Ikut Perang sebagai Lelaki, Tentara Ini Rupanya Wanita

Reporter

Senin, 8 Juni 2015 06:41 WIB

Kapten Hannah Winterbourne, anggota militer angkatan darat yang merubah kelaminnya menjadi seorang wanita. dailystar.co.uk

TEMPO.CO,Kapten Hannah Winterbourne, 27 tahun, tampak mengenakan rok terusan warna hitam polos, lengkap dengan sepatu hak tinggi. Mantan tentara Angkatan Darat asal Inggris itu memutuskan jadi wanita setelah berperang dengan jati dirinya selama bertahun-tahun.

Winterbourne lahir sebagai seorang lelaki. Namun, ia tak pernah percaya diri dengan bentuk tubuhnya. Saat dewasa, dia menghabiskan lima tahun menjadi tentara laki-laki, hingga akhirnya melakukan operasi kelamin ketika menjalani tugas di Bastion.

"Aku merasa aku harus menambah kepercayaan diri untuk menjadi maskulin ketika menjadi tentara angkatan darat," kata Winterbourne. Ia menolak mengungkapkan nama aslinya karena berhubungan dengan jati diri masa lalu yang selalu ia lawan.

Winterbourne mengungkapkan bagaimana dunia militer yang identik dengan maskulin, telah memaksanya untuk berperan sebagai lelaki. Meski begitu, ia tetap merahasikan identitasnya sebagai wanita.

Setelah meninggalkan Afghanistan, Hannah bekerja di Jerman. Ia kemudian menemui seorang dokter dan menyatakan niatnya operasi kelamin. Hannah juga belajar dari pengalaman orang menghadapi kondisi yang sama. "Mereka menunjukkan keberanian yang luar biasa," kata dia.

Dia memutuskan menjadi wanita seutuhnya pada 2013. "Ada seorang remaja yang datang ke seluruh sekolah mereka dan itu sama seperti aku saat umur 23 tahun di Angkatan Darat, dan aku satu-satunya orang yang duduk di belakang pintu dan tidak memberitahu dunia siapa aku," ujar Hannah. "Itulah titik balik.”

Winterbourne didiagnosis menderita dysmorphia atau penyakit ketidakpuasan terhadap penampilan diri. Ia menjalani sejumlah operasi plastik, mencukur seluruh jenggot, dan melakukan terapi hormon perempuan.

"Aku memutuskan untuk berhenti hidup dalam kebohongan dan menjadi diriku sendiri-- bukan menjadi seseorang yang diinginkan orang lain," katanya.

DAILY MAIL | PUTRI ADITYOWATI

Berita terkait

Kata 7 Pengamat Soal Koalisi Prabowo yang Bakal Gemuk

3 hari lalu

Kata 7 Pengamat Soal Koalisi Prabowo yang Bakal Gemuk

Berikut tanggapan para pengamat politik dan peneliti soal koalisi Prabowo ke depan yang hampir pasti bakal gemuk.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dorong Seluruh Partai Politik Rekonsiliasi dalam Koalisi Pemerintahan Prabowo

20 hari lalu

Bamsoet Dorong Seluruh Partai Politik Rekonsiliasi dalam Koalisi Pemerintahan Prabowo

Bamsoet memberikan apresiasi atas pertemuan Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar -Mahfud, Arsjad Rasjid dengan Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Rosan Roeslani, saat open house di kediaman Rosan Roeslani.

Baca Selengkapnya

Soal Waktu Penentuan Arah Koalisi, Golkar Tunggu Momentum Demi Kepentingan Terbaiknya

21 Juli 2023

Soal Waktu Penentuan Arah Koalisi, Golkar Tunggu Momentum Demi Kepentingan Terbaiknya

Erwin Aksa memastikan bahwa arah politik Golkar akan selalu berada di pemerintahan.

Baca Selengkapnya

Kata Anas Urbaningrum dan Gede Pasek soal PKN yang Belum Tentukan Arah Koalisi

15 Juli 2023

Kata Anas Urbaningrum dan Gede Pasek soal PKN yang Belum Tentukan Arah Koalisi

Anas Urbaningrum dan Gede Pasek sebut Partai Kebangkitan Nusantara atau PKN belum tentukan arah koalisi untuk Pemilu 2024

Baca Selengkapnya

Airlangga Bilang KIB Belum Bubar Meski PAN Beri Sinyal Merapat ke PDIP

5 Juni 2023

Airlangga Bilang KIB Belum Bubar Meski PAN Beri Sinyal Merapat ke PDIP

Airlangga menyebut dirinya bahkan baru bertemu dengan Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan atau Zulhas pada Sabtu malam kemarin.

Baca Selengkapnya

PKB Sebut Golkar Sepakat Gabung KIR, Begini Respons Airlangga

5 Mei 2023

PKB Sebut Golkar Sepakat Gabung KIR, Begini Respons Airlangga

Airlangga menjelaskan, Golkar sedianya sudah membentuk tim teknis untuk koalisi inti.

Baca Selengkapnya

Dua Jam Lebih Bertemu di Istana, Ini yang Dibahas Jokowi dan 6 Ketum Parpol Koalisi

2 Mei 2023

Dua Jam Lebih Bertemu di Istana, Ini yang Dibahas Jokowi dan 6 Ketum Parpol Koalisi

Menurut Airlangga, pertemuan dengan Jokowi ini lebih banyak membahas kondisi perekonomian ke depan. Adakah bahas politik?

Baca Selengkapnya

Politikus PKB Bilang Cak Imin dan Airlangga Bertemu Rabu Besok

2 Mei 2023

Politikus PKB Bilang Cak Imin dan Airlangga Bertemu Rabu Besok

Halalbihalal DPP PKB dan DPP Golkar itu digelar di Resto Plataran Senayan.

Baca Selengkapnya

PAN Yakin Diajak Berkoalisi Partai Lain karena Merepresentasikan Muhammadiyah

30 April 2023

PAN Yakin Diajak Berkoalisi Partai Lain karena Merepresentasikan Muhammadiyah

Bukan hanya jemput bola, Eddy menyebut pihak lain juga berupaya menjangkau PAN untuk berkomunikasi.

Baca Selengkapnya

Jokowi Disebut Bakal Kumpulkan Lagi Ketua Umum Partai Koalisi

26 April 2023

Jokowi Disebut Bakal Kumpulkan Lagi Ketua Umum Partai Koalisi

Sebelumnya pada 2 April 2023, Jokowi juga sudah bertemu dengan lima ketua umum partai koalisi. Tak mengundang Surya Paloh.

Baca Selengkapnya