indonesia Pastikan Kabar Pesawat Jatuh di Perairan Bengga NTT Hoax

1 hari lalu

AirNav Indonesia Pastikan Kabar Pesawat Jatuh di Perairan Bengga NTT Hoax

AirNav Indonesia memastikan kabar adanya pesawat terbang rendah yang jatuh di perairan Bengga Nagekeo yang tersebar luas adalah tidak benar alias hoax


Usai Ditutup Sementara Akibat Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Kembali Beroperasi Siang Ini

2 hari lalu

Personel Basarnas (Badan SAR Nasional) mengamati gunung Ruang dari dermaga pelabuhan Tagulandang, Kabupaten Kepulauan Sitaro (Siau, Tagulandang, Biaro), Sulawesi Utara, Kamis 18 April 2024. Data dari PVMBG (Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi) menyebutkan dalam kurun waktu 24 jam terakhir sudah terjadi lima kali erupsi dengan ketinggian 1.800 meter hingga 3.000 meter dari puncak Gunung Ruang yang menimbulkan suara gemuruh, gempa, dan kilatan petir vulkanik. ANTARA FOTO/HO-Basarnas
Usai Ditutup Sementara Akibat Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Kembali Beroperasi Siang Ini

Bandara Sam Ratulangi Manado dipastikan bisa beroperasi kembali hari ini, Senin, 22 April 2024 setelah beberapa hari ditutup sementara akibat sebaran abu vulkanik hasil erupsi Gunung Ruang.


Joe Biden Klaim Pamannya Dimakan Kanibal di Papua Nugini, Begini Kata PM Marape

2 hari lalu

Presiden AS Joe Biden saat kunjungannya di Chavis Community Center di Raleigh, North Carolina, AS, 26 Maret 2024. REUTERS/Elizabeth Frant
Joe Biden Klaim Pamannya Dimakan Kanibal di Papua Nugini, Begini Kata PM Marape

Perdana Menteri Papua Nugini James Marape mengatakan negaranya tidak pantas dicap kanibal setelah Presiden AS Joe Biden bercerita tentang pamannya yang tewas di sana pada Mei 1944.


Alasan Mengapa Kebanyakan Pesawat Berwarna Putih

3 hari lalu

Ilustrasi pesawat parkir di bandara. REUTERS
Alasan Mengapa Kebanyakan Pesawat Berwarna Putih

Awalnya, pesawat tidak dicat, hanya menampilkan bodi aluminium yang dipoles. Namun, tren berubah sejak 1970-an.


Pesawat Lion Group Kembali Beroperasi untuk Rute Ternate, Pastikan Kondisi Aman Pasca Erupsi Gunung Ruang

4 hari lalu

Pemandangan Bandara Sultan Babullah di Ternate, Maluku Utara, Indonesia. (ANTARA/HO-Kemenhub)
Pesawat Lion Group Kembali Beroperasi untuk Rute Ternate, Pastikan Kondisi Aman Pasca Erupsi Gunung Ruang

Saat ini wilayah penerbangan di Bandara Sultan Babullah Ternate dalam kondisi aman dan terbebas dari pengaruh abu vulkanik bekas erupsi Gunung Ruang.


Akibat Erupsi Gunung Ruang Manado, Lion Group Batalkan 27 Penerbangan Rute Terdampak

4 hari lalu

Kecelakaan maskapai Lion Air dari Bandara Soekarno-Hatta yang jatuh di Laut Jawa dan menewaskan 189 orang tersebut juga menggunakan pesawat Boeing 737 Max 8.  TEMPO/Abdi Purmono
Akibat Erupsi Gunung Ruang Manado, Lion Group Batalkan 27 Penerbangan Rute Terdampak

Pembatalan penerbangan akibat erupsi Gunung Ruang yang meletus sejak 18 April 2024.